PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Masing-masing wanita memiliki bentuk dan ukuran tubuh yang berbeda. Jadi, bagaimana Anda bisa menemukan pakaian yang tampak pas dengan jenis tubuh Anda? Kuncinya adalah mengenali proporsi Anda, dan gunakan mode untuk menonjolkan bagian-bagian terbaik dari tubuh Anda dan menyembunyikan sisanya!

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Mengetahui Tipe Tubuh Anda

PDF download Unduh PDF
  1. Perhatikan lekuk tubuh Anda. Cermati bagaimana lekuk tubuh Anda ini menghubungkan dada, pinggang serta pinggul Anda. [1]
    • Tipe tubuh yang dijelaskan di bawah ini adalah "tubuh wanita dewasa" bukan gadis remaja yang belum melewati pubertas. Meskipun terkadang tipe tubuh seseorang bisa diketahui sebelum dewasa, hanya setelah dada, pinggul, dan bagian lainnya tumbuh, tipe tubuh akan tampak jelas.
    • Ukur lingkar dada, pinggang dan pinggul. Anda bisa mengetahui bentuk tubuh Anda dengan mengetahui ukuran masing-masing bagian tubuh (dalam inci) sehingga Anda bisa mencari pakaian yang pas pada tubuh. [2]
    • Tidak ada tipe tubuh "terbaik" atau "terburuk". Tipe tubuh tertentu mungkin tampak lebih bergaya di tempat tinggal Anda, pada waktu ini, tetapi itu tidak berarti tipe tubuh Anda "jelek".
    • Semua tipe tubuh memiliki kekurangan dan kelebihan. Mengetahui tipe tubuh berguna untuk menentukan jenis pakaian agar Anda dapat tampil sebaik mungkin.
    • Bahkan tubuh model pun masuk ke dalam salah satu kategori ini.
  2. Orang-orang dengan jenis tubuh seperti ini biasanya lebih berat di tubuh bagian atas, dan biasanya 14 persen wanita yang memiliki tubuh seperti ini. Untuk tipe tubuh ini, bagian dada lebih lebar tiga inci atau lebih daripada pinggul. Hanya dengan memandang diri di cermin, Anda bisa mengetahui apakah Anda memiliki tipe tubuh apel atau tidak. [3] [4]
    • Memiliki bagian tubuh atas yang langsing, terlebih lengan, dengan bahu yang lebar biasanya karakteristik yang kuat dari tipe tubuh ini.
    • Berat badan terkonsentrasi di bagian tengah tubuh dan dada, sehingga terkadang terkesan memiliki dada yang besar dan perut yang membusung.
    • Jika secara alami dada Anda lebih kecil, berat badan bisa berkumpul di bagian tengah tubuh.
    • Pinggang Anda mungkin tidak terlalu terlihat sehingga bagian atas tubuh menjadi semakin terkesan berat.
    • Walaupun bagian atas tubuh terlihat lebih berat, bagian kaki biasanya lebih langsing, mungkin sedikit lebih kencang.
  3. Pada jenis tubuh ini, bagian bawah lebih berat (seperti segitiga) dan sekitar 20 persen wanita memiliki pinggul yang lebih besar secara signifikan daripada bagian dada. [5] [6]
    • Anda bisa mengetahui dengan cepat apakah ini jenis tubuh Anda jika bagian bawah tubuh (pinggul, paha dan terkadang bokong) Anda terlihat lebih menonjol.
    • Bagian bahu lebih kecil dan tidak bidang.
    • Biasanya jenis tubuh buah pir disebut sebagai jenis tubuh yang paling "berlekuk". Sangat mudah untuk mengenali jenis tubuh ini dengan melihat bagian kaki yang terkadang lebih lebar, berotot dan lebih penuh jika dibandingkan seluruh bagian tubuh lainnya.
  4. Sekitar 46 persen dari wanita memiliki bentuk tubuh ini di mana lebar pinggang nyaris sama dengan pinggul. Siluet tubuh jenis ini tidak terlalu berlekuk seperti tubuh jenis pir atau apel. Biasanya, mereka dengan jenis tubuh ini terlihat lurus saja dengan bahu yang datar. [7]
    • Tidak seperti dua jenis tubuh sebelumnya, cara terbaik untuk mengetahui apakah Anda memiliki jenis tubuh persegi adalah dengan mengukurnya. Setelah mengukurnya, Anda akan mengetahui apakah pinggang Anda lebih kecil satu sampai delapan inci jika dibandingkan dengan dada Anda.
    • Saat berdiri, jika Anda memiliki tubuh jenis ini, seharusnya tidak ada lekuk sama sekali di area pinggang Anda.
    • Karena pinggang tidak begitu berlekuk, bagi mereka yang memiliki jenis tubuh ini, tulang rusuklah yang menambah lekuk pada tubuh Anda.
    • Walaupun jenis tubuh ini terlihat seperti persegi, bagian bokong tetap berlekuk (mirip dengan bokong jenis tubuh pir), atau bagian dada yang bidang dengan sedikit berat tambahan di bagian tengah tubuh.
  5. Jenis tubuh ini yang paling tidak banyak dimiliki, hanya sekitar 8 persen wanita yang memilikinya. Biasanya ukuran pinggul dan dada sama, dengan bagian pinggang yang kecil. [8] [9]
    • Karakteristik yang membedakan tubuh jam pasir adalah pinggang yang sangat kecil dengan bagian tubuh atas dan bawah yang kurang lebih proporsional.
    • Bentuk tubuh jam pasir cenderung "berlekuk" pada bagian atas dan bawah.
    • Tubuh Anda tetap jenis jam pasir walaupun Anda memiliki: bagian lengan atas yang sedikit gemuk, bahu yang terlihat sedikit lebar, dan bokong yang sedikit lebih penuh.
  6. Mengubah bentuk tubuh Anda menjadi jenis tubuh yang lain bisa dicapai dengan diet dan olahraga. Jika Anda ingin mengenakan beberapa jenis pakaian dengan lebih bagus, sebaiknya Anda membuat beberapa perubahan dalam gaya hidup.
    • Anda tidak bisa mengecilkan bagian tubuh tertentu. Mengencangkan bagian tubuh tertentu memang mungkin dilakukan. Anda bisa melatih otot perut untuk meratakan perut. Namun, tubuh Anda tidak akan mengecil di satu bagian saja. Pada wanita, perubahan yang paling dramatis ada di bagian dada, pinggul, dan bokong, entah Anda ingin atau tidak.
    • Anda juga tidak bisa memperbesar bagian tubuh tertentu. Massa otot bisa diperbesar, yang bisa cukup berbeda bagi penampilan Anda. Melatih otot dada dan menggunakan krim perawatan kulit tidak akan bisa membuat dada Anda bertambah besar. Meskipun bisa mengencangkan dada, latihan ini tidak akan memperbesar jaringan payudara.
    • Berat badan tipe tubuh tertentu memiliki kecenderungan untuk bertambah atau berkurang di area tertentu. Misalnya, berat badan wanita dengan tipe tubuh jam pasir cenderung bertambah dan berkurang di area dada dan pinggul, bukan pinggang. Sementara itu, berat badan wanita dengan tipe tubuh apel cenderung bertambah di pinggul dan bukan di dada, meskipun mungkin jumlahnya sama.
    • Latihan kardio dan ketahanan paling banyak digunakan untuk mengubah tipe tubuh. Dengan mengetahui apakah Anda lebih banyak menyimpan lemak atau lebih cepat mengurangi lemak, Anda bisa membuat program latihan sesuai kebutuhan tubuh. [10]
    • Ingatlah bahwa pakaian berguna untuk membuat tubuh Anda tampak lebih indah. Jadi, berhati-hatilah saat memilih pakaian. Model bertubuh "ideal" sekalipun tidak akan tampak cantik dengan segala jenis pakaian. Saat desainer merancang pemotretan atau peragaan busana, mereka akan memilih model yang mampu menampilkan pakaian mereka sebaik mungkin.
    • Tipe tubuh ideal berubah-ubah sepanjang sejarah. Sewaktu era Victoria di Amerika, tipe tubuh jam pasir dianggap sempurna dan mengharuskan wanita mengenakan korset demi mendapatkan penampilan tersebut. Sementara itu, pada tahun 1920-an, bentuk tubuh yang dianggap ideal adalah tipe persegi panjang sehingga mengharuskan wanita mengenakan ikat pinggang dan meratakan dada mereka. [11]
    • Begitu pula dalam pandangan budaya, tipe tubuh yang dianggap ideal pun berbeda-beda. Wanita keturunan Afrika Amerika mungkin disukai karena bokongnya yang bundar dan kencang di Amerika. Namun, karakteristik tubuh yang sama mungkin tidak dianggap demikian di Jepang.
  7. Faktor keturunan sangat berpengaruh kepada tipe tubuh Anda. Coba perhatikan anggota keluarga wanita lainnya untuk mengetahui apakah ada pola tertentu, dan perhatikan apa yang mereka kenakan dan apa yang mereka lakukan untuk merawat tubuh mereka.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Mengenakan Pakaian untuk Masing-Masing Tipe Tubuh

PDF download Unduh PDF
  1. Untuk penampilan yang bagus bagi mereka yang bertubuh jenis apel, yang harus dihindari adalah perhatian ke bagian tengah tubuh. Oleh karena itu, kenakan pakaian yang menonjolkan bagian tubuh lainnya.
    • Ikuti garis tubuh Anda dan catat detail dari bagian atas dan sepertiga bagian bawah dari tubuh.
    • Alihkan perhatian dari pinggang dan bahu/lengan (kenakan lengan panjang), dan tarik perhatian ke bagian dada dan leher (misalnya Anda bisa mengenakan atasan dengan potongan leher berbentuk V).
    • Pilih celana yang membesar di bagian bawah, alih-alih celana jenis straight-leg atau skinny , dan seimbangkan bahu yang lebar dan/atau tubuh bagian atas yang berat. Kenakan bawahan yang berada di bawah tulang pinggul untuk mengalihkan perhatian dari bagian tengah tubuh.
    • Hindari penggunaan gaun dan ikat pinggang yang sangat ketat pada pinggang. Penggunaannya bisa menonjolkan lekuk tubuh yang mungkin tidak ingin Anda tunjukkan.
    • Kenakan atasan yang menutupi lekuk tubuh yang tidak ingin Anda tunjukkan.
    • Tonjolkan bagian tubuh yang sangat jauh dari bagian tubuh yang Anda ingin tutupi atau Anda bisa menutupinya dengan warna yang gelap.
    KIAT PAKAR

    Christina Santelli

    Penata Gaya Profesional
    Christina Santelli adalah pemilik dan pendiri Style Me New, layanan penata koleksi pakaian di Tampa, Florida. Dia telah bekerja sebagai pengarah gaya selama lebih dari 6 tahun dan pekerjaannya pernah ditampilkan di HSN, Pacific Heights Wine and Food Festival, dan Nob Hill Gazette.
    Christina Santelli
    Penata Gaya Profesional

    Gunakan saran di sini sebagai panduan, bukan aturan. Penata gaya dan konsultan citra Christina Santelli, mengatakan: "Menemukan pakaian yang sesuai untuk Anda adalah suatu eksperimen. Sebagian orang mengira mereka tidak cocok memakai pakaian tertentu karena tipe tubuhnya. Akibatnya, mereka tidak pernah mencoba pakaian itu. Sebagai penata gaya, saya suka menganjurkan klien saya untuk terbuka mencoba sesuatu yang belum pernah mereka pikirkan sebelumnya, dan sering kali, mereka kagum dengan hasilnya."

  2. Trik berpakaian untuk tipe tubuh ini adalah mengenakan segala pakaian yang menambah berat pada bagian bahu dan dada. Jaga agar perhatian tetap tertuju pada tubuh bagian atas dengan meminimalisir setengah tubuh ke bawah.
    • Jika tubuh Anda jenis buah pir, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk membuat pinggul dan bokong terlihat lebih ramping.
    • Seimbangkan atasan dengan bawahan Anda. Coba kenakan atasan yang lebih menonjolkan bahu Anda.
    • Hindari celana atau tight yang ketat.
    • Mengenakan beha jenis push-up untuk menambah lekuk pada tubuh bagian atas bukanlah ide yang buruk. Pastikan Anda mengenakan ukuran beha yang tepat!
    • Padukan celana jenis straight-leg atau yang sedikit lebar ke bawah dengan sepatu berhak tinggi. Celana jenis skinny yang memeluk pergelangan kaki bisa membuat tubuh bagian bawah terlihat seperti segitiga terbalik. Celana yang melebar ke bawah bisa membuat kaki Anda terlihat sangat besar jika dibandingkan dengan tubuh bagian atas.
  3. Untuk tipe tubuh ini, kenakan pakaian yang membuat tubuh lebih berlekuk dari bagian pinggang ke atas dan bagian pinggang ke bawah.
    • Jika ini tipe tubuh Anda, Anda bisa "mencubit" pinggang Anda dan menonjolkan lekuk tubuh agar Anda tubuh tidak terlihat terlalu lurus atau seperti laki-laki.
    • Pilih pakaian dengan renda untuk menambah tekstur dan volume pada tubuh (serta membuat Anda lebih feminin).
    • Jauhi celana jins model baggy dan celana gombroh jika Anda tidak ingin tubuh Anda terlihat seperti anak laki-laki.
    • Koleksi rok mini dan tight berwarna cerah untuk menonjolkan kaki Anda yang indah. Selain itu, pakaian jenis ini membuat tubuh yang lurus menjadi lebih berbentuk.
    • Kenakan ikat pinggang dan gaun yang pas pada pinggang. Anda harus melakukan hal ini karena bisa memberi ilusi lekuk pada tubuh.
  4. Hindari segala pakaian yang menyembunyikan lekuk tubuh Anda! Jika Anda satu dari sedikit wanita yang beruntung memiliki lekuk tubuh alami yang indah ini, sebaiknya Anda menonjolkannya!
    • Gunakan pinggang Anda sebagai titik utama saat berpakaian. Ini artinya, kenakan pakaian yang menonjolkan bagian yang paling ramping pada pinggang Anda. Dengan menarik perhatian ke area ini, lekuk tubuh Anda pun menjadi semakin terlihat.
    • Kenakan pakaian untuk menonjolkan keindahan lekuk tubuh dengan mengikuti garis tubuh Anda. Jangan kenakan pakaian yang gombroh yang menyembunyikan tubuh Anda.
    • Seimbangkan bagian atas dan bawah Anda sambil menonjolkan bagian pinggang. Tarik perhatian ke bagian pinggang dengan mengenakan ikat pinggang dan gaun yang mencubit bagian tengah tubuh.
    • Ingatlah, walaupun Anda memiliki tubuh jenis jam pasir, bukan berarti Anda harus mengenakan pakaian yang membuat pipi Anda merona. Jika potongan leher atasan yang dikenakan terlalu rendah, atau bawahan Anda terlalu pendek, jangan beli pakaian tersebut.
    • Bentuk dada Anda. Jika tubuh Anda jenis jam pasir, kemungkinan Anda memiliki dada yang besar. Jadi, sebaiknya Anda mengenakan beha yang suportif agar dada terlihat kencang, tidak jatuh.
    • Beli gaun dan atasan dengan potongan leher berbentuk V karena tampak sangat bagus saat dikenakan wanita berdada besar. Jika Anda ingin mengalihkan perhatian dari dada Anda, jangan kenakan kalung tetapi kenakan gelang yang besar.
    Iklan

Tips

  • Minta seseorang yang profesional untuk mengukur bagian dada Anda untuk mengetahui ukuran beha yang tepat. Dengan demikian, Anda pun bisa membuat dada terlihat fantastis!
  • Pilih warna dan corak dengan bijak. Jika ada lekuk atau tonjolan pada tubuh yang ingin Anda sembunyikan, kenakan pakaian berwarna gelap (hitam, biru tua, ungu tua) di bagian-bagian tubuh tersebut.
  • Jika Anda bertubuh kecil (pendek dan kurus), jangan kenakan mantel serta gaun panjang karena bisa membuat Anda menjadi cebol. Pilih jaket yang pendek, celana pendek, dan gaun mini agar tubuh mungil Anda terlihat proporsional. Berpakaian dalam warna yang sama atau mengenakan pakaian bercokral garis vertikal bisa membuat Anda terlihat lebih tinggi. Coba kenakan sepatu hak tinggi juga untuk memperpanjang kaki Anda.
  • Jangan terlalu cepat berkata tidak. Jangan menolak sebuah pilihan dengan cepat hanya karena Anda tidak terbiasa mengenakannya. Coba sekali-sekali keluar dari zona nyaman Anda!
  • Tidak peduli tipe tubuh Anda seperti apa, mengenakan pakaian untuk memperpanjang kaki itu pada umumnya membuat Anda terlihat semakin memukau.
  • Gaun atau atasan yang membalut pinggang dan menutupi dada hanya bagus jika Anda memiliki dada besar, karena jika tidak, dada Anda akan terlihat kecil secara tidak proporsional (jika tubuh Anda jenis buah pir) atau dada dan bahu Anda terlihat datar dan persegi (jika tubuh Anda lurus).
  • Jika perut anda ramping dan Anda tidak malu untuk menunjukkannya, atasan yang menggantung bisa membuat dada Anda sedikit lebih besar jika dibandingkan dengan pinggang Anda.
  • Kenakan pakaian berwarna atau bercorak cerah di bagian-bagian tubuh yang bagus untuk mengalihkan perhatian menjauh dari bagian-bagian tubuh yang bermasalah!
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 48.761 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan