Unduh PDF Unduh PDF

Jangan memotong bulu di area bikini sampai habis jika Anda ingin melakukan waxing (menghilangkan bulu dengan lilin) di sana. Anda memerlukan bulu yang agak panjang sebelum waxing agar lilin memiliki tempat untuk mencengkeram. Mungkin Anda akan merasa agak cemas untuk menyiapkan segala hal sebelum melakukan waxing , terutama jika ini adalah kali pertama bagi Anda. Untungnya, kami telah mengumpulkan jawaban untuk beberapa pertanyaan yang sering diajukan mengenai cara memotong rambut sebelum melakukan waxing pada area bikini.

Question 1 dari 8:

Apakah Anda harus bercukur sebelum melakukan waxing ?

Unduh PDF
  1. Jangan bercukur minimal 2-3 minggu sebelum melakukan waxing pada area bikini, tergantung kecepatan pertumbuhan rambut. Sebaiknya Anda membiarkan bulunya tumbuh agak panjang, lalu memangkasnya. Bulu yang terlalu pendek akan sulit dicengkeram lilin. [1]
    • Apabila Anda berencana untuk pergi ke salon, buatlah janji terlebih dahulu agar Anda bisa menentukan kapan harus berhenti bercukur.
    Iklan
Question 2 dari 8:

Apakah ada panjang maksimal pada bulu kemaluan sebelum Anda melakukan waxing pada area bikini?

Unduh PDF
  1. Jika Anda merasa bulunya terlalu panjang, gunakan penggaris untuk mengukurnya. Jangan khawatir jika bulunya terlalu panjang karena Anda bisa memangkasnya sebelum melakukan waxing . [2]
    • Ahli kecantikan secara teknis tetap bisa melakukan waxing walaupun bulunya terlalu panjang, tetapi prosesnya akan lebih menyakitkan.
Question 3 dari 8:

Berapa panjang bulu yang ideal untuk melakukan waxing pada area bikini?

Unduh PDF
  1. Ini merupakan panjang ideal bulu kemaluan agar Anda bisa melakukan waxing dengan nyaman. Gunakan penggaris untuk mengukur panjang bulu. Luangkan waktu untuk mengukurnya agar Anda mendapatkan panjang rambut yang tepat. [3]
    • Apabila Anda memangkas bulu di hari yang sama saat melakukan waxing , usahakan untuk menyisakan bulu dengan panjang sekitar 2 cm agar Anda tidak mendapatkan bulu yang terlalu pendek.
    Iklan
Question 4 dari 8:

Bagaimana cara memotong bulu kemaluan sebelum melakukan waxing pada area bikini?

Unduh PDF
  1. Gunakan gunting pengaman ( safety scissor ) atau gunting kumis karena ukurannya kecil sehingga bisa digerakkan dengan leluasa pada area bikini. Duduk atau berdirilah di depan cermin, kemudian potong rambut kemaluan secara hati-hati. Lakukan ini dengan perlahan untuk mencegah luka. [4]
    • Alat terbaik adalah gunting kecil karena cenderung tidak melukai kulit.
    • Hanya potong beberapa bagian rambut dalam satu waktu agar Anda bisa melihat apakah pemotongannya terlalu pendek.
Question 5 dari 8:

Bagaimana cara mempersiapkan waxing bikini pertama saya?

Unduh PDF
  1. Keringat, kotoran, dan minyak bisa menyulitkan lilin untuk menempel di kulit. Jika memungkinkan, mandilah terlebih dahulu sesaat sebelum melakukan waxing . Namun, Anda juga bisa menyeka areanya menggunakan tisu basah pembersih. [5]
    • Beberapa salon menyediakan tisu pembersih yang dapat digunakan jika Anda menginginkannya.
    • Jangan terlalu memikirkan "kebersihan" di area bikini ketika Anda melakukan waxing di salon profesional. Ahli kecantikan di sana telah terbiasa melakukan waxing pada area bikini.
  2. Produk-produk ini membuat lilin tidak dapat menempel. Sebelum melakukan waxing , jangan mengoleskan apa pun pada area bikini. Jika Anda telanjur melakukannya, cucilah areanya atau seka dengan kain pembersih. [6]
    • Anda boleh menggunakan sabun atau produk pembersih sebelum melakukan waxing . Namun, jangan menggunakan produk yang dapat menempel pada kulit, seperti losion.
  3. Untuk sementara waktu, mungkin Anda akan mengalami rasa tidak nyaman selama dan sesudah waxing . Jangan khawatir, ini hanya sesaat dan Anda akan segera merasa nyaman! Untuk sementara, pakai bawahan yang tidak ketat, tetapi tidak menyebabkan gesekan pada kulit. [7]
    • Sebagai contoh, Anda dapat mengenakan celana olahraga atau rok yang menggantung.
    Iklan
Question 6 dari 8:

Berapa lama hasil waxing pada area bikini akan bertahan?

Unduh PDF
  1. Ini tergantung kecepatan pertumbuhan rambut dan seberapa lama Anda sudah melakukan waxing secara rutin. Apabila Anda telah melakukan waxing secara rutin, bulu tubuh akan tumbuh lebih halus dan tipis, yang membuat hasil waxing bisa bertahan lebih lama. Apabila Anda pergi ke layanan profesional, tanyakan kepada ahli kecantikan di sana mengenai kapan Anda harus melakukan waxing lagi. [8]
    • Ingatlah bahwa Anda harus membiarkan bulu tubuh tumbuh agak panjang sebelum melakukan waxing lagi.
Question 7 dari 8:

Bolehkah memotong bulu kemaluan di antara setiap waxing ?

Unduh PDF
  1. Kecepatan pertumbuhan rambut bisa berbeda-beda, dan ini hal yang sangat normal, terutama apabila Anda baru kali pertama melakukannya. Jika pertumbuhan rambut terasa mengganggu, Anda bisa memangkasnya dengan gunting pengaman untuk mendapatkan hasil yang rata. Namun, jangan memotongnya terlalu pendek apabila Anda berencana melakukan waxing dalam waktu dekat. [9]
    • Bulu kemaluan sebenarnya tidak perlu dipotong jika Anda merasa tidak terganggu.
    Iklan
Question 8 dari 8:

Kapan sebaiknya Anda tidak melakukan waxing ?

Unduh PDF
  1. Secara teknis Anda masih bisa melakukan waxing di waktu ini, tetapi itu bukan tindakan yang bagus. Anda akan merasa lebih sensitif terhadap rasa nyeri sebelum, selama, dan tepat sesudah haid. Lakukan waxing di pertengahan siklus haid agar Anda merasa lebih nyaman. [10]
    • Kebanyakan salon tetap memperbolehkan Anda melakukan waxing saat sedang haid jika Anda tidak bisa meluangkan waktu di hari yang lain. Tanyakan hal ini ke salon kecantikan langganan Anda, dan pakailah tampon atau cangkir menstruasi yang baru.
  2. Melakukan waxing pada area bikini pada umumnya terasa tidak nyaman, tetapi tidak terlalu menyakitkan. Meskipun begitu, melakukan waxing pada kulit yang teriritasi atau rusak bisa sangat menyakitkan dan membuat kondisinya bertambah parah. Tunggu hingga kulit benar-benar sembuh sebelum melakukan waxing . [11]
    • Ini termasuk kerusakan kulit karena terbakar sinar matahari.
  3. Lilin akan merobek lapisan kulit bagian atas beserta bulunya. Walaupun ini pada umumnya tidak menimbulkan masalah, kulit yang tipis akan mudah robek. Jangan melakukan waxing jika Anda sedang menggunakan obat-obatan di bawah ini: [12]
    • Antibiotik.
    • Obat oles tretinoin (asam retinoat) untuk mengobati jerawat.
    • Isotretinoin (obat jerawat) yang telah Anda gunakan hingga 6 bulan.
    Iklan

Tips

  • Minum obat pereda nyeri tanpa resep sebelum Anda pergi ke salon waxing apabila Anda khawatir mengalami rasa tidak nyaman saat melakukan waxing .
  • Melakukan waxing sendiri jelas tidak mudah. Sebaiknya Anda pergi ke salon profesional di saat awal melakukan waxing agar terbiasa dengan prosedurnya. [13]
Iklan

Peringatan

  • Hindari berolahraga atau berhubungan intim dalam waktu 24 jam setelah melakukan waxing pada area bikini karena bisa menyebabkan rasa tidak nyaman. Biarkan kulit beristirahat dan memulihkan diri. [14]
  • Waxing yang terlalu panas bisa membuat kulit melepuh. [15]
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 1.693 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan