PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Iga bergaya country pada dasarnya merupakan potongan daging babi tanpa tulang, yang berbeda dibandingkan dengan iga yang sebenarnya. Karena lemak pada iga yang memiliki pola marmer, maka untuk memperoleh hasil terbaik dalam memasak iga ini adalah dengan menggunakan api rendah secara tidak langsung. Dengan beberapa latihan dan waktu, Anda akan dapat memasak iga bergaya country menggunakan panggangan gas atau arang.

Bahan

Untuk 4 hingga 6 porsi

  • 1 sdm (15 ml) garam
  • 2 mangkuk (500 ml) air dingin
  • 2 lbs (900 gr) iga babi bergaya country
  • 3/4 mangkuk (177 ml) gula merah
  • 2 sdm (30 ml) bubuk cabai
  • 2 sdm (30 ml) paprika
  • 1 sdm (15 ml) mustard kering
  • 1 sdm (15 ml) bubuk bawang
  • 3/4 sdt (3.75 ml) lada hitam
  • 1/4 sdt (1.25 ml) cabai rawit
  • 6 sdm (180 ml) saus tomat
  • 1 sdm (15 ml) sari cuka
Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Menyiapkan Iga

PDF download Unduh PDF
  1. Gunakan pisau tajam untuk memotong iga yang memiliki panjang 12 cm atau lebih menjadi setengah bagian. [1]
    • Biasanya iga bergaya country memiliki panjang 30 cm atau lebih. Untuk iga berukuran sangat panjang yang melebihi 30 cm, Anda dapat memotongnya menjadi tiga bagian yang sama. Potong iga bergaya country yang panjang secara melintang untuk membuatnya lebih mudah diolah.
  2. Letakkan potongan iga di antara dua lembar bungkus plastik atau kertas lilin. Gunakan pemukul daging untuk memukul iga sehingga memiliki ketebalan 2 cm.
    • Langkah ini merupakan pilihan, namun dengan memukul daging dapat membuatnya lebih cepat matang dan menjadi lebih lembut ketika dikonsumsi.
  3. Tuangkan air dingin ke dalam sebuah mangkuk besar dan aduk garam hingga larut sepenuhnya, sehingga menghasilkan air asin.
  4. Tutup mangkuk dengan menggunakan tutup plastik, atau aluminum foil dan dinginkan selama 30 menit hingga satu jam.
    • Untuk menghemat waktu, Anda dapat mengasinkan iga secara langsung dibandingkan dengan merendamnya di dalam air asin. Oleskan lapisan minyak sayur di atas iga dengan menggunakan kuas pengoles. Bubuhi banyak garam pada iga, fokuslah pada bagian yang berlemak. Karena lemak terbentuk selama proses memasak, dan garam akan menambah cita rasanya.
  5. Campurkan gula merah, bubuk cabai, paprika, mustard kering, bubuk bawang, lada hitam, dan cabai rawit pada piring yang ceper, campurkan bahan hingga merata.
    • Pindahkan setengah campuran ke sebuah mangkuk kecil dan aduk dengan saus tomat dan cuka hingga tercampur dengan baik.
  6. Setelah memindahkan iga dari air asin, tepuk hingga kering dengan menggunakan tisu kertas dan oleskan iga dengan bumbu yang tersisa secara bebas. Sisihkan pada piring bersih.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Menyiapkan Panggangan

PDF download Unduh PDF
  1. Sangat penting untuk merendam potongan kayu sebelum menggunakannya untuk mengontrol api dan menghasilkan cukup asap untuk memanggang iga.
    • Setiap jenis kayu akan menghasilkan aroma asap yang berbeda. Sebagai contoh, hickory memiliki aroma yang kuat dan berasap, sedangkan oak sedikit lebih lembut. Mesquite memiliki aroma tanah yang kuat, sedangkan kayu dari pohon buah seperti apel dan cherry memiliki aroma ringan yang khusus dan manis. [2]
  2. Potong beberapa lubang kecil pada bagian atas foil sebagai ventilasi.
    • Membungkus potongan kayu merupakan langkah lain yang digunakan untuk mengontrol panas yang dihasilkan kayu. Dengan memberikan lubang udara pada foil membuat asap dapat keluar, yang merupakan hasil yang diinginkan.
  3. Ketika panggangan masih dalam keadaan dingin, berikan minyak dengan mengoleskannya dengan minyak sayur atau menyemprotkannya dengan semprotan anti-lengket.
  4. Biarkan semua sumbu menjadi panas sebelum mematikan apinya kecuali sumbu utama.
    • Letakkan potongan kayu di atas sumbu utama.
    • Nyalakan semua sumbu, atur panas ke api tinggi. Biarkan panggangan memanas hingga potongan kayu mulai berasap. Hal ini akan membutuhkan waktu 15 menit.
    • Biarkan sumbu utama menyala, atur pada api tinggi, dan matikan sumbu lainnya.
  5. Panaskan arang dan bilahan kayu pada satu sisi panggangan.
    • Sebarkan 6 lt briket arang lebih dari setengah panggangan dan nyalakan api dengan pemantik api cair dan pemantik api panggangan.
    • Ketika sebagian area atas arang tertutupi abu, letakkan bilahan kayu di atas arang.
    • Atur panggangan pada tempatnya, tutup, dan buka setengah agar terdapat ventilasi. Lanjutkan memanaskan panggangan selama 5 menit ke depan atau hingga bilahan kayu mulai berasap.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Memasak Iga

PDF download Unduh PDF
  1. Tutup dan masak selama 90 menit tanpa disentuh. [3]
    • Iga bergaya country dapat dimasak lebih cepat, namun memasak secara perlahan merupakan cara terbaik karena dapat membentuk lemak dan akan menciptakan rasa yang lebih halus.
  2. Setelah 90 menit pertama, gunakan kuas pengoles untuk melapisi kedua sisi iga dengan saus.
    • Oleskan lapisan saus tambahan dengan cara yang sama setiap 30 menit.
  3. Ketika hal ini terjadi, tambahkan lapisan saus lainnya dan pindahkan iga pada bagian panas dari panggangan.
  4. Masak iga pada sisi yang panas pada panggangan selama 2 hingga 5 menit atau hingga sedikit hangus.
    • Cek temperatur dalam iga dengan menempelkan termometer daging ke bagian tengah iga yang paling tebal. Temperatur dalam harus mencapai 145ºF (63ºC).
  5. Diamkan iga di atas panggangan selama 5 hingga 10 menit sebelum disajikan.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Alternatif [4]

PDF download Unduh PDF
  1. Lapisi loyang atau pemanggang dengan semprotan anti-lengket.
    • Anda juga dapat melapisi loyang dengan aluminum foil yang anti-lengket.
  2. Susun iga dalam satu lapisan merata secara terpisah.
  3. Iga akan menjadi lembut.
    • Keringkan lemak atau cairan apa pun sebelum melanjutkan ke langkah selanjutnya.
  4. Gunakan semua saus, oleskan dalam jumlah yang banyak di atas iga secara merata.
  5. Kurangi panas ke temperatur 200ºF (93ºC) dan lanjutkan memasak dengan tambahan waktu.
    • Setelah selesai, cek temperatur dalam iga dengan menggunakan termometer daging untuk memastikan jika iga setidaknya berada pada suhu 145ºF (63ºC).
    Iklan

Tips

  • Untuk penyajian yang lebih cepat dan mudah, gantikan saus yang terdapat pada resep di atas dengan saus barbecue komersial favorit Anda.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Pisau yang tajam
  • Pemukul daging
  • Mangkuk besar
  • Mangkuk kecil
  • Whisk
  • Pembungkus plastik
  • Kuas pengoles
  • Semprotan anti-lengket
  • Aluminum foil
  • Potongan kayu
  • Loyang atau alat pemanggang
  • Panggangan atau oven
  • Briket arang
  • Pemantik api panggangan dan pemantik api cair

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 1.187 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan