Unduh PDF Unduh PDF

Anda ingin menelepon teman di London? Kali ini Anda beruntung. Ikuti langkah-langkah sederhana ini untuk menelepon ke jaringan telepon rumah ataupun ponsel di London.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Mengumpulkan Nomor-nomor yang Diperlukan

Unduh PDF
  1. Nomor ini memungkinkan Anda untuk menelepon ke negara lain di luar negara Anda (atau negara tempat Anda menelepon). Perlu diingat bahwa setiap negara memiliki kode panggilan keluar yang berbeda. Jika Anda melakukan panggilan telepon internasional dari Amerika Serikat, kode panggilan keluar Anda adalah 011.
    • Lakukan pencarian menggunakan mesin pencarian untuk menemukan kode negara Anda. Anda dapat mencari kode negara dengan melakukan pencarian secara online dengan kata kunci “—Nama Negara Anda—Kode panggilan keluar”.
    • Dua kode panggilan keluar yang paling sering digunakan adalah 011—untuk Amerika Serikat dan negara-negara lain yang tergabung dalam North American Numbering Plan—dan 00, untuk Meksiko, Eropa, dan banyak negara lainnya.
    • Untuk beberapa negara, seperti Brazil, Anda mungkin memiliki beberapa kode panggilan keluar yang dapat dipilih. Kode panggilan keluar yang Anda gunakan menentukan layanan internasional yang akan Anda gunakan untuk menelepon.
  2. Kode negara biasanya terdiri dari 1-3 digit dan mengidentifikasi negara tempat Anda menelepon. Kode negara Inggris adalah 44.
    • Jika Anda menelepon dari bagian mana saja di Inggris, Anda tidak perlu memasukkan kode panggilan keluar atau kode negara (44). Tetapi, Anda perlu menambahkan angka 0 di depan kode area London. Sehingga kode awalan London menjadi 020 dan bukan 20, untuk menelepon internasional.
  3. Angka ini bisa terdiri dari 1-5 digit dan akan mempersempit jangkauan telepon Anda secara geografis di dalam negara yang ingin Anda telepon. Angka ini selalu diawali dengan angka 0 tetapi angka 0 dihilangkan ketika menelepon internasional. Kode area London adalah 020, sehingga Anda dapat menghilangkan 0 dan menggunakan 20. Jadi (jika Anda menelepon dari AS), Anda akan menekan, 011 44 20, diikuti dengan nomor telepon lokal.
  4. Karena kode ini non-geografis, kode ini berlaku untuk wilayah tertentu. Anda masih perlu menghilangkan angka 0 untuk telepon genggam. Jika Anda menelepon telepon seluler dengan salah satu kode di atas, Anda harus menekan 011 44 7939 atau 011 44 7850.
  5. Nomor ini adalah nomor telepon perumahan, perusahaan, atau telepon genggam yang ingin Anda telepon di London. Inggris menggunakan nomor telepon lokal 8 digit angka untuk jaringan telepon. [1]
  6. Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Menelepon

Unduh PDF
  1. London menggunakan Greenwich Mean Time pada musim dingin dan British Summer Time pada musim panas. London memiliki posisi geografis yang menarik karena terletak tepat di sebelah Greenwich, yang dilewati meridian utama. Pastikan untuk memeriksa waktu di London sebelum Anda menelepon – akan sangat tidak sopan untuk menelepon pada pukul 2 pagi di London.
    • Waktu lebih cepat satu jam pada hari Minggu terakhir di bulan Maret dan lebih lambat satu jam pada hari Minggu terakhir di bulan Oktober.
  2. Jika Anda sudah mengumpulkan angka-angka yang diperlukan, teleponlah, dan tunggu nada panggilan yang menunjukkan koneksi yang baik. Contoh berikut menunjukkan urutan melakukan panggilan telepon ke London, Inggris dari New York, AS: (Untuk contoh ini, nomor telepon lokal yang digunakan adalah 5555-5555) 011-44-20-5555-5555.
    • Jika Anda menelepon telepon seluler di London, Anda harus menekan 011-44-XXXX-555-555. (dengan XXXX adalah kode non-geografis seperti 7939 atau 7500)
  3. Telepon internasional mungkin sangat mahal. Anda mungkin ingin menghubungi penyedia layanan telepon Anda untuk informasi mengenai rencana panggilan telepon internasional. Pilihan lain adalah dengan membeli kartu telepon prabayar untuk mengurangi biayanya.
    • Pilihan untuk menghemat uang termasuk menggunakan program VOIP (Voice over Internet Protocol) untuk menelepon, menggunakan kartu telepon, menelepon saat jam tidak sibuk atau mendaftar untuk rencana panggilan keluar internasional yang lebih murah. Jika ada lebih dari satu layanan internasional tersedia di wilayah Anda, Anda juga mungkin dapat menghemat dengan berganti-ganti layanan.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 67.183 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan