Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan memandu Anda membuat jaringan lokal ( Local Area Connection , atau LAN). Setelah jaringan selesai, setiap komputer dalam jaringan dapat saling terhubung dan berbagi koneksi internet.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menentukan Kebutuhan Jaringan

Unduh PDF
    • Jika Anda hanya memiliki kurang dari empat komputer yang harus terhubung dengan kabel eternet, Anda hanya perlu membeli perute. Namun, jika Anda memiliki lebih dari empat komputer, Anda mungkin perlu membeli switch untuk menambah jumlah porta eternet yang tersedia.
  1. Untuk membuat jaringan nirkabel, Anda perlu membeli perute nirkabel, yang bisa Anda dapatkan di berbagai toko komputer. Anda juga dapat membeli perute nirkabel di internet.
    • Switch tidak dapat digunakan untuk membangun jaringan nirkabel. Switch hanya berfungsi menambah porta eternet di jaringan.
  2. Koneksi internet dapat diberikan pada komputer di jaringan dengan bantuan perute. Jika Anda tidak memerlukan akses internet, Anda dapat membuat jaringan LAN hanya dengan bermodalkan switch dan kabel eternet.
  3. Meskipun panjang kabel bukanlah masalah untuk kebanyakan jaringan rumah, tetapi ingatlah bahwa maksimal panjang kabel eternet adalah 100 meter. Jika Anda perlu menghubungkan perangkat dengan jarak lebih dari 100 m, Anda harus menggunakan switch di antara perangkat.
  4. Jika Anda menggunakan seluruh porta pada perute atau switch , pertimbangkan untuk membeli switch atau perute berkapasitas lebih besar untuk menambahkan lebih banyak perangkat di kemudian hari.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengatur Jaringan LAN Sederhana

Unduh PDF
  1. Untuk membuat LAN, Anda perlu membeli perute atau switch , yang berfungsi sebagai titik akses jaringan. Kedua perangkat tersebut dapat mengarahkan informasi ke komputer yang tepat.
    • Perute dapat memberikan alamat IP ke setiap perangkat yang terhubung ke perangkat secara otomatis. Anda perlu membeli perute jika Anda ingin menghubungkan komputer pada jaringan ke internet. Namun, meskipun jaringan Anda tidak dilengkapi internet, Anda tetap dianjurkan untuk menggunakan perute sebagai perangkat jaringan.
    • Switch , versi dasar dari perute, hanya memungkinkan komputer berkomunikasi satu sama lain, tetapi tidak dapat memberikan alamat IP ke setiap komputer dan tidak memungkinkan Anda membagikan koneksi internet. Switch cocok digunakan untuk menambah jumlah porta eternet yang ada pada perute.
  2. Untuk membuat jaringan sederhana, Anda tidak perlu melakukan konfigurasi perute. Hubungkan perute ke sumber listrik. Jika Anda ingin berbagi koneksi internet, letakkan perute di dekat modem.
  3. Porta WAN/INTERNET pada perute dikhususkan untuk menghubungkan perute ke modem. Porta ini memiliki warna yang berbeda dari porta lainnya di perute.
  4. Anda dapat menghubungkan switch ke porta mana saja di perute untuk menambah jumlah porta eternet yang tersedia. Seluruh perangkat yang terhubung ke switch secara otomatis juga akan terhubung ke perute.
  5. Anda dapat menghubungkan komputer ke porta mana saja di perute.
    • Kabel eternet dengan panjang di atas 100 meter tidak dapat mentransfer data dengan baik.
  6. Jika Anda tidak menggunakan perute pada jaringan dan hanya mengandalkan switch , jadikan salah satu komputer di jaringan sebagai server DHCP. Dengan demikian, Anda tidak perlu mengatur alamat IP di setiap komputer secara manual.
    • Anda dapat membuat server DHCP dengan memasang perangkat lunak pihak ketiga.
    • Atur setiap komputer di jaringan untuk "mengambil" alamat IP secara otomatis dari server DHCP.
  7. Setelah masing-masing komputer memiliki alamat IP, komputer akan dapat berkomunikasi di jaringan. Jika Anda menggunakan perute untuk berbagi koneksi internet, setiap komputer akan dapat mengakses internet.
  8. Setelah komputer terhubung ke jaringan, Anda tidak akan dapat mengakses sumber daya dari komputer lain, kecuali Anda telah mengatur fungsi berbagi. Setelah diatur, Anda dapat membagikan berkas, folder, kandar, atau pencetak untuk digunakan oleh seluruh jaringan atau pengguna tertentu saja.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Membuat Jaringan Nirkabel

Unduh PDF
  1. Ingatlah beberapa hal berikut saat mengatur perute nirkabel:
    • Untuk mengatasi masalah dengan mudah, letakkan perute di dekat modem.
    • Letakkan perute di tengah rumah agar jangkauannya maksimal.
    • Anda harus mengatur perute nirkabel melalui eternet.
  2. Peramban di komputer ini akan digunakan untuk mengatur jaringan nirkabel.
  3. Anda dapat menggunakan peramban apa saja.
  4. Anda dapat menemukan alamat IP perute di bagian bawah perute, atau di buku manualnya. Jika Anda tidak dapat menemukan alamat IP di kedua tempat tersebut, cobalah langkah berikut:
    • Windows - Klik kanan tombol jaringan di bilah System Tray , lalu klik Open Network and Sharing Center . Klik eternet, lalu klik Details . Temukan entri Default Gateway untuk mendapatkan alamat IP perute.
    • Mac - Klik menu Apple, lalu pilih System Preferences > Network . Klik jaringan eternet Anda, lalu perhatikan entri Router untuk mendapatkan alamat IP perute.
  5. Setelah memasukkan alamat IP, Anda akan diminta masuk dengan akun administrator perute. Informasi akun ini berbeda-beda, tergantung jenis perute, tetapi umumnya Anda dapat masuk dengan nama pengguna "admin" dan kata sandi "admin" atau "password". Sebagian perute bahkan tidak mengharuskan Anda memasukkan kata sandi.
  6. Lokasi dan nama bagian ini berbeda-beda, tergantung jenis perute.
  7. Nama ini akan muncul pada daftar jaringan nirkabel di komputer klien.
  8. WPA2-Personal adalah fungsi otentikasi jaringan yang paling kuat di kebanyakan perute. Hindari opsi WPA atau WEP, kecuali Anda membutuhkannya untuk menghubungkan komputer lama yang tidak kompatibel dengan WPA2.
  9. Kata sandi ini diperlukan untuk menghubungkan komputer ke jaringan. Kolom kata sandi ini mungkin berlabel Pre-Shared Key.
  10. Tergantung jenis perute, Anda mungkin perlu mencentang kotak tertentu atau mengeklik tombol di menu Wireless untuk mengaktifkan fungsi jaringan nirkabel.
  11. Proses ini mungkin memakan waktu beberapa menit.
  12. Setelah perute menyala, nama jaringan nirkabel akan tampil di daftar jaringan pada setiap perangkat nirkabel dalam jangkauan. Saat pengguna mencoba menghubungkan perangkat ke jaringan, ia akan diminta memasukkan kata sandi.
    • Anda tidak memerlukan kata sandi untuk menghubungkan komputer lewat eternet.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 84.168 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan