Unduh PDF
Unduh PDF
Anda bisa bersikap malu-malu dan misterius dalam banyak hal, baik itu di kehidupan percintaan Anda atau di kehidupan sehari-hari Anda. Ini bisa membantu Anda menarik perhatian para lelaki atau menjalin pertemanan baru. Dalam kehidupan percintaan, bersikap malu-malu dan misterius adalah trik yang sudah teruji untuk menarik perhatian laki-laki. Jika Anda ingin menarik lawan jenis, membuat hubungan dengan pacar Anda tetap mengasyikkan, atau sekadar mengubah sikap sehari-hari Anda, Anda bisa dengan mudah menjadi malu-malu dan misterius dengan mengikuti langkah-langkah ini. [1] X Teliti sumber
Langkah
-
Lemparkan senyum malu padanya. Jika ada lelaki tampan yang belum Anda kenal mendekati Anda, tersenyumlah padanya dengan lembut. Jangan sampai terlihat terlalu antusias karena ini bisa membuatnya mundur pelan-pelan. Tersenyumlah saja padanya, lalu kejapkan mata Anda beberapa kali. Dia akan tahu bahwa Anda cukup tertarik padanya tapi tidak terlalu mengharapkan kehadiran Anda. Ini akan membuat Anda terkesan terbuka tanpa terlihat berlebihan.
- Trik yang sama bisa berhasil untuk lelaki yang ada di seberang ruangan. Jika Anda menginginkan seorang laki-laki untuk datang mendekati Anda dan berbicara dengan Anda, tersenyumlah padanya dari seberang ruangan, membuat kontak mata. Ini akan mengirim sinyal bahwa Anda memperhatikannya dan terbuka untuk berbicara padanya. [2] X Teliti sumber [3] X Teliti sumber
-
Godalah dengan mata Anda. Menggunakan mata Anda adalah cara yang bagus untuk menarik perhatian seorang laki-laki. Ketika pertama kali bertemu dengan seorang laki-laki, jangan terlalu banyak menatapnya dan terlihat terlalu mengharapkan perhatiannya. Cukup kedipkan mata Anda, alihkan pandangan Anda, lalu curi-curi pandang lagi sekali-sekali. Ini akan memberitahunya bahwa Anda tertarik tapi tidak terlalu berharap. Berikan ia pandangan yang berapi-api ketika ia mengatakan sesuatu yang lucu atau baik pada Anda. [4] X Teliti sumber [5] X Teliti sumber
- Jika Anda sedang bepergian dengan kereta di pagi hari atau sedang berbelanja di supermarket dan melihat seorang laki-laki yang menarik, cobalah membuat kontak mata. Ketika ia membalas tatapan Anda, teruslah menatapnya selama satu detik, tapi lalu alihkan pandangan Anda. Lalu, lihatlah lagi ke arahnya dan tunggu sampai ia melihat ke arah Anda juga. Ketika Anda mendapatkan pandangannya sekali lagi, tersenyumlah dengan malu-malu, kemudian alihkan lagi pandangan Anda. Coba untuk memberi kesan bahwa Anda tertarik, tapi jangan berlebihan. Pada akhirnya ia akan berpikir bahwa Anda imut dan datang untuk mengobrol dengan Anda.
-
Gunakan bahasa tubuh. Membangun kesan malu-malu sangat berhubungan dengan bahasa tubuh yang Anda gunakan. Ketika Anda berinteraksi dengan si dia, Anda pasti ingin memberitahunya bahwa Anda tertarik tanpa mengatakan hal ini padanya secara blak-blakan. Berdiri atau duduk lebih dekat dengannya ketika Anda mengobrol. Ketika Anda ingin mengatakan sesuatu padanya, condongkan badan Anda lebih dekat dengannya dan katakan ke telinganya. Cari alasan untuk menyentuhnya, misalnya dengan bersandar kepadanya sebagai topangan setelah Anda membetulkan tali sepatu Anda. Ketika Anda sedang memikirkan jawaban untuk suatu pertanyaan, gigit bibir Anda atau letakkan jari Anda di dekat mulut Anda. Ini akan membuat Anda terlihat menarik. [6] X Teliti sumber
- Menggunakan bahasa tubuh yang tersirat bukan berarti Anda harus selalu dekat-dekat dengannya. Anda boleh mendekatinya, tapi jangan lupa untuk memperhatikan reaksinya. Jangan sampai Anda terlihat terlalu berharap atau agresif.
-
Ubah gaya berpakaian Anda. Anda tidak harus memakai baju yang terbuka untuk menarik perhatian si dia. Ketika Anda berjalan-jalan dengan teman-teman Anda, pakailah sesuatu yang feminin yang cukup terbuka untuk membuat laki-laki tertarik pada Anda. Pakai rok yang sedikit lebih pendek dengan kemeja yang tertutup, atau pakai gaun yang cukup panjang tapi menunjukkan sedikit dada Anda. Ini akan membuat Anda terlihat menarik tanpa terkesan murahan. Sekali lagi, ingatlah bahwa Anda ingin menarik perhatiannya tanpa membuat diri Anda terkesan terlalu berharap, murah, atau berlebihan. [7] X Teliti sumber
- Pasangkan gaya berpakaian ini dengan sepasang sepatu hak tinggi yang cantik dan senyum malu-malu yang polos. Sepatu hak tingginya akan membuat Anda terlihat menawan. Hasil akhirnya adalah kesan bahwa Anda percaya diri tapi juga manis, yang tentunya akan membuat si dia terkesima.
-
Mainkan rambut Anda. Salah satu cara mujarab untuk terlihat malu-malu dan misterius adalah dengan memainkan rambut Anda. Ketika dia sedang berbicara, mainkan rambut Anda di sekeliling jari Anda. Anda juga bisa menyisir rambut Anda dengan jemari Anda pelan-pelan, sambil tersenyum centil kepadanya. Ini akan membuat Anda terlihat sedikit gugup, yang akan memberitahunya bahwa Anda tertarik kepadanya. [8] X Teliti sumber
- Jangan lakukan ini terlalu sering. Bersikaplah gugup, tapi jangan terlalu mencolok, cukup hanya supaya dia tidak mengira Anda bosan atau tidak tertarik.
Iklan
-
Jangan terlalu sering ada untuknya. Bahkan jika dia adalah pacar Anda, Anda tidak ingin terlihat seakan-akan Anda tidak punya hidup lain di luar hubungan Anda. Ketika dia mengajak Anda pergi berkencan, jangan selalu menuruti apa yang dia mau. Sekali-sekali Anda boleh tidak setuju dengan hari dan jam yang ia ajukan. Katakan bahwa Anda sedang sibuk atau punya acara lain dengan teman-teman Anda. Coba untuk mengatur ulang jam kencan Anda untuk waktu lain yang cocok untuk kalian berdua. Dengan begitu, ia tahu kalau Anda juga punya kesibukan lain di luar hubungan dengannya, tapi jangan sampai ia berpikir kalau Anda sudah tidak tertarik. [9] X Teliti sumber [10] X Teliti sumber
- Hal yang sama juga berlaku untuk komunikasi elektronik. Di era media sosial dan elektronik ini, jauh lebih mudah bagi kita untuk terus berkontak dengan orang-orang terdekat kita. Tapi, jangan selalu buru-buru untuk menjawab pesan, telepon, atau tweet darinya. Buat dia berusaha untuk mendapatkan perhatian Anda. Ini akan membuat Anda terkesan lebih memikat dan misterius. [11] X Teliti sumber
-
Jangan bersikap terlalu terbuka. Ketika Anda berpacaran dengan seseorang, Anda tentunya ingin mengenal pasangan Anda lebih dekat. Meskipun begitu, hindari bercerita terlalu banyak tentang hidup Anda di awal-awal hubungan Anda. Jangan berbohong atau menghindari pertanyaan, tapi malu-malulah dalam menjawab. Biarkan ia terus bertanya-tanya apa lagi yang bisa ia ketahui tentang Anda. Sisakan sedikit misteri untuk hubungan Anda ke depannya. Untuk menjaga perhatiannya pada Anda, Anda harus membuatnya terus mengejar Anda, bukan jengkel karena Anda bicara terlalu banyak. [12] X Teliti sumber
- Jika Anda berbicara tentang masa lalu Anda, jangan ceritakan setiap detail dari hidup Anda. Dia tidak perlu tahu tentang segala momen-momen memalukan di pesta dansa Anda, atau informasi tentang setiap mantan Anda. Anda juga sebaiknya menyimpan cerita tentang sejarah keluarga Anda untuk lain waktu. Anda ingin dia mengenal Anda, bukan menulis esai tentang sejarah keluarga Anda.
-
Jadilah orang yang menyenangkan. Bermain-main adalah cara yang bagus untuk menggaet seorang laki-laki. Bahkan ketika Anda sudah berpacaran, bermain-main dengannya akan membuat hubungan Anda tetap segar. Coba untuk tertawa genit ketika ia melucu. Ketika kalian mengobrol, pukul dia dengan main-main kalau dia mengatakan sesuatu yang nakal. Selipkan pujian yang seksi ketika Anda sedang berada di tempat umum, seperti: “Kamu tampan sekali malam ini. Andai saja kita tidak sedang di ruangan penuh orang, supaya aku bisa tunjukkan seberapa tampannya kamu.” Komentar seperti ini cukup halus untuk terdengar malu-malu, tapi juga cukup untuk memberitahunya bahwa Anda selalu memikirkannya. [13] X Teliti sumber
-
Buat ia menginginkan lebih. Bahkan jika Anda telah lama berpacaran, membuat pacar Anda terus menginginkan lebih adalah ide yang bagus. Goda ia sepanjang kencan Anda, tapi tinggalkan dirinya segera setelah selesai makan malam. Ketika berkencan, buat ia memperhatikan tubuh Anda. Pelan-pelan usap leher Anda ketika Anda berbicara, atau gigit bibir Anda ketika Anda melihat menu untuk makan malam. Ketika Anda makan, pelan-pelan senggol kakinya di bawah meja, tapi bersikaplah seolah-olah Anda tidak sadar. Di akhir kencan, usapkan tangan Anda di punggungnya. Ketika ia membungkuk untuk mencium Anda, bisikkan ke telinganya, “Aku sangat menikmati malam ini” sebelum berbalik untuk pergi. Ini akan membuatnya tergila-gila dan menginginkan lebih. [14] X Teliti sumberIklan
-
Jaga jarak. Ketika Anda berada di antara sekelompok orang, jangan langsung terjun ke percakapannya. Tunggu sampai seseorang memperkenalkan siapa Anda, lalu Anda bisa ikut mengobrol sedikit demi sedikit. Anda tidak ingin terlihat terlalu bersemangat. Mengobrol dengan satu atau dua orang pada saat yang sama saja sudah cukup. Pastikan bahwa bahasa tubuh Anda tidak menunjukkan kalau Anda adalah orang yang tertutup. Anda ingin memberi kesan bahwa Anda terbuka untuk percakapan yang hangat, tapi tidak terlalu tertarik pada detail setiap obrolan.
- Hal ini juga berlaku untuk segala aktivitas yang Anda lakukan. Hindari pesta-pesta atau kelab-kelab yang besar. Bersikap malu-malu dan misterius berarti bahwa Anda selalu berada di pinggir, berusaha untuk tidak menarik perhatian. Perkumpulan yang kecil dan hangat mungkin akan lebih sesuai untuk Anda. [15] X Teliti sumber
-
Jaga privasi Anda. Baik di kantor atau dengan orang-orang yang tidak Anda kenal, cobalah untuk menjadi sedikit pendiam. Jangan memberikan informasi-informasi yang tidak diperlukan atau membicarakan masalah pribadi kepada rekan kerja Anda. Jika Anda sedang berada dengan teman-teman terdekat Anda, Anda boleh dengan bebas mendiskusikan bagaimana pacar Anda memutuskan hubungan dengan Anda atau kesulitan Anda dengan kucing peliharaan Anda yang sulit diatur. Tapi jika Anda baru bertemu dengan seseorang, jaga jarak Anda dan simpan pikiran dan perasaan Anda untuk diri Anda sendiri. Lebih baik Anda mengamati dahulu sifat dan sikap orang-orang baru ini sebelum Anda mencoba untuk menjalin pertemanan dengan mereka. [16] X Teliti sumber
- Anda juga sebaiknya menghindari bercerita terlalu banyak ketika seseorang mengajukan pertanyaan untuk Anda. Jangan sampai memberikan informasi tentang diri Anda kepada orang-orang asing. Ketika Anda sudah cukup mengenal mereka, barulah Anda boleh menceritakan hal-hal yang lebih personal.
-
Hindari menjadi pusat perhatian. Ketika Anda sedang berusaha untuk menjadi malu-malu dan misterius, jangan sampai menjadi pusat perhatian. Ini berlaku untuk sikap Anda dan gaya berpakaian Anda. Anda sebaiknya tidak menggunakan pakaian yang terlalu mencolok. Akan lebih sulit bagi Anda untuk menjalin pertemanan yang berarti jika Anda selalu berada di keramaian. Kalau Anda terus berada di pinggir, orang-orang yang menyadari keberadaan Anda akan lebih tertarik untuk mengenal diri Anda yang sebenarnya. [17] X Teliti sumber
-
Buka telinga Anda. Jika Anda selalu berada di pinggiran, dengarkan orang-orang di sekitar Anda. Ingatlah informasi-informasi yang diberikan orang-orang lain. Cobalah untuk masuk ke dalam hubungan-hubungan pertemanan baru dengan mendengarkan apa yang mereka katakan untuk mengenal mereka lebih dekat. Ketika mereka sudah jadi lebih dari sekadar kenalan, Anda bisa membuka diri Anda kepada mereka dan mengurangi sikap malu-malu dan misterius Anda ketika sedang bersama mereka. [18] X Teliti sumberIklan
Tips
- Anda sebaiknya tidak bersikap malu-malu dan misterius untuk terlalu lama. Anda ingin membuat si dia lebih terkesima dengan Anda, bukan membuatnya mengira bahwa Anda tidak lagi tertarik padanya atau ingin memutuskan hubungan dengannya.
- Jika Anda merasa bahwa si dia tidak merespon taktik malu-malu dan misterius Anda dengan baik, ubahlah rencana Anda. Tidak semua laki-laki akan memberi respon yang sama untuk sikap seperti ini. [19] X Teliti sumber
Iklan
Referensi
- ↑ http://www.merriam-webster.com/dictionary/coy
- ↑ http://www.lovepanky.com/women/attracting-and-dating-men/how-to-get-a-guys-attention
- ↑ http://bloggingwhiz.com/attract-men/
- ↑ http://slism.com/girlstalk/how-to-be-that-shy-girl-5-ways-to-drive-guys-crazy-with-shyness.html
- ↑ http://bloggingwhiz.com/attract-men/
- ↑ http://www.lovepanky.com/women/dating-men-tips-for-women/subtle-obvious-and-sexual-flirting-tips-for-girls
- ↑ http://www.beautyandtips.com/dating/10-tips-on-how-to-catch-his-attention-without-looking-desperate/
- ↑ http://www.lovepanky.com/women/dating-men-tips-for-women/subtle-obvious-and-sexual-flirting-tips-for-girls
- ↑ http://elitedaily.com/women/7-ways-subconsciously-scored-dream-guy/870865/
- ↑ http://www.lovepanky.com/women/attracting-and-dating-men/how-to-get-a-guys-attention
- ↑ http://idiva.com/photogallery-relationships/10-winning-steps-to-play-hard-to-get/20386/7
- ↑ http://slism.com/girlstalk/how-to-be-that-shy-girl-5-ways-to-drive-guys-crazy-with-shyness.html
- ↑ http://www.corebloggers.com/blog/how-to-flirt-with-a-guy.html
- ↑ http://www.corebloggers.com/blog/how-to-flirt-with-a-guy.html
- ↑ http://allwomenstalk.com/8-ways-to-be-coy-without-acting-fake
- ↑ http://allwomenstalk.com/8-ways-to-be-coy-without-acting-fake
- ↑ http://allwomenstalk.com/8-ways-to-be-coy-without-acting-fake
- ↑ http://allwomenstalk.com/8-ways-to-be-coy-without-acting-fake
- ↑ http://www.davidwygant.com/press/press-articles/being-coy-wont-get-the-boy/
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 5.442 kali.
Iklan