Unduh PDF Unduh PDF

Ozon stratosfer, atau yang biasa dikenal sebagai lapisan ozon, adalah lapisan gas (O3) yang sebagian melindungi bumi dari radiasi sinar ultraviolet matahari (sinar UV). Pada paruh abad ke-20, penggunaan klorofluorokarbon (CFC) menimbulkan lubang pada lapisan ozon sampai seluas 29,5 juta kilometer persegi dan mengikis lapisan tersebut di mana-mana. Peningkatan sinar UV menambah jumlah penderita kanker kulit dan masalah mata. Namun, untungnya pelarangan CFC secara signifikan memperlambat bertambah lebarnya lubang ozon. [1] Dengan menghindari produk dan praktik-praktik yang dapat merusak lapisan ozon serta dengan melobi pemerintah serta industri agar melakukan lebih banyak aksi, Anda dapat membantu menutup lubang ozon menjelang akhir abad ini. [2]

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menghindari Produk yang Dapat Mengikis Lapisan Ozon

Unduh PDF
  1. Jika bahan utamanya adalah “halon” atau “hidrokarbon terhaloginasi”, cari pusat pembuangan barang-barang berbahaya untuk mendaur ulang tabung pemadam api tersebut atau teleponlah kantor pemadam kebakaran setempat untuk mendapatkan informasi cara membuang tabung pemadam api tersebut. [3] Gantilah dengan tabung pemadam api yang tidak mengandung bahan kimia berbahaya yang bisa mengikis lapisan ozon [4]
  2. Walaupun CFC telah dilarang atau dikurangi penggunaannya dalam banyak hal, satu-satunya cara untuk memastikan Anda tidak memakai barang yang mengandung CFC adalah dengan mengecek label pada semua semprotan rambut ( hairspray ), deodoran, dan bahan-bahan kimia keperluan rumah tangga. Pilihlah produk dalam wadah semprot daripada tabung bertekanan, untuk memperkecil kemungkinan Anda membeli produk yang mengandung CFC.
  3. Alat-alat tersebut menggunakan klorofluorokarbon untuk memfungsikannya, sehingga jika ada kebocoran akan melepaskan bahan kimia tersebut ke atmosfer.
    • Hubungi perusahaan setempat yang mau menerima penjualan barang bekas yang sesuai dengan peralatan Anda. [5]
    • Jika tidak, hubungi instansi atau perusahaan terkait untuk menanyakan cara membuang peralatan pendingin di lingkungan sekitar Anda. [6]
  4. Kayu yang diproses dengan pestisida ini akan "melepaskan gas" bromin yang dapat mengikis lapisan ozon. Semua kayu palet atau peti kayu dibubuhi cap yang menunjukkan cara pemrosesan kayu tersebut: HT artinya kayu tersebut telah mengalami proses tertentu, sedangkan MB berarti proses itu memakai metil bromida. [7] Untuk kayu lain, tanyakan pada si penjual bagaimana kayu itu diproses.
    • Meriset dan memilih produk konstruksi yang tidak menggunakan bromometana sama pentingnya dengan penggunaan CFC di rumah, karena gas bromin ternyata lebih beracun terhadap lapisan ozon. [8]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Memberi Imbauan untuk Melindungi Ozon

Unduh PDF
  1. Pupuk organik dan anorganik merupakan sumber terbesar produksi oksida nitrit, dan gas ini kini merupakan gas paling berbahaya yang bisa menipiskan lapisan ozon. Pupuk memang penting, tetapi untuk membatasi dampaknya pada atmosfer kita, coba lakukan hal-hal berikut yang bisa menghemat uang dan mengurangi emisi: [9]
    • Sesuaikan banyaknya pupuk dengan kebutuhan tanaman.
    • Pakai formulasi pupuk dan zat aditif yang bisa mengurangi emisi.
    • Tingkatkan waktu pemupukan untuk memastikan penyerapan nitrogen secara maksimum.
    • Pakai pupuk secara tepat untuk meminimalkan menguapnya nitrogen ke atmosfer.
  2. Sebagian besar bahan kimia buatan manusia yang bisa menipiskan lapisan ozon kini berasal dari pertanian. Dorong wakil rakyat untuk menetapkan undang-undang mengenai penggunaan pupuk. Pastikan untuk menjelaskan bahwa dengan menggunakan pupuk secara efektif, aturan-aturan ini dapat menghemat uang para petani dan juga menjaga lingkungan.
  3. Diperlukan kerja sama dari kita semua untuk mengurangi semakin lebarnya lubang lapisan ozon. Dorong teman-teman Anda supaya lebih sering naik kendaraan umum, mengurangi konsumsi daging, membeli produk lokal, dan membuang secara bijak tabung pemadam kebakaran atau peralatan pendingin yang berisi zat yang dapat mengikis lapisan ozon.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mengubah Kebiasaan untuk Melindungi Lapisan Ozon

Unduh PDF
  1. Nitrit oksida kini merupakan zat sisa terbesar dari aktivitas manusia yang dapat mengikis lapisan ozon (dan juga gas rumah kaca yang sangat berbahaya), [10] dan gas itu dihasilkan dalam pembakaran internal yang menggerakkan kebanyakan mobil. Di Amerika Serikat, kira-kira 5% dari semua polusi nitrit oksida ditimbulkan dari kendaraan. [11] Untuk mengurangi jumlah nitrogen oksida yang dihasilkan mobil Anda, pertimbangkan untuk melakukan hal-hal berikut:
    • Melakukan car pooling atau ikut mobil orang lain yang searah dengan tujuan kita
    • Naik kendaraan umum
    • Berjalan
    • Naik sepeda
    • Naik mobil hybrid atau mobil listrik
  2. Nitrit oksida juga timbul ketika pupuk mengalami pembusukan, sehingga peternakan ayam dan sapi menjadi penghasil gas tersebut. [12]
  3. Semakin jauh jarak yang harus ditempuh makanan atau barang untuk sampai ke tangan Anda, semakin banyak nitrit oksida yang dihasilkan oleh mesin yang membawa barang-barang tersebut kepada Anda. Dengan membeli produk lokal, Anda tidak hanya mendapatkan barang segar atau terbaru, tetapi juga melindungi lapisan ozon.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 16.356 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan