Unduh PDF
Unduh PDF
Sebagian besar orang sepertinya menghabiskan banyak waktu untuk merasa khawatir. Jika Anda merasa rasa stres sudah mengambil alih kehidupan Anda, Anda bisa belajar bersantai secara aktif dan mulai benar-benar menjalani hidup Anda, ketimbang menahan beban. Hidup dengan riang berarti menikmati hidup tanpa kekhawatiran yang membebani Anda. Pelajarilah cara menjadi aktif, mengatur rasa stres Anda, dan tetap bersikap riang.
Langkah
-
Pisahkan waktu bekerja dan hiburan. Hidup tidak harus terasa sulit. Jika Anda ingin tahu cara untuk menjadi lebih riang dalam keseharian Anda, penting untuk meluangkan waktu bersenang-senang dan mempertahankannya. Sebagian besar orang menjadwalkan hari mereka dengan berkisar pada pekerjaan dan kegiatan sekolah. Itu adalah hal yang tidak dapat dihindari bagi sebagian besar orang. Seperti saat Anda menjadwalkan waktu tersebut, jadwalkanlah juga waktu untuk kegiatan-kegiatan yang ingin Anda lakukan.
- Setelah makin sibuk, Anda akan dengan mudah menghabiskan waktu senggang Anda tanpa melakukan apa pun dan hanya memutar film. Daripada melakukan hal tersebut, mulailah secara aktif merencanakan kegiatan rekreasi. Jadwalkan perjalanan memancing untuk minggu depan, atau pesanlah tempat untuk berkencan dengan pasangan Anda. Isilah waktu Anda untuk bersenang-senang dengan melakukan sesuatu. [1] X Teliti sumber
- Buatlah jadwal agar Anda tetap teratur. Catat tenggat pekerjaan dan acara setiap harinya untuk mengurangi kekhawatiran Anda.
-
Bersosialisasilah dengan orang-orang yang menyenangkan. Usahakan agar Anda berada di sekeliling orang-orang yang membuat Anda merasa nyaman, serta membuat hidup Anda terasa lebih mudah dan menyenangkan, bukan membuat Anda merasa lebih stres. Jika Anda ingin menjadi periang, penting untuk dikelilingi oleh orang-orang dengan tujuan yang sama. Waktu bersosialisasi harus terasa mudah, bukan seperti kewajiban.
- Jangan biarkan para perusak suasana membuat Anda merasakan hal yang sama dengan mereka. Cobalah untuk bersosialisasi hanya dengan orang-orang yang akan saling mendukung dan bersenang-senang dengan waktu Anda. Sikap seperti itu akan menular.
- Jika Anda menjalin hubungan, Anda mungkin kurang bebas menjadi diri sendiri. Mungkin akan bermanfaat jika Anda mempertimbangkan apakah hubungan yang Anda jalani membuat Anda menjadi seseorang yang tidak Anda sukai.
-
Ubahlah kewajiban menjadi petualangan. Bahkan hal sehari-hari seperti berbelanja, menyetir, pergi bekerja dapat menjadi hal-hal untuk dirayakan dalam kehidupan yang riang. Jika Anda harus pergi keluar rumah untuk melakukan sesuatu, anggaplah itu sebagai petualangan terbesar yang akan Anda lakukan di hari itu. Jika Anda tidak bisa meluangkan waktu untuk menyelam di Hawaii, setidaknya Anda bisa menghabiskan waktu berpetualang dengan transportasi umum!
- Anda akan pergi ke pasar swalayan? Beri sedikit tantangan untuk diri Anda. Buatlah tujuan untuk mengambil lima foto hal-hal terkonyol yang Anda lihat dalam perjalanan dan kirimlah kepada orang-orang di kontak ponsel Anda yang sudah lama tidak berkomunikasi dengan Anda. Kirimkan saja foto tersebut dan katakan, "Ini mengingatkan aku padamu."
- Anda terjebak di rumah untuk bersih-bersih? Nyalakan musik dengan kencang dan lakukan tarian seperti di film Risky Business, atau beri diri Anda tantangan untuk menata ulang seisi rumah, hanya untuk bersenang-senang.
-
Lebih seringlah bepergian ke luar. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa meningkatkan jumlah vitamin D yang berasal dari sinar matahari dapat mendorong tingkatan serotonin, yang akan membantu mengurangi rasa stres Anda dan membuat Anda lebih riang. [2] X Teliti sumber Bahkan jika tidak ada alasan untuk keluar rumah, buatlah tujuan untuk berada di bawah sinar matahari serta menghirup udara segar selama 15 atau 20 menit setiap harinya. Hal ini dapat memberi pengaruh besar pada suasana hati Anda.
- Sulit untuk menjadi periang jika Anda hanya duduk-duduk menonton televisi tanpa melakukan apa pun. Jangan mendekam di dalam rumah jika tidak perlu. Pergilah ke luar dan jadilah aktif.
-
Lakukan olahraga. Olahraga ringan dapat menghasilkan perasaan bahagia, meningkatkan suasana hati Anda dan membantu Anda merasa jauh lebih riang. Efek olahraga yang menghasilkan euforia adalah fenomena yang telah tercatat dalam dunia psikologi. [3] X Sumber Tepercaya American Psychological Association Kunjungi sumber Jika Anda ingin merasa lebih riang, cobalah cari rutinitas olahraga yang sesuai dengan kehidupan Anda.
- Anda tidak perlu mengikuti maraton secara tiba-tiba. Cobalah saja berjalan cepat selama 30 sampai 40 menit setelah selesai bekerja di hari itu, atau mulailah hari Anda dengan berjalan kaki sebelum mulai bekerja. [4] X Teliti sumber
- Carilah olahraga kelompok kompetitif yang Anda nikmati agar Anda bisa merasakan sensasi dalam berkompetisi dan bersosialisasi dengan banyak orang, di samping mendapatkan manfaat dari olahraga.
-
Luangkan waktu dengan tidak melakukan apa pun. Sekali-sekali, dalam hidup kita membutuhkan kenyamanan penuh. Jika Anda sungguh ingin menjadi periang, gunakanlah waktu untuk memanjakan diri Anda. Duduklah di bawah sinar matahari di siang hari ditemani minuman dingin. Jangan biarkan siapa pun mengganggu Anda. Bacalah buku di sofa sambil meminum secangkir kopi panas. Pesanlah tempat di spa. Bersantailah. [5] X Teliti sumberIklan
-
Kenali hal-hal yang membuat Anda stres. Ambillah secarik kertas dan tulislah setiap hal yang membuat Anda stres atau merasa terbebani. Orang, tempat dan keadaan seperti apa yang membuat Anda merasa gelisah? Cobalah tulis selengkap mungkin, dengan mengingat saat-saat di keseharian Anda yang membuat Anda merasa tidak bisa menjadi riang.
- Siapa yang membuat Anda merasa stres? Teman? Pasangan? Rekan kerja? Usahakan sebisa mungkin untuk menghilangkan sejumlah penyebab stres ini dari hidup Anda. Jika tidak bisa, hindari saja mereka.
- Kurangilah asupan kafeina dan makanan lain yang bisa memicu stres.
-
Waspadai stres sebelum terjadi. Setelah mengenali hal-hal yang menjadi penyebab rasa stres Anda, cobalah antisipasi keadaan dan penyebab tersebut agar Anda bisa menghindarinya jika memungkinkan, dan bersiap menghadapinya, jika tidak bisa dihindari. Setiap orang harus menghadapi rasa stres sebagai bagian dari kehidupannya. Tetapi jika Anda bisa menemukan cara untuk mengabaikan rasa stres, Anda bisa menjadi jauh lebih riang.
- Jika Anda akan mengerjakan banyak hal di tempat kerja, berarti Anda tahu Anda akan memiliki hari yang sibuk. Jangan mengharapkan kurang dari itu. Namun bukan berarti Anda harus merasa stres karenanya. Berfokuslah saja untuk menjalani hari Anda dan menyelesaikan pekerjaan Anda. [6] X Teliti sumber
- Cobalah lakukan ritual singkat terhadap daftar penyebab rasa stres Anda untuk mengatasinya. Hancurkanlah. Lihatlah penyebab stres utama Anda untuk terakhir kalinya, lalu robeklah, atau lemparkan ke dalam perapian atau tempat sampah. Pilihan lainnya: simpanlah di saku Anda untuk mengingatkan diri Anda agar tetap bersiap menghadapi hal-hal dalam hidup Anda.
-
Bersiaplah atasi amarah Anda. Saat seseorang memancing amarah Anda atau sedang berada dalam suasana hati yang buruk, hal terbaik yang harus dilakukan bukanlah menjauh. Tetapi jadilah orang yang lebih baik darinya dan tetap bersikap sopan. Percakapan bukan soal "menang" atau "kalah", tetapi soal membangun hubungan dengan orang lain. Pada akhirnya, hal ini akan terasa alamiah, dan Anda akan merasa jauh lebih santai dan lebih baik terhadap diri Anda sendiri.
- Jika Anda merasakan amarah saat terpancing, cobalah aturan 10 detik. Berhentilah bicara dan bernapaslah selama 10 detik. Jika mereka menatap Anda, biarkan saja. Saat Anda mulai bicara, katakanlah dengan suara yang tenang dan stabil, "Aku tidak mau merasa kesal karena hal ini. Mungkin kita harus bicara di lain waktu."
-
Berhentilah mengkhawatirkan apa yang orang lain pikirkan. Ingatlah bahwa satu-satunya orang yang harus Anda bahagiakan adalah diri Anda sendiri. Teman-teman dapat datang silih berganti, tetapi Anda akan selalu memiliki diri Anda. Jika orang-orang menyuruh Anda untuk mengubah diri Anda, berarti mereka tidak cukup penting untuk didengarkan nasihatnya. [7] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Tetapi Anda harus tetap bersedia untuk mendengarkan teman-teman Anda saat mereka memberikan nasihat yang baik. Jika teman-teman dan anggota keluarga terdekat menyuruh Anda untuk mengubah suatu kebiasaan buruk, itu adalah hal lain lagi.
-
Sukai penampilan Anda sendiri. Itu bukan berarti Anda harus mengunjungi salon dan membeli sepasang sepatu yang sangat mahal. Jika Anda ingin menjadi periang, belajarlah menerima dan menyukai penampilan Anda sendiri. Anda adalah individu yang unik dan penampilan Anda yang unik adalah salah satu karunia Anda.
- Jika ukuran tubuh Anda lebih besar daripada kebanyakan orang, Anda bisa memilih untuk menerima hal tersebut dan mengakui bahwa penampilan Anda baik-baik saja atau berolahragalah untuk mendapatkan tubuh yang lebih kurus. Jika Anda memiliki ukuran tubuh yang tinggi, jangan melihat dari sudut pandang betapa menyebalkannya menjadi orang yang tinggi, tetapi lihatlah dari hal-hal yang baik, seperti dapat meraih rak yang tinggi atau melihat melewati kepala banyak orang di kerumunan.
- Cintailah penampilan diri sendiri di depan cermin, entah jika ada selulit, stretch mark , atau lainnya. Di saat Anda mampu mencintai diri sendiri dan semua yang berhubungan dengan tubuh Anda, akan sulit bagi orang lain untuk tidak melihat Anda dengan cara yang sama.
Iklan
-
Lakukan hal-hal karena keinginan Anda. Jika Anda melakukan sesuatu karena Anda memang ingin melakukannya, Anda bisa tetap bersikap jauh lebih riang dalam mengerjakannya. Jika Anda merasa terpaksa melakukan pekerjaan Anda, atau terpaksa pergi ke pusat kebugaran, hal-hal itu akan terasa seperti suatu kewajiban. Jika Anda menganggapnya sebagai sebuah kesempatan, hal itu akan terasa menyenangkan. Buatlah pilihan untuk melakukannya.
- Mengubah sikap Anda tidak perlu terasa sulit atau membutuhkan banyak ilmu psikologi yang rumit. Jika Anda ingin melakukan sesuatu, lakukanlah. Jika tidak, carilah cara untuk menyesuaikannya dengan diri Anda, atau hilangkanlah dari hidup Anda. Terkadang hanya sesederhana itu.
- Anda membenci pekerjaan Anda? Berhentilah dan cari pekerjaan lain. Muak dengan kota tempat Anda tinggal? Pindahlah. Jika sesuatu tidak mendukung atau membantu Anda untuk hidup bahagia dan riang, buatlah perubahan.
-
Tersenyum dan tertawalah secara rutin. Mungkin hal itu terdengar konyol, tetapi Anda akan jauh lebih bahagia jika Anda tersenyum lebar kepada seorang teman atau bahkan orang yang tidak dikenal dan mereka membalasnya. Anda juga akan merasa jauh lebih santai jika Anda tertawa. Tertawalah pada apa pun yang menurut Anda lucu, walaupun orang-orang di sekitar Anda tidak menganggapnya lucu.
- Menjadi periang bukan berarti Anda harus selalu tertawa. Menganggap pemakaman atau upacara peringatan sebagai hal yang ringan bukan hal yang sopan. Bersikap bijak tetaplah penting.
-
Jangan memandang sesuatu terlalu serius. Lihatlah keluar jendela dan Anda mungkin akan menemukan hal yang konyol. Anda adalah seorang manusia yang tinggal di dalam kotak kecil yang tersambung dengan kotak komputer. Seseorang yang mengajak anjingnya berjalan-jalan di sekitar lingkungan rumahnya, mengambil kotorannya lalu membawanya bersama mereka. Aneh sekali! Cobalah ingat bahwa kehidupan harus menjadi sesuatu untuk ditertawakan dan dihargai. Hidup bukan sesuatu yang terasa membebani.
- Jangan terperangkap dalam hal-hal kecil. Alih-alih, berfokuslah pada keseluruhan masalah dan pertimbangkan apa yang benar-benar penting bagi Anda dalam konteks tersebut.
-
Pikirkan masa depan, jangan terfokus kepada masa lalu. Memikirkan kesalahan-kesalahan Anda di masa lalu akan membuat Anda merasa stres. Sebaliknya, terima potensi-potensi dalam hidup Anda. Siapa peduli jika orang-orang tidak menyukai diri Anda yang dulu? Anda selalu bisa berubah dan menjadi orang yang baru atau menemukan teman baru. Anda bisa pindah ke luar negeri dan dalam waktu 10 tahun Anda akan mendapatkan teman-teman baru, berpikir dengan bahasa lain dan dengan begitu Anda akan berubah menjadi orang yang baru. Apa pun bisa terjadi.Iklan
Tips
- Duduklah santai dan tersenyumlah pada hal-hal yang membuat Anda bahagia. Nikmatilah hidup. Hidup itu sangat berharga!
- Ketahuilah bahwa tidak ada orang yang bisa menjalani hidup dengan benar-benar riang kecuali mereka sangat bergantung kepada orang lain, dan orang yang menjadi tempatnya bergantung mampu mengurus semua kebutuhan mereka. Misalnya bayi dengan ibunya yang penyayang.
- Bersikaplah positif dan Anda akan mendapatkan hal-hal yang positif sekarang dan di kemudian hari.
Iklan
Hal yang Anda Butuhkan
- Sumber daya untuk mempertahankan kualitas hidup Anda agar hal-hal yang dibutuhkan untuk bertahan hidup dapat diraih dengan mudah.
- Tempat berlindung dari sejumlah masalah sehari-hari Anda di dunia.
Referensi
- ↑ http://www.positivityblog.com/index.php/2012/04/30/less-stress-2/
- ↑ http://www.healthline.com/health/depression/benefits-sunlight
- ↑ https://www.apa.org/monitor/2011/12/exercise.aspx
- ↑ http://drhyman.com/blog/2013/04/26/five-ways-to-never-be-stressed-again/#close
- ↑ http://zenhabits.net/20-ways-to-eliminate-stress-from-your-life/
- ↑ http://psychcentral.com/lib/5-ways-to-stress-less/
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/stress/stress-management.htm
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 10.183 kali.
Iklan