Unduh PDF
Unduh PDF
Saat kita kehilangan sesuatu yang berharga bagi kita atau yang dapat membuat kita sangat bahagia, maka akan terdapat keinginan yang kuat untuk kembali mengingat masa-masa lalu. Pada saat yang sama, Anda juga ingin melupakan kenangan-kenangan tersebut dan menghindari Anda untuk terluka. Hal tersebut merupakan situasi yang rumit, tetapi wikiHow dapat membantu Anda untuk menghadapinya. Mulai dari Langkah 1 di bawah ini.
Langkah
-
Pelajari keterampilan baru. Mempelajari keterampilan baru merupakan cara yang baik serta produktif untuk memfokuskan kembali pikiran Anda dari hal yang lain. Pikirkan sesuatu hal yang sangat ingin Anda pelajari. Dulu Anda mungkin tidak dapat mempelajarinya karena terlalu sibuk, bukan? Gunakan kebebasan yang Anda dapatkan dengan sebaik-sebaiknya serta lakukan apa yang selalu Anda ingin lakukan.
-
Berolahraga! Olahraga merupakan pengalih perhatian baik lainnya. Dengan berolahraga, Anda tidak hanya akan mendapatkan kebugaran, tetapi juga memiliki keuntungan lainnya: berolahraga mengeluarkan endorfin. Endorfin merupakan zat pada otak yang dapat membuat Anda merasa senang. Otak Anda akan merasa lebih baik!
-
Jadi sukarelawan. Menjadi sukarelawan juga merupakan cara yang baik untuk membantu Anda melupakan masalah yang terjadi. Anda tidak hanya akan memberikan dampak yang baik bagi masyarakat, tetapi juga dapat membangun kepercayaan diri serta keterampilan yang Anda miliki. Menjadi sukarelawan dalam jangka panjang serta stabil juga akan berguna saat Anda melamar pekerjaan! Anda dapat menjadi sukarelawan di posko, perlindungan hewan atau apa pun yang paling cocok untuk Anda.
-
Memainkan permainan. Memainkan permainan merupakan cara yang baik untuk mengalihkan perhatian Anda. Beberapa penelitian juga telah membuktikan bahwa permainan dapat mengajarkan otak Anda untuk membangun keterampilan pemecahan masalah. Hal itu juga dapat memberikan suasana yang aman dalam mengungkapkan perasaan serta diri Anda sendiri. Semua hal itu tergantung pada jenis permainan yang Anda mainkan.
- Permainan seperti “Journey” atau “Flower” merupakan permainan yang dapat menenangkan.
- Permainan tukar peran atau role playing games (RPG, sebagaimana yang dikenal oleh para penikmat permainan) dapat membuat Anda mengungkapkan perasaan yang dapat dikendalikan yang tidak pernah Anda ketahui sebelumnya.
- Permainan kasar juga dapat menjadi cara yang sehat dalam mengeluarkan amarah selama Anda memainkan permainan yang sesuai (coba “Mass Effect”).
- Permainan papan dan permainan di atas meja lainnya dapat menjadi cara yang baik dalam melibatkan orang-orang baru ke dalam kehidupan Anda serta membantu Anda dalam membangun hubungan sosial yang baru.
-
Coba untuk menulis. Menulis merupakan salah satu cara yang baik dalam mengungkapkan diri Anda sendiri dengan cara yang sehat. Tulis apa pun yang Anda suka dan buat diri Anda lebih baik dan lebih terisi. Anda dapat membantu orang-orang dengan menulis artikel di wikiHow. Anda dapat mendapatkan rasa pencapaian kesuksesan dengan menulis buku (coba menulis fanfiction jika Anda baru mengenali menulis kreatif). Jika Anda ingin menulis perasaan yang Anda miliki serta menangani perasaan tersebut dengan cara yang sehat, maka Anda dapat mencoba untuk menulis jurnal.
-
Bepergian, jika Anda bisa. Bepergian merupakan cara yang terbaik yang dapat Anda lakukan untuk membantu Anda merasa lebih baik dari hal-hal yang telah terjadi pada Anda. Dengan bepergian ke tempat yang menantang seperti pergi ke luar negeri untuk jangka waktu yang lebih lama, maka Anda akan membuktikan pada diri Anda sendiri bahwa Anda dapat mengatasi situasi yang lebih sulit daripada kesedihan yang Anda rasakan saat ini. Jika Anda melakukannya dengan benar, bepergian dapat mengasah keterampilan dan kemampuan untuk bertahan hidup. Hal-hal yang Anda dapatkan dari bepergian merupakan hal-hal yang sangat Anda perlukan saat ini.Iklan
-
Hadapi masalah tersebut. Saat Anda memiliki suatu masalah, Anda tidak boleh hanya mencoba untuk mengalihkan perhatian serta melupakan masalah. Hal tersebut bukan cara yang sehat serta nantinya Anda akan tetap menghadapi masalah juga. Hadapi masalah tersebut agar Anda mendapatkan kebahagiaan yang sebenarnya serta kekuatan mental yang dapat bertahan dengan lama.
-
Pahami masalah. Mulai hadapi masalah tersebut dengan melakukan analisis serta memahami apa yang terjadi. Apakah Anda kehilangan hubungan yang penting bagi Anda? Apakah Anda menderita karena perubahan suasana yang Anda benci? Apakah seseorang melakukan sesuatu yang membuat Anda terluka? Ketahui akar masalah yang menyebabkan Anda terluka. Jujur pada diri Anda tentang sesuatu yang membuat Anda terluka karena Anda tidak akan menyelesaikan masalah tersebut jika Anda tidak dapat mengakuinya.
-
Lepaskan rasa bersalah. Pahami bahwa masalah yang Anda miliki berada di luar kendali Anda. Apa pun masalahnya, percayalah bahwa hal tersebut di luar kendali kita. Mustahil bagi kita untuk mengendalikan setiap hal kecil yang terjadi. Bahkan jika Anda melakukan kesalahan, Anda harus mengerti bahwa setiap orang memang dapat melakukan kesalahan. Berhenti menyalahkan diri Anda sendiri serta merasa bersalah akan masalah yang terjadi.
-
Terima realitas yang terjadi. Yang lalu biarlah berlalu: Anda tidak dapat mengubahnya. Anda harus membuat hal-hal menjadi lebih baik lagi. Berhenti untuk mencoba mengubah masa lalu. Anda lebih baik menemukan kemungkinan di masa yang akan datang. Dengan menerima bahwa hal yang terjadi memang seharusnya terjadi, maka Anda akan mulai merasa senang kembali.
-
Ingat nilai yang Anda miliki. Jangan pernah lupa bahwa Anda merupakan orang yang baik meskipun hal-hal telah terjadi pada Anda. Anda dapat membuat orang lain senang serta Anda dapat melakukan hal-hal yang baik. Anda adalah orang yang berarti. Jangan biarkan pengalam yang buruk itu membuat Anda tidak mampu dalam melakukan hal-hal menakjubkan yang dapat Anda lakukan.
-
Temukan kekuatan yang Anda miliki. Pahami bahwa dengan melepaskan rasa sedih yang Anda miliki, maka Anda akan menjadi orang yang baru dan lebih baik. Kita akan menjadi orang yang lebih kuat setelah menghadapi masalah seperti ini. Kita akan menjadi orang-orang yang mampu mengatasi masalah yang lebih banyak. Anda akan menemukan bahwa jika Anda dapat mengatasi masalah tersebut, maka Anda akan siap untuk setiap hal yang terjadi pada Anda di masa yang akan datang.Iklan
-
Fokus pada diri Anda sendiri untuk sejenak. Saat Anda siap untuk kembali merasa senang kembali, maka Anda perlu menghabiskan sedikit waktu untuk diri Anda sendiri. Manjakan dan rawat diri Anda serta fokus untuk melakukan perubahan yang ingin Anda lakukan dalam kehidupan. Hal tersebut dapat membantu Anda memberikan waktu dan kesempatan untuk mempelajari sesuatu tentang diri Anda sendiri serta menjadi orang yang lebih baik lagi.
-
Temukan arti dari pengalaman yang dialami. Anda akan merasa lebih terluka jika penderitaan yang Anda alami tidak berarti atau kenangan yang indah dahulu rusak karena hal-hal yang terjadi. Bantu diri Anda untuk mencapai kebahagiaan di masa yang akan datang dengan menemukan arti dari hal-hal yang telah terjadi. Cari pelajaran yang dapat dipelajari atau pengetahuan yang dapat dipetik. Lihat apakah pengalaman buruk tersebut terjadi agar kehidupan Anda menjadi lebih baik.
-
Coba hal-hal yang baru. Langkah pertama yang dapat Anda lakukan untuk menjalani kehidupan yang baru adalah dengan mencoba sesuatu yang baru. Hal itu dapat membantu Anda merasakan perbedaan yang terlihat antara diri Anda sebelumnya dan diri Anda sekarang. Dengan itu, Anda akan terbantu dalam melihat kekuatan baru yang Anda miliki. Lakukan sesuatu yang ingin selalu Anda lakukan. Lakukan sesuatu yang menantang. Anda dapat bepergian, memiliki pekerjaan baru atau hal lainnya yang dapat memberikan pengalaman baru pada Anda.
-
Temui orang-orang baru. Pada akhirnya, diri Anda akan berada di masyarakat baru. Tempat baru, kelompok teman yang baru serta mungkin orang baru untuk dicintai jika hal tersebut adalah yang hilang dari Anda. Orang-orang baru tersebut dapat membantu Anda dalam melakukan hal yang baru serta Anda akan memiliki pengalaman baru dalam membangun kenangan-kenangan yang indah. Anda dapat bertemu dengan orang-orang baru dengan ikut suatu kelas, bergabung dengan suatu perkumpulan atau bahkan bergabung dengan komunitas secara daring.
-
Bersenang-senanglah dan biarkan diri Anda merasa senang. Jika Anda menikmati diri Anda "terlalu dini" atau Anda menemukan kebahagiaan "terlalu dini", maka Anda akan menyadari bahwa hal tersebut dapat mengurangi nilai dari sesuatu yang hilang dari Anda. Tetapi hal tersebut tidaklah benar. Hal tersebut dapat menahan Anda untuk merasa senang. Biarkan diri Anda bersenang-senang serta jangan merasa bersalah akan hal itu. Anda sangat pantas untuk merasa senang.
-
Minta pertolongan. Jika Anda menemukan kesulitan dalam membuat kondisi Anda seperti biasa, serta jika kesedihan Anda berada di luat kendali Anda atau tidak biasa: maka minta pertolongan! Jangan pikir bahwa jika Anda meminta pertolongan maka berarti Anda lemah atau hancur. Anda perlu meminta pertolongan pada para ahli saat otak Anda tidak dapat melakukan tindakan yang tepat, seperti halnya saat Anda pergi ke dokter dan diberikan obat saat mengalami flu.Iklan
-
Minta bantuan untuk melupakan seseorang. Lihat: ( Melupakan Seseorang ). Jika Anda mencoba untuk melupakan seorang teman, mantan pacar lelaki atau perempuan, kehilangan anggota keluarga atau orang lainnya, maka terdapat beberapa hal spesifik yang dapat Anda lakukan untuk membantunya. Lupakan emosi negatif seperti dendam dan miliki emosi yang positif seperti kenangan-kenangan yang menyenangkan.
-
Minta pertolongan untuk melupakan suatu peristiwa. Lihat ( Melupakan Kenangan Buruk ). Jika Anda mencoba untuk melupakan suatu peristiwa yang buruk seperti peristiwa yang memalukan atau menyebabkan trauma yang terjadi pada Anda, maka hal yang terbaik untuk dilakukan adalah membangun kenangan-kenangan baru yang positif! Namun begitu, masih terdapat hal-hal lain yang dapat Anda lakukan.
-
Lakukan represi dan penggantian kenangan-kenangan. Lihat ( Melupakan dengan Sengaja ). Represi dan penggantian kenangan merupakan dua cara yang dapat Anda lakukan, tetapi lakukan dengan hemat. Represi cenderung untuk kembali menghantui kita selama bertahun-tahun. Anda lebih baik meminta pertolongan jika Anda merasa perlu untuk menekan suatu kenangan.
-
Minta bantuan untuk melupakan masa lalu. Salah satu bagian yang terpenting dalam melupakan hal-hal buruk yang terjadi pada kita adalah untuk melupakannya. Anda tidak dapat mengubah hal-hal yang telah terjadi pada Anda, tetapi Anda dapat beranjak maju dan membantu kesedihan Anda agar bermakna. Jangan menyerah...Anda dapat melakukannya!Iklan
Tips
- Lakukan hal-hal yang membuat Anda senang dalam rangka untuk melupakan serta melakukan hal-hal yang produktif. Hal tersebut dapat membantu Anda untuk memastikan bahwa Anda tidak akan merasa menyesal pada masa kesedihan ini.
Iklan
Peringatan
- Jangan pernah gunakan narkoba atau alkohol untuk "membantu" Anda melupakan sesuatu. Hal tersebut hanya akan membuat masalah Anda tambah parah serta menghilangkan kesempatan untuk meraih kebahagiaan yang baru.
Iklan
Iklan