Unduh PDF Unduh PDF

Untuk mendapatkan rambut panjang dan sehat diperlukan usaha dan kesabaran. Meskipun Anda bisa memberikan perawatan seperti pemijatan kulit kepala dan menggunakan suplemen biotin untuk merangsang pertumbuhan rambut baru, tantangan yang lebih besar sebenarnya adalah mencegah rambut yang sudah ada rusak dan patah. Memotong ujung rambut secara teratur, menggunakan produk perawatan rambut yang tepat, dan menghindari perawatan dan gaya rambut yang keras bisa sangat berpengaruh terhadap kesehatan rambut. Mengubah gaya hidup seperti menjalani diet yang sehat bagi rambut juga sangat penting. Meskipun diperlukan usaha dan waktu, dengan sedikit ketekunan, Anda bisa mendapatkan rambut panjang dan cantik yang Anda impikan.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Merangsang Pertumbuhan Rambut Baru

Unduh PDF
  1. Rambut yang sehat dimulai dari kulit kepala. Pemijatan kulit kepala 5 menit setiap hari bisa membantu melancarkan aliran darah di area ini dan hasilnya merangsang pertumbuhan rambut baru. Anda boleh memijat kulit kepala di kamar mandi selama keramas atau kapan saja saat punya waktu luang beberapa menit. [1]
    • Gunakan ujung jari, tetapi bukan kuku untuk memijat kulit kepala. Kuku bisa menyebabkan iritasi dan goresan pada kulit jika ditekan terlalu kuat.
  2. Minyak esensial pepermin bisa membantu merangsang pertumbuhan rambut apabila diberikan secara langsung ke kulit kepala. Berikan beberapa tetes minyak ini ke kulit kepala kemudian pijat dengan ujung jari. Ulangi perawatan ini minimal sekali sehari selama 4 minggu untuk merangsang pertumbuhan rambut baru. [2]
    • Untuk mendapatkan hasil terbaik, gunakan beberapa tetes minyak esensial pepermin murni yang dicampur dengan 1 sendok makan minyak kelapa. Jangan gunakan minyak beraroma pepermin. Minyak seperti ini hanya beraroma seperti pepermin, tetapi tidak memiliki khasiat yang sama.
  3. Carilah sampo yang diformulasikan untuk merangsang pertumbuhan rambut dan mengandung bahan-bahan seperti: [3]
    • Biotin
    • Minoksidil
    • Niasin
    • Minyak tea tree
    • Vitamin E
  4. Biotin, atau vitamin B7 adalah vitamin B esensial. Biotin telah lama digunakan untuk membantu merangsang pertumbuhan rambut baru dan sering kali merupakan bahan utama dalam suplemen rambut lain. Minumlah suplemen ini minimal 5.000 mg setiap hari untuk membantu merangsang pertumbuhan rambut menjadi panjang dan lebat. [4]
    • Suplemen biotin dijual bebas di sebagian besar apotek dan toko makanan kesehatan. Anda juga bisa membeli vitamin untuk rambut, kulit, dan kuku yang mengandung biotin.
    • Biotin juga dijual dalam sediaan topikal. Jika Anda lebih suka biotin topikal, ikutilah petunjuk pemakaian dalam kemasannya.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mencegah Kerusakan pada Rambut

Unduh PDF
  1. Beberapa orang melaporkan bahwa mereka mendapatkan rambut yang lebih panjang setelah mengurangi frekuensi pemakaian sampo dan kondisioner. Jadi, pertimbangkan untuk keramas setiap 2-3 hari sekali. Di saat Anda tidak perlu keramas, kenakan topi pelindung selama mandi, dan gunakan sampo kering untuk mengendalikan minyak pada rambut. [5]
    • Jika rambut Anda mudah kusut, Anda mungkin harus keramas lebih sering. Gunakan kondisioner setiap hari atau dua hari sekali untuk mencegah kusut yang bisa memicu rambut patah.
  2. Kerusakan rambut sering kali bermula dari ujung rambut dan menjalar hingga mencapai akarnya. Memotong ujung rambut secara teratur akan menghentikan kerusakan ini sehingga menjaga kesehatan rambut dalam jangka panjang. Kunjungi penata rambut 2-3 bulan sekali dan mintalah mereka memotong ujung rambut Anda tidak lebih dari sekitar 1 cm untuk mencegah kerusakannya menyebar. [6]
    • Jika rambut Anda tiba-tiba rusak akibat kecelakaan saat menggunakan alat pemanas atau perawatan kimiawi, kunjungilah penata rambut sesegera mungkin.
    • Jika Anda tidak punya waktu atau biaya untuk menjalani perawatan di salon secara rutin, Anda juga bisa mencoba memotong ujung rambut sendiri. Usahakan untuk menyiapkan gunting yang bagus jika Anda memutuskan memotong ujung rambut sendiri. Hasilnya akan sangat berbeda.
  3. Perawatan kondisioner intensif bisa membantu melindungi batang rambut sekaligus mencegah rambut kusut. Carilah masker rambut yang diformulasikan sesuai jenis rambut Anda (misalnya tebal, tipis, keriting, kering, dicat, dll.). Mintalah penata rambut memilihkan produk yang sesuai untuk Anda jika Anda ragu-ragu. [7]
    • Usapkan masker ke rambut setelah keramas dan biarkan selama waktu yang dianjurkan dalam kemasannya. Sebagian masker hanya perlu dibiarkan selama 3-5 menit, sementara masker lain mungkin harus dibiarkan selama 10-15 menit. Setelah itu, bilas masker dari rambut di kamar mandi.
    • Anda bisa membeli masker rambut di sebagian besar toko kecantikan dan kosmetik, juga di banyak apotek dan toko obat.
  4. Menyisir bisa membuat rambut patah dan menarik rambut sehat. Jadi, berusahalah untuk menyisir rambut seminimal mungkin. Cobalah untuk menyisir rambut yang kusut saja setelah mandi atau saat menata rambut. [8]
    • Saat menyisir, pastikan untuk menggunakan sisir yang tepat. Sisir bergigi lebar atau sisir mandi cocok digunakan untuk rambut basah maupun kering karena bisa mengatasi kekusutan tanpa menarik rambut terlalu kuat. Sementara itu, sisir bulu babi juga bagus digunakan, tetapi lebih cocok untuk rambut kering.
  5. Panas bisa merusak rambut dari kutikula hingga ujungnya. Inilah mengapa sebaiknya Anda menghindari pemakaian alat pemanas semaksimal mungkin, termasuk juga pengering rambut, alat pelurus, alat pengeriting, sisir panas, catok, dan rol panas. [9]
    • Jika pun harus mengeringkan rambut dengan alat, pilihlah suhu yang paling rendah dan arahkan ke ujung rambut.
    • Gunakan semprotan pelindung panas jika Anda benar-benar harus menggunakan alat pemanas untuk menata rambut. Berikan semprotan ini ke rambut dari jarak sejauh sebahu sebelum menggunakan alat pemanas.
  6. Bahan tertentu seperti kain terry pada handuk biasa bisa merusak rambut basah. Jadi, hindari pemakaian handuk ini untuk mengeringkan rambut. Sebaiknya, biarkan rambut kering dengan sendirinya sesering mungkin. Jika Anda ingin mengurangi air pada rambut setelah keramas, cobalah gunakan handuk berserat mikro. Jangan sekadar membalut rambut dan meletakkannya di atas kepala. Namun, peraslah rambut perlahan-lahan untuk menyerap airnya. [10]
  7. Perawatan seperti pengecatan, pengecatan highlight , pengeritingan, pelurusan dengan bahan kimiawi, dan pencerahan warna rambut bisa menyebabkan kerusakan. Jika Anda ingin mendapatkan rambut yang panjang dan berkilau, Anda harus menghindari seluruh perawatan ini. [11]
    • Jika rambut Anda sudah dicat atau pernah menjalani perawatan kimiawi, cobalah diskusikan cara terbaik untuk mengubah gaya rambut Anda dengan penata rambut.
  8. Ada banyak gaya rambut yang keras bagi kulit kepala dan batang rambut. Gaya rambut yang menarik batang rambut hingga tegang seperti ikat ekor kuda tinggi atau ketat, serta beberapa jenis kepang bisa memicu rambut patah. Hindari rambut rusak dengan menggunakan gaya yang kendur, seperti ikat ekor kuda pendek dan sanggul acak semaksimal mungkin. [12]
    • Ekstensi rambut mungkin terlihat cantik untuk sementara, tetapi rambut Anda akan tampak lebih berantakan saat ekstensi ini dilepas. Jadi, hindarilah gaya rambut seperti ini semaksimal mungkin, atau gunakan klip ekstensi rambut untuk mengurangi risiko kerusakan pada rambut.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mengubah Gaya Hidup

Unduh PDF
  1. Bahan sutra dan satin dianggap lebih halus bagi rambut daripada katun. Bahan ini bisa membantu mencegah rambut kusut yang memicu rambut patah. Belilah beberapa sarung bantal sutra atau satin untuk mempertahankan rambut panjang dan berkilau. [13]
    • Anda bisa mendapatkan sarung bantal sutra di banyak toko peralatan rumah atau toko daring dengan harga yang relatif terjangkau. Bahan satin biasanya lebih terjangkau daripada sutra.
  2. Untuk memaskimalkan kesehatan rambut, Anda harus memberikan nutrisi yang tepat dan minum banyak air. Usahakan untuk menjalani diet kaya protein. Kalori harian Anda sebaiknya tersusun atas 15-25% protein rendah lemak. [14] Selain itu, meningkatkan asupan zat besi, omega 3, seng, dan biotin juga akan bermanfaat bagi rambut. [15]
    • Makanlah makanan kaya zat besi seperti bayam, kacang, dan daging merah rendah lemak dalam jumlah sedang.
    • Serealia utuh, tiram, selai kacang, dan biji-bijian adalah sumber seng yang bagus.
    • Makanlah buah dan sayur lebih banyak. Sayur dan buah mengandung vitamin A, C, dan E, yang semuanya bisa membantu memelihara kesehatan rambut dan kulit kepala.
    • Telur, daging, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan salmon, produk olahan susu, dan avokad semuanya kaya kandungan biotin yang sehat bagi rambut. [16]
    • Ikan salmon, biji rami, biji chia dan kacang walnut semuanya kaya kandungan omega 3. [17]
  3. Kelola pemicu stres . Makan sehat, olahraga teratur, dan cukup istirahat di malam hari adalah faktor yang sangat berpengaruh dalam mengatasi stres. Stres berat karena apa pun bisa memicu beragam gejala fisik, termasuk berkurang atau terhambatnya pertumbuhan rambut. [18]
    • Cobalah untuk beraktivitas fisik intensitas sedang paling tidak 30 menit minimal 5 hari dalam seminggu. Aktivitas fisik intensitas sedang bisa dilakukan sambil sedikit mengobrol. Tidak hanya bagus bagi tubuh, aktivitas ini juga bisa membantu menenangkan pikiran.
    • Cobalah bermeditasi atau berlatih pernapasan untuk membantu menenangkan pikiran apabila Anda sering merasa stres.
  4. Jika pertumbuhan rambut Anda sangat lambat atau bahkan rontok, Anda mungkin mengalami masalah kesehatan. Buatlah janji temu dengan dokter dan konsultasikan gejala yang Anda alami, dan jalanilah tes diagnostik yang diperlukan. [19]
    • Faktor genetik atau riwayat keluarga juga berperan dalam kesehatan dan pertumbuhan rambut.
    • Wanita terutama, rentan terhadap kerontokan rambut apabila mengalami peningkatan kadar hormon androgen. Hal ini lazim terjadi dalam kasus sindrom ovarium polikistik.
    Iklan

Tips

  • Menggunakan kondisioner setelah setiap kali keramas bisa membantu mencegah rambut kusut dan patah.
  • Bilas rambut dengan air dingin setelah selesai keramas. Dengan begitu, folikel rambut akan menutup sehingga tetap sehat dan berkilau.
  • Tidak semua orang bisa mendapatkan rambut panjang sepinggang layaknya putri duyung. Secara genetik, rambut sebagian orang lebih rentan patah dan memiliki panjang maksimal yang lebih pendek. Hal ini sepenuhnya alami, dan tidak berarti ada yang salah dalam tubuh Anda.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 8.946 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan