Unduh PDF
Unduh PDF
Membantu orang terkasih melalui depresi bisa cukup sulit. Saat orang tersebut adalah kekasih Anda, Anda juga akan merasakan rasa sakit secara emosional. Kekasih Anda mungkin akan sering marah dan melampiaskan kekesalan kepada Anda. Ia mungkin berusaha menjauhi Anda. Anda akan merasa diabaikan, atau bahkan menjadi pihak yang bersalah atas depresi yang diderita oleh sang kekasih. Belajarlah untuk mendampingi kekasih Anda melalui masa penuh cobaan ini sembari tetap menjaga diri Anda sendiri.
Langkah
-
Kenalilah gejala-gejala depresinya. Cara lelaki mengalami depresi sedikit berbeda dengan wanita. Jika Anda melihat salah satu atau semua gejala di bawah ini pada kekasih Anda, ia mungkin menderita depresi. [1] X Sumber Tepercaya National Institute of Mental Health Kunjungi sumber
- Selalu capai
- Kehilangan minat pada hal-hal yang biasanya ia nikmati
- Cepat kesal atau marah
- Sulit berkonsentrasi
- Merasa cemas
- Makan berlebihan atau tidak makan sama sekali
- Mengalami rasa pegal, sakit, atau masalah pencernaan
- Sulit tidur atau tidur terlalu banyak
- Tidak bisa melaksanakan tanggung jawab di sekolah, kantor, dan rumah
- Memiliki pemikiran untuk bunuh diri
-
Katakan kekhawatiran Anda. Mungkin kekasih Anda tidak menyadari suasana hatinya sendiri akhir-akhir ini, tetapi setelah berminggu-minggu memperhatikannya, Anda yakin bahwa ia sedang depresi. Hampirilah ia dengan cara yang tidak memaksa dan ajaklah mengobrol.
- Beberapa cara untuk memulai sebuah percakapan antara lain: “Aku khawatir sama kamu beberapa minggu ini” atau “Aku lihat kamu berubah akhir-akhir ini, dan aku ingin ngobrol sama kamu”. [2] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Jika ada ketegangan antara Anda dan kekasih, jangan ungkit-ungkit depresi yang ia sedang alami. Hal ini akan terkesan menuduh dan membuatnya bungkam.
-
Gunakan pernyataan “aku” agar tidak disalahkan. Sangat alami bagi pria yang mengalami depresi untuk bersikap argumentatif atau marah. [3] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber Ia akan menunjukkan karakteristik ini tanpa memedulikan apa pun yang Anda lakukan. Tetapi, jika Anda mendekatinya dalam sikap yang penuh cinta dan tidak menuduh, ia mungkin mau mendengarkan.
- Akan sangat mudah untuk terdengar seperti menuduh atau menilai kekasih Anda jika Anda tidak berhati-hati saat berbicara. Pernyataan seperti “Kamu benar-benar jahat dan nyebelin akhir-akhir ini” akan membuatnya lebih bersikap defensif.
- Gunakan pernyataan “aku” yang berfokus pada emosi Anda, seperti “aku khawatir kamu lagi depresi karena kamu belum tidur sama sekali. Ditambah, kamu juga jauhin teman-temanmu. Aku ingin kita bicarakan tentang jalan keluar masalah ini supaya kamu lebih baik”. [4] X Teliti sumber
-
Dengarkan ucapannya dan terima perasaannya. [5] X Teliti sumber Jika kekasih Anda memutuskan untuk terbuka kepada Anda tentang apa yang ia rasakan, ketahuilah bahwa hal ini membutuhkan keberanian. Berusahalah untuk membantunya terbuka dengan membiarkannya mengetahui bahwa ia bisa menceritakan perasaannya kepada Anda. Jika ia berbicara kepada Anda, dengarkan dengan penuh perhatian dan pastikan Anda mengangguk atau merespons ucapannya Setelah itu, rangkumlah apa yang ia katakan dan ulangi untuk menunjukkan bahwa Anda mendengarkannya.
- Contohnya, Anda bisa mengatakan, “ Kayaknya kamu lagi kesal dan enggak bisa tenang. Makasih sudah mau cerita sama aku. Aku minta maaf kamu harus ngalamin hal ini, tapi aku akan lakukan apa pun untuk bisa bantu kamu”.
-
Ajukan pertanyaan yang berhubungan dengan keselamatan. Jika kekasih Anda sedang mengalami depresi, ia mungkin memikirkan untuk menyakiti diri sendiri. [6] X Teliti sumber Meskipun ia tidak ingin bunuh diri, kekasih Anda mungkin berhubungan dengan perilaku yang berisiko, seperti menyetir ugal-ugalan, menggunakan narkoba, atau minum-minuman keras untuk mengobati diri sendiri. Berterus teranglah dengan kekhawatiran Anda tentang keselamatan dan kesehatan sang kekasih. Anda bisa menanyakan beberapa hal di bawah ini: [7] X Teliti sumber
- Apakah kamu memikirkan untuk menyakiti diri sendiri?
- Apakah kamu pernah berusaha bunuh diri sebelumnya?
- Rencana apa yang kamu punya untuk mengakhiri hidupmu?
- Apa maksud kamu menyakiti diri sendiri?
-
Mintalah bantuan medis untuk membantu kekasih Anda yang ingin bunuh diri. Jika respons sang kekasih menunjukkan keinginan untuk mengakhiri hidupnya (beserta rencana mendetail dan maksud untuk menjalankannya), Anda harus segera mencari bantuan. Jika Anda tinggal di Amerika Serikat, hubungi National Suicide Prevention Lifeline yang beroperasi selama 24 jam sehari pada nomor telepon 1-800-273-TALK. [8] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumber
- Anda juga bisa menghubungi 110 atau nomor telepon layanan darurat lokal jika Anda yakin kekasih Anda adalah ancaman untuk dirinya sendiri.
- Mintalah bantuan seseorang untuk menyingkirkan hal-hal yang bisa digunakan sebagai senjata dan pastikan ada seseorang yang menemaninya setiap saat.
-
Tunjukkan kesiapan Anda untuk mendukungnya. Orang yang depresi mungkin merasa tidak bisa meminta bantuan padahal ia sangat membutuhkannya. Ulurkan tangan untuk membantu kekasih Anda dengan menanyakan apa yang bisa Anda lakukan untuk membantunya, bagaimana caranya Anda membebaskannya dari stres, dan apakah Anda bisa membantunya melakukan beberapa tugas atau membawanya ke suatu tempat. [9] X Teliti sumber
- Ingatlah bahwa ia mungkin tidak tahu apa yang bisa Anda lakukan untuk membantunya. Dengan begitu, menanyakan “ Gimana caranya aku bisa bantu kamu sekarang?” bisa membuatnya mengatakan dukungan seperti apa yang ia butuhkan.
-
Bantulah ia mencari pengobatan depresi . [10] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumber Setelah kekasih Anda sudah menerima kedaan bahwa ia memang depresi, Anda harus mendorongnya untuk mencari penanganan. Depresi adalah penyakit yang bisa disembuhkan dan sama seperti kebanyakan masalah medis lainnya. [11] X Sumber Tepercaya National Institute of Mental Health Kunjungi sumber Dengan bantuan medis yang tepat, kekasih Anda bisa menikmati perbaikan suasana hati dan fungsi tubuhnya. Tawarkan bantuan untuk mencari seorang psikolog atau psikiater, dan jika ia mau, temanilah ia untuk menemui dokter.Iklan
-
Tawarkan aktivitas fisik untuk dilakukan berdua. Selain obat atau psikoterapi, latihan fisik bisa sangat efektif untuk meningkatkan kesehatan mental orang-orang yang depresi . [12] X Teliti sumber Tetap aktif menghasilkan bahan kimia yang memperbaiki suasana hati dan disebut dengan endorfin. Bahan kimia ini dapat membuat kekasih merasa lebih percaya diri. Selain itu, endorfin juga membantu menyediakan pengalihan positif dari beberapa pemikiran negatif dan perasaan yang berkaitan dengan suasana hatinya. [13] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Pertimbangkan aktivitas bersama yang bisa Anda lakukan dengan kekasih Anda untuk menciptakan keuntungan yang baik bagi kesehatan Anda berdua. Ajakan ini bisa berupa kelas fitnes baru di pusat kebugaran, program olahraga di rumah, berlari di taman, atau berpartisipasi dalam olahraga regu.
-
Pastikan ia mengonsumsi makanan yang sehat. Peneliti meyakini bahwa ada hubungan antara pola makan dan depresi. Hal ini bukan berarti kebiasaan mengonsumsi camilan nirnutrisi di malam hari membuatnya merasa tidak bergairah, tetapi jika ia terus mempertahankan kebiasaan yang tidak sehat ini, ia akan terjebak dalam suasana hati yang buruk. [14] X Sumber Tepercaya Mayo Clinic Kunjungi sumber
- Bantulah kekasih Anda mengisi lemari esnya dengan makanan yang menyehatkan untuk hati dan otak seperti buah-buahan, sayuran, ikan, dan sedikit daging serta produk susu yang berhubungan dengan penurunan tingkat depresi.
-
Bantulah ia menemukan cara untuk mengatur stresnya. [15] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber Anda bisa membantu kekasih Anda mengurangi stress dalam kehidupan sehari-harinya dengan mengenalkannya pada kemampuan untuk menghadapi stres atau kecemasan. Lalu, bekerja bersama-samalah untuk memikirkan cara agar Anda bisa mengurangi atau menghilangkan penyebab stres ini. Selanjutnya, buatlah sebuah daftar strategi yang ia bisa masukkan ke kehidupan sehari-harinya untuk bersantai dan menjauhi stres. [16] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Aktivitas yang bisa membantunya mengatur stres termasuk bernapas dalam-dalam , berjalan-jalan di alam, mendengarkan musik, bermeditasi, menulis jurnal, atau menonton film atau video lucu.
-
Sarakan ia untuk menulis jurnal suasana hati. Membuat bagan suasana hati bisa membantu kekasih Anda mengenali perasaannya dan menjadi lebih waspada terhadap apa yang ia rasakan dari hari ke hari. Orang-orang yang depresi bisa mencatat kebiasaan tidur dan makannya untuk mencari pola yang merujuk pada suasana hati yang negatif. Kekasih Anda juga bisa menuliskan pemikiran dan persaannya setia hari untuk mencari tahu fluktuasi dalam suasana hatinya. [17] X Teliti sumber
-
Bantulah ia berhubungan dengan orang lain. Baik pria maupun wanita yang mengalami depresi cenderung menjauh secara sosial. Sayangnya, menjaga hubungan sosial sebenarnya bisa membantu orang yang depresi mengurangi perasaan terisolasi dan melawan depresi. [18] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber Sarankan aktivitas yang Anda berdua bisa lakukan bersama orang lain sehingga ia bisa membentuk hubungan baru. Atau, bicaralah dengan teman-temannya dan doronglah mereka untuk berkumpul bersama.
-
Jangan membiarkan kekasih untuk depresi. Ya, kekasih Anda memang harus memulihkan diri dalam waktu dan caranya sendiri. Tetapi, Anda akan merasa khawatir untuk membiarkannya terus merasa depresi. Jika Anda melakukan banyak hal untuk membantu kekasih Anda dan hal tersebut menjauhkan potensinya untuk mengumpulkan tenaga, Anda harus menjauh darinya.
- Cobalah untuk mendukungnya daripada membiarkannya. [19] X Teliti sumber Tekanlah kekasih Anda secara lembut untuk menjadi aktif secara fisik, bergabung dengan aktivitas-aktivitas sosial, atau mendapatkan udara segar, tanpa menunjukkan “kekerasan” atau mengabaikannya. Kekasih Anda menginginkan Anda untuk menunjukkan empati dan kasih sayang, tetapi ia tidak memerlukan Anda untuk mengambil semua tanggung jawab untuk bisa pulih darinya.
Iklan
-
Jangan ambil hati depresi kekasih Anda. Ingatlah bahwa depresi adalah penyakit kompleks dan Anda tidak bisa mengontrol perasaan si dia. Sangat alami untuk merasa tak berdaya atau sakit saat Anda melihatnya kesakitan juga. Tetapi, tetap saja Anda tidak boleh menganggap apa yang sedang ia lalui sebagai tanda bahwa Anda memiliki kekurangan atau bukan kekasih yang baik.
- Berusahalah untuk mengikuti rutinitas reguler sesering mungkin. Pastikan Anda melaksanakan tanggung jawab Anda di kantor, sekolah, atau rumah.
- Selain itu, buatlah batasan terhadap apa yang boleh dan tidak boleh Anda lakukan untuknya. Anda mungkin merasa bersalah, tetapi ketahuilah bahwa Anda tidak bertanggung jawab untuk membuatnya merasa lebih baik. Mencoba untuk melakukan terlalu banyak hal bisa mengorbankan kesehatan dan kebahagiaan Anda sendiri. [20] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
-
Ketahuilah bahwa Anda tidak bisa “memperbaiki”-nya, tetapi bisa mendukungnya. Tak peduli seberapa cinta dan pedulinya Anda terhadap sang kekasih, Anda tetap tidak bisa membantunya seorang diri. [21] X Teliti sumber Memercayai bahwa Anda bisa “memperbaiki”-nya hanya akan membuat Anda merasa gagal, dan mungkin bisa membuat kekasih Anda kesal jika Anda memperlakukannya seperti sebuah proyek.
- Milikilah tujuan untuk berada di sampingnya dan tawarkan bantuan serta dukungan kapan pun ia butuhkan. Kekasih Anda akan mengalahkan depresi dalam waktunya sendiri.
-
Carilah sistem dukungan. Depresi kekasih Anda adalah pergulatan hebat untuk dilawan sehingga ia bisa terlihat seperti tidak memiliki tenaga untuk berfokus pada hubungan Anda. Mendukungnya saat masa-masa ini akan mengharuskan Anda mengesampingkan emosi. Ini memang sulit bagi Anda berdua dan Anda juga harus mencari dukungan orang lain. [22] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber Bergabunglah dengan kelompok pendukung, pertahankan aktivitas sosial bersama teman-teman yang suportif, atau bericaralah kepada konselor jika perlu.
-
Lakukan perawatan diri setiap hari. Anda akan menghabiskan banyak waktu untuk memedulikan kekasih Anda sehingga lupa untuk merawat diri sendiri. Usahakan untuk tidak mengabaikan aktivitas-aktivitas yang menyenangkan untuk Anda seperti membaca, menghabiskan waktu dengan teman-teman, atau mandi air hangat. [23] X Teliti sumber
- Selain itu, jangan merasa bersalah karena sudah bersantai. Ingatlah, Anda tidak akan membantu kekasih Anda jika Anda tidak merawat diri sendiri.
-
Pahamilah batasan hubungan yang sehat. Meskipun Anda sangat ingin membantu kekasih semaksimal mungkin, terkadang depresi membuat hubungan kalian tidak mungkin dipertahankan. Jika pasangan Anda tidak bisa membangun hubungan yang sehat dengan Anda, hubungan ini mungkin tidak bisa diteruskan. Hal ini tidak berarti penderita depresi tidak bisa menjalani hubungan yang sehat karena ada banyak penderita depresi yang bisa menjalaninya. Meskipun begitu, depresi bisa menyebabkan masalah dalam hubungan. Ingatlah:
- Hubungan antara kekasih bukanlah "pernikahan". Sebagai kekasih, Anda punya hak untuk putus dengannya jika hubungan kalian tidak berjalan baik. Anda bukanlah orang jahat jika memutuskan hubungan dengan seseorang yang tidak bisa memberi banyak untuk Anda di titik ini, dan terlebih jika tidak memberi dukungan untuk Anda.
- Anda harus memahami apa yang Anda inginkan dari suatu hubungan romantis, dan mempertimbangkan apakah Anda mendapatkan apa yang Anda butuhkan.
- Mengutamakan diri dan kepentingan sendiri tidak sama dengan egois. Terutama sebagai orang dewasa yang bebas, dan tidak ada yang mengawasi kebutuhan Anda. Anda harus merawat diri sendiri sebelum merawat orang lain.
- Terkadang depresi bisa membuat seseorang tidak bisa mempertahankan hubungan romantis. Hal ini bukan salah Anda maupun pasangan, juga bukan bukti bahwa Anda tidak sempurna. Mencintai seseorang tidak berarti Anda harus mengalahkan penyakit mental yang bisa saja berat.
- Depresi bukanlah alasan untuk penganiayaan, manipulasi, ataupun perlakuan buruk lain. Penderita depresi lebih rentan terhadap perilaku negatif. Namun, jika pun pasangan Anda tidak bisa mengendalikan diri, bukan berarti ia lepas dari tanggung jawab. Sebaliknya, Anda mungkin justru harus pergi menyelamatkan diri dari situasi tersebut.
- Reaksinya setelah Anda memutuskan hubungan bukanlah tanggung jawab Anda. Ketakutan setelah putus dari kekasih yang menderita depresi adalah bahwa ia akan melakukan sesuatu yang dramatis, termasuk bunuh diri. Namun, Anda tidak bisa mengendalikan reaksinya. Jika Anda khawatir mantan kekasih Anda akan melukai dirinya sendiri atau orang lain, carilah bantuan. Jangan biarkan Anda terperangkap dalam hubungan hanya karena takut memutuskannya.
Iklan
Tips
- Buktikan bahwa Anda cukup kuat dan mandiri untuk tidak bergantung padanya. Jika ia mengkhawatirkan tentang bagaimana Anda akan bertahan tanpa perhatiannya, ia akan merasa kesulitan untuk bersikap jujur kepada Anda dan untuk memulihkan diri.
- Bersabarlah. Semoga saja pria terkasih Anda ini akan segera membaik dan mungkin hubungan Anda akan disegarkan dengan kedekatan dan kepercayaan. Ia akan lebih mencintai Anda karena sudah menemaninya.
Iklan
Peringatan
- Waspadalah jika depresi sangat sering diderita oleh sang kekasih atau menjadi kebiasaan, atau mulai menjadi bagian dari karakter kekasih Anda secara umum. Ia mungkin membutuhkan bantuan medis. Selain itu, hal ini akan membuatnya sangat bergantung kepada Anda dan hal itu tidak baik. Jika depresi semakin memburuk (ada pemikiran untuk bunuh diri, dan lain-lain), inilah saatnya melibatkan orang lain untuk membantu.
- Dalam beberapa kasus, Anda akan dituduh memiliki motif terselubung atau ia akan mulai tidak memercayai Anda. Jangan diambil hati. Tunggulah sampai depresinya kian membaik lalu bicarakan. Katakan bahwa tuduhannya menyakitkan (gunakan pernyataan “aku”) dan bagaimana Anda ingin ia tidak melakukannya lagi di masa depan. Begitu juga dengan perilaku kasarnya saat sedang depresi.
- Jika ia meminta Anda untuk meninggalkannya sebentar, hargailah bahwa ia membutuhkan waktu sendiri. Tetapi, mintalah keluarga atau temannya terus mengawasinya jika Anda takut ia melukai dirinya sendiri.
Iklan
Referensi
- ↑ http://www.nimh.nih.gov/health/publications/men-and-depression/index.shtml
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/depression/helping-a-depressed-person.htm
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/depression/depression-in-men.htm
- ↑ http://www.austincc.edu/colangelo/1318/istatements.htm
- ↑ http://www.pbs.org/thisemotionallife/blogs/how-talk-someone-you-love-when-they-are-depressed
- ↑ http://www.health.com/health/gallery/0,,20521449_13,00.html
- ↑ http://www.emedicinehealth.com/script/main/art.asp?articlekey=185621
- ↑ http://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/depression/in-depth/depression/art-20045943?pg=2
- ↑ http://psychcentral.com/blog/archives/2011/10/20/10-things-you-should-say-to-a-depressed-loved-one/
- ↑ http://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/depression/in-depth/depression/art-20045943?pg=1
- ↑ http://www.nimh.nih.gov/health/topics/depression/men-and-depression/depression-treatment/index.shtml
- ↑ http://www.depression.org.nz/ContentFiles/Media/PDF/Getting_active.pdf
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/exercise-fitness/emotional-benefits-of-exercise.htm
- ↑ http://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/depression/expert-answers/depression-and-diet/faq-20058241
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/stress/stress-management.htm
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/stress/stress-management.htm
- ↑ http://consumer.healthday.com/encyclopedia/depression-12/depression-news-176/depression-recovery-keeping-a-mood-journal-645064.html
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/depression/depression-in-men.htm
- ↑ https://www.psychologytoday.com/blog/the-second-noble-truth/201412/living-depressed-loved-one
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/depression/helping-a-depressed-person.htm
- ↑ http://psychcentral.com/ask-the-therapist/2013/05/02/ways-to-help-depressed-boyfriend/
- ↑ http://www.helpguide.org/articles/depression/helping-a-depressed-person.htm
- ↑ http://psychcentral.com/lib/supporting-individuals-with-depression-the-importance-of-self-care/
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 12.618 kali.
Iklan