Unduh PDF
Unduh PDF
Jika kamu akan menghadapi ujian yang materinya belum dipelajari dengan baik, kamu tentu merasa khawatir tidak lulus. Sekalipun belajar untuk ujian dari jauh-jauh hari adalah strategi terbaik, kamu masih bisa lulus tanpa belajar. Kamu bisa menggunakan kombinasi dari beragam teknik menghadapi ujian, seperti membaca soal baik-baik, menjawab pertanyaan mudah terlebih dahulu, serta menggunakan strategi khusus untuk menjawab soal pilihan ganda dan pertanyaan benar/salah di dalam ujian. Kamu juga harus datang ke tempat ujian dalam kondisi prima, kenyang, dan rileks!
Langkah
-
Dengarkan baik-baik instruksi guru. Sebelum mulai membaca soal ujian, lihatlah ke arah depan (atau ke arah gurumu berdiri) dan dengarkan instruksi yang diberikan. Perhatikan instruksi apa yang ditekankan oleh guru. Ia mungkin saja menekankan sesuatu dengan mengulang perkataannya beberapa kali atau membuat catatan khusus di papan tulis. Kamu juga perlu membuat catatan dari perkataan guru yang bisa membantumu lebih lancar mengerjakan ujian. [1] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika gurumu menyebutkan bahwa tidak ada pengurangan nilai untuk soal yang salah dijawab, kamu bisa tahu bahwa kamu harus menjawab semua soal di dalam kertas ujian.
- Bertanyalah jika ada instruksi yang tidak jelas. Gurumu biasanya menyediakan kesempatan untuk bertanya, tetapi jika ia diam saja, angkat tanganmu! [2] X Teliti sumber
-
Bacalah seluruh pertanyaan ujian satu kali sebelum menjawab soal. Membaca seluruh soal sangat penting karena kamu bisa melihat informasi di dalam ujian, mulai memikirkan cara menjawab sebagian pertanyaan, dan mengenali pertanyaan yang tidak dipahami. Bacalah seluruh soal ujian satu kali dan buatlah catatan mengenai hal-hal penting yang muncul. [3] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika kamu menemukan pertanyaan yang ditulis dengan aneh, catat dan tunjukkan kepada guru untuk meminta penjelasan.
-
Tentukan seberapa banyak waktu yang hendak dihabiskan untuk tiap pertanyaan. Tergantung durasi pengerjaannya, kamu mungkin tidak punya banyak waktu. Jangan menghabiskan waktu untuk memikirkan hal ini. Cukup lakukan perhitungan secara kasar. [4] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika ujian memiliki 50 pertanyaan ganda dan kamu diberikan waktu 75 menit, kamu punya waktu sekitar 1,5 menit untuk mengerjakan masing-masing soal.
- Pastikan kamu menyediakan waktu tambahan untuk mengerjakan soal esai. Sebagai contoh, jika kamu punya waktu 60 menit untuk menjawab 30 pertanyaan ganda dan 2 soal esai, kamu bisa mengalokasikan 1 menit untuk menjawab setiap soal pilihan ganda dan 15 menit untuk menjawab setiap soal esai.
-
Tulis semua hal yang mungkin kamu lupakan. Sebelum mulai menjawab, kamu mungkin perlu menulis informasi yang diperlukan untuk menjawab beberapa pertanyaan sebagai langkah pencegahan agar tidak lupa. [5] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, kamu bisa menulis rumus matematika yang diperlukan, fakta yang bisa dimasukkan ke dalam jawaban soal esai, atau tanggal beberapa kejadian penting yang kamu temukan di bagian soal pilihan ganda.
Iklan
-
Jawab pertanyaan termudah terlebih dahulu dan lewati sisanya. Mulailah dengan menjawab pertanyaan yang bisa kamu jawab dan lewati pertanyaan lainnya. Kamu bisa kembali mengerjakannya nanti. Cara ini akan memberimu momentum dan membangun rasa percaya diri untuk mengerjakan soal yang lebih sulit di dalam ujian. Ini juga bisa meningkatkan peluang lulus dengan memastikan kamu mendapatkan sebanyak mungkin poin yang bisa didapat. [6] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika kamu tahu jawaban dari beberapa pertanyaan pilihan ganda yang sulit, jawablah pertanyaan tersebut terlebih dahulu dan lewati pertanyaan yang tidak kamu ketahui.
- Kembalilah ke pertanyaan yang sudah dilewati jika sudah selesai menjawab pertanyaan yang kamu ketahui jawabannya. [7] X Teliti sumber
-
Tebak jawaban soal yang sulit jika tidak ada penalti untuk jawaban salah. Jika kamu bingung mengerjakan soal sulit, kamu hanya perlu menebak jawabannya. Namun, pastikan kamu tidak terkena penalti jika salah menjawab. Apabila ini terjadi, kamu sebaiknya membiarkan soal tersebut tidak terjawab. [8] X Teliti sumber
- Penalti bermakna bahwa kamu akan mendapat pengurangan poin jika salah menjawab sebuah soal. Sebagai contoh, jika kamu mendapat pengurangan poin jika menjawab salah, tetapi tidak mendapat skor apa pun jika mengosongkannya, lebih baik kosongkan saja jawabanmu.
-
Lingkari kata kuci pada pertanyaan yang sulit. Jika kamu menemukan pertanyaan yang tidak bisa dijawab, kamu bisa meningkatkan peluang menjawabnya dengan melingkari kata kunci di dalamnya. Lingkarilah kata apa pun yang tampak penting, lalu lihat apakah cara ini bisa membantumu memahami dan menjawab pertanyaan. [9] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika pertanyaannya adalah “Apa perbedaan antara mitosis dengan meiosis?” kata kunci di sana adalah “perbedaan”, “mitosis”, dan “meiosis”. Kamu sebaiknya fokus pada istilah-istilah tersebut untuk menentukan cara menjawab pertanyaan.
-
Tulis ulang pertanyaan sulit dengan kata-kata sendiri. Jika kamu menemukan pertanyaan yang sulit dipahami, cobalah untuk menulis ulang pertanyaan tersebut dengan kata-kata sendiri. Cara ini bisa memberikan kejelasan terhadap pertanyaan tersebut, serta cara terbaik menjawabnya. [10] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika pertanyaannya adalah “Apa pencapaian terbesar Louis Pasteur yang juga dinamai dengan namanya?” kamu bisa menulis ulang pertanyaan tersebut menjadi “Apa hal penting yang dilakukan Luois Pasteur sehingga diberi nama serupa namanya?”
-
Ulas jawabanmu dan tambahkan detail jika masih ada waktu. Setelah selesai menjawab semua pertanyaan, kamu mungkin masih punya sisa waktu. Jika iya, baca lagi semua soal dan ulas jawabanmu. Fokuslah pada pertanyaan yang jawabannya belum pasti benar atau jawaban yang detailnya masih sedikit. Tambahkan detail dan perjelas jawabanmu sebisa mungkin. [11] X Teliti sumber
- Tergantung pada waktu yang kamu punya, kamu mungkin perlu menentukan target ulasan. Sebagai contoh, jika kamu masih punya waktu 10 menit, kamu bisa membaca seluruh jawaban di kertas ujian. Namun, jika kamu hanya punya waktu 2 menit, pilihlah beberapa pertanyaan yang benar-benar masih kamu ragukan jawabannya.
Iklan
-
Pilihlah jawaban yang paling detail. Jika bentuk pertanyaannya pilihan ganda, pilihlah jawaban yang paling panjang dan spesifik. Jawaban ini sering kali adalah respons yang paling tepat. [12] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika beberapa jawaban tampak tidak jelas dan pendek, tetapi ada satu jawaban yang panjang dan detail, jawaban itu biasanya adalah yang benar.
- Terkadang, jawaban yang panjang dan detail adalah jebakan untuk menipumu. Gunakan penilaianmu sendiri untuk menentukan jawaban mana yang paling pas.
-
Carilah kesamaan linguistik antara pertanyaan dengan jawaban. Jawaban yang benar biasanya memiliki stuktur bahasa yang tepat jika digabung dengan soal atau memiliki gaya bahasa serupa dengan soal. Bacalah pertanyaannya baik-baik, lalu baca pilihan jawabannya untuk menentukan mana yang kedengarannya paling pas. [13] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika pertanyaanya menggunakan past tense dan hanya ada satu jawaban yang menggunakan past tense , jawaban itu mungkin adalah yang benar.
- Sebaliknya, jika pertanyaan memiliki satu istilah yang ada di sebuah jawaban, itu mungkin jawaban yang benar.
-
Pilihlah angka tengah yang ada di pilihan jawaban. Jika kamu berusaha mencari jawaban dari pertanyaan berangka, pilihlah nomor yang ada di pertengahan. [14] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika pilihan jawabannya adalah 1,3,12, dan 26, angka 12 mungkin adalah jawaban terbaik karena berada di antara 1 dan 26.
-
Pilihlah jawaban C atau B jika kamu bingung. Jika kamu ragu pilihlah jawaban C atau B di soal pilihan ganda. C adalah jawaban paling umum di soal pilihan ganda, sementara B adalah jawaban paling umum kedua. Pilihlah C jika kamu tidak yakin mana yang harus dipilih dan pilihlah B jika jawaban C sepertinya salah. [15] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika kamu menemukan pertanyaan yang sama sekali tidak kamu ketahui jawabannya, pilihlah C. Namun, jika kamu pikir jawaban C salah, tetapi tidak bisa menentukan mana yang benar, pilihlah B.
-
Pilihlah “semua jawaban benar” jika pilihan tersebut ada, tetapi hindari “semua jawaban salah”. “Semua jawaban salah” sangat jarang menjadi jawaban yang benar, tetapi “semua jawaban benar” sering kali tepat. Menggunakan aturan ini akan membantumu mempersempit pilihan jika ragu menjawab sebuah soal. [16] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika kamu tidak yakin mengenai jawaban sebuah pertanyaan dan “semua jawaban benar” ada di salah satu opsi jawaban, pilihlah jawaban tersebut. Jika “semua jawaban salah” ada di opsi jawaban, kamu bisa mengeliminasi jawaban tersebut dan fokus ke opsi lainnya.
Iklan
-
Pilihlah “salah” jika sebuah pernyataan mengandung qualifier absolut. Pernyataan yang mengandung qualifier absolut sering kali salah. Pilihlah jawaban “salah” jika kamu menemukannya. Qualifier absolut adalah kata-kata seperti: [17] X Teliti sumber
- Tidak
- Tidak pernah
- Tidak ada
- Setiap
- Semua
- Selalu
- Seluruhnya
- Hanya
-
Pilihlah “benar” untuk pernyataan yang tidak memiliki qualifier esktrem. Jika sebuah pernyataan memiliki qualifier yang tidak absolut dan lebih masuk akal, pernyataan tersebut biasanya benar. Qualifier tidak absolut adalah kata-kata seperti: [18] X Teliti sumber
- Jarang
- Terkadang
- Sering kali
- Kebanyakan
- Banyak
- Biasanya
- Beberapa
- Sedikit
- Umumnya
- Secara umum
-
Pilihlah “salah” jika ada sebagian pernyataan yang salah. Seluruh pernyataannya salah atau hanya ada 1 kata atau frasa yang salah tidak menjadi persoalan. Jika ada kesalahan dalam pernyataan tersebut, pilihlah “salah” sebagai jawabanmu. [19] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika sebuah pernyataan tampak benar, tetapi ada satu kata yang salah, pernyataan tersebut kemungkinan salah.
-
Perhatikan kata-kata yang bisa mengubah makna sebuah pernyataan. Beberapa kata dapat mengubah makna sebuah pernyataan. Jadi, sangat penting untuk mewaspadai kata-kata tersebut dan melihat pengaruhnya terhadap soal. Satu kata saja bisa mengubah pernyataan “benar” atau “salah”. Beberapa kata yang harus diperhatikan adalah: [20] X Teliti sumber
- Jadi
- Karena itu
- Karena
- Akibatnya
- Hasilnya
- dengan demikian
- tidak/tidak bisa
- Tidak akan
- Jangan
Iklan
-
Tidurlah yang cukup di malam hari. Mengistirahatkan tubuh akan meningkatkan kesempatan untuk melewati ujian, meskipun kamu belum belajar! Kamu bisa berpikir lebih jernih dan tidak akan membuat kesalahan kecil karena kelelahan. Tidurlah tepat waktu semalam sebelum kamu menghadapi ujian. [21] X Teliti sumber
- Sebagai contoh, jika kamu biasanya tidur pada pukul 22:00, kamu harus sudah tidur pada pukul 22:00.
-
Pastikan untuk sarapan di hari ujian. Menghadapi ujian dengan perut kosong adalah hal buruk karena kamu akan sulit berkonsentrasi saat lapar. Habiskan sarapanmu di pagi hari untuk membantu kinerja otak dan membantumu tetap fokus. Beberapa opsi sarapan yang bagus adalah: [22] X Teliti sumber
- Semangkuk oatmeal dengan potongan buah segar, kacang-kacangan, dan gula merah
- Telur rebus, 2 tangkup roti bakar gandum dengan mentega, dan pisang
- Keju, salad buah, dan kue bolu kukus
-
Gunakanlah teknik relaksasi untuk menenangkan diri. Stres dapat menyebabkanmu terdiam di tempat atau panik saat mengerjakan soal ujian, serta bisa memengaruhi kemampuanmu untuk menyelesaikannya. Gunakanlah teknik relaksasi untuk menenangkan pikiran sebelum mengerjakan ujian sehingga Anda bisa mengerjakannya dengan lebih baik. Beberapa teknik yang bisa dicoba adalah: [23] X Teliti sumber
-
Visualisasikan dirimu lulus dari ujian tersebut. Visualisasi yang positif dapat meningkatkan kesempatan untuk lulus, serta membantu mengatasi kecemasan yang timbul saat mengerjakannya. Sebelum datang ke lokasi ujian, tutup mata dan bayangkan dirimu yang sedang menerima hasil tes dengan nilai bagus. Habiskan beberapa menit untuk fokus membuat visualisasi. [24] X Teliti sumber
- Makin detail visualisasi yang bisa kamu buat, makin bagus! Fokuslah kepada hasil tes yang muncul di dalam pikiranmu, reaksi gurumu, dan perasaanmu saat menerima hasil tersebut.
-
Jangan gunakan sistem kebut semalam. Idealnya, kamu harus belajar selama beberapa minggu atau bulan sebelum ujian, tetapi hal ini tidak selalu mudah dilakukan. Jika kamu berniat belajar, tetapi tidak kesampaian, dan kini harus menghadapi ujian penting, belajar mati-matian dalam semalam mungkin tidak akan membantu banyak. Kamu lebih baik menghadapi ujian dengan pengetahuan yang dimiliki saat ini. [25] X Teliti sumber
- Jika kamu tidak mengerjakan ujian dengan baik, fokuslah belajar untuk menghadapi ujian selanjutnya !
Iklan
Tips
- Buatlah rencana belajar untuk ujian yang akan datang. Cara ini akan membantumu membagi bobot belajar dalam jangka panjang dan mendapat informasi sebanyak mungkin.
- Tutup pilihan jawaban dan cobalah untuk menjawab pertanyaan tanpa melihat pilihan yang disediakan. Cara ini akan membantumu mempersempit jawaban dan mencegah kebingungan akibat opsi yang diberikan.
- Perhatikan soal-soal ujian lama untuk melihat polanya dan mengetahui pertanyaan seperti apa yang sering diberikan gurumu. Jika kamu belum pernah mendapat soal ujian dari guru tersebut, mintalah contoh ujian dari tahun lalu.
Iklan
Referensi
- ↑ https://kidshealth.org/en/teens/testing-tips.html
- ↑ https://pennstatelearning.psu.edu/test-taking-tips
- ↑ https://kidshealth.org/en/teens/testing-tips.html
- ↑ https://pennstatelearning.psu.edu/test-taking-tips
- ↑ https://pennstatelearning.psu.edu/test-taking-tips
- ↑ https://pennstatelearning.psu.edu/test-taking-tips
- ↑ https://kidshealth.org/en/teens/testing-tips.html
- ↑ https://pennstatelearning.psu.edu/test-taking-tips
- ↑ https://pennstatelearning.psu.edu/test-taking-tips
- ↑ https://pennstatelearning.psu.edu/test-taking-tips
- ↑ https://kidshealth.org/en/teens/testing-tips.html
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://kidshealth.org/en/teens/testing-tips.html
- ↑ https://kidshealth.org/en/teens/testing-tips.html
- ↑ https://kidshealth.org/en/teens/testing-tips.html
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
- ↑ https://www.usu.edu/asc/studysmart/pdf/TestTakingTips.pdf
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 21.599 kali.
Iklan