PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Kaca merupakan benda yang sangat berguna dan harus dimiliki di dalam Minecraft. Blok dekoratif ini memungkinkan cahaya bisa masuk tanpa membuat hal-hal yang lain ikut masuk. Hampir semua mob , termasuk Endermen, tidak bisa melihat karakter Anda melalui kaca. [1] Kaca bisa digunakan untuk membangun rumah kaca yang bebas dari ancaman saat di malam hari. Anda juga bisa mengubah kaca menjadi dekorasi kaca yang penuh warna, atau botol ramuan.

Resep untuk Melebur Kaca

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Melebur Blok Kaca

PDF download Unduh PDF
  1. Anda bisa menggunakan pasir biasa atau pasir merah. Kedua jenis pasir ini bisa diubah menjadi kaca biasa.
  2. Buatlah tungku dari 8 cobblestone apabila Anda belum memilikinya. Tempatkan tungku di atas tanah, lalu bukalah jendela peleburan dengan mengeklik kanan. Masukkan pasir ke dalam kotak yang ada di bagian atas.
  3. Masukkan kayu, batu bara, atau bahan bakar yang lain ke dalam kotak tungku bagian bawah. Asalkan Anda terus memasukkan bahan bakar ke dalam tungku, alat ini akan mengubah setiap blok pasir menjadi blok kaca. Bersabarlah karena Anda memerlukan waktu beberapa detik untuk membuat setiap blok.
  4. Kaca tersebut akan ditampilkan di kotak hasil di dalam jendela peleburan. Di skin default Minecraft, kaca akan terlihat seperti kubus transparan yang berwarna biru muda.
  5. Kaca merupakan sebuah blok berukuran penuh yang benar-benar tembus cahaya. Anda tidak bisa memulihkan blok kaca dengan memecahkannya. Jadi, jangan menempatkan blok kaca di suatu tempat tertentu jika Anda tidak yakin bahwa Anda memang ingin meletakkannya di sana.
    • Sebuah alat yang telah disihir ( enchant ) dengan Silk Touch bisa memulihkan blok kaca secara utuh.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Membuat Benda Lain dari Kaca

PDF download Unduh PDF
  1. Anda bisa mengubah 6 blok kaca menjadi 16 panel kaca. Panel adalah blok vertikal dan tipis yang bisa digunakan sebagai jendela. Di Minecraft edisi PC, buatlah bentuk persegi panjang dengan lebar 3 kotak dan tinggi 2 kotak di area kerajinan. [2]
    • Panel kaca akan terlihat aneh atau bahkan tidak bisa dilihat saat panel tersebut tidak terhubung dengan sesuatu di bagian sampingnya. Jika Anda meletakkan blok lain di dekatnya, secara otomatis panel tersebut akan berubah bentuk dan terhubung ke blok tadi.
    • Anda tidak bisa membuat panel kaca berjenis horizontal (datar). Gunakan blok kaca apabila Anda ingin membuat lantai dari kaca.
  2. Untuk membuat kaca yang penuh warna, tempatkan 8 blok kaca di cincin yang ada di sekitar area kerajinan. Tempatkan pewarna dengan warna yang Anda sukai di bagian tengah untuk mengubah 8 blok kaca tersebut menjadi blok yang penuh warna.
    • Kaca yang penuh warna tidak tersedia di Pocket Edition yang menjalankan Update 0.16.2. Fitur ini akan dirilis dalam pembaruan di masa mendatang. [3]
    • Anda bisa membuat banyak pewarna dengan meletakkan satu bunga di area kerajinan. Beberapa contoh pewarna yang bisa Anda gunakan di antaranya: kantong tinta, lapislazuli, tepung tulang, dan biji kakao. [4]
  3. Apakah Anda menginginkan ramuan untuk membuat bir ? Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah membuat botol kaca. Buatlah bentuk "V" di area kerajinan menggunakan 3 blok kaca. Ini bisa menghasilkan 3 botol kaca.
    • Untuk memasukkan air ke dalam botol, tahan botol Anda di bilah ( bar ) slot cepat dan gunakan botol tersebut untuk menampung jenis air apa pun.
    Iklan

Tips

  • Salju tidak bisa menumpuk di atas kaca.
  • Aliran redstone masih bisa mengalir ke bagian blok kaca yang memiliki posisi diagonal terhadap aliran tersebut.
  • Mob tidak dapat memijah di kaca. Apabila Anda ingin membuat ruangan di rumah Anda tetap gelap, gunakan lantai dari kaca agar Anda tetap aman. Anda juga bisa menciptakan efek visual yang rapi menggunakan lantai kaca dengan membangunnya di atas air atau lava.
  • Untuk mendapatkan cahaya di bawah air, Anda bisa membuat menara yang terbuat dari blok kaca. Asalkan kaca tersebut terhubung dengan kaca yang ada di permukaan, seberkas cahaya yang redup akan tersebar dari cahaya yang ada di atas.
  • Pustakawan desa yang mengenakan jubah putih terkadang akan menawarkan 3 hingga 5 blok kaca untuk ditukar dengan satu zamrud. Ini merupakan perdagangan tingkat 3, yang mengharuskan Anda untuk melakukan perdagangan beberapa kali untuk membuka pengunciannya. [5] Opsi perdagangan tidak tersedia di Minecraft Pocket Edition yang menjalankan Update 0.16.2.
  • Anda bisa membangun mercusuar menggunakan kaca, tetapi membutuhkan bahan-bahan lain yang sulit dicari.
  • Anda tidak bisa mewarnai panel kaca secara langsung, tetapi Anda bisa mengubah blok kaca berwarna menjadi panel dengan warna yang sama.
Iklan

Peringatan

  • Ada banyak benda yang tidak dapat menempel pada kaca. Beberapa di antaranya adalah labu halloween ( jack o'lantern ), pintu dan pintu jebakan, tangga, tempat tidur, kabel redstone , rel, dan pelat penekan. Anda bisa meletakkan obor di atas blok kaca, tetapi bukan di bagian samping blok tersebut. [6]
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 84.882 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan