Unduh PDF Unduh PDF

Nama akhir atau nama keluarga sudah ada sejak abad ketiga belas. Pada awalnya, nama-nama ini digunakan untuk mengidentifikasi orang berdasarkan keluarganya, asal negaranya, dan dalam beberapa kasus, berdasarkan sifat atau penampilan fisiknya. Anda bisa mencari tahu asal-muasal nama keluarga Anda, apakah berdasarkan garis keturunan ibu (matronimi) atau garis keturunan ayah (patronimi). Nama belakang juga bisa diambil berdasarkan pekerjaan apa yang leluhur Anda lakukan untuk menyambung hidup. Selain itu, nama juga bisa diambil berdasarkan faktor geografis, tempat leluhur Anda tinggal. Beberapa nama juga bersifat deskriptif yang berasal dari nama panggilan yang diberikan pada nenek moyang Anda. Jika tidak mau melakukan semua riset ini, Anda bisa menggunakan penyedia jasa genealogi atau berbicara pada kerabat yang lebih tua untuk mencari tahu asal nama keluarga Anda.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Menentukan Jika Anda Memiliki Nama Keluarga

Unduh PDF
  1. Awalan adalah dua atau tiga huruf pertama yang ada pada nama belakang Anda. Biasanya, awalan ditambahkan untuk menandai bahwa kepala keluarga Anda adalah anak laki-laki atau anak perempuan dari kepala keluarga mereka. Awalan-awalan tertentu berasal dari tempat-tempat dan budaya yang spesifik, seperti Gaelik, Irlandia atau Inggris. Nama belakang Anda bisa saja memiliki awalan seperti: [1]
    • “Mac” atau “Mc,” seperti “MacDonald” atau “McCloud.” Artinya, nama belakang Anda berasal dari daerah Gaelik.
    • “Fitz,” seperti “Fitzpatrick” atau “Fitzgerald.” Artinya, nama belakang Anda berasal dari daerah Inggris.
    • “O,” seperti “O’Brien” atau “O’Shea.” Artinya, nama belakang Anda berasal dari daerah Irlandia.
    • “ap,” seperti “Bedo ap Batho,” yang berasal dari “Bedo Batho.” Artinya, nama belakang Anda berasal dari daerah Wales.
  2. Akhiran ini biasanya berupa dua atau tiga huruf terakhir pada nama belakang Anda. Akhiran biasanya digunakan untuk menunjukkan bahwa dia merupakan anak laki-laki atau anak perempuan dari seseorang. Nama belakang Anda bisa memiliki akhiran: [2]
    • “-son,” seperti “Johnson” atau “Paulson.” Artinya, ada kemungkinan besar bahwa leluhur Anda adalah anak dari seseorang bernama John atau Paul. Kemungkinan besar juga, nama Anda berasal dari Skotlandia atau Inggris.
    • “-sen,” seperti “Andersen.” “-sen” merupakan cara orang Skandinavia menulis “son”
    • “-ian” atau “-yan,” seperti “Simonian” atau “Petrossyan.” Artinya, nama belakang Anda berasal dari Armenia.
    • “-ski,” seperti “Petroffski.” Artinya, nama belakang Anda berasal dari Polandia.
    • "-ez" atau "-az," seperti "Fernandez" atau "Diaz." Artinya, nama Anda berasal dari Spanyol.
    • "-es" atau "os," seperti "Morales" atau "Rolos." Artinya, nama belakang Anda berasal dari Portugis.
  3. Standar di Amerika Utara adalah orang-orang diberikan nama belakang berdasarkan nama kepala keluarganya. Sementara itu, di bagian-bagian dunia lain seperti di Afrika, Asia dan sebagian Eropa, orang-orang lebih umum memakai nama klannya sebagai nama belakangnya. Nama-nama ini bisa ditelusuri kembali sampai pada klan mana yang menjadi asal leluhurnya. [3]
    • Contohnya di Uganda, nama keluarga penduduknya berasal dari klan asal leluhur. Jadi, Anda bisa saja bertemu banyak orang yang bernama keluarga “Buganda”, karena leluhurnya berasal dari klan yang sama.
    • Di Jepang, orang-orang juga banyak dinamai berdasarkan klannya. Contohnya, klan Fujiwara atau klan Satōs.
    • Anda bisa menelusuri kembali nama belakang Anda, apakah berasal dari sebuah klan, suku, atau kerajaan tempat mereka berasal daripada menggunakan nama ayah atau ibu Anda sebagai petunjuk. Namun, hal ini bergantung pada asal nenek moyang Anda.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Mengecek Apakah Nama Keluarga Anda Diambil Berdasarkan Pekerjaan atau Letak Geografis

Unduh PDF
  1. Pada beberapa kasus, nama belakang kita mencerminkan pekerjaan atau status nenek moyang kita. Biasanya, jenis pekerjaannya adalah kerajinan atau perdagangan pada abad pertengahan di Eropa. Cari nama keluarga Anda, apakah masih berkaitan dengan pekerjaan tertentu atau tidak. Contohnya: [4]
    • “Miller,” seseorang yang menumbuk tepung dari biji gandum. Nama ini bisa juga dieja “Muller” jika leluhur Anda berasal dari Jerman.
    • “Wainwright,” orang yang membuat gerbong kereta.
    • “Bishop,” orang yang bekerja untuk seorang uskup.
    • “Taylor,” orang yang menjahit atau memperbaiki pakaian.
    • “Carter,” orang yang membuat atau mengendalikan gerobak.
    • “Alderman,” orang yang bekerja sebagai juru tulis resmi di pengadilan.
    • “Stewart,” orang yang bekerja sebagai pelayan.
    • "Alcaldo," orang yang bekerja sebagai walikota.
    • "Zapatero," orang yang bekerja sebagai pembuat sepatu.
    • Daftar nama keluarga yang berhubungan dengan pekerjaan bisa ditemukan di sini: https://surnames.behindthename.com/names/source/occupation .
  2. Fungsi lain nama belakang adalah membedakan seseorang berdasarkan lokasi tempat mereka tinggal atau dilahirkan. Nama belakang mereka bisa mengacu pada kota atau negara tertentu. Hal ini sangat umum dilakukan di Perancis, Inggris, dan bagian-bagian lain Eropa. Contohnya: [5]
    • “Parris,” artinya leluhur Anda berasal dari Paris, Perancis.
    • “London,” artinya leluhur Anda berasal dari London, England.
    • “Medina,” artinya leluhur Anda berasal dari Medina, Mexico.
    • "Chan," mengacu pada sebuah daerah kuno di China.
  3. Nama keluarga Anda bisa mengacu pada fitur geografis seperti sungai, tebing atau lanskap. Hal ini bisa menunjukkan fakta bahwa leluhur Anda tinggal di dekat gunung atau dilahirkan di dekat sungai. Contohnya: [6]
    • “Brooks,” artinya nenek moyang Anda tinggal di sepanjang anak sungai.
    • “Churchill,” artinya nenek moyang Anda tinggal di dekat gereja atau bukit.
    • "Vega," yang berarti padang rumput dalam bahasa Spanyol artinya leluhur Anda tinggal di dekat padang rumput.
    • "Iglesias," yang berarti "gereja" dalam bahasa Spanyol, memiliki arti bahwa leluhur Anda tinggal di dekat gereja.
    • "Takahashi," adalah nama belakang orang Jepang yang artinya orang-orang yang tinggal di bawah jembatan yang tinggi.
    • "Choi," merupakan nama keluarga Tionghoa yang artinya orang-orang yang tinggal di atas puncak gunung.
    • "Yamamoto," adalah nama belakang orang Jepang yang mengacu pada kaki gunung.
    • "Park," adalah nama belakang orang Korea yang artinya pohon magnolia.
  4. Dalam beberapa kasus, nama belakang Anda bisa diambil dari arah geografis tempat leluhur Anda tinggal atau berasal. Nama Anda bisa saja memuat arah mata angin seperti ‘’East’’, ‘’West’’, atau ‘’South’’. Contohnya: [7]
    • “Northman,” artinya nenek moyang Anda berasal dari daerah utara.
    • “Southgate,” artinya, leluhur Anda berasa dari sebuah lokasi yang terletak di sebelah selatan gerbang.
    • “Eastwood” dan “Westwood,” artinya, leluhur Anda tinggal di sebelah timur atau barat hutan.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menentukan Apakah Nama Belakang Anda Bersifat Deskriptif

Unduh PDF
  1. Beberapa nama belakang berasal dari penampilan fisik nenek moyang Anda. Mereka juga mungkin diberi julukan atau panggilan kesayangan dari tetangga atau teman-temannya berdasarkan penampilannya. Nama-nama ini, bisa saja diadopsi sebagai nama belakangnya dan nama belakang Anda. Contohnya: [8]
    • “Broadhead,” jika nenek moyang Anda memiliki kepala besar.
    • “Black” atau “Brown,” jika leluhur Anda berambut hitam atau cokelat.
    • “Baines,” memiliki arti tulang. Jadi, leluhur Anda mungkin tampak kurus atau kerempeng.
    • "Grande," dalam bahasa Spanyol artinya besar. Jadi, mungkin nenek moyang Anda bertubuh besar.
    • "Rubio," berarti pirang di dalam bahasa Spanyol. Jadi, mungkin leluhur Anda berambut pirang.
  2. Kadang-kadang, nama keluarga Anda bisa berasal dari tingkah laku nenek moyang Anda. Kepribadian mereka bisa saja berkontribusi pada nama belakang Anda. Contohnya: [9]
    • “Goodman,” artinya nenek moyang Anda dianggap sebagai orang yang murah hati
    • “Strong” atau “Armstrong,” artinya leluhur Anda terkenal sebagai orang yang kuat.
    • “Wildman,” artinya leluhur Anda dianggap sebagai orang yang kasar atau tidak bisa diatur.
    • "Bravo," berarti berani dalam bahasa Spanyol. Jadi, nenek moyang Anda bisa jadi seorang yang pemberani.
    • "Wong" atau "Wang" berarti raja dalam bahasa Kanton. Jadi, leluhur Anda bisa jadi terlihat seperti seorang raja atau bangsawan.
    • "Sato" berarti membantu dalam bahasa Jepang. Jadi, leluhur Anda mungkin sangat peduli terhadap orang lain.
  3. Nama belakang orang-orang Asia cenderung berhubungan dengan konsep-konsep seperti kebahagiaan, kebijaksanaan dan kegembiraan. Jika keluarga Anda berasal dari negara di Asia seperti Tiongkok, Jepang, Vietnam dan Korea, Anda mungkin bisa melacak nama belakang Anda sampai pada sebuah konsep. Contohnya: [10]
    • "Moon," berarti kebijaksanaan dalam bahasa Korea.
    • "Saito," berarti kesucian dan ketaatan dalam beribadah di dalam bahasa Jepang.
    • "Kim," berarti emas dalam bahasa Korea, mungkin mengacu pada sifat baik.
    • "Nguyen," berarti asli atau pertama dalam bahasa Vietnam.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Menggunakan Sumber-Sumber Lain

Unduh PDF
  1. Carilah penyedia jasa genealogi daring yang akan membantu melacak asal-muasal nama keluarga Anda. Anda mungkin harus membayar biaya atas jasa dan memberikan nama belakang Anda pada mereka. [11]
    • Contohnya, Anda bisa menggunakan Ancestry.com atau GenealogyBank.com.
    • Anda juga bisa mengakses basis data gratis yang tersedia di internet, meskipun mereka hanya akan memberikan informasi umum. Biasanya, penyedia jasa berbayar akan mengungkap informasi yang lebih detail tentang nama belakang Anda.
  2. Anda bisa menggunakan jasa mereka untuk mencari tahu asal mula nama belakang Anda. Para ahli genealogis dilatih untuk melacak nenek moyang Anda dan mencari informasi mendalam mengenai nama keluarga Anda.
    • Carilah ahli genealogis bersetifikasi di internet atau lewat perguruan tinggi di dekat rumah Anda.
  3. Kontaklah kakek atau nenek Anda jika mereka masih hidup. Bicaralah pada kerabat Anda dari sisi ayah jika Anda mewarisi nama belakang ayah. Tanyakan juga asal-mula nama keluarga Anda. Mereka mungkin memiliki dokumen atau cerita yang bisa membantu Anda mendapatkan informasi lebih detail mengenai hal ini.
    • Contohnya, Anda bisa menanyakan kerabat Anda yang sudah tua, “Bisakah Bibi menceritakan asal-muasal nama keluarga kita?”. Anda juga bisa bertanya, “Apakah Paman mempunyai informasi tentang asal nama keluarga kita dan apa artinya?”.
    Iklan


Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 22.031 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan