Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara mencegah akses yang tidak diinginkan ke layanan YouTube melalui komputer, ponsel pintar, atau tablet. Pemblokiran YouTube pada komputer dapat dilakukan dengan mengubah berkas sistem dan menggunakan layanan OpenDNS gratis untuk memblokir YouTube pada jaringan. Para pengguna iPhone dapat memblokir YouTube secara langsung dari segmen " Restrictions " di menu pengaturan perangkat (“ Settings ”), sementara pengguna Android perlu mengunduh beberapa aplikasi tertentu agar YouTube tetap terblokir.
Langkah
-
Buka berkas hos komputer. Anda bisa membuka berkas hos Pada_Windows_sub pada komputer Windows atau komputer Mac . Setelah Anda membuka berkas hos dan siap untuk memasukkan alamat, beralihlah ke langkah berikutnya.
-
Masukkan baris baru di bawah lembar berkas hos untuk diisi alamat YouTube. Tikkan 127.0.0.1 dan tekan tombol Tab ↹ , kemudian tikkan youtube.com dan tekan tombol ↵ Enter .
- Jika Anda menggunakan Chrome, tempatkan spasi setelah alamat YouTube dan tikkan www.youtube.com .
-
Tambahkan alamat situs seluler YouTube. Tikkan kembali 127.0.0.1 dan tekan tombol Tab ↹ , kemudian tikkan m.youtube.com dan tekan tombol ↵ Enter .
- Sekali lagi, jika Anda menggunakan Google Chrome, sisipkan spasi dan versi "www" dari situs web YouTube.
-
Simpan berkas "hos". Untuk menyimpannya, ikuti langkah berikut:
- Windows — Klik “ File ”, pilih “ Save As... ”, klik “ Text Documents ”, klik “ All Files ” dari menu drop-down , klik berkas "hos", klik “ Save ”, dan pilih “ Yes ” ketika diminta.
- Mac — Tekan kombinasi tombol Control + X ( bukan ⌘ Command + X ), tekan tombol Y ketika diminta, dan tekan ⏎ Return .
-
Jalankan ulang komputer. Setelah menyunting berkas hos, ada baiknya Anda menjalankan ulang komputer untuk memastikan perubahan dapat diterapkan:
- Windows — Klik menu “ Start ” , klik “ Power ” , dan pilih “ Restart ”.
- Mac — Klik menu “ Apple , klik “ Restart... ”, dan pilih “ Restart ” ketika diminta.
Iklan
-
Ubah pengaturan DNS komputer dan gunakan server OpenDNS. Sebelum mengubah situs yang diblokir pada jaringan rumah, Anda perlu mengatur komputer agar menggunakan alamat server DNS yang dijalankan oleh OpenDNS:
- Windows — Klik kanan menu “ Start ” , klik “ Network Connections ”, klik “ Change adapter options ”, klik kanan jaringan yang sedang aktif saat ini, pilih “ Properties ”, klik " Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) ", pilih “ Properties ”, tandai kotak " Use the following DNS server addresses ", kemudian tikkan 208.67.222.222 pada kolom atas dan 208.67.220.220 pada kolom bawah. Klik “ OK ” pada kedua jendela yang terbuka untuk menyimpan pengaturan.
- Mac — Klik menu Apple , pilih “ System Preferences... ”, pilih “ Network ”, klik nama jaringan yang sedang aktif saat ini, klik “ Advanced... ”, klik tab “ DNS ”, klik tombol “ + ” di pojok kiri bawah layar, tikkan 208.67.222.222 , klik kembali tombol “ + ”, dan tikkan 208.67.220.220 . Klik “ OK ”, kemudian pilih “ Apply ” untuk menyimpan pengaturan.
-
Kosongkan tembolok DNS komputer . Setelah itu, “sisa-sisa” pengaturan yang dapat mengganggu pengaturan DNS baru akan dihapus.
-
Buka halaman pendaftaran OpenDNS. Kunjungi https://signup.opendns.com/homefree/ melalui peramban web komputer.
-
Buat akun OpenDNS. Isilah kolom-kolom berikut:
- ” Email address ” — Tikkan alamat surel yang ingin digunakan untuk membuat akun OpenDNS (Anda harus menggunakan alamat surel aktif yang bisa diakses).
- ” Confirm email address ” — Masukkan kembali alamat surel yang sama.
- ” Select your country ” — Pilih negara asal Anda dari menu drop-down .
- ” Create password ” — Tikkan kata sandi yang ingin digunakan untuk akun (kata sandi ini harus berbeda dari kata sandi akun surel).
- ” Confirm password ” — Masukkan kembali kata sandi yang ditikkan.
-
Klik GET A FREE ACCOUNT . Tombol oranye ini berada di bagian bawah halaman. Setelah itu, akun akan dibuat dan pesan verifikasi akan dikirimkan ke alamat surel Anda.
-
Buka alamat surel OpenDNS Anda. Alamat ini merupakan alamat yang digunakan ketika membuat akun OpenDNS.
-
Pilih pesan verifikasi. Klik pesan dengan subjek " [OpenDNS] Confirm your OpenDNS registration ".
- Anda bisa menemukan pesan ini pada folder " Updates " jika menggunakan layanan Gmail.
- Jika pesan tidak ditemukan, periksa folder " Spam " atau " Junk ".
-
Klik tautan verifikasi. Tautan ini berada di bawah judul/teks " Click this link to confirm your registration ". Setelah itu, alamat surel akan diverifikasi dan Anda akan dibawa ke halaman dasbor OpenDNS.
-
Klik tab SETTINGS . Tab ini berada di bagian atas halaman dasbor.
-
Klik ADD THIS NETWORK . Tombol abu-abu ini berada di bawah alamat IP saat ini. Setelah itu, jendela pop-up akan ditampilkan.
-
Masukkan nama jaringan. Pada kolom teks di atas jendela pop-up , tikkan nama yang ingin digunakan sebagai nama jaringan.
-
Klik DONE . Tombol ini berada di pojok kanan bawah jendela.
-
Klik alamat jaringan. Anda bisa menemukan alamat di bagian tengah halaman. Setelah itu, halaman pengaturan jaringan saat ini akan ditampilkan.
-
Cobalah blokir situs-situs berbagi video lainnya. Dengan langkah ini, situs-situs seperti YouTube, Vimeo, dan layanan serupa dapat diblokir:
- Tandai kotak " Custom ".
- Tandai kotak " Video Sharing ".
- Klik “ APPLY ”.
-
Masukkan alamat YouTube. Pada kolom " Manage individual domains ", tikkan youtube.com pada kolom teks dan klik tombol “ ADD DOMAIN ”.
-
Tandai kotak " Block ". Kotak ini berada di atas tombol “ CONFIRM ”.
-
Klik CONFIRM . Tombol ini berada di bagian bawah halaman. Setelah itu, pengaturan akan dikonfirmasi dan layanan YouTube akan diblokir pada komputer.
-
Tambahkan komputer lain ke daftar OpenDNS. Jika Anda ingin memblokir YouTube pada komputer lain, lakukan langkah berikut pada komputer tersebut:
- Ubah pengaturan DNS agar menggunakan server OpenDNS.
- Kunjungi https://login.opendns.com/ dan masukkan alamat surel dan kata sandi akun OpenDNS.
- Klik tab “ SETTINGS ”.
- Klik “ ADD THIS NETWORK ”, kemudian masukkan nama dan klik “ DONE ”.
- Klik alamat IP jaringan yang sudah ditambahkan.
- Blokir YouTube (dan layanan berbagi video lainnya jika perlu) melalui menu “ Web Content Filtering ”.
Iklan
-
Hapus aplikasi YouTube jika masih terpasang. Dengan menghapus aplikasi, orang lain tidak bisa mengakses YouTube melalui aplikasinya:
- Sentuh dan tahan ikon aplikasi YouTube.
- Lepaskan ikon aplikasi setelah mulai bergoyang.
- Sentuh ikon “ X ” di pojok kiri atas ikon.
- Sentuh “ Delete ” ketika diminta.
-
Buka menu pengaturan iPhone (“ Settings ”). Sentuh ikon menu pengaturan yang tampak seperti kotak abu-abu dengan roda gigi.
-
Geser layar dan sentuh “ General ”. Opsi ini berada di bagian atas halaman “ Settings ”.
-
Geser layar dan sentuh Restrictions . Opsi ini berada di bagian tengah halaman “ General ”.
-
Masukkan kode sandi pembatasan ( restrictions passcode ). Tikkan PIN yang digunakan untuk membuka menu “ Restrictions ”.
- Kode sandi pembatasan mungkin berbeda dari kode kunci layar iPhone.
- Jika Anda tidak mengaktifkan pembatasan, sentuh “ Enable Restrictions ” terlebih dahulu, kemudian masukkan kode sandi yang ingin digunakan dua kali.
-
Geser layar dan sentuh alihan " Installing Apps " yang berwarna hijau . Warna alihan akan berubah menjadi putih yang menandakan bahwa Anda tidak bisa lagi mengunduh aplikasi pada iPhone.
-
Geser layar dan sentuh Websites . Opsi ini berada di bagian bawah segmen " ALLOWED CONTENT ".
-
Sentuh Limit Adult Content . Opsi ini berada pada menu " Websites ".
-
Sentuh Add a Website… pada segmen " NEVER ALLOW ". Segmen ini berada di bagian bawah halaman.
-
Masukkan alamat YouTiube. Pada kolom teks " Website ", tikkan www.youtube.com dan sentuh tombol “ Done ” berwarna biru pada papan tik.
-
Tutup menu pengaturan. YouTube sekarang akan diblokir pada peramban apa pun yang terpasang di iPhone. Karena App Store tidak bisa dibuka, aplikasi YouTube pun tidak bisa diunduh kembali.Iklan
-
Pasang aplikasi yang diperlukan. Untuk memblokir situs web dan aplikasi YouTube pada perangkat Android, Anda harus sudah memiliki aplikasi YouTube itu sendiri. Namun, Anda juga bisa menghapus aplikasi YouTube dan mengunci Google Play Store agar orang lain tidak bisa mengunduhnya kembali. Anda juga perlu mengunduh aplikasi bernama BlockSite untuk memblokir YouTube, serta aplikasi Norton Lock yang memungkinkan Anda untuk melindungi BlockSite dengan kata sandi agar tidak bisa diretas:
- Buka Google Play Store .
- Sentuh bilah pencarian.
- Tikkan blocksite , kemudian sentuh tombol " Search " atau " Enter ".
- Sentuh “ INSTALL ” di bawah judul “ BlockSite ”.
- Sentuh bilah pencarian, kemudian hapus teks yang ada pada kolom.
- Tikkan norton lock , kemudian sentuh “ Norton App Lock ” pada menu drop-down .
- Sentuh “ INSTALL ”.
-
Buka BlockSite. Tekan tombol “ Home ” untuk menutup Google Play Store, kemudian sentuh ikon aplikasi BlockSite yang tampak seperti perisai oranye dengan tanda pembatalan berwarna putih.
-
Aktifkan BlockSite pada pengaturan aksesibilitas Android. Agar BlockSite dapat mengakses dan mengendalikan aplikasi, Anda perlu mengaktifkannya pada pengaturan terlebih dahulu:
- Sentuh “ ENABLE ”.
- Sentuh “ GOT IT ” ketika diminta.
- Sentuh “ BlockSite ” (Anda mungkin perlu menggeser layar untuk melihat opsi ini).
- Sentuh alihan " OFF " yang berwarna abu-abu .
- Sentuh “ OK ” ketika diminta, kemudian masukkan PIN perangkat.
-
Sentuh + . Tombol ini berada di pojok kanan bawah layar.
- Jika BlockSite tidak terbuka setelah Anda menyentuh tombol “ OK ”, Anda perlu membuka kembali aplikasi secara manual setelahnya.
-
Masukkan alamat YouTube. Pada kolom teks di bagian atas halaman, tikkan youtube.com untuk menandakan bahwa Anda ingin mencegah akses ke YouTube melalui peramban bawaan perangkat.
- Tidak seperti pemblokir konten lainnya, Anda tidak perlu memblokir situs web YouTube versi seluler melalui aplikasi ini ("m.youtube.com").
-
Sentuh . Tombol ini berada di pojok kanan atas layar. Setelah itu, YouTube akan diblokir pada Chrome dan aplikasi penelusuran internet bawaan lainnya.
- Jika Anda memiliki peramban pihak ketiga pada perangkat (mis. Firefox), Anda perlu mengunci peramban dengan Norton Lock agar anak tidak bisa mengakses YouTube karena BlockSite tidak mencakup aplikasi-aplikasi seperti ini.
-
Sentuh kembali tombol + . Tombol ini berada di pojok kanan bawah layar.
- Jika Anda tidak memiliki aplikasi YouTube pada perangkat Android, lewati langkah ini dan dua langkah berikutnya.
-
Sentuh tab APP . Tab ini berada di bagian atas layar. Setelah itu, daftar aplikasi akan ditampilkan.
-
Geser layar dan sentuh YouTube . Opsi ini berada pada daftar aplikasi. Setelah itu, aplikasi YouTube akan ditambahkan ke daftar aplikasi yang diblokir pada perangkat.
-
Buka Norton App Lock. Tekan tombol “ Home ”, kemudian sentuh ikon aplikasi Norton Lock yang tampak seperti lingkaran berwarna kuning dan putih dengan ikon hitam di dalamnya.
-
Sentuh Agree & Launch ketika diminta. Setelah itu, aplikasi Norton Lock akan dijalankan.
-
Aktifkan Norton Lock pada menu aksesibilitas (“ Accessibility ”). Seperti halnya BlockSite, Anda perlu memberikan akses pada aplikasi Norton Lock:
- Sentuh “ Setup ”.
- Sentuh “ Norton App Lock Service ” (Anda mungkin perlu menggeser layar untuk melihat opsi ini).
- Sentuh alihan " OFF " yang berwarna abu-abu .
- Sentuh “ OK ” ketika diminta.
-
Buat kode pembuka. Ketika aplikasi Norton Lock kembali dibuka, buatlah kode pola, kemudian ulangi pola tersebut saat diminta. Pola ini merupakan kode yang digunakan untuk membuka aplikasi yang nanti Anda kunci.
- Jika Anda ingin menggunakan kode sandi sebagai pengganti kode pola, sentuh “ SWITCH TO PASSCODE ” dan masukkan kode sandi yang diinginkan dua kali.
-
Sentuh Continue . Tombol ini berada di bagian bawah layar.
- Opsi ini berfungsi untuk memberi tahu Anda bahwa kode sandi Norton Lock dapat diatur ulang melalui akun Google jika perlu.
-
Blokir aplikasi yang diinginkan. Geser layar dan sentuh setiap aplikasi berikut agar tidak bisa diakses tanpa kode sandi:
- BlockSite
- Play Store
- Peramban web lainnya yang berada di luar cakupan BlockSite (mis. peramban selain Chrome atau bawaan perangakt seperti Firefox atau UC Browser)
- Norton Lock juga akan mengunci menu pengaturan (“ Settings ”) dan aplikasi Norton Lock itu sendiri secara bawaan. Selama Play Store dikunci, orang lain tidak bisa mengakses YouTube tanpa kode sandi.
Iklan
Tips
- Anda juga bisa memblokir YouTube melalui ekstensi BlockSite pada Google Chrome dan Firefox jika perlu. Namun, ekstensi ini tidak bisa memblokir YouTube pada peramban-peramban seperti Safari, Edge, atau Internet Explorer.
Iklan
Peringatan
- Tidak ada metode pemblokiran yang 100% efektif, terutama jika anak Anda cukup paham/mahir dalam “membongkar” teknologi. Pastikan Anda meluangkan waktu untuk mendidik anak mengenai apa yang boleh atau tidak boleh diakses.
Iklan
Iklan