Artikel ini disusun bersama Christina Jay, NLP
. Christina Jay adalah pengatur perjodohan dan pelatih kehidupan besertifikasi di Toronto, Ontario, Canada. Christina adalah pendiri Preferred Match (preferredmatch.ca), jasa perjodohan untuk menemukan cinta bagi kaum elit dan sukses. Dia memiliki pengalaman lebih dari 10 tahun sebagai pelatih, dan memperoleh sertifikasi NLP (Neuro-linguistic Programming) dari NLP Canada Training, serta memiliki gelar BA Administrasi Bisnis dari Brock University.
Ada 11 referensi
yang dikutip dalam artikel ini dan dapat ditemukan di akhir halaman.
Artikel ini telah dilihat 7.869 kali.
Ponsel Anda berbunyi dan ada notifikasi Anda punya match baru di Tinder? Profil kalian memang cocok, tetapi apa yang dapat Anda tanyakan kepada mereka untuk memastikannya? Terlepas apakah Anda sedang mencari hubungan serius atau kasual, kami punya daftar pertanyaan penting untuk membantu Anda mengenal pasangan lebih jauh di aplikasi kencan. Kami juga menyertakan beberapa pertanyaan lucu dan nakal untuk membuka obrolan yang lebih ringan.
Hal yang Perlu Anda Ketahui
- Tanyakan tentang kegiatan idealnya di akhir pekan, serta tontonan atau grup musik favoritnya untuk mengetahui apakah minat dan gaya hidup kalian cocok.
- Cari tahu kecocokan nilai-nilai kalian dengan menanyakan tentang tujuan, hasrat, dan orang yang menjadi panutannya.
- Cari tahu kecocokan kalian secara fisik dengan menanyakan tentang kencan ideal dan hal-hal yang membuatnya bergairah.
- Mulai percakapan lucu dengan permainan “mana yang lebih kamu suka.”
Langkah
-
1Mulai percakapan dengan menanyakan hal-hal favoritnya. Dia mungkin lebih suka genre film fantasi sedangkan Anda adalah penggemar berat genre fiksi ilmiah. Ini dapat menghasilkan percakapan yang sangat seru dan menarik! Plus, ini dapat memberi Anda gambaran tentang apa yang ia sukai. [1] X Teliti sumber
- Mengajukan pertanyaan bertubi-tubi akan membuat interaksi terasa seperti wawancara. Agar percakapan lebih natural dan mengalir, cukup bahas satu topik secara mendalam. Berbincang tentang film favoritnya dapat mengarahkan percakapan pada hasrat, pengalaman masa kecil, dan keyakinan pribadi si dia.
Iklan
-
1Tanyakan mengapa ia memilih profil Anda untuk mengetahui jenis hubungan yang sedang ia cari. Ini adalah cara pintar untuk mencari tahu alasannya memakai Hinge atau Bumble, serta dapat membantu Anda menyingkirkan pasangan yang tidak kompatibel. Jika Anda sedang mencari hubungan yang serius, tetapi si dia ingin pasangan kasual, kalian mungkin tidak mencari hal yang sama.
- Jika ia bertanya balik, pertimbangkan kecocokan Anda dengannya. Orang-orang biasanya bisa tahu jika Anda memberikan jawaban yang tidak tulus. Dalami profil si dia untuk mencari tahu hal-hal yang membuat Anda tertarik dan mengenalnya lebih jauh.
-
1Akhir pekan ideal menurut si dia dapat mengungkapkan kecocokan gaya hidup kalian. Sebagai contoh, jika Anda mencari seseorang yang pandai mengatur uang, ini akan membantu Anda mengenal caranya menghabiskan uang di akhir pekan. Selain itu, ini adalah pertanyaan yang terdengar lebih halus daripada bilang “Apa yang kamu lakukan untuk bersenang-senang?”Iklan
-
1Cari tahu apakah selera musik kalian sama. Ini dapat menjadi pembuka percakapan yang baik, serta memberi tahu Anda tentang kesukaan, ketidaksukaan, dan kepribadian si dia. Apakah ia senang beradu badan di mosh pit saat datang ke festival musik? Mungkin saja Anda lebih nyaman berpasangan dengan seseorang yang menyukai karya-karya Beethoven.
- Untuk pertanyaan yang tidak terbuka seperti ini, sebaiknya tanyakan “Kenapa?” Ini akan membantu percakapan kalian tetap mengalir dan membuat Anda bisa mengenalnya lebih jauh.
-
1Makanan dapat menjelaskan banyak hal tentang seseorang. Ia mungkin lebih nyaman berada di rumah untuk menikmati sepotong piza. Ia mungkin menyukai kehidupan malam dan sering mencoba restoran baru yang populer di kota Anda. Atau, ia mungkin adalah petualang kuliner yang tahu banyak tempat makan enak.
- Jika Anda ingin berkencan, gunakan hal ini sebagai alasan untuk bertemu secara langsung dengannya! Jika selera kalian cocok, Anda dapat mengajaknya keluar dengan bilang "Jadi, bagaimana kalau kita makan bareng di sana kapan-kapan?"
Iklan
-
1Menanyakan tentang hal unik atau bakat si dia dapat membantu mendekatkan kalian. Dengan menanyakan ini, kemungkinan besar ia akan memberikan informasi yang tidak diketahui kebanyakan orang. Pertanyaan ini dapat mengarahkan kalian pada percakapan lucu mengenai pengalaman memalukan dan hobi masa kecil sehingga Anda dapat mengenalnya lebih jauh.
-
1Cari tahu rutinitas harian si dia dan hal-hal yang menjadi kebiasaannya. Ini dapat memberi tahu Anda lebih banyak tentang dirinya dan apa yang ia lakukan di luar tempat kerja. Ia mungkin suka berolahraga dan rutin bangun pagi untuk pergi ke gym . Atau, ia mungkin adalah seorang penggemar kuliner yang senang mencoba resep baru setelah pulang dari tempat kerja.Iklan
-
1Pandangannya tentang hewan peliharaan bisa menjadi hal penting dalam hubungan kalian. Bagi banyak orang, peliharaan sama seperti keluarga sendiri. Jika Anda memiliki hewan peliharaan dan pasangan Anda tidak menyukai hewan, ini bisa menjadi pertanda bahwa hubungan tersebut tidak akan berhasil. Di sisi lain, jika Anda berdua terobsesi dengan hewan peliharaan, kalian dapat memulai percakapan seru tentang tingkah laku aneh hewan tersebut.
-
1Cari tahu apakah pasangan Anda memiliki opini kontroversial. Selain bisa mencairkan suasana dan mengundang tawa, pendapat si dia dapat mengungkapkan banyak hal tentang prinsipnya. Hal ini bisa berupa sesuatu yang dapat ditertawakan, seperti nanas di atas pizza, atau hal penting yang bisa membuat Anda berpikir ulang untuk mengejarnya.Iklan
-
1Cari tahu deskripsi objektif dari pasangan Anda. "Ceritakan tentang dirimu" terlalu sering digunakan dan cukup membosankan, sedangkan pertanyaan ini dapat menunjukkan sifat asli pasangan Anda. Anda pun bisa mengenal lebih jauh tentang teman-temannya dengan pertanyaan ini, atau bertanya tentang mereka!
- Sebagai lanjutan, Anda bisa bertanya apakah si dia menganggap deskripsi dari teman-temannya akurat. Jika tidak, tanyakan alasannya.
-
1Cari tahu apakah tujuan personal dan profesional kalian cocok. Anda mungkin adalah seseorang yang berorientasi pada karir dan ingin hidup dengan santai sehingga mencari seseorang yang memiliki sikap dan nilai yang sama. Pertanyaan ini akan membuat Anda mengenal pasangan lebih jauh. Ia mungkin adalah pekerja kreatif yang berencana melepas bisnis fotografinya dalam 5 tahun ke depan. Jika ia berorientasi pada keluarga, ia mungkin berharap untuk segera menikah dan membangun sebuah keluarga. [2] X Teliti sumberIklan
-
1Dinamika dan nilai-nilai keluarga berdampak besar pada diri seseorang. Bagaimana caranya dibesarkan, apakah ia memiliki saudara kandung, dan seberapa sering ia bertemu dengan keluarga dapat menjelaskan banyak hal seputar latar belakangnya dan mengapa ia menjadi dirinya yang sekarang.
- Meskipun tidak apa-apa jika kalian memiliki hubungan yang berbeda dengan keluarga masing-masing, sebaiknya pastikan kalian memiliki keyakinan dan nilai yang sama.
- Tanyakan ini setelah Anda mengenalnya cukup dekat. Keluarga bisa menjadi topik yang sensitif dan rumit sehingga Anda harus menunggu sampai kalian cukup dekat untuk menanyakannya.
-
1Hal yang ia sukai selama masa kecil dapat membuat Anda mengenalnya lebih dekat. Pertanyaan sederhana ini bisa membuka perbincangan tentang hobi masa kecilnya, bagaimana rasanya tumbuh dewasa, dan siapa temannya. Wajar jika Anda ingin tahu seperti apa pasangan Anda saat kecil karena ini bisa memberi tahu Anda lebih banyak tentang siapa dirinya saat ini dan apa yang penting baginya.Iklan
-
1Cari tahu apa yang mendorong dan memotivasinya untuk berkarier. Apakah ia suka dengan pekerjaannya hanya karena ingin mendapat uang demi menekuni hobi? Apakah ia bangga karena membantu banyak orang dengan pekerjaannya? Ini dapat akan memberikan Anda gambaran yang lebih baik tentang apa yang ia anggap penting dan apa yang ia sukai.
- Lanjutkan obrolan dengan menanyakan asal mula ia berkarier di suatu bidang. Jika ingin menggali lebih dalam, tanyakan juga pekerjaan impian atau harapannya untuk masa depan.
-
1Orang yang menjadi panutannya dapat memberikan gambaran tentang nilai yang penting untuknya. Supaya hubungan berhasil, Anda dan pasangan harus memiliki kepercayaan yang sama mengenai kehidupan dan pekerjaan. [3] X Teliti sumber Jika Anda terjun di bidang IT dan pasangan Anda menyukai Steve Jobs, ini dapat menunjukkan bahwa ia adalah pekerja keras yang berdedikasi dengan pekerjaannya. [4] X Teliti sumber
- Ini adalah pertanyaan yang bagus untuk mencari hal yang berpotensi merusak hubungan atau red flag . Jika si dia mengagumi seseorang dengan keyakinan atau nilai yang bertentangan dengan Anda, kalian mungkin tidak cocok.
Iklan
-
1Perhatikan hal atau topik yang membuatnya bersemangat. Bukan rahasia lagi bahwa semua orang suka membicarakan minatnya. Ini adalah pertanyaan yang bagus untuk mengenal pasangan lebih jauh. Minat seseorang dapat mengungkapkan jati diri dan memberi tahu Anda lebih banyak informasi tentangnya. Ia mungkin senang lari dan mengikuti maraton, atau suka membaca dan sering menjadi sukarelawan di perpustakaan lokal.
-
1Cari tahu apa pencapaian dan momen dalam hidup yang ia anggap penting. Pertanyaan ini akan membuatnya bisa menyombongkan diri dan memicu percakapan yang lebih dalam mengenai keyakinan dan latar belakangnya. Karena ini bisa menuntun pada percakapan yang lebih bermakna, tanyakanlah saat Anda sudah dekat dengan si dia.Iklan
-
1Cari tahu apakah kalian punya ketidakcocokan. Setelah mengenal si dia cukup dekat, tanyakan apa yang ia inginkan dari sebuah hubungan. Sebaiknya jujurlah mengenai hal ini agar kalian bisa tahu apakah hubungan ini pantas dipertahankan untuk jangka panjang. [5] X Teliti sumber
-
1Tanyakan dengan tegas mengenai apa yang dicari si dia dari pasangannya. Ini adalah pertanyaan yang bagus ditanyakan di awal agar kalian bisa mencari tahu kesamaan harapan kalian atas sebuah hubungan. Apakah ia menginstal OkCupid hanya untuk mengobrol atau mencari pasangan kasual? Atau mungkin ia ingin segera mencari pasangan serius yang mau menjalin hubungan jarak jauh.Iklan
-
1Riwayat kencan seseorang dapat menggambarkan apa yang sedang ia cari. Hubungan di masa lalu adalah topik sensitif. Jadi, jangan membicarakan soal mantan saat baru mengenal seseorang. Tunggu sampai kalian dekat dengan satu sama lain sebelum membahas topik yang lebih dalam. Bagikan cerita di masa lalu untuk mendekatkan diri dan memperkuat koneksi kalian. [6] X Teliti sumber
-
1Ajak ia merencanakan kencan untuk mencari tahu apa yang ia sukai dari sebuah hubungan. Ini dapat menjadi pertanyaan “nakal” yang bagus untuk menggali informasi lebih dalam tentang caranya menunjukkan cinta. Jika Anda menyukai idenya dan merasa kalian cocok, pertanyaan ini dapat berubah menjadi ajakan kencan.
- Saat mengajak si dia untuk pergi kencan, sampaikan secara simpel dan tegas. Katakanlah sesuatu seperti “Hei, kita punya banyak kesamaan dan aku ingin bertemu langsung denganmu. Kamu mau makan malam bersama minggu depan?”
Iklan
-
1Mulai percakapan yang lucu dan cari tahu apa yang sebaiknya tidak dilakukan saat berkencan. Ini adalah cara santai untuk menggali masa lalunya dan memulai percakapan lucu tentang pengalaman kalian saat main Hinge, Bumble, atau Tinder. Jika kalian cukup dekat, ini juga bisa mengungkap masa lalu hubungannya.
-
1Ketertarikan fisik sama pentingnya dengan ketertarikan secara emosional. Berikan pertanyaan nakal mengenai apa yang ia sukai saat bermesraan untuk memastikan kalian cocok. Setelah itu, cobalah untuk memperdalam percakapan dengan menanyakan hal yang bisa membuatnya bergairah dan yang bisa membuatnya enggan berhubungan.
- Anda sebaiknya tidak menanyakan hal ini di awal percakapan. Jika kalian tidak sama-sama menginginkan pasangan kasual, tunggulah sampai kalian bercakap-cakap cukup lama sebelum beranjak ke topik yang lebih intim.
Iklan
-
1Mulailah percakapan yang seru mengenai fantasi pahlawan supernya. Ini adalah topik pencair suasanya yang bagus karena kebanyakan orang pernah bermimpi memiliki kekuatan tertentu. Sebagai bonus, kekuatan yang ia pilih dapat menggambarkan lebih jauh tentang kepribadiannya. [7] X Teliti sumberIklan
“Bisakah kamu menggunakan 3 emotikon untuk menggambarkan dirimu?”
“Seandainya harus memilih, kamu ingin meloncat-loncat untuk berjalan atau berlari terus-menerus?”
-
1Kenali si dia lebih jauh dengan permainan lucu “pilih mana.” Kirimkan pertanyaan lucu untuk menyaksikan reaksinya. Ini adalah cara bagus untuk mengetahui cara berpikir seseorang, serta memantik percakapan lucu atas pilihan yang ia buat. Buat ia tertawa dengan pertanyaan seperti:
- “Pilih mana: hidup di bawah laut atau hidup di bulan?”
- “Pilih mana: pergi ke masa lalu atau masa depan?”
- “Pilih mana: berteriak terus atau berbisik-bisik terus?”
- “Pilih mana: jadi lebih pintar atau lebih ganteng?”
- ““Pilih mana: mendengarkan musik saja seumur hidup atau nonton film saja seumur hidup?”
wikiHow Terkait
Referensi
- ↑ https://www.wandure.com/blog/dating-questions-youll-want-to-ask-your-online-match
- ↑ https://www.garbo.io/blog/online-dating-questions
- ↑ https://www.psychologytoday.com/us/blog/couples-thrive/202001/how-tell-youve-found-the-right-partner-you
- ↑ https://www.narcity.com/17-essential-questions-you-must-ask-your-online-match-before-meeting-them-irl
- ↑ https://www.businessinsider.com/questions-you-should-and-should-not-ask-on-a-first-date-2018-4
- ↑ https://alexwongcopywriting.com/best-hinge-conversation-starters/
- ↑ https://www.bonobology.com/funny-online-dating-questions/