PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan menunjukkan kepada Anda cara menemukan iPhone yang hilang, serta beberapa langkah yang bisa diambil untuk memudahkan pencarian iPhone yang hilang.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menggunakan Fitur Find My iPhone

PDF download Unduh PDF
  1. Anda bisa membukanya secara langsung melalui perangkat seluler atau mengunjungi situs web iCloud melalui peramban web .
  2. Gunakan ID Apple dan kata sandi yang digunakan pada iPhone Anda sendiri (yang hilang).
    • Jika Anda menggunakan aplikasi Find My iPhone pada perangkat milik orang lain, Anda perlu menyentuh tombol “ Sign Out ” yang ada di pojok kanan atas layar terlebih dahulu agar bisa masuk menggunakan ID Apple Anda sendiri.
  3. Perangkat Anda akan ditampilkan di daftar perangkat yang ada di bawah peta. Lokasi iPhone Anda akan ditampilkan pada peta.
    • Jika ponsel dimatikan atau baterai perangkat sudah habis, aplikasi hanya akan menunjukkan lokasi terakhir yang terdeteksi.
  4. Tombol tersebut berada di sisi tengah bawah layar.
  5. Tombol tersebut berada di pojok kiri bawah layar. Jika iPhone Anda masih berada di sekitar Anda, fitur tersebut akan membuat ponsel mengeluarkan suara agar Anda bisa menemukannya.
  6. Tombol tersebut berada di sisi tengah bawah layar. Gunakan pilihan ini jika iPhone Anda hilang di tempat-tempat yang mungkin bisa ditemukan oleh orang lain (atau jika Anda merasa bahwa perangkat dicuri oleh seseorang).
    • Masukkan kode kunci perangkat. Gunakan serangkaian nomor secara acak yang tidak memiliki kaitan dengan identitas Anda, seperti nomor KTP, tanggal ulang tahun, nomor SIM, dan lain-lain.
    • Kirimkan pesan dan nomor kontak yang ditampilkan di layar.
    • Jika ponsel Anda berada dalam jaringan, ponsel akan segera terkunci dan tidak bisa diatur ulang tanpa kode kunci yang Anda tetapkan. Selain itu, Anda juga bisa melihat lokasi ponsel saat ini, serta perubahan lokasi (jika ponsel dibawa ke tempat yang berbeda).
    • Jika ponsel Anda berada di luar jaringan (atau dimatikan), ponsel akan segera terkunci setelah dinyalakan. Anda akan menerima pesan notifikasi dan bisa melacak lokasi ponsel.
    • Buatlah berkas cadangan dari ponsel ke iCloud atau iTunes secara berkala jika sewaktu-waktu Anda perlu mengembalikan berkas-berkas yang terhapus.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mencoba Metode Lain

PDF download Unduh PDF
  1. Gunakan pesawat telepon atau ponsel teman Anda untuk mencoba menghubungi ponsel yang hilang. Jika ponsel masih berada di sekitar Anda, mungkin Anda bisa mendengar suaranya.
    • Bergeraklah dari satu ruangan ke ruangan lain sembari Anda menghubungi ponsel yang hilang.
    • Jika Anda tidak bisa menggunakan ponsel atau telepon lain, tetapi bisa menggunakan komputer, cobalah kunjungi ICantFindMyPhone.com . Masukkan nomor ponsel Anda di situs web ini dan tunggulah hingga situs menghubungi ponsel Anda.
    • Periksa pula tempat-tempat yang sulit dijangkau.
  2. Beri tahu orang-orang di Twitter, Facebook, Snapchat, dan platform media sosial lain yang digunakan bahwa iPhone Anda hilang.
  3. Kantor atau pos polisi dan pusat barang-barang hilang yang berada di sekitar tempat hilangnya ponsel bisa Anda kunjungi. Biasanya, mereka dapat membantu Anda menemukan ponsel yang hilang.
    • Jika Anda merasa bahwa ponsel Anda telah dicuri, cobalah buat laporan kehilangan dan kirimkan laporan ke kantor polisi.
    • Jika Anda memiliki nomor IMEI/MEID ponsel , berikan nomor tersebut pada pihak berwajib ketika Anda menyerahkan laporan kehilangan. Dengan cara ini, mereka dapat melacak ponsel Anda jika sewaktu-waktu ponsel itu dijual kepada orang lain.
  4. Direktori ini merupakan situs web yang memungkinkan Anda untuk memasukkan nomor IMEI perangkat. Anda bisa memeriksa basis datanya di MissingPhones.org .
  5. Jika Anda yakin bahwa ponsel Anda dicuri atau tidak akan pernah ditemukan, hubungi pihak penyedia layanan seluler sesegera mungkin. [1]
    • Beberapa penyedia layanan seluler memungkinkan Anda untuk memblokir layanan seluler dalam jangka waktu tertentu jika sewaktu-waktu ponsel ditemukan dan bisa kembali digunakan di masa mendatang.
    • Jika Anda merasa bahwa ponsel Anda dicuri, tolak biaya yang dibebankan kepada Anda setelah ponsel hilang.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mengaktifkan Fitur Find My iPhone

PDF download Unduh PDF
  1. Menu ini ditandai oleh ikon roda gigi berwarna abu-abu (⚙️) dan biasanya ditampilkan di home screen .
  2. ID Apple ini ditampilkan sebagai bagian tersendiri di bagian atas menu dan memuat nama serta foto Anda (jika Anda sudah menambahkannya).
    • Jika Anda belum masuk, sentuh pilihan “ Sign in to (nama perangkat) ”, masukkan ID Apple dan kata sandinya, kemudian pilih “ Sign In ”.
    • Jika perangkat menjalankan iOS versi lama, bagian ID Apple mungkin tidak ditampilkan di halaman utama pengaturan.
  3. Pilihan tersebut ditampilkan sebagai bagian kedua menu.
  4. Pilihan tersebut berada di bawah bagian " APPS USING ICLOUD ".
  5. Setelah digeser, warna alihan akan berubah menjadi hijau. Dengan fitur ini, Anda bisa mencari lokasi iPhone sendiri melalui perangkat lain.
  6. Sekarang, iPhone Anda akan mengirimkan lokasinya ke Apple ketika baterai perangkat sudah sangat lemah (sebelum perangkat mati).
    Iklan

Tips

  • Jika modus pesawat diaktifkan pada iPhone Anda, Find My iPhone tidak dapat menemukan perangkat.
Iklan

Peringatan

  • Jika Anda merasa bahwa iPhone Anda sudah dicuri dan saat ini Anda sedang mencoba melacak keberadaannya, jangan mencoba mendapatkannya sendirian. Laporkan kehilangan/pencurian pada polisi. Anda berisiko menghadapi bahaya jika mencoba mengambilnya sendiri.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 326.214 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan