PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Pada patch baru di Ragnarok Online, membuat grup jadi jauh lebih mudah dan bisa diatur kapan saja dan di mana saja. Ikuti langkah 1 untuk mempelajari cara membuat grup, mengundang teman, dan mengusir anggota yang tidak diinginkan. Anda juga mengatur grup sesuai keinginan.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Mengatur Grup

PDF download Unduh PDF
  1. Pada Ragnarok Online versi lama, grup hanya bisa dibuat dengan mengetik komando di kotak obrolan ( chat box ). Cara ini masih bisa dipakai di versi terbaru. Cukup tik: /organize<spasi>namagrup (contoh, /organize onehalfdime)
    • Nama Grup tidak boleh mengandung spasi. Tetapi, karakter spesial bisa dipergunakan asalkan didukung oleh basis data ( database ) gim.
    • Anda akan diberi tahu jika nama grup sudah digunakan.
    • Setelah komando nama grup ditik, tekan Enter . Jendela pengaturan grup akan muncul. Ubah grup sesuai keinginan dan tekan OK.
    • Ikuti peraturan terkait bahasa kasar saat membuat nama grup.
  2. Cara terbaru dan termudah untuk membuat grup adalah dengan menekan Alt+V. Kunci pintas ini akan memaksimalkan menu, dan menampilkan tombol pintas ke inventaris, skill , peta, guild, quest , tombol rekam, opsi, dan grup.
    • Untuk membuat grup, tekan tombol grup untuk membuka jendela grup. Pada sisi kanan bawah jendela, ada ikon tiga orang. Klik kanan untuk mulai membuat grup Anda sendiri.
  3. Anda masih bisa mengubah pengaturan grup bahkan setelah grup dibuat. Cukup tekan Alt+Z untuk membuka jendela grup dan klik ikon kaca pembesar di bawah. Jendela baru kemudian akan muncul:
    • Cara Berbagi EXP – Pengaturan ini untuk pembagian EXP kepada tiap anggota grup. Anda bisa memilih untuk “ Each Take ”, yaitu pemain menerima EXP dari hasil buruan sendiri, atau “ Even Share ”, yaitu EXP hasil buruan dibagi merata ke semua anggota.
    • Cara Berbagi Barang – Jika Anda memilih “ Each Take ”, pemain yang membunuh monster bisa mengambil barang jarahannya tanpa diganggu oleh anggota grup lain. Pada “ Party Share ”, semua anggota grup bisa engambil barang tidak peduli monster dibunuh siapa.
    • Jenis Pembagian Barang. Tentukan bagaimana barang dibagikan saat diambil. Jika diatur ke “ Individual ”, pemain menyimpan apa yang diambil. Jika diatur ke “ Shared ”, barang dibagikan secara acak ke anggota grup.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mengundang Pemain ke Grup

PDF download Unduh PDF
  1. Pemain lain bisa diundang setelah grup berhasil dibuat. Anda bisa mengundang teman masuk grup ini dengan mengirim undangan melalui daftar Teman.
    • Buka jendela Daftar Teman dengan menekan Alt+H. Klik kanan nama (pemain tersebut harus sedang bermain) lalu pilih “ Invite to Join Party .”
  2. Lakukan pertemuan dengan pemain yang ingin Anda undang. Cara ini paling umum dilakukan terutama di sekitar Al De Baran dan Glast Heim tempat banyak pemain mencari teman berburu.
    • Cukup temui pemain lain yang akan diundang, klik kanan dan pilih “ Invite to Join Party ”.
  3. Buka jendela daftar Guild dengan menekan Alt+G lalu cari nama pemain di daftar anggota. Klik kanan dan pilih “ Invite to Join Party ” untuk mengirim undangan.
    • Anda bisa mengundang maksimal 12 orang dalam 1 grup.
    • Perhatikan selisih levelnya. Agar “ EXP Even Share ” bisa diaktifkan, selisih level anggota grup harus kurang dari 10. Jika tidak, opsi tidak akan muncul di pengaturan grup.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Meninggalkan Grup dan Mengusir Anggota

PDF download Unduh PDF
  1. Jika Anda ingin meninggalkan grup, cukup tik /leave di kotak obrolan. Anda akan dicabut dari daftar anggota dan tidak lagi menerima EXP dari anggota grup lain.
    • Jika Anda ingin bergabung lagi, minta pemimpin grup untuk mengirimkan undangan kembali.
  2. Tekan Alt+Z untuk membuka jendela grup, lalu klik “ Leave Party ” yang berada pada kiri bawah jendela.
  3. Jika karena suatu alasan Anda ingin mengusir seseorang dari grup, seperti AFK terlalu lama atau anggota tersebut bersikap menyebalkan, berikut adalah caranya.
    • Buka jendela grup dan klik kanan nama dari daftar. Pilih “ Kick from Party ” untuk mengusirnya.
    Iklan

Tips

  • Untuk bicara dalam obrolan grup, tik: /p<spasi>pesan (contoh. /p Halo, Bambang.)
  • Grup tidak bubar bahkan setelah Anda keluar dari gim.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 25.056 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan