PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Untuk menjadi gadis yang menggemaskan, penampilan bukanlah satu-satunya aspek yang paling penting. Kamu juga harus memperhatikan cara berpakaian, bersikap, dan memperlakukan orang lain. Kamu bisa menjadi sosok yang menggemaskan dengan bersikap terbuka dan ramah kepada orang lain, menunjukkan ketertarikan dan keingintahuan terhadap hal-hal baru, serta berpakaian dan bersikap dalam cara tertentu. Meskipun kamu ingin menjadi gadis yang menggemaskan, penting bagimu untuk tetap menjadi diri sendiri karena orang lain harus menyukai jati dirimu yang sebenarnya.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Tampil Menggemaskan

PDF download Unduh PDF
  1. Salah satu langkah untuk menjadi gadis yang menggemaskan adalah, tentu saja, tampil menggemaskan. Kamu bisa tampil menggemaskan dengan memilih pakaian, aksesori, dan gaya rambut yang tepat. Beberapa gaya rambut yang bisa membuatmu tampak menggemaskan mencakup: [1]
    • Kucir kuda
    • Kepang
    • Kucir panjang dan acak
    • Poni
    • Ringlet
    • Kucir samping
  2. Beberapa elemen yang membuat pakaian tampak menggemaskan mencakup warna, desain dan pola, serta jenis kain. Setelah memilih bahan dan desain yang tepat, kamu bisa membangun penampilan yang menggemaskan.
    • Saat memilih warna, pilih pakaian dengan warna lembut atau pastel sebagai pengganti warna cerah dan mencolok.
    • Pola-pola yang menggemaskan mencakup polkadot, floral, corak hewan, dan kotak-kotak.
    • Pilih pakaian dengan bahan yang halus dan ringan, seperti katun, sifon, dan renda
    • Pakaian dengan pita dan kancing besar juga dapat menjadi pilihan yang menggemaskan. [2]
  3. Setelah memilih jenis pakaian yang tepat, kamu bisa membangun penampilan yang menggemaskan. Kuncinya adalah kenakan pakaian yang tampak ceria dan “menyenangkan”, tanpa menampilkan terlalu banyak anggota tubuh. Beberapa pilihan pakaian yang menggemaskan mencakup:
    • Kemeja dan sweter berukuran besar yang dipadukan dengan benkap ( legging ) atau celana ketat ( skinny pants ). [3]
    • Gaun dan rok berkerut dengan benkap berpola atau kaus kaki setinggi lutut. [4]
    • Gaun tanpa tali atau spaghetti-strap [5]
  4. Ada beragam aksesori yang bisa dimanfaatkan untuk membangun penampilan yang menggemaskan, dan pilihan ini mencakup perhiasan, aksesori rambut, sepatu, dan sebagainya!
    • Beberapa opsi aksesori yang menggemaskan untuk rambut mencakup pita, bando, dan jepit rambut. [6]
    • Topi juga dapat menjadi opsi yang menggemaskan, termasuk kupluk besar, toque rajut, dan topi dengan pompon [7]
    • Beberapa opsi sepatu yang menggemaskan mencakup sepatu Mary Jane , sepatu balet, dan sepatu Oxford . [8]
    • Saat memilih perhiasan, gunakan aksesori yang tampil menarik dan unik, seperti gelang dan kalung dengan gantungan meriah, atau anting dengan hiasan bentuk hewan atau pola lain.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Bersikap Manis dan Ramah

PDF download Unduh PDF
  1. Salah satu hal terpenting untuk menjadi sosok yang menggemaskan adalah bersikap polos karena “kegemasan” biasanya berkaitan dengan sesuatu yang kekanak-kanakan (secara positif), menyenangkan, dan manis. [9] Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk bersikap polos dan manis, termasuk:
    • Tidak mengumpat atau melontarkan lelucon kotor atau mesum
    • Mengunyah permen karet dan membuat gelembung sabun
    • Memainkan rambut [10]
    • Bersikap konyol
  2. Agar tampak menggemaskan, salah satu hal terpenting yang bisa dilakukan adalah menunjukkan kepribadian yang ramah dan mengasyikkan. Kemarahan, kekesalan, atau sikap defensif bukanlah sesuatu yang dianggap menggemaskan sehingga berusahalah untuk menjadi sosok yang baik dan ramah. [11]
    • Sapa orang-orang yang dikenal saat berpapasan, dan perkenalkan diri kepada orang-orang yang baru ditemui.
    • Ajukan pertanyaan mengenai orang lain dan dengarkan jawabannya. Sebagai contoh, saat berpapasan dengan kenalan, kamu bisa mengatakan, “Hai! Sudah lama tidak bertemu! Apa kabar?”
    • Jangan pelit melemparkan pujian. Sebagai contoh, jika kamu menyukai potongan rambut baru temanmu, katakan, “Rambutmu tampak keren! Gaya seperti ini benar-benar menonjolkan kecantikan matamu.”
    • Jangan menyilangkan tangan saat berada di keramaian karena bahasa tubuh seperti ini membuatmu tampak defensif dan kurang bisa didekati.
  3. Salah satu cara termudah untuk tampil ramah dan menggemaskan adalah sering tersenyum di depan banyak orang. Biasanya, orang-orang tersenyum menggunakan mulutnya, tetapi kamu juga bisa mencerminkannya melalui mata dan seluruh wajah: [12]
    • Awali dengan memikirkan sesuatu yang membuatmu bahagia. Saat kamu merasakan kebahagiaan tersebut, sipitkan mata tanpa menggerakkan otot-otot wajah yang lain.
    • Cerminkan senyuman kecil pada mulut dengan menarik kedua sudut bibir ke arah atas. Gabungan ekspresi ini akan memberikan kesan bahwa kamu adalah sosok yang ceria, ramah, dan mudah diajak mengobrol.
  4. Ini artinya kamu perlu mencoba meluangkan waktu dengan orang lain dan menjadi sosok yang mengasyikkan. Kamu bisa bersosialisasi dengan menghadiri pesta dan kumpulan saat diundang, mengelola dan mengadakan acara sosial sendiri, berbicara kepada orang lain saat pergi ke suatu tempat, serta menjaga persahabatan dan menjalin pertemanan baru. [13]
    • Kamu tidak harus selalu menghadiri semua acara sosial ketika diundang, tetapi coba tunjukkan kehadiranmu sesering mungkin, tanpa mengabaikan waktu keluarga, pekerjaan, sekolah, dan tanggung jawab lainnya.
    • Jika kamu sudah lama tidak mengobrol dengan temanmu, hubungi atau kirimkan pesan untuk kembali berinteraksi dan menanyakan kabarnya.
    • Berusahalah untuk berteman dengan orang-orang baru. Kamu bisa mengajak mereka meluangkan waktu bersama, mengenal mereka, dan mencari kesamaan.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.464 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan