PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Industri musik selalu berubah dengan cepat. Oleh karena itu, kebutuhan akan hadirnya label rekaman baru yang segar dan unik akan selalu ada. Mencari artis baru, merekam album-album baru, merancang tur promosi, adalah salah satu keseharian label rekaman. Jika Anda sedang membangun label rekaman Anda sendiri, maka artikel ini akan sangat cocok untuk Anda baca lebih lanjut [1] .

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Merencanakan Bisnis Anda

PDF download Unduh PDF
  1. Untuk menjadi sebuah bisnis yang efektif, Anda harus menentukan tujuan dan segmentasi genre musik yang Anda tuju. Bila Anda ingin fokus untuk segera mendapat banyak uang, mungkin Anda harus bergerak di genre yang populer. Walau terkadang Anda juga bisa fokus di genre-genre tertentu yang sesuai dengan selera Anda sendiri [2] , your focus and approach will be much different.
  2. Hal ini adalah hal yang mendasar dalam membangun sebuah bisnis baru. Bagaimana Anda akan mencari artis baru, mempromosikan bisnis Anda, bagaimana Anda akan berjuang dan bersaing dengan pesaing Anda, serta bagaimana tentang pendanaan dan rencana keuntungan dari bisnis Anda. Hal-hal seperti inilah yang perlu Anda tulis dalam rencana bisnis Anda.
    • Jika Anda secara pribadi sudah memiliki pendanaan yang cukup, Anda tentu saja tidak memerlukan adanya investor. Namun, jika Anda berencana menarik minat para investor, tentunya rencana bisnis Anda inilah yang akan menjadi penilaian utama dari para investor saat akan menentukan mau tidaknya mereka mendanai bisnis Anda.
    • Jika Anda memerlukan bantuan dana dari investor, memiliki sebuah rencana bisnis yang menunjukkan kalau Anda mengetahui resiko dan keuntungan dalam jangka panjang dari bisnis Anda tentu akan menjadi nilai lebih bagi para investor sebelum menentukan keputusan mereka soal mendanai bisnis Anda.
  3. Hal ini termasuk biaya-biaya kecil seperti membeli alat tulis sampai biaya listrik saat merekam dan memproduksi album rekaman Anda. Berikut ini adalah beberapa biaya yang harus Anda perhatikan:
    • Biaya administrasi: sewa, tagihan listrik, pajak, lisensi harus Anda ketahui dari awal. Jangan lupa juga biaya-biaya seperti biaya telepon, internet, kertas, computer, kartu nama, dan peralatan kantor lainnya. Anda juga memerlukan website, yang berarti Anda juga butuh seseorang untuk selalu memonitor dan memeliharanya. Biaya ini bisa menjadi mingguan, bulanan, atau bahkan tahunan. Biaya ini mungkin terasa besar di tahun-tahun pertama Anda. Namun lama-kelamaan, biaya ini mungkin hanya akan menjadi sebagian kecil dari total keuangan Anda.
    • Biaya rekaman: sebagai sebuah label rekaman, Anda tentu akan memproduksi banyak musik. Yang tentunya berarti Anda harus memperhatikan beberapa siklus rekaman seperti waktu pemakaian studio, biaya untuk tehnisi dan produser (mungkin saja itu Anda, tapi Anda juga perlu dibayar), dan juga para musisi.
    • Budget Pemasaran: sebuah rekaman yang bagus akan menjadi percuma tanpa didukung pemasaran yang mumpuni. Untuk melakukan itu, Anda harus mempromosikankan label rekaman Anda melalui iklan online, majalah, konferensi pers, dan juga website. Anda juga perlu bekerja sama dengan desainer untuk membantu Anda merancang logo, standar kemasan, dan rencana desain lainnya.
    • Pelayanan Profesional: saat Anda sedang sibuk membuat musik yang indah, Anda tentu juga perlu orang lain untuk membantu Anda mengurus hal-hal lainnya seperti urusan legal, kontrak, baik kontrak dengan artis Anda maupun pihak lainnya. Untuk hal ini, Anda memerlukan seseorang yang sudah terspesialiasi di bidang musik. Anda juga tentu saja memerlukan seorang akuntan yang bisa Anda Andalkan dan percayai untuk membantu Anda mengurus bagian pajak.
  4. Rencanakanlah arus kas Anda untuk beberapa tahun ke depan. Untuk merencanakan hal ini tentu dibutuhkan persiapan dan perhatian yang khusus. Perencanaan pada tahun pertama akan membantu Anda menentukan biaya awal untuk operasional bisnis Anda. Informasi ini tentu sangat berguna untuk hal-hal lain seperti penentuan jumlah band yang akan Anda produseri di awal-awal bisnis Anda. Selain itu Anda juga dapat memperoleh gambaran tentang biaya dan pendapatan yang akan Anda peroleh.
    • Sebagai contoh, Anda dapat berdasar pada bagaimana kondisi band yang Anda pilih. Apakah mereka mempunyai basis penggemar? Apakah penampilan mereka selalu prima dan menarik? Jika mungkin Anda tertarik untuk memproduseri band yang benar-benar baru, Anda tentu harus menghabiskan lebih banyak biaya promosi.
    • Ketika Anda mulai menambah jumlah band untuk Anda produseri, tentu saja keuntungan potential Anda akan bertambah. Dalam beberapa tahun kedepan, Anda harus merencanakan tentang berapa jumlah band atau musisi yang akan Anda produseri. Pada saat itu, mungkin prediksi Anda akan menjadi sedikit rumit karena band yang bagus akan membuat promosi band Anda lainnya menjadi lebih mudah. Di sisi lain, band yang kurang begitu bagus mungkin akan menjadi sumber pengeluaran yang mungkin akan merepotkan Anda.
  5. Kecuali Anda sangat bertalenta di bidang penjualan, pemasaran, musik, legal, dan hal lainnya, Anda tentu membutuhkan sebuah tim untuk membantu Anda. Berikut ini adalah beberapa skill kunci yang akan membantu kesuksesan Anda:
    • Pemasaran dan penjualan: seseorang yang akan membantu mempromosikan label Anda, benar-benar mengerti industri musik, dan punya hubungan yang bagus dengan banyak artis, promotor, maupun pihak-pihak penting lainnya. Salah satu tanggung jawab mereka mungkin adalah mencari artis baru dan tentunya mempromosikan mereka. Semakin bagus peforma orang tersebut, semakin sukses juga bisnis Anda akan menjadi.
    • Produksi. Tentunya Anda membutuhkan seseorang yang benar-benar mengerti siklus produksi dan rekaman, orang yang bisa membantu proses mixing, proses rekaman, dan bahkan mungkin sekaligus menjadi produser juga.
    • Kontrak sangat membantu. Untuk mengurangi biaya yang Anda keluarkan, terutama pada saat-saat awal, memperkerjakan staf dengan sistem kontrak atau berdasarkan proyek dan pekerjaan tertentu adalah pilihan tepat. Anda dapat mencoba di beberapa bidang seperti desain, akunting, dan hal lainnya yang tidak selalu kita perlukan setiap hari.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mengeksekusi Rencana Anda

PDF download Unduh PDF
  1. Tentukan status badan usaha dari label rekaman Anda, yang tentunya akan sangat berguna dalam jangka panjang [3] . Anda memiliki beberapa pilihan, yang mungkin akan mempunyai nama yang berbeda di Negara yang berbeda, tapi fungsi yang sama:
    • Usaha Pribadi. Ini adalah usaha dimana Anda melakukannya sendiri. Tipe seperti ini gampang untuk dimulai, gampang juga untuk berhenti. Anda mungkin bisa meminta bantuan dan nasihat dari orang lain, tapi pada akhirnya, Andalah yang melakukannya sendiri. Hal ini termasuk keuntungan dan biaya. Model ini hanya menawarkan sedikit manfaat bagi investor. Jika Anda meninggalkan utang, para penagih utang akan langsung datang ke Anda. Jika Anda berencana untuk membuat label Anda menjadi bisnis yang serius, mungkin model ini bukanlah pilihan yang tepat.
    • Perseroan Komanditer (CV). CV sangat cocok bagi bisnis skala kecil. Anda bisa menambah staf Anda saat bisnis Anda mulai bertumbuh. Selain itu, CV juga menawarkan control yang simpel dan fleksibel terhadap keuangan, masalah legal, dan pajak. Namun, jika Anda berencana untuk mencari investor internasional, mungkin CV bukanlah pilihan yang cocok.
    • Perseroan Terbatas (PT). Jika Anda berencana membuat bisnis yang besar dan mencari investor serta menyukai struktur yang formal, model ini adalah pilihan yang tepat. Dengan penggunaan PT, harta pribadi Anda akan terlindungi dari kerugian bisnis. Anda dapat membagikan saham maupun instrumen investasi lainnya. Ada beberapa peraturan yang harus Anda patuhi dalam model ini seperti pajak, biaya, dan laporan-laporan lainnya. Jika Anda adalah tipe yang tidak menyukai hal yang terlalu formal, mungkin model ini tidak cocok dengan Anda.
  2. Setelah semua rencana sudah jadi, bisnis sudah mulai dijalankan, perijinan sudah beres, dan dana sudah tersedia, kini adalah saatnya untuk mencari musisi-musisi dan artis-artis untuk label Anda.
  3. Lihatlah bagaimana reaksi penonton terhadap musisi tersebut. Jika mereka benar-benar menikmati musik tersebut, mungkin Anda sedang menemukan calon bintang disitu.
    • Dekati band tersebut dan bicaralah dengan meraka. Cari tahu siapa mereka, kapan mereka mulai main bersama, apakah mereka sudah pernah mempunyai album, dan apakah rencana mereka di masa depan.
    • Hal yang penting, pastikan mereka belum terikat dengan label rekaman lainnya. Anda tentu tidak bisa mengadakan kontrak dengan band yang sudah terikat dengan label rekaman lain.
  4. Kota tempat tinggal Anda tentu banyak terdapat pers serta para jurnalis yang bisa membantu Anda untuk semakin dikenal, tapi mereka harus mengenal Anda terlebih dahulu. Carilah informasi tentang mereka dan buatlah janji dengan mereka. Ajak mereka makan atau bertemu dan selalu jaga hubungan dengan mereka.
  5. Temukan dan kunjungi studio-studio musik yang Anda di sekitar Anda. Beberapa mungkin akan dilengkapi dengan fasilitas yang sangat bagus dan sisanya mungkin hanya akan dilengkapi dengan fasilitas standar. Hal yang paling penting sebelum menentukan studio mana yang akan Anda pakai adalah kualitas dari musik yang akan terdengar dari hasil rekaman mereka.
    • Kenali tehnisi Anda dan bicaralah dengan mereka. Pastikan visi misi serta preferensi musik mereka sesuai dengan Anda. Hal ini sangat penting. Sebagai contoh, jika Anda sangat suka musik Pop dan tehnisi Anda ternyata sangat membenci musik pop, tentu hal ini sangat tidak bagus bagi Anda. Mintalah mereka untuk memperdengarkan musik favorit mereka dan dengarkan dengan seksama.
    • Untuk lebih jelas, mintalah mereka CD atau hasil karya mereka sehingga Anda dapat mendengarkannya di rumah. Walaupun sangat jarang, kadang sebuah musik yang terdengar sangat bagus di studio bisa terdengar biasa-biasa saja saat didengar di luar studio.
  6. Besar ataupun kecil, mereka tetap menjual musik. Ketika Anda mulai mengenal mereka, mungkin mereka akan dengan senang hati menjual hasil karya Anda. Ketika Anda sudah memulai sebuah bisnis, janganlah meremehkan toko-toko kecil.
  7. Agen adalah mereka yang mempunyai banyak koneksi di industri musik. Band yang sudah mempunyai agen, bisa dianggap sudah melewati tes besar karena mereka sudah cukup professional untuk memperkerjakan seorang agen.
    • Jika servis Anda memuaskan bagi agen dan promotor, lain waktu ketika salah satu dari band mereka berkata “Hey, saya pikir band kami sudah siap untuk merekam album baru”, mereka agan berkata “Saya tahu orang yang tepat untuk saya hubungi!"
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Mempertahankan Kesuksesan

PDF download Unduh PDF
  1. Saat masalah bisnis sehari-hari sudah mulai stabil, kini saatnya untuk mulai lebih memperkenalkan merek Anda. Buatlah logo dan pastikan logo itu dan tampilan khusus selalu tampak di semua barang dan media yang berhubungan dengan label Anda seperti website dan barang jualan Anda. Lalu, selalu produseri band yang sesuai dengan karakteristik label Anda.
    • Cobalah cek label sukses lainnya seperti Sub Pop dan Matador Records sebagai referensi tentang manajemen merek.
  2. Dalam sepuluh tahun terakhir, internet sudah benar-benar merubah bagaimana musik itu dibeli, didengar, dan didistribusikan. Kalau Anda masih bergantung dengan cara lama seperti penjualan CD dan pemutaran radio, Anda tentu akan mengalami masa-masa sulit. Cobalah hal-hal baru seperti penggunaan Youtube untuk mempertahankan kesuksesan label Anda.
    • Cobalah promosi yang unik seperti contohnya membuat kaos dengan gambar kode download. Goner Records, sebuah label yang berada di Memphis, pernah menawarkan kepingan musik 7-inch gratis bagi mereka yang mempunyai tato “Goner” dan menunjukkannya di toko.
  3. Sub Pop memulai dengan berfokus pada Band genre Grunge di area Pacific Northwest, namun sekarang meraka telah memulai untuk memproduseri musik yang lebih general seperti, Iron & Wine dan Fleet Foxes. Dengan pengembangan ini, pangsa pasar mereka semakin besar. Tentunya hal ini bisa Anda pertimbangkan dalam pengembangan bisnis Anda.
    • Pada awal tahun 90-an, label besar lebih berani mengambil resiko untuk mengambil band yang belum terkenal. Sonic Youth, sebuah band indie dari New York, adalah satu contoh nyata dimana mereka diberi tawaran kontrak besar oleh Geffen. Kontrak tersebut menjadi salah kontrak yang mendapat sambutan bagus dari pihak eksekutif dan fans. Jika memang label Anda menghasilkan banyak uang, cobalah sesekali berspekulasi dengan band-band baru.
    Iklan

Tips

  • Jangan pernah mengatakan tidak untuk calon artis Anda. Tetaplah menjaga hubungan dengan mereka walaupun mungkin Anda belum bisa bekerja sama dengan mereka saat ini!
  • Jangan pernah menyerah. Seperti bisnis lainnya, memulai label rekaman sendiri memerlukan kerja keras dan usaha yang konstan. Jika Anda sedang bekerja keras untuk itu, selalu mencari artis-artis baru, dan sedang mepromosikan label Anda, Anda sedang berada di jalur yang benar!
  • Jangan lengah dalam persaingan. Selalu menjadi lebih depan dibanding pesaing Anda dalam industri musik ini.
Iklan

Peringatan

  • Dana adalah masalah paling utama dalam semua bisnis, jadi pastikan Anda memiliki dana yang cukup untuk bisnis Anda.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 35.170 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan