Unduh PDF
Unduh PDF
Dek komposit menjadi sangat populer untuk bahan dek luar ruangan. Oleh karena dek terpapar berbagai unsur setiap harinya, pembersihan rutin dibutuhkan untuk menjaga penampilannya. Sapulah permukaan dek setiap hari untuk menjaganya tetap kering dan bebas debu. Gosok dengan tangan atau alat pressure washer minimal dua kali setahun. Tangani noda sesegera mungkin, dan pastikan kualitas drainase dek tetap baik untuk mencegah pertumbuhan jamur.
Langkah
-
Sapu semua sesampahan minimal sekali seminggu. Rajinlah menyapu dek supaya tetap bebas sampah dan debu. Bergantung pada keramaian di dek dan musim saat ini, Anda mungkin perlu menyapu sekali sehari, atau setiap beberapa hari. Minimal, lakukan sekali seminggu [1] X Teliti sumber
- Jika Anda memiliki dek yang sangat besar, gunakan alat leaf blower (peniup dedaunan).
- Kalau punya, pakailah kepala celah dan sikat pada shop vacuum untuk membersihkan kotoran dan sampah di antara papan dek.
-
Singkirkan kotoran membandel dengan sabun ringan dan sikat berbulu halus. Siram dek sepenuhnya dengan slang air bernozel kipas sebar untuk melonggarkan dan menyingkirkan kotoran. Campurkan air hangat dan sabun cuci piring dalam ember. Pakai sikat berbulu halus dan larutan pembersih untuk menggosok dek. Pastikan Anda tidak melewatkan bagian ceruk dan sudut dek. Setelah itu, bilas sabun dengan air slang. [2] X Teliti sumber
- Langkah ini juga membersihkan jamur di dek.
- Pastikan Anda melakukan pembersihan ini, minimal dua kali per tahun.
-
Gunakan mesin pressure washer . Cara ini lebih cepat, walaupun efektivitasnya sama dibandingkan menggosok dengan tangan. Pakai mesin pressure washer dengan tekanan maksimal 218 kg/cm2 serta dilengkapi kepala kipas dan dispenser sabun. Semprotkan dek dengan sabun ringan. Gunakan sikat berbulu halus untuk menggosok papan. Gunakan kepala kipas untuk menyemprot setiap papan dek dan bilas semua sabun serta kotoran. [3] X Teliti sumber
- Alat pressure washer bisa merusak papan dek jika tidak dipakai dengan hati-hati. Jangan pernah mengarahkan air semprotan pada diri sendiri, orang lain, atau hewan peliharaan. Sesampahan kecil yang terbang juga bisa merusak atau membahayakan dek.
- Selalu berdiri sejauh 20 cm, dari permukaan dek dan semprotkan sesuai alur kayu untuk mencegah kerusakan. [4] X Teliti sumber
- Pastikan Anda membilas sabun secara menyeluruh; kalau tidak, sabun akan meninggalkan sisa lilin di permukaan dek.
Iklan
-
Gunakan sabun cuci piring dan air panas pada pada noda berminyak. Sabun cuci piring ringan, misalnya Dawn, merupakan degreaser (pemecah minyak) yang ampuh. Tangani noda minyak segera setelah ditemukan; semakin lama Anda membiarkannya, membersihkannya pun akan lebih susah. Pakai sikat berbulu halus dan air sabun untuk menggosok noda. Bilas sepenuhnya dengan air panas. [5] X Teliti sumber
- Apabila noda minyak sudah menetap dan tidak bisa dibersihkan sabun cuci piring, coba produk pembersih minyak seperti OSR atau Pour-N-Restore. Anda bisa membelinya di toko perangkat keras.
-
Gunakan dek pencerah yang mengandung asam oksalat pada noda tanin. Noda tanin, alias bercak air, lazim terjadi pada kayu. Seiring waktu, Anda akan melihatnya muncul di dek. Sapulah dek supaya bebas debu dan kotoran. Pastikan permukaan sepenuhnya kering dan aplikasikan pencerah dek yang mengandung asam oksalat pada permukaan dek [6] X Teliti sumber
- Bacalah panduan dari produsen produk secara saksama.
- Pencerah dek dapat dibeli di toko perangkat keras.
-
Gunakan asam oksalat pada noda karat dan bercak membandel lainnya. Sapu dek dan aplikasikan produk secara langsung pada noda. Basahi area dan diamkan selama 15 menit. Bilas noda sepenuhnya dengan air slang [7] X Teliti sumberIklan
-
Jaga kebersihan permukaan dek. Campuran kelembapan dan kotoran/serbuk sari akan menumbuhkan jamur di dek. Cegahlah dengan menjaga kebersihan permukaan dek sebaik mungkin. Pastikan drainase dek berfungsi optimal di sekeliling perimeter dan antara papan dek. [8] X Teliti sumber
-
Pantau masalah drainase. Dek harus punya jarak minimal 15 cm antara lantai kayu dan tanah di bawahnya sebagai ventilasi. Hal ini memungkinkan air mengalir keluar dek menuju tanah tanpa sempat menggenang di tanah. Tidak boleh ada genangan air di bawah dek. [9] X Teliti sumber
- Jika Anda melihat adanya genangan air di bawah dek, sebaiknya gunakan tanah lain di sekeliling dek untuk melancarkan drainase.
-
Jaga celah antara dek bebas sesampahan. Serbuk sari, dedaunan, kotoran, dan sampah lainnya sering kali tersumbat di antara papan kayu. Hal ini mudah terlewat karena tidak mudah terlihat di permukaan. Pastikan Anda memeriksa celah dan menjaga ruang antara dek tetap bersih dari kotoran. [10] X Teliti sumberIklan
Tips
- Pakai dan pelihara sealer dengan baik untuk menjaga dek dan lis tetap dalam kondisi prima dalam waktu lama.
Iklan
Hal yang Anda Butuhkan
- Ember
- Sabun cuci piring ringan
- Sikat berbulu halus
- Produk pencerah dek yang mengandung asam oksalat
- Slang air
- Mesin ressure washer (opsional)
- Alat leaf blower (opsional)
Referensi
- ↑ http://www.moistureshield.com/care-cleaning/
- ↑ http://www.trex.com/trex-owners/care-and-cleaning/
- ↑ http://defywoodstain.com/clean-seal-composite-decking/
- ↑ https://www.fiberondecking.com/resources/maintenance-care
- ↑ http://www.moistureshield.com/care-cleaning/
- ↑ http://www.trex.com/trex-owners/care-and-cleaning/
- ↑ http://www.moistureshield.com/care-cleaning/
- ↑ https://timbertech.com/resources/warranty-and-care/care-and-cleaning
- ↑ https://www.fiberondecking.com/resources/maintenance-care
Iklan