PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Saat Anda mengundang teman – teman Anda berikutnya, buatlah mereka terkagum – kagum dengan pengetahuan Anda mengenai minuman. Apakah minuman dingin, minuman campuran, koktail, koktail beku, atau mocktail (minuman non-alkohol yang terbuat dari sari buah – buahan atau soft drink) yang ingin Anda sajikan, wikiHow memiliki resep dan tips untuk membuat malam yang mengesankan.

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Membuat Minuman Alkohol Campuran

PDF download Unduh PDF

Minuman campuran adalah minuman beralkohol yang hanya membutuhkan dua bahan (dan mungkin beberapa hiasan).

  1. Gin dan Soda adalah salah satu minuman yang paling terkenal karena sifatnya yang sederhana namun menyegarkan. Untuk membuat Gin dan Soda, Anda membutuhkan gelas wiski, es batu, irisan jeruk nipis, sebotol soda dingin, dan gin kualitas terbaik yang bisa Anda dapatkan. Langkah penyajian:
    • Gulung irisan jeruk nipis dibawah telapak tangan untuk mendapatkan sarinya, kemudian potong di tengahnya. Potong menjadi 4 bagian sama rata.
    • Peras irisan jeruk nipis dan masukkan irisannya ke dalam gelas. Tuangkan 2 takaran Gin (45 ml) ke dalam gelas. Jika Anda tidak memiliki gelas ukur, gunakan tutup botol sebagai ukuran. 3 tutup botol dan sedikit tambahan kira – kira sesuai.
    • Masukkan es sebanyaknya, aduk beberapa saat. Tuangkan 105 ml Tonic ke dalam gelas, kemudian aduk untuk meratakan campuran Gin, soda, dan sari jeruk nipis.
    • Jika perlu, tambahkan es hinga 1 centimeter (0.4 in) dari bibir gelas—jangan tambahkan soda. Letakkan irisan jeruk nipis sebagai hiasan. Berikan sedotan jika diinginkan. [1]
  2. Rum & Cola adalah minuman klasik lain dengan rasa yang bervariasi sesuai Rum yang digunakan—Anda dapat menggunakan Dark Rum, Spiced Rum, Coconut Rum, atau apapun yang Anda suka. Rum & Cola tradisional menggunakan Light Rum. Jika dihias dengan irisan jeruk nipis, minuman ini juga dikenal sebagai Cuba Libre. Langkah penyajian:
    • Penuhi gelas dengan es, kemudian tuangkan 60 ml Rum favorit Anda.
    • Tuangkan 120 ml cola sambil diaduk.
    • Hias dengan irisan lemon untuk membuat Cuba Libre, atau dengan Maraschino Cherry jika menggunakan Spiced Rum atau Coconut Rum. [2]
  3. Vodka & Cranberry menjadi minuman favorit di seluruh dunia karena rasa dan warnanya yang cerah. Meski banyak orang membuatnya hanya dengan 2 bahan tersebut, resep tradisionalnya juga menyertakan sedikit jus lemon dan jus jeruk untuk menambah rasa dari cranberry. Langkah penyajian:
    • Masukkan es sebanyak setengah gelas, kemudian tuangkan 30 ml (atau 60 ml jika Anda ingin minuman yang lebih kuat) Vodka.
    • Tambahkan 135 ml jus cranberry dan, bila digunakan, sedikit jus lemon dan jus jeruk. [3]
    • Sajikan dengan satu atau dua sedotan, hiasi dengan irisan jeruk nipis.
  4. Meski penggemar wiski umumnya tidak mencampurkan wiski dengan apapun kecuali es, minuman ini semakin terkenal karena rasanya yang gurih. Whiskey & Ginger Ale umumnya dibuat dengan Jameson Irish, tetapi juga dapat menggunakan Bourbon dan Rye. Langkah pembuatan:
    • Penuhi gelas dengan es, kemudian tuangkan 45 ml wiski.
    • Tuangkan Ginger Ale hingga sekitar 1 centimeter (0.4 in) dari bibir gelas.
    • Tambahkan irisan dan perasan jeruk nipis ke dalam minuman. Aduk dan sajikan. [4]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Menyajikan Alkohol

PDF download Unduh PDF

Terkadang alkohol harus disajikan apa adanya untuk dapat benar – benar memahami rasa dan ciri khasnya. Tidak ada campuran yang dibutuhkan.

  1. Gin dapat menjadi minuman yang sulit diminum langsung, kecuali yang berkualitas sangat tinggi. Meski demikian, Gin adalah minuman yang nikmat disajikan dingin di hari yang panas. Penuhi gelas dengan es, tuangkan Gin terbaik Anda (Bombay Sapphire dan Tanqueray adalah dua pilihan yang menarik), tambahkan beberapa tetesan jeruk nipis jika Anda suka. [5]
  2. Bagaimana Anda menikmati wiski akan sangat bergantung dari kadar alkohol dan selera masing – masing. Wiski dengan kadar alkohol di atas 50% umumnya disajikan dengan es atau ditambahkan sedikit air untuk menurunkan kadarnya agar rasa dari wiski tersebut dapat lebih terasa. Wiski dengan kadar alkohol antara 45% sampai 50% dapat diencerkan dengan sedikit air atau es, atau disajikan langsung–tergantung kepada pilihan dan selera masing – masing. [6]
    • Wiski dengan kadar alkohol di bawah 40% sebaiknya diminum langsung (tanpa air atau es dan tanpa didinginkan) karena kadarnya telah diturunkan melalui penyulingan dan tidak perlu diencerkan lagi.
  3. Vodka sebaiknya disimpan dalam lemari es selama semalam atau setidaknya beberapa jam sebelum disajikan. Mendinginkan Vodka akan memunculkan rasa dan kekentalan yang ideal. Anda juga harus mendinginkan gelas yang akan digunakan (60 – 90 ml adalah takaran terbaik) selama kurang lebih satu jam. Setelah semua siap, tuangkan Vodka sebanyak 45 ml ke dalam gelas yang telah didinginkan, jangan tambahkan es. Hangatkan gelas di tangan Anda selama satu atau dua menit sebelum diminum untuk mendapatkan suhu yang sesuai. [7]
  4. Rum berkualitas tinggi adalah minuman yang nikmat disajikan sebagai penutup makan malam. Seperti wiski, rum dapat disajikan langsung, dengan sedikit air (5 – 6 tetes), atau es—tergantung kepada pilihan Anda. Gelas terbaik untuk rum adalah snifter (gelas bergagang pendek dengan alas yang lebar dan permukaan gelas sebesar telapak tangan)—mulut gelas yang kecil akan menguatkan aroma dan uap rum. [8]
  5. Tequila biasanya disajikan dengan sloki, tetapi Tequila berkualitas baik sebaiknya disajikan dengan snifter atau gelas sejenisnya. Disarankan untuk “mempersiapkan” mulut Anda sebelum meminum Tequila, karena jika Anda langsung meminumnya, Tequila akan terasa menyengat dan Anda tidak dapat menikmati rasanya. Cicipi terlebih dahulu agar lidah, gusi, dan pipi Anda terbiasa. Setelahnya, Anda akan dapat benar – benar menikmati rasa yang halus dari Tequila. [9]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Membuat Koktail

PDF download Unduh PDF

Koktail adalah minuman beralkohol yang lebih rumit pembuatannya—koktail membutuhkan lebih dari dua bahan dan memiliki alat – alat penyajian tersendiri untuk mepermudah proses pembuatannya.

  1. Minuman yang sempurna untuk pesta malam. Koktail berwarna cerah ini mulai dikenal di tahun 90an sebagai minuman pilihan Carrie Bradshaw dan para pemeran lainnya dalam telesinema Sex in the City.
  2. Meski Dirty Martini yang kita kenal sekarang (Gin atau Vodka, Vermouth keras dan jus zaitun) telah ada sejak awal 1990, minuman ini dikenal seluruh di dunia karena satu orang—namanya adalah Bond—James Bond. Agen rahasia satu ini biasa memesan Dirty Martini (dikocok, jangan diaduk) dalam berbagai buku dan filmnya. Jadilah agen 007 dengan minuman ini.
  3. Membuat Tequila Sunrise. Minuman ini dinamai dari warna matahari terbit (sunrise) yang dihasilkan dari campuran jus jeruk dan grenadine (sirup buah delima). Tequila Sunrise sangat mudah dibuat, namun tentunya akan meninggalkan kesan yang baik saat pesta.
  4. Minuman ini adalah koktail berkadar alkohol tinggi yang telah ada sejak tahun 1970. Minuman ini konon diciptakan oleh seorang bartender di Long Island, New York. Darimanapun asalnya, Long Island Iced Tea merupakan satu dari lima koktail yang paling sering dipesan saat ini.
  5. Membuat Sex on the Beach. Minuman ini adalah koktail manis dengan rasa buah – buahan dan nama yang menantang. [10]
  6. Membuat Old Fashioned. Minuman ini disebut – sebut sebagai koktail amerika asli, disajikan sejak tahun 1800 dalam berbagai jenis. Minuman ini kembali dikenal baru – baru ini sebagai minuman pilihan Don Draper (tokoh utama dalam serial Mad Men). Old Fashioned memiliki berbagai variasi, banyak yang menambahkan terlalu banyak buah – buahan dan tambahan lainnya, namun versi asli dari minuman ini menonjol karena kesederhanaan dan gayanya. [11]
  7. Membuat Mojito. Minuman ini berasal dari Cuba dan konon merupakan salah satu minuman favorit Ernest Hemingway. Mojito adalah minuman yang sempurna untuk musim panas karena kombinasi menyegarkan dari daun mentol dan jeruk nipis. Cocok disajikan saat barbeque di siang hari maupun pesta dansa di malam hari. [12]
  8. Membuat Margarita. Margarita adalah minuman menyegarkan berbahan dasar Tequila, berasal dari Meksiko, dan telah terkenal di seluruh dunia. Margarita merupakan koktail nomor satu di Amerika, dan tidak ada pesta makan malam ala Meksiko yang lengkap tanpa minuman ini. [13]
  9. White Russian adalah minuman dengan krim dan rasa seperti kopi, berbahan dasar Vodka, dan cocok disajikan setelah makan malam. Jika disajikan tanpa krim, minuman ini disebut Black Russian dengan kadar alkohol yang lebih rendah. [14]
  10. Sejak diciptakan di tahun 1915, minuman ini selalu dikelilingi misteri dan perdebatan. Hotel Raffles di Singapura diakui sebagai penemu minuman ini, tetapi pihak hotel sendiri bahkan tidak tahu pasti mengenai resep aslinya selain sebuah fakta bahwa minuman ini adalah campuran Gin dan satu tambahan lain—sebuah bahan misterius yang telah hilang ditelan waktu. Saat ini, minuman ini dibuat dari bahan yang lebih banyak dengan rasa yang tetap nikmat. [15]
  11. Seperti campuran jeruk nipis di dalamnya, sejarah minuman ini sedikit buram. Beberapa mengatakan bahwa minuman ini mendapatkan popularitasnya di San Fransisco saat Lemon Drop dipasarkan sebagai “minuman feminin”. “Feminin” atau tidak, pria dan wanita setuju bahwa Lemon Drop memang benar – benar nikmat. [16]
  12. Ada beberapa kisah mengenai penamaan koktail ini. Satu hal yang benar – benar pasti—Tom Collins memiliki puisi tentang penciptanya. Puisinya berbunyi seperti ini: “Namaku John Collins, kepala pelayan di Limmer’s / di sudut Jalan Conduit, Hanover Square,/ Pekerjaan utamaku mengisi gelas / Untuk seluruh pelanggan pria muda disana." Tapi tunggu, mungkin Anda berpikir, minuman ini disebut Tom Collins--bukan John! Ini karena setelah beberapa abad, bartender mulai menggunakan Old Tom untuk membuatnya, sehingga lama kelamaan minuman ini disebut Tom Collins. [17]
  13. Sejarah Daiquiri berawal dari tempat yang dipenuhi cerutu, tarian, dan rum—Kuba. Dikisahkan bahwa suatu malam, seorang pria bernama Jenning Cox kehabisan Gin saat menjamu para tamunya sehingga dia menggantinya dengan rum. Rasakanlah sensasi pasir putih pantai Kuba dengan minuman ini. [18]
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Membuat Koktail Beku

PDF download Unduh PDF

Koktail beku adalah koktail tradisional yang dicampur dengan es. Mereka memiliki tampilan dan tekstur seperti Slurpee tetapi jauh lebih nikmat.

  1. Membuat Pina Colada. Anda mungkin pernah mendengar lagu dari Jimmy Buffet tentang seorang pria yang membalas tawaran kencan di sebuah koran yang ternyata berasal dari istrinya sendiri. Salah satu liriknya yang paling terkenal adalah, ”If you like pina coladas, and gettin’ caught in the rain.” Sekarang Anda dapat menikmati minuman ini bersama pasangan Anda.
  2. Jenis lain dari Daiquiri ini adalah minuman yang cocok dinikmati di tepi kolam, terutama jika Anda menyukai minuman yang lebih manis.
  3. Minuman ini pertama kali diciptakan oleh penduduk Dallas yang saat itu berusia 26 tahun, Mariano Martinez, di tahun 1971. Anda tentu saja tidak perlu ke Dallas untuk menikmati minuman ini, Anda dapat mencoba membuatnya sendiri di rumah!
  4. Jika Anda menyukai es krim, alkohol, atau keduanya, cobalah Frozen Mudslide. Frozen Mudslide disebut “trio” karena mengkombinasikan 3 jenis alkohol dalam satu minuman—Rum Malibu, Kahlua, dan Bailey’s Irish Cream. Akan tetapi, baru – baru ini, bartender lebih memilih Vodka daripada Rum. [19]
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Membuat Mocktails

PDF download Unduh PDF

Mocktails umumnya adalah versi non-alkohol dari koktail tradisional. Meski demikian, beberapa Mocktail memiliki resep tersendiri selain versi non-alkohol dari koktail.

  1. Sifat non-alkohol Mocktail digantikan dengan rasa dan tampilan yang menarik. Hanya karena Anda membuat minuman tak beralkohol bukan berarti Anda dapat mengurangi bahan atau hiasannya. Bahkan, dalam pembuatan Mocktail, sangat penting untuk menggunakan jus dan buah – buahan segar sebagai bahan dasar minuman Anda. [20]
    • Gunakan jus dan buah – buahan segar. Untuk memberikan rasa yang terbaik, gunakanlah bahan terbaik.
    • Ketahui pentingnya hiasan. Hiasan itu menarik—tidak ada yang dapat membantahnya. Sesuaikan hiasan dengan rasa atau jenis minuman. Jadilah gila – gilaan—semua orang akan iri dengan Maraschino Cherry berhiaskan payung mini dan potongan nanas buatan Anda.
  2. Jika Anda membuat resep baru, mulailah dengan membuat takaran yang tepat. Mocktail yang terlalu manis akan menutupi rasanya, karenanya takaran yang baik untuk sebagian besar Mocktail adalah 30 ml jus jeruk nipis atau lemon dicampur dengan 22,5 ml sirup. Setelahnya, Anda dapat menambahkan bahan – bahan lain sesuka hati. [21]
  3. Jika Anda sedang kekurangan ide dan lebih menyukai versi non-alkohol dari koktail yang Anda tahu, ada banyak resep yang tersedia. Koktail berbahan vodka dapat dengan mudah dibuat menjadi mocktail. Anda tidak akan merubah rasa mocktail terlalu banyak dengan menghilangkan Vodka karena rasanya yang netral.
    • Buatlah mocktail Safe Sex on the Beach . Nikmati seluruh cita rasa minuman aslinya tanpa risiko.
    • Cobalah mocktail Mojito . Min, jeruk nipis, soda... siapa yang tidak suka?
    • Buatlah margarita stroberi tanpa tequila . Nikmati minuman yang lezat dengan lebih aman.
  4. Buatlah pina colada tanpa alkohol. Tidak ada minuman yang lebih cocok untuk menemani Anda menghabiskan waktu di tepi kolam renang selain pina colada, dan tanpa alkohol, anak-anak pun bisa ikut menikmatinya.
    Iklan

Tips

  • Saat memblender es dengan blender listrik, blender es terlebih dahulu kemudian masukkan bahan – bahan lain melalui lubang di penutup blender. Anda dapat menambahkan es untuk mendapatkan kekentalan yang diinginkan.
  • Saat mencampurkan minuman, masukkan es terlebih dahulu, lalu alkohol (Vodka, Tequila), kemudian campurannya (jeruk, jus jeruk nipis).
Iklan

Peringatan

  • Jangan meminum alkohol sebelum mengemudi.
Iklan

Hal yang dibutuhkan

  • Gelas pengocok (shaker)
  • Saringan koktail
  • Mesin Pengaduk minuman
  • Blender
  • Gelas Lowball
  • Gelas Highball
  • Gelas Martini
  • Gelas Hurricane
  • Gelas Margarita
  • Gelas Collin
  • Es batu
  • Sedotan
  • Stik pengaduk minuman

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 129.751 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan