Unduh PDF Unduh PDF

Entah Anda menginjaknya secara tidak sengaja atau memegangnya dengan sembrono, Anda bisa tersengat duri landak laut. Landak laut adalah hewan beracun sehingga perawatan yang segera dan tepat merupakan hal penting. Jika terjadi sengatan dari landak laut, tetap tenang dan ikuti protokol ini untuk menghindari infeksi serius.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Melepaskan Duri-Duri yang Menancap

Unduh PDF
  1. Untuk merawat sengatan landak laut, Anda harus yakin bahwa Anda memang tersengat landak laut, bukan hewan laut lainnya.
    • Landak laut memiliki tubuh yang berbentuk gepeng atau bulat dan seluruh permukaannya ditutupi duri. Hewan ini terdapat di laut di seluruh dunia, tetapi lebih banyak ditemukan di daerah-daerah bersuhu hangat. [1]
    • Landak laut bersembunyi di bagian-bagian berbatu dalam air dan akan menyengat jika terancam. Sebagian besar orang tersengat ketika mereka menginjak seekor landak laut secara tidak sengaja. [2]
    • Anda dapat mengatasi sebagian besar sengatan landak laut seorang diri. Akan tetapi, jika Anda mengalami kesulitan bernapas, mual, nyeri dada atau tanda-tanda infeksi seperti kemerahan dan timbul nanah, Anda harus segera mencari perawatan medis. [3]
    • Anda juga harus mencari perawatan medis jika telah disengat di sekitar persendian, karena pada kasus-kasus semacam ini duri-duri tersebut mungkin harus diangkat lewat jalan pembedahan. [4]
  2. Landak laut adalah hewan yang berbentuk bulat, gepeng. Meskipun secara umum tidak agresif, landak laut akan menyengat jika terinjak secara tidak sengaja. [5] Bagian-bagian tertentu dari landak laut mengeluarkan racun.
    • Landak laut mengeluarkan racun melalui duri-duri dan pediselaria.
    • Duri-duri menghasilkan luka-luka tusuk dan dapat tetap tinggal di dalam kulit. Duri-duri ini harus segera dikeluarkan setelah tersengat. [6]
    • Pediselaria adalah organ penyerang yang berada di antara duri yang menempel pada target ketika seekor landak laut diserang. Organ ini juga harus segera dikeluarkan setelah tersengat. [7]
  3. Setelah tersengat, lepaskan duri-duri yang menusuk secepat mungkin untuk meminimalkan paparan racun terhadap tubuh Anda.
  4. 4
    Singkirkan pediselaria. Pediselaria harus segera dilepaskan dari bagian tubuh Anda secepatnya untuk mencegah paparan racun.
    • Pediselaria dapat dilepaskan dengan cara mengoleskan krim cukur ke daerah yang terinfeksi kemudian mengeruknya keluar dengan pisau cukur. [10]
    • Keruk duri itu menggunakan pisau cukur dengan lembut agar tidak menyebabkan masalah yang lebih parah pada luka tersebut.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mencuci Daerah yang Terinfeksi

Unduh PDF
  1. Segera setelah mengeluarkan duri-duri dan pediselaria, Anda harus membersihkan dan membilas luka tersebut.
    • Langkah ini akan terasa sakit karena luka Anda masih nyeri dan akan perih ketika disentuh. Bersiaplah untuk menghadapi rasa sakit atau minta seseorang membantu Anda jika Anda takut tidak mampu menahan rasa sakit yang timbul. [11]
    • Anda juga dapat menggunakan larutan hidrogen peroksida atau betadine alih-alih sabun. [12]
    • Bilas daerah yang tersengat secara menyeluruh dengan air minum bersih setelah mencucinya. [13]
  2. Perban dan plester tidak sebaiknya digunakan untuk menutup luka tusukan landak laut. Duri-duri yang menancap yang tidak dilepas dengan pinset harus keluar dari kulit dengan sendirinya untuk menghindari infeksi bakteri dan efek racun landak laut. [14]
  3. Untuk mengobati rasa sakit dan meminimalkan kemungkinan infeksi, beberapa orang merendam luka mereka setelah pembersihan di awal tadi.
    • Anda dapat merendam luka itu di dalam air panas. Airnya harus panas saat disentuh, namun tidak mendidih. Rendam luka di dalam air selama setidaknya satu jam atau selama Anda dapat menahan rasa panas dari air tersebut. Langkah ini akan membantu mengurangi rasa sakit dan menghancurkan duri yang tersisa. Anda dapat menambahkan garam epsom atau senyawa magnesium sulfat ke dalam air untuk membantu dalam proses ini. [15]
    • Sejumlah orang mencoba rendaman air cuka panas. Campurkan sedikit cuka ke dalam satu bak air panas dan rendam luka itu di dalamnya selama 20 sampai 40 menit. Anda juga dapat menambahkan garam epsom ke dalam air karena akan membantu meluruhkan duri-duri yang tertinggal. [16]
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Mengobati Luka dan Rasa Sakit

Unduh PDF
  1. Sebelum pergi tidur, Anda harus sedikit menutupi luka itu agar tidak membuatnya iritasi sepanjang malam.
    • Letakkan kain yang sudah dibasahi cuka di atas luka dan balut dengan plastik pembungkus. [17]
    • Meski begitu, jaga agar penutup luka Anda tetap longgar. Ingatlah, Anda tidak boleh benar-benar menutup luka tersebut karena duri-duri yang tersisa harus keluar dari sana.
  2. Untuk menjauhkan infeksi dan mengobati rasa sakit yang tersisa, antibiotik dan penghilang rasa sakit yang dijual bebas harus diminum sesuai petunjuk penggunaan.
    • Salep antibiotik topikal yang tersedia di sebagian besar toko obat dan toko swalayan, harus dioleskan pada luka. Meskipun biasanya dilakukan sebagai pencegahan, langkah ini sangat penting jika Anda menyadari adanya warna kemerahan atau pembengkakkan. [18]
    • Tylenol dan ibuprofen adalah pilihan yang bagus untuk mengendalikan rasa sakit. Anda harus meminumnya sesuai dosis yang disarankan setiap empat sampai delapan jam hingga gejalanya berkurang. [19]
  3. Meskipun luka karena landak laut biasanya sembuh dengan baik jika dirawat dengan benar, landak laut adalah hewan beracun. Ketahui tanda-tanda terjadinya infeksi.
    • Tanda-tanda terjadi infeksi meliputi timbulnya warna kemerahan, nanah, pembengkakan pada daerah yang sakit atau pada kelenjar getah bening yang menguras daerah yang terinfeksi (leher, ketiak atau selangkangan), atau panas. [20]
    • Carilah perawatan medis jika tanda-tanda infeksi tidak berkurang dalam kurun waktu beberapa hari.
    • Jika Anda mengalami masalah pernapasan atau nyeri dada, infeksi tersebut mungkin saja parah dan Anda harus pergi ke unit gawat darurat terdekat. [21]
    Iklan

Tips

  • Merendam pinset ke dalam air panas untuk mensterilkannya sebelum digunakan merupakan ide yang bagus. Atau bisa juga dengan menyekanya secara menyeluruh menggunakan alkohol pada kapas pentol atau bola kapas.
  • Dibantu teman atau orang yang Anda sayangi saat mengeluarkan duri dan membersihkan luka adalah ide yang bagus. Rasa sakit dari proses ini bisa jadi sangat parah dan mungkin sulit bagi Anda untuk merawat diri sendiri.
  • Agar tidak tersengat jika Anda menginjak landak laut secara tidak sengaja, gunakan sepatu air ketika Anda berenang di daerah yang Anda ketahui banyak terdapat landak laut.
Iklan

Peringatan

  • Jika sebuah duri masuk hingga dekat sebuah sendi, Anda mungkin membutuhkan pengangkatan lewat jalan bedah. Berkonsultasilah dengan seorang dokter alih-alih mencoba untuk mengatasi situasi tersebut seorang diri.
  • Segera cari perawatan medis jika Anda mengalami beberapa luka tusuk. Selain itu, segera cari bantuan jika Anda mengalami tanda-tanda reaksi alergi serius: masalah pernapasan, nyeri dada, gatal-gatal, kemerahan pada kulit atau pembengkakan pada bibir atau lidah. [22]
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 11.751 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan