PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Meskipun tidak ada cara yang salah untuk memasak bratwurst , memasaknya dengan oven adalah cara termudah. Opsi ini adalah yang terbaik jika Anda tidak bisa memanggang di luar karena cuacanya tidak bersahabat. Oven juga dapat menghasilkan sosis bratwurst yang empuk dan lezat. Terlepas apakah Anda ingin menyantapnya langsung atau bersama setangkup roti, Anda tidak akan menyesal untuk mencoba resep di bawah ini!

Bahan

Merebus Bratwurst dengan Bir

  • 1 butir bawang putih ukuran sedang
  • 2 siung bawang putih
  • 1-2 sendok makan (15–30 ml) minyak zaitun
  • 2-3 sendok makan (30-44 ml) kecap inggris
  • Garam dan merica secukupnya
  • 1 sendok makan (12,5 gram) gula merah (opsional)
  • 1 sendok teh (1,5 gram) bubuk paprika merah (opsional)
  • 5 buah sosis bratwurst
  • 350 ml bir pilihan Anda (jenis lager, stout, IPA, amber , dll)
  • 5 tangkup roti manis atau roti gulung

Untuk 5 porsi

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memanggang Bratwurst

PDF download Unduh PDF
  1. Bentangkan selembar kertas aluminium di atas loyang, kemudian lipat ke bagian sisi loyang agar kertas tidak bergeser. Hal ini akan memudahkan proses pembersihan sekaligus mencegah sosis menempel ke loyang. Setelah loyang dialasi, letakkan di dalam oven agar bisa mulai dipanaskan. [1]
    • Anda bisa menggunakan loyang kue, wadah kaserol, atau loyang apa pun yang ada di dapur. Cukup pastikan ukuran loyang cukup besar agar sosis tidak menempel satu sama lain.
    • Jika Anda menggunakan loyang berbingkai, sosis tidak akan menggelinding ke samping.
  2. Panaskan oven sampai suhu 200 °C. Setelah meletakkan loyang di dalam oven, nyalakan oven dengan suhu 200 °C. Biarkan selama 10-15 menit untuk mencapai temperatur yang pas. Jika ada termometer di oven Anda, gunakanlah alat tersebut untuk memantau suhu di dalamnya agar Anda tahu kapan oven siap dipakai. [2]
    • Memanaskan oven terlebih dahulu akan memberikan hasil yang lebih konsisten saat memasak karena temperaturnya sudah stabil ketika Anda memasukkan makanan.
    • Dengan memanaskan loyang di dalam oven, Anda akan mendapatkan hasil pemanggangan yang lebih baik di bagian luar sosis.
  3. Gunakanalah sarung tangan oven untuk mengeluarkan loyang. Letakkan loyang di atas permukaan kompor atau lapisan penahan panas di meja dapur, lalu masukkan sosis di atas lapisan kertas aluminium.
    • Supaya hasilnya lebih merata, pastikan sosis tidak saling menempel di dalam loyang. Namun, Anda tidak perlu memisahkan masing-masing sosis terlalu jauh. Cukup beri jarak sekitar 1,3 cm di antara sosis. Hasilnya akan tetap bagus.
  4. Setelah sosis dimasak selama 20 menit, balik sosis dengan sebuah penjepit makanan. Hal ini akan membuat sosis matang seluruhnya. Masukkan kembali sosis ke dalam oven, lalu masak selama 20-25 menit atau sampai bagian luarnya berwarna cokelat. [3]
    • Ingatlah untuk menggunakan sarung tangan oven saat mengeluarkan loyang karena suhunya pasti sangat panas.
  5. Untuk memastikan bahwa sosis sudah matang, bagian dalamnya minimal harus berada pada suhu 70 °C. Gunakan termometer daging untuk mengetahui suhu pada bagian sosis yang paling tebal. [4]
    • Saat memasak daging, Anda harus selalu memastikan kematangannya dengan mengukur suhu internal, tidak berdasarkan waktu memasak. Sosis bratwurst berukuran kecil mungkin hanya perlu dimasak selama 30 menit, sementara sosis bratwurst besar bisa memakan waktu hingga satu jam. [5]
  6. Saat daging sudah matang, cairan di dalamnya akan berkumpul dibagian tengah. Mendiamkan sosis bratwurst selama 5 menit akan membuat cairan tersebut menyebar kembali ke seluruh bagian daging sehingga rasanya semakin lezat dan empuk! [6]
    • Anda bisa menyimpan sisa sosis di dalam wadah kedap udara selama 3-4 hari di dalam kulkas, atau selama 1-2 bulan di dalam freezer . [7]

    Saran Penyajian: Sajikanlah sosis bratwurst bersama tumis bawang bombai dan paprika, sayuran panggang, atau kentang!

    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Merebus Bratwurst

PDF download Unduh PDF
  1. Sebagian besar model oven meletakkan pemanasnya di bagian paling atas. Pemanas berfungsi menghasilkan panas yang intens untuk memasak makanan dengan cepat. Cara terbaik memanfaatkannya adalah dengan meletakkan makanan sedekat mungkin ke alat ini. [8]
    • Jika Anda menggunakan oven model lama, pemanasnya mungkin terletak di laci yang ada di bagian bawah kompartemen utama oven. Jika benar, Anda tidak perlu memindahkan posisinya.
  2. Sebagian besar pemanas oven tidak dilengkapi pengatur suhu. Beberapa model hanya dilengkapi dengan tombol on dan off . Jika pemanas memiliki pengaturan api besar dan api kecil, atur agar oven menggunakan api besar. Oven perlu dipanaskan sekitar 10 menit. [9]
    • Karena pemanas sangat mudah mencapai suhu tinggi, sangat penting untuk mengatur posisi rak sebelum menyalakan oven. Jika tidak, Anda bisa melukai diri sendiri.
  3. Sebuah loyang pemanas memiki rongga di bagian bawah yang biasanya muat dimasukkan ke loyang atau wadah lain. Rongga ini akan memperlancar sirkulasi udara panas di dalam oven sehingga sosis matang secara lebih merata. [10]
    • Sangat penting untuk meletakkan loyang lain di bawah loyang pemanas karena sosis akan meneteskan cairan saat dimasak. Cairan yang menetes ke bawah oven dapat menimbulkan api.
  4. Gunakanlah penjepit untuk membalik sosis setiap 5 menit agar tidak gosong. Anda mungkin harus mengeluarkan loyang dari dalam oven untuk membalik sosis. Jika iya, kenakanlah sarung tangan oven agar tidak terluka. [11]
    • Jangan sentuh bagian atas oven saat membalik sosis. Elemen pemanasnya pasti sangat panas dan bisa menyebabkan luka bakar.
  5. Sekalipun sosis yang dimasak di dalam oven biasanya tidak memiliki bekas panggangan, Anda pasti melihat sedikit garis gelap bekas pemanggang di kulit sosis. Ini adalah cara terbaik mendapatkan rasa “agak gosong” yang lezat apabila Anda tidak bisa memanggang sosis secara manual karena hujan atau cuaca dingin! [12]
    • Karena sosis bratwurst biasanya dibuat dari daging babi cincang, sangat penting mengukur temperatur untuk mengetahui tingkat kematangannya daripada menjadikan tampilannya sebagai patokan.
  6. Masukkan termometer daging ke bagian tengah sosis, tepat di bagian yang paling tebal. Jika temperaturnya mencapai 70 °C, sosis sudah matang! [13]
    • Jika sosis belum matang, masukkan kembali ke dalam oven selama 5 menit sampai suhunya pas.
  7. Diamkan bratwust beberapa saat agar mulut Anda tidak terbakar dan cairan di dalamnya punya waktu untuk menyebar ke seluruh daging. Hasil akhirnya adalah sosis yang lezat, empuk, dan terasa seperti baru dimasak di pemanggang! [14]
    • Jika ada sisa sosis, masukkan ke dalam wadah kedap udara atau kantong plastik yang bisa dibuka-tutup. Anda bisa menyimpannya selama 3-4 hari di dalam kulkas atau 1-2 bulan di dalam freezer . [15]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Merebus Bratwurst di Oven bersama Bir

PDF download Unduh PDF
  1. Karena Anda akan merebus bratwurst di dalam cairan bersama bawang bombai dalam jumlah besar, Anda harus memanaskan oven dalam suhu tinggi agar masakan matang dengan sempurna. Panaskan oven selama 10-15 menit untuk mencapai temperatur yang diinginkan sebelum memasukkan makanan ke dalamnya. [16]
    • Dengan memanaskan oven terlebih dahulu, Anda dapat menggunakan waktu memasak secara lebih akurat. Jika Anda memasukkan makanan ke dalam oven dingin, Anda harus memasukkan perhitungan waktu pemanasan saat mengitung durasi memasak yang dibutuhkan.
  2. Gunakanlah pisau yang tajam saat memotong bawang bombai putih berukuran sedang secara horizontal untuk menghasilkan bentuk cincin dengan lebar 0,64 cm, lalu pisahkan masing-masing “cincin” dengan tangan. Cincang 2 siung bawang putih sehalus mungkin. [17]
    • Jika Anda tidak suka menggunakan banyak bawang, atau telanjur membeli bawang bombai berukuran besar di swalayan, cukup gunakan separuhnya.
    • Jika mata Anda berair saat memotong bawang bombai , masukkanlah bawang ke dalam lemari pembeku selama 10-15 menit sebelum dipotong. Jangan lewati batas waktu tersebut karena tekstur bawang dapat berubah menjadi lembek. [18]
    • Beberapa orang mencoret pemakaian bawang putih dari resep. Sekalipun bawang putih memiliki rasa lezat yang cocok dipadukan dengan bawang bombai dan bir, Anda boleh saja tidak menggunakannya.
  3. Selama loyang tersebut memiliki kedalaman 5,1-7,6 cm, ukurannya tidak menjadi masalah. Namun, loyang berukuran standar 22 x 33 cm adalah opsi yang paling aman. [19]
    • Sekalipun loyang mudah dibersihkan, alasilah dengan kertas aluminium agar proses pembersihannya semakin mudah!
  4. Setelah memasukkan bawang bombai dan bawang putih ke dalam loyang, tambahkan 1-2 sendok makan (15-30 ml) minyak zaitun, 2-3 sendok makan (30-44 ml) kecap inggris, lada, dan garam secukupnya. Aduk untuk mencampurnya sampai rata. [20]
    • Untuk menghasilkan rasa sosis yang lebih manis, tambahkan 1 sendok teh (1,5 gram) gula merah.
    • Jika Anda lebih suka sosis pedas,tambahkan 1 sendok teh (1,5 gram) bubuk paprika merah.
  5. Tekan sosis ke dalam bawang saat dimasukkan ke loyang. Saat bawang bombai sudah matang dan melunak dalam bir, bahan tersebut akan memenuhi sosis dan bawang sehingga kedua bahan tersebut terasa semakin lezat. [21]
  6. Anda bisa menggunakan jenis bir apa saja, mulai dari yang paling murah dan dijual di toko dekat rumah sampai bir microbrew yang dijual oleh produsen lokal. Tuangkan bir pilihan Anda sampai memenuhi setengah bagian loyang. [22]
    • Setiap bir akan menghasilkan rasa yang berbeda. Sebagai contoh, bir lager akan menghasilkan rasa yang ringan, bir IPA menghasilkan rasa agak pahit, sementara bir stout akan memperkaya dan memperkuat rasa sosis.
    • Jika ingin rasa yang sedikit lebih kuat daripada bir lager , tetapi tidak sekuat bir stout , pilihlah amber atau bir merah.
    • Tergantung ukuran loyang yang dipakai, Anda mungkin tidak perlu menggunakan seluruh bir yang dibeli.
  7. Pasang kertas aluminium panjang di atas loyang dan lipat ujung-ujungnya ke pinggiran loyang. Hal ini akan menjaga cairan sosis bratwurst tetap utuh sehingga rasanya lebih lezat dan lembap. [23]
    • Jika selembar kertas aluminium tidak bisa menutup seluruh bibir loyang, gunakanlah 2 lembar kertas untuk dengan cara menumpuknya.
  8. Setelah loyang ditutup dan oven dipanasi, letakkan sosis di tengah oven. Sosis siap dibalik setelah 30 menit. Buka penutupnya secara berhati-hati dengan sarung tangan oven untuk membalik sosis, lalu masak kembali selama 30 menit. [24]
    • Berhati-hatilah saat membuka kertas aluminium di atas loyang karena uapnya akan keluar. Pastikan tangan dan wajah Anda tidak terkena uap agar tidak terluka.
    • Jangan menusuk sosis dengan garpu atau cairan di dalamnya akan keluar.
    • Setelah satu jam, periksa temperatur internal bagian sosis yang paling tebal dengan termometer. Jika temperaturnya mencapai 70 °C, sosis sudah matang! Jika tidak, masukkan kembali ke oven selama 5-10 menit sampai temperaturnya pas. [25]
  9. Bawang bombai yang dimasak dengan bir akan menjadi hidangan tambahan lezat untuk sosis bratwurst yang disajikan di atas setangkup roti lembut. Jika mau, Anda bisa memanggang rotinya terlebih dahulu dan menuangkan moster ke atas sosis. Anda juga bisa menikmati sosis polos di atas setangkup roti.
    • Anda bisa menyimpan sisa sosis dengan wadah kedap udara di dalam kulkas selama 3-4 hari atau di dalam lemari pembeku selama 2 bulan. [26]

    Tambahan lainnya: Anda bisa melengkapi sajian bratwurst masak bir dengan kol parut, moster, atau acar timun!

    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Memanggang Bratwurst

  • Loyang berbingkai
  • Kertas aluminium
  • Sarung tangan oven
  • Tatakan antipanas (opsional)
  • Termometer daging
  • Penjepit
  • Oven

Merebus Bratwurst

  • Pemanas
  • Loyang pemanas
  • Penjepit
  • Sarung tangan oven
  • Termometer daging

Merebus Bratwurst di Oven bersama Bir

  • Oven
  • Talenan
  • Pisau yang tajam
  • Loyang berukuran 23 x 33 cm
  • Kertas aluminium
  • Sarung tangan oven

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.137 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan