Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini akan mengajari Anda cara membuat permainan Jeopardy menggunakan Microsoft PowerPoint. Jeopardy adalah acara televisi yang ditayangkan di Amerika Serikat. Pada acara ini, peserta harus menjawab pertanyaan yang dipilih dari berbagai kategori pertanyaan. Untuk membuat permainan Jeopardy, Anda bisa menggunakan PowerPoint versi Windows dan versi Mac.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Membuat Slide Kategori

Unduh PDF
  1. Ikon PowerPoint berbentuk huruf "P" putih yang berada di depan latar jingga.
  2. Opsi ini berada di bagian atas kiri jendela PowerPoint. Setelah mengeklik opsi tersebut, presentasi kosong akan muncul pada layar.
  3. Pada boks " Click to add title ", tiklah nama permainan, seperti "Jeopardy". Anda juga bisa memasukkan informasi permainan ke dalam boks teks yang berada di bawah boks judul jika menginginkannya.
    • Sebagai contoh, apabila ingin memainkan permainan ini di kelas untuk pelajaran tertentu, Anda bisa memasukkan kelas Anda dan nama pelajaran, seperti "Kelas 9F, Pelajaran Biologi".
  4. Klik tab Insert yang berada di bagian atas jendela PowerPoint. Setelah itu, klik ikon kotak New Slide berwarna putih yang berada di bagian kiri toolbar Insert . Setelah mengeklik ikon tersebut, slide baru akan muncul pada layar.
    • Pada Mac, Anda juga bisa mengeklik opsi Insert yang berada di bagian atas layar dan mengeklik opsi New Slide pada menu turun ( drop-down ) yang muncul di layar.
  5. Tab ini berada di bagian atas jendela PowerPoint.
    • Pastikan Anda tidak mengeklik menu Insert berwarna abu-abu yang berada di bagian atas layar Mac.
  6. Anda bisa menemukan opsi ini di bagian kiri toolbar Insert . Setelah mengeklik opsi tersebut, menu turun ( drop-down menu ) akan muncul pada layar.
  7. Pada menu turun, gerakkan kursor dari sudut kiri atas ke sudut kanan bawah hingga membentuk sebuah kotak berukuran 6 x 6. Setelah itu, klik kotak tersebut.
  8. Klik dan tarik lingkaran abu-abu yang berada di bagian atas tabel ke bagian atas slide . Setelah itu, tarik lingkaran abu-abu yang berada di bagian bawah tabel ke bagian bawah slide. Setelah melakukan kedua langkah ini, tabel akan mengisi seluruh slide .
  9. Masukkan nama kategori ke dalam setiap sel di baris pertama tabel.
    • Sebagai contoh, Anda bisa mengetik "Jenis Anjing" di bagian atas kiri sel, "Jenis Sayur" di sel selanjutnya, dan seterusnya.
    • Tekan tombol Tab ↹ setelah memasukkan nama kategori untuk memilih sel selanjutnya.
  10. Tiklah poin-poin berikut di setiap kolom kategori:
    • Pertanyaan Pertama - 200
    • Pertanyaan Kedua - 400
    • Pertanyaan Ketiga - 600
    • Pertanyaan Keempat - 800
    • Pertanyaan Kelima - 1000
  11. Klik tabel dan tekan tombol Ctrl + A (untuk Windows) atau tombol ⌘ Command + A (untuk Mac) untuk menyoroti seluruh isi tabel. Setelah itu, tekan tombol Ctrl + E (untuk Windows) atau tombol ⌘ Command + E (untuk Mac) untuk memosisikan konten tabel di tengah sel. Setelah membuat slide "kategori", selanjutnya Anda bisa membuat petunjuk untuk setiap pertanyaan.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Membuat Petunjuk

Unduh PDF
  1. Klik tombol New Slide 30 puluh kali untuk melakukan langkah ini.
    • Sebagai cara alternatif, Anda juga bisa menekan tombol Ctrl + M (untuk Windows) atau tombol ⌘ Command + M (untuk Mac) untuk membuat slide baru.
  2. Pilih slide pada daftar slide di bagian kiri layar. Setelah itu, klik boks teks yang berada di bagian tengah slide dan tiklah petunjuk pertanyaan.
    • Anda bisa menempatkan petunjuk di tengah slide dengan menyoroti teks dan menekan tombol Ctrl + E (untuk Windows) atau ⌘ Command + E (untuk Mac).
    • Sebaiknya Anda memasukkan petunjuk secara berurutan agar tidak kebingungan. Sebagai contoh, masukkan petunjuk untuk pertanyaan pertama yang tersedia di kategori pertama ke dalam slide kosong di bawah slide "kategori".
  3. Slide ini berada di daftar slide yang berada di bagian kiri jendela PowerPoint. Anda mungkin harus menggerakkan daftar slide ke atas untuk menemukan slide tersebut. Hal ini akan membuka kembali slide "kategori".
  4. Klik dan tarik teks "200" yang berada di bagian kiri kolom tabel untuk melakukannya.
  5. Opsi ini berada di bagian atas jendela PowerPoint.
    • Apabila menggunakan Mac, pastikan Anda mengeklik opsi Insert yang berada di bagian atas jendela PowerPoint, bukan opsi Insert yang berada di menu bar .
  6. Opsi ini berada di toolbar Insert . Setelah mengeklik opsi ini, jendela pop-up (jendela kecil yang memuat informasi-informasi tertentu) akan muncul pada layar.
    • Apabila menggunakan Mac, Anda harus mengeklik Hyperlink .
  7. Tab ini berada di bagian kiri jendela pop-up .
    • Apabila Anda menggunakan Mac, klik This Document yang berada di bagian atas jendela.
  8. Klik teks petunjuk yang berhubungan dengan pertanyaan pertama yang tersedia di kategori pertama.
  9. Tombol ini berada di bagian bawah kanan jendela pop-up . Hal ini akan membuat tautan yang menghubungkan teks "200" dengan petunjuk. Dengan demikian, ketika mengeklik teks "200", Anda akan membuka slide petunjuk.
  10. Tahan tombol Ctrl (untuk Windows) atau tombol ⌘ Command (untuk Mac) ketika mengeklik 200 untuk membuka slide petunjuk.
    • Sebagai cara alternatif, Anda juga bisa mencari slide petunjuk yang diinginkan pada daftar slide yang berada di bagian kiri jendela. Setelah menemukannya, klik slide tersebut.
  11. Untuk melakukannya, pilih teks petunjuk pada slide dan klik opsi Link atau Hyperlink yang berada di toolbar dan pilih slide "kategori".
  12. Setelah membuat tautan dan menghubungkan seluruh petunjuk dengan slide "kategori", Anda bisa mulai bermain Jeopardy. Akan tetapi, apabila ingin memainkan seluruh modus ( mode ) permainan yang tersedia pada Jeopardy, sebaiknya Anda membuat slide yang memuat dua babak terakhir Jeopardy.
    • Apabila ingin membuat slide double jeopardy , Anda bisa membuat slide baru dan menamainya " DOUBLE JEOPARDY ". Hubungkan slide tersebut dengan salah satu poin yang tersedia di slide "kategori". Setelah itu, buat tautan yang menghubungkan slide " DOUBLE JEOPARDY " dengan pertanyaan.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Membuat Babak Tambahan

Unduh PDF
  1. Baris ketujuh di tabel akan digunakan sebagai tombol " FINAL JEOPARDY ".
    • Ketika memasukkan poin ke dalam slide , jangan lupa untuk menggandakan poinnya. Sebagai contoh, awali tabel dengan poin 400, bukan 200, dan akhiri tabel dengan poin 2000, bukan 1000.
  2. Klik dan tarik tetikus ke bawah untuk menemukan baris tersebut.
  3. Tab ini berada di bagian atas jendela PowerPoint. Hal ini akan membuka toolbar Layout .
  4. Opsi ini berada di toolbar Layout . Mengeklik opsi tersebut akan menggabungkan sel-sel tabel yang dipilih dan menghasilkan sebuah sel yang besar di bagian bawah tabel.
  5. Tiklah FINAL JEOPARDY di sel yang berada di bagian bawah tabel.
  6. Tekan tombol Ctrl + A (untuk Windows) atau tombol ⌘ Command + A (untuk Mac). Setelah itu, tekan tombol Ctrl + E (untuk Windows) atau tombol ⌘ Command + E (untuk Mac).
  7. Untuk melakukan langkah ini, Anda bisa menggunakan cara yang telah dijelaskan di metode sebelumnya.
    • Ingatlah bahwa Anda harus membuat petunjuk yang lebih sulit untuk babak ini daripada petunjuk yang dibuat untuk babak sebelumnya.
  8. Buat slide baru dan masukkan pertanyaan Jeopardy yang terakhir. Setelah itu, hubungkan slide tersebut dengan teks " FINAL JEOPARDY " yang berada di bagian bawah slide "kategori" kedua.
  9. Berikut cara menyimpan berkas PowerPoint:
    • Untuk Windows - Klik File , pilih Save As dan klik dua kali This PC . Setelah itu, pilih lokasi yang ingin digunakan sebagai tempat menyimpan berkas di bagian kiri jendela. Tiklah nama dokumen, seperti "Permainan Jeopardy", di kolom teks " File name " dan klik Save .
    • Untuk Mac - Klik File , pilih Save As ... , dan masukkan nama dokumen, seperti "Permainan Jeopardy", di kolom " Save As ". Setelah itu, pilih lokasi yang ingin digunakan sebagai tempat menyimpan berkas dengan mengeklik boks " Where " dan mengeklik folder. Klik tombol Save untuk menyimpan berkas.
    Iklan

Tips

  • Untuk bermain permainan Jeopardy yang telah dibuat, Anda hanya perlu mengeklik dua kali berkas PowerPoint dan mengeklik ikon " Slide Show " atau menekan tombol F5 .
  • Anda tidak perlu menahan tombol Ctrl atau tombol ⌘ Command ketika mengeklik tautan di modus layar penuh ( full-screen ).
Iklan

Peringatan

  • Pastikan Anda memeriksa kembali seluruh slide sebelum mengajak orang lain untuk bermain bersama Anda. Dengan demikian, Anda bisa memperbaiki kesalahan yang Anda temukan di slide .


Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 7.514 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan