Unduh PDF Unduh PDF

Batuk yang tak kunjung sembuh bisa benar-benar membuat Anda sengsara, dan Anda tentu ingin meredakannya sesegera mungkin. Batuk adalah efek samping yang lazim dari demam dan flu, tetapi batuk juga dapat disebabkan oleh alergi, asma, refluks asam, udara kering, rokok, dan bahkan beberapa obat-obatan. [1] Batuk bisa terasa sangat menyakitkan dan mengganggu, jadi cobalah mengikuti beberapa tips berikut ini untuk mencoba mengatasi batuk tersebut dengan cepat.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Menggunakan Obat Batuk Alami

Unduh PDF
  1. Madu adalah cara yang efektif untuk menekan batuk dan menenangkan tenggorokan. [2] Beberapa penelitian menunjukkan bahwa madu memiliki tingkat efektivitas yang paling tidak sama dengan obat bebas dalam meredakan batuk, dan terkadang justru lebih efektif. [3] [4] Madu dapat membantu melapisi dan menenangkan membran lendir sehingga sangat bermanfaat diminum di malam hari jika Anda sulit tidur akibat batuk.
    • Madu cocok digunakan baik untuk orang dewasa maupun anak-anak, tetapi jangan berikan madu pada anak-anak di bawah usia 1 tahun, karena hal ini dapat meningkatkan risiko botulisme pada bayi. [5]
    • Anda bisa minum madu secara langsung. Cobalah minum 1 sendok makan setiap beberapa jam selama Anda batuk. Pilihan lainnya adalah memasukkan 1 sendok makan madu (atau lebih) ke dalam segelas teh hangat bersama lemon.
    • Beberapa penelitian menyatakan madu sama efektifnya untuk menekan batuk seperti dekstrometorfan, suatu bahan aktif yang biasanya terkandung dalam obat penekan batuk yang dijual bebas. [6]
  2. Teh akar licorice dapat menenangkan saluran napas Anda, membantu meredakan radang, dan mengencerkan dahak. Untuk membuatnya, masukkan 2 sendok makan akar licorice kering dalam cangkir, dan tuangkan 250 ml air mendidih ke dalamnya. Seduh selama 10 hingga 15 menit. Minum dua kali sehari. [7]
    • Jangan minum teh akar licorice jika Anda menggunakan obat steroid, atau memiliki gangguan ginjal.
    • Glycyrrhiza yang merupakan bahan aktif dalam akar licorice dapat menimbulkan efek samping negatif bagi sebagian orang. Jadi carilah DGL, atau deglycyrrhizinated licorice di toko obat atau apotek, yang sama efektifnya. [8]
  3. TImi digunakan di beberapa negara, seperti Jerman, untuk mengobati beragam gangguan saluran pernapasan. Timi membantu menenangkan otot tenggorokan, dan mengurangi peradangan. Didihkan air, dan masukkan air dan 2 sendok makan timi bubuk ke dalam cangkir selama 10 menit. Saring sebelum meminumnya. [9]
    • Tambahkan madu dan lemon untuk memperkuat efek menenangkannya. Madu dan lemon juga akan membuat rasanya lebih lezat.
    • Jangan menelan minyak timi. Gunakan daun timi segar atau kering saja.
  4. Jika Anda tidak memiliki permen obat batuk yang tersedia, dan tidak suka menggunakan obat tablet isap, Anda biasanya bisa menenangkan dan menghentikan batuk dengan mengisap sebuah permen keras. [10]
    • Batuk kering yang tidak menghasilkan dahak dapat ditekan dengan hampir semua jenis permen keras. Permen keras menyebabkan Anda menghasilkan lebih banyak air liur dan menelan lebih banyak, sehingga menekan batuk Anda.
    • Jika batuk Anda berdahak, permen lemon cenderung lebih bermanfaat untuk Anda. [11]
    • Permen keras adalah obat batuk yang efektif untuk anak-anak berusia 6 tahun atau lebih. [12]
  5. Kunyit adalah obat batuk tradisional yang diketahui efektif untuk mengatasi batuk pada banyak orang. Cobalah mencampurkan satu sendok teh kunyit ke dalam gelas berisi susu hangat. Anda juga bisa mencoba campuran kunyit bubuk dan satu sendok teh madu untuk mengobati batuk kering. Untuk membuat teh kunyit, masukkan 1 sendok makan kunyit bubuk ke dalam 4 cangkir air mendidih. Biarkan, kemudian saring. Campurkan dengan lemon dan madu untuk memperkuat efeknya dalam meredakan batuk. [13]
  6. Jahe membantu mengencerkan dahak. Baik jahe dan pepermin dapat menekan iritasi di bagian belakang tenggorokan Anda uang memicu batuk. Tambahkan madu ke dalam campuran ini untuk membuatnya semakin efektif.
    • Masukkan 3 sendok makan jahe cincang dan 1 sendok makan pepermin kering ke dalam 4 cangkir air. Didihkan air, kemudian kecilkan apinya. Biarkan terjerang hingga volumenya berkurang, kemudian saring. Biarkan mendingin selama beberapa menit, kemudian masukkan secangkir madu, aduk hingga melarut seluruhnya. Ambil 1 sendok makan setiap bebrapa jam. Campuran ini bisa disimpan dalam lemari es hingga 3 minggu. [14]
    • Anda bisa memasukkan satu buah permen pepermin ke dalam sari lemon. Panaskan dalam panci kecil hingga permen larut. Cobalah menambahkan madu juga. Tambahkan 1 sendok makan (15 ml) madu ke dalam campuran ini dan aduk rata. [15]
  7. Mencampurkan minyak atsiri dengan uap dapat membantu Anda menghirup dan menyerap manfaatnya. Cobalah minyak tea tree dan minyak eukaliptus, yang keduanya diketahui dapat menenangkan dan membuka saluran pernapasan. Minyak ini juga memiliki khasiat antiviral, antibakteri, dan antiinflamasi sehingga dapat membantu melawan bakteri dan virus. [16]
    • Didihkan air dan letakkan dalam mangkuk. Biarkan dingin selama sekitar 1 menit. Masukkan 3 tetes minyak tea tree dan 1 - 2 tetes minyak eukaliptus. Aduk. Mendekatlah dan tutup kepala Anda untuk memperangkap uapnya. Tarik napas dalam selama 5 - 10 menit, 2 - 3 kali sehari. Pastikanlah untuk tetap menjaga jarak agar tidak terlalu dekat dengan air, agar wajah Anda tidak terluka akibat uap panasnya. [17]
    • Jangan minum minyak tea tree. Minyak ini beracun jika tertelan.
  8. Jika Anda ingin membuat sirop obat batuk yang efektif hanya untuk orang dewasa saja, Anda bisa mencampurkan sedikit wiski ke dalam secangkir air lemon hangat. [18]
    • Campurkan 60 ml wiski bourbon, 60 ml sari lemon, dan 60 hingga 125 ml air ke dalam cangkir tahan microwave .
    • Panaskan dalam microwave selama 45 detik.
    • Masukkan 1 sendok makan (15 ml) madu ke dalam campuran tersebut, aduk, dan panaskan kembali dalam microwave selama 45 detik.
  9. Jika Anda batuk akibat demam atau flu, Anda bisa mencoba membuat obat demam turun-temurun dari Korea ini. Obat ini mencampurkan jujube dengan rempah-rempah, madu, dan beberapa bahan berkhasiat lainnya. [19]
    • Campurkan 25 buah jujube kering (iris-iris), 1 buah pir Asia ukuran besar (potong menjadi empat, buang bijinya), 7,6 cm ruas jahe (iris-iris), 2 hingga 3 batang kayu manis, dan 2,8 l air di dalam panci besar. Tutup, dan panaskan dengan api sedang-besar hingga mulai mendidih.
    • Kecilkan api ke sedang-kecil dan biarkan terjerang selama 1 jam.
    • Saring sarinya dan buang ampas bahannya.
    • Tambahkan 1 hingga 2 sendok makan (15 hingga 30 ml) madu untuk memaniskannya. Nikmatilah secangkir hangat obat ini untuk menenangkan tenggorokan dan menghentikan batuk Anda dalam beberapa menit. Salah satu hal paling sederhana yang bisa Anda lakukan adalah merilekskan tubuh Anda, dan menarik napas panjang.
  10. Air garam digunakan untuk membantu meredakan tenggorokan yang meradang, tetapi juga dapat membantu mengatasi batuk dengan mengurangi pembengkakan dan mengeluarkan dahak. Campurkan 1 sendok teh garam dalam 250 ml air hangat, aduk hingga larut seluruhnya, kemudian berkumurlah selama 15 detik. Ulangi hingga air habis. [20]
  11. Cuka apel ampuh digunakan untuk mengatasi batuk tanpa obat. Anda boleh menghangatkan cuka apel dan meminumnya seperti teh bersama sesendok madu, atau sebagai minuman dingin bersama sari apel.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mengatasi Batuk dengan Obat

Unduh PDF
  1. Dekongestan dapat membantu meredakan batuk dengan mengurangi sumbatan pada hidung dan mengeringkan dahak di paru-paru dan saluran napas lainnya. Anda dapat menggunakan dekongestan dalam berbagai cara, seperti pil, cairan, dan semprotan hidung. [21]
    • Carilah pil dan cairan yang mengandung fenilefrin dan pseudoefedrin sebagai bahan aktifnya.
    • Penggunaan dekongestan berlebihan dapat menyebabkan saluran napas menjadi kering dan menyebabkan batuk kering.
    • Hanya gunakan semprotan hidung selama 2 - 3 hari. Lebih dari itu justru dapat memperparah sumbatan. [22]
  2. Cobalah tablet isap mentol karena biasanya merupakan pilihan yang paling efektif. Tablet isap ini akan membuat bagian belakang tenggorokan Anda menjadi kebas, menghambat refleks batuk, dan menghentikan batuk Anda lebih cepat. [23]
    • Untuk batuk berdahak, tablet isap horehound sering kali terbukti bermanfaat. Horehound adalah herbal dengan rasa pahit manis yang berkhasiat sebagai ekspektoran, jadi dapat mengeluarkan dahak lebih cepat, sehingga memungkinkan batuk Anda lebih cepat sembuh.
    • Untuk batuk kering, Anda juga bisa menggunakan tablet isap slippery elm . Tablet isap ini dibuat dari batang pohon slippery elm . Bahan yang terkandung di dalamnya dapat melapisi tenggorokan, sehingga menekan refleks batuk, dan mengakhiri penderitaan Anda. [24]
  3. Obat gosok yang dijual bebas mengandung mentol atau kamfor seharusnya dapat meredakan sebagian besar batu berdahak dan batuk kering. [25]
    • Obat gosok ini hanya boleh digunakan di permukaan kulit dan tidak aman untuk ditelan.
    • Jangan gunakan obat gosok pada bayi.
  4. Obat penekan batuk yang dijual bebas paling cocok digunakan untuk meredakan batuk berdahak di tengah malam. [26]
    • Obat penekan batuk akan menghambat aliran dahak penyebab batuk, dan memerintahkan otak Anda untuk menghambat refleks batuk. Obat ini adalah pilihan yang tepat jika Anda perlu menghentikan batuk Anda untuk sementara di malam hari saat tidur atau karena hal lainnya, tetapi Anda sebaiknya tidak menagndalkan obat penekan batuk selama Anda sakit, karena hal ini bisa menyebabkan dahak terperangkap di dalam paru-paru Anda, sehingga meningkatkan risiko terjadinya infeksi bakteri.
    • Carilah obat penekan batuk yang mengandung dekstrometorfan atau antihistamin. [27]
    • Berhati-hatilah menggunakan obat jika gejala utama yang Anda alami adalah batuk. Antihistamin dan dekongestan dalam obat batuk dapat mengeringkan dan mengeraskan lendir, akibatnya sulit dikeluarkan dari saluran napas Anda.
    • Jangan berikan obat batuk kepada anak di bawah usia 4 tahun.
  5. Ekspektoran akan mengencerkan dahak sehingga bisa Anda keluarkan bersama batuk. Ekspektoran sangat cocok jika batuk Anda disertai dengan dahak yang sangat kental. [28]
    • Jangan berikan obat batuk kepada anak di bawah usia 4 tahun, karena dapat menyebabkan efek samping serius. [29]
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Mengatasi Batuk dengan Cara Lain

Unduh PDF
  1. Memenuhi kebutuhan cairan tubuh adalah hal yang penting bagi penyembuhan batuk berdahak maupun batuk kering. Cairan dapat membantu mengencerkan dahak yang menetes ke tenggorokan yang menyebabkan Anda batuk. [30] Minuman apa pun bisa Anda gunakan, terkecuali alkohol, atau minuman yang mengandung kafein (yang dapat menarik cairan dari tubuh Anda), dan minuman serta sari buah jeruk masam (yang dapat mengiritasi tenggorokan Anda). [31]
    • Cobalah untuk minum sebanyak 8 gelas (250 ml) setiap hari paling tidak selama Anda batuk.
    • Sebagai catatan, inilah satu-satunya perawatan yang bisa Anda berikan kepada anak-anak yang berusia antara tiga bulan hingga satu tahun. Hanya berikan anak-anak 1 hingga 3 sendok teh (5 hingga 15 ml) cairan bening hingga empat kali sehari. Cobalah air hangat atau sari apel. [32]
  2. 2
    Hirup uap air hangat. Mandilah denagn air hangat dan hirup uap airnya. Hal ini dapat membantuk membuka sumbatan di hidung, yang dapat menetes ke dada dan menyebabkan batuk. Cara lain yang dapat membantu adalah melembapkan udara kering, yang juga dapat menyebabkan batuk. Pada malam hari, nyalakanlah humidifier dan hirup uap hangatnya. [33]
    • Cara ini bermanfaat bagi batuk yang disebabkan oleh demam, alergi, dan asma.
    • Humidifier perlu dibersihkan secara teratur. Atau justru bisa lebih banyak menyebabkan masalah dibandingkan membantu mengatasinya. Jamur dan bakteri dapat menumpuk di dalam mesin ini dan menyebar ke udara bersama dengan uap air.
  3. Sesuai insting, Anda mungkin memulai batuk dengan keras segera setelah tenggorokan Anda terasa gatal, tetapi batuk perlahan-lahan justru bisa membantu Anda menyingkirkan serangan batuk dengan lebih cepat. Hal ini terutama sangat berguna jika Anda batuk berdahak. Saat Anda mulai batuk, lakukanlah perlahan-lahan walaupun berkali-kali, kemudian akhiri dengan satu kali batuk besar. Batuk-batuk kecil perlahan akan membawa dahak ke puncak saluran napas Anda, dan batuk yang besar akan mendorongnya keluar. [34]
    • Batuk dengan cara ini juga akan mencegah tenggorokan Anda semakin teriritasi. Karena tenggorokan yang teriritasi bisa menimbulkan batuk lebih lanjut lagi, menjaga agar tenggorokan Anda tidak teriritasi seharusnya bisa membantu Anda mengatasi batuk dengan lebih cepat.
  4. Batuk kronis sering kali disebabkan atau bertambah parah akibat bahan pengiritasi yang ada di udara. Bahan ini dapat menyebabkan iritasi sinus kronis, sehingga menyebabkan batuk kronis akibat penumpukan dahak. Bahan pengiritasi yang paling jelas adalah asap rokok.
    • Parfum dan pewangi kamar mandi juga diketahui dapat memicu batuk kronis dan harus dihindari paling tidak selama batuk jika Anda ingin batuk Anda sembuh lebih cepat. [35]
    Iklan

Tips

  • Ketahuilah bahwa antibiotik jarang -- jika bahkan digunakan, untuk mengobati batuk. Antibiotik akan membunuh bakteri, itu saja, sehingga tidak efektif untuk melawan batuk akibat virus, atau batuk yang tidak disebabkan oleh penyakit. Dokter hanya akan meresepkan antibiotik jika ia mencurigai bahwa batuk Anda merupakan gejala dari infeksi bakteri.
  • Jika Anda kesulitan bernapas, gunakanlah inhaler atau siapkanlah inhaler di dekat Anda.
  • Cairan seperti kopi atau teh dapat menghambat fungsi kekebalan tubuh Anda.
  • Saat mencoba mencukupi kebutuhan cairan tubuh dengan air, minumlah air hangat, karena air dingin akan mengiritasi tenggorokan.
Iklan

Peringatan

  • Ketahui saat harus memeriksakan diri ke dokter. Batuk biasanya akan sembuh dengan sendirinya dalam waktu 10 hari, dan dengan obat-obatan yang disebutkan di atas, batuk sering kali dapat sembuh lebih cepat. Jika Anda batuk selama dua hingga empat minggu, Anda sebaiknya menghubungi dokter Anda. Anda juga harus menghubungi dokter jika Anda batuk darah, atau jika disertai dengan nyeri dada yang menusuk, kelelahan berat, penurunan berat badan drastis, atau demam dengan suhu 38,3 derajat Celsius atau lebih.
Iklan
  1. http://symptoms.webmd.com/cold-and-flu-map-tool/treating-your-cough
  2. http://www.besthealthmag.ca/best-you/home-remedies/natural-home-remedies-coughs
  3. http://www.healthychildren.org/English/health-issues/conditions/chest-lungs/Pages/Coughs-and-Colds-Medicines-or-Home-Remedies.aspx
  4. http://www.besthealthmag.ca/best-you/home-remedies/natural-home-remedies-coughs
  5. http://everydayroots.com/cough-remedies
  6. http://www.besthealthmag.ca/best-you/home-remedies/natural-home-remedies-coughs
  7. http://everydayroots.com/cough-remedies
  8. http://everydayroots.com/cough-remedies
  9. http://www.thekitchn.com/recipe-bourbon-cough-syrup-for-79030
  10. http://www.beyondkimchee.com/harvest-punch/
  11. http://everydayroots.com/cough-remedies
  12. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough?page=2#
  13. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough?page=2#
  14. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough
  15. http://www.besthealthmag.ca/best-you/home-remedies/natural-home-remedies-coughs
  16. http://www.besthealthmag.ca/best-you/home-remedies/natural-home-remedies-coughs
  17. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough?page=2#
  18. http://www.nhs.uk/Conditions/Cough/Pages/Treatment.aspx
  19. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough?page=2#
  20. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough?page=2#
  21. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough
  22. http://symptoms.webmd.com/cold-and-flu-map-tool/treating-your-cough
  23. http://www.healthychildren.org/English/health-issues/conditions/ear-nose-throat/pages/Coughs-and-Colds-Medicines-or-Home-Remedies.aspx
  24. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough
  25. http://www.besthealthmag.ca/best-you/home-remedies/natural-home-remedies-coughs
  26. http://www.webmd.com/cold-and-flu/features/cough-relief-how-lose-bad-cough?page=2#

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 295.871 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan