Unduh PDF Unduh PDF

Membuat selai merupakan cara terbaik untuk mendapatkan rasa manis dan aroma lembut alami mangga. Cincang mangga menjadi beberapa irisan kecil, kemudian masak bersama gula, jus lemon, dan pektin (zat bermolekul berat yang terdapat di dalam buah yang masak). Anda juga bisa melakukan eksperimen sendiri untuk mendapatkan kombinasi rasa selai yang unik. Jika telah mencapai kekentalan yang diinginkan, pindahkan selai ke dalam stoples steril. Anda bisa menikmati selai ini bersama roti panggang, wafel, atau panekuk.

Bahan

  • 6-7 buah mangga berukuran besar
  • 200 gram gula
  • 4 sdm. (60 ml) jus lemon
  • 2 sdm. (25 gram) bubuk pektin

Menghasilkan 650 gram selai

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Membuat Selai Mangga Biasa

Unduh PDF
  1. Cuci mangga dan tempatkan pada talenan. Pegang mangga pada talenan dan iris salah satu sisinya secara hati-hati. Cobalah mengirisnya sedekat mungkin dengan biji di bagian tengah agar Anda bisa mendapatkan banyak daging buah. Selanjutnya, iris sisi mangga yang lain. Ambil daging dari kedua potongan ini menggunakan sendok, lalu iris menjadi beberapa potongan yang berukuran sekitar 1 cm. [1]
    • Iris daging yang tersisa di sekitar biji menggunakan pisau kecil.
    • Anda akan memperoleh irisan mangga dengan berat sekitar 650 gram.
  2. Watermark wikiHow to Membuat Selai Mangga
    Masukkan potongan mangga ke panci besar yang ditempatkan di atas kompor. Tambahkan 200 gram gula, 4 sdm. (60 ml) jus lemon, dan 2 sdm. (25 gram) bubuk pektin. [2]
    • Pektin akan membantu mengentalkan selai. Jika menginginkan selai yang encer, Anda tidak perlu menggunakan pektin.
  3. Watermark wikiHow to Membuat Selai Mangga
    Aduk campuran secara merata hingga semua irisan mangga terlapisi gula. Teruskan mengaduk campuran setiap beberapa menit hingga gula terlarut dan mencair. [3]
    • Gula akan terlarut dalam waktu sekitar 3-4 menit.
  4. Watermark wikiHow to Membuat Selai Mangga
    Besarkan api kompor hingga campuran menjadi sirop dan mulai menggelegak. Aduk selai sesekali untuk mencegahnya lengket pada panci atau meluber keluar. [4]
    • Gunakan panci berukuran besar agar selai tidak meluber keluar ketika dimasak.
  5. Pasang termometer permen pada bagian samping panci, atau celupkan termometer instan secara berkala ke dalam selai untuk memeriksa apakah suhunya telah mencapai 104 °C. Aduk selai sesekali ketika cairannya menggelembung dan mengental. [5]
    • Buang busa yang mengambang di bagian atas selai karena akan berubah menjadi kenyal jika dibiarkan di sana.

    Tip: Jika tidak ada termometer, tempatkan piring kecil di freezer ketika Anda mulai membuat selai. Untuk mengetahui apakah selainya sudah jadi, ambil sedikit campuran selai dan tempatkan di atas piring yang didinginkan di freezer , dan tekan selainya. Jika sudah jadi, selai akan mengerut dan bentuknya tidak berubah.

  6. Watermark wikiHow to Membuat Selai Mangga
    Siapkan 2 buah stoples yang telah disterilkan , lalu tempatkan corong di atasnya. Masukkan selai mangga ke dalam stoples secara hati-hati menggunakan sendok, dengan menyisakan ruang sekitar 0,5 cm di atasnya. Pasang tutup yang juga telah disterilkan, dan putar hingga tertutup rapat. [6]
    • Walaupun Anda dapat melunakkan tutupnya menggunakan air panas sebelum ditekan pada stoples, ini tidak perlu dilakukan jika Anda sekadar ingin menutupnya dengan rapat.
  7. Agar selai bisa bertahan dalam waktu yang lama, tempatkan stoples di dalam air hingga terendam setinggi minimal 2,5 cm. Rebus stoples selama sekitar 10 menit, lalu keluarkan dan biarkan stoples mencapai suhu kamar. Apabila Anda tidak ingin mengalengkannya, tempatkan stoples di dalam kulkas untuk digunakan dalam 3 minggu. [7]
    • Jika diolah, selai bisa disimpan dalam suhu kamar sampai 1 tahun. Tekan penutup stoples untuk memastikan segelnya tidak muncul keluar sebelum Anda membuka stoples dan menyantap selai.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Mencoba Variasi

Unduh PDF
  1. Walaupun selai mangga murni memiliki rasa yang lezat, Anda bisa menambahkan buah lain untuk mendapatkan rasa yang juga enak. Gantilah setengah bagian buah mangga yang disebutkan di dalam resep dengan persik, nektar, atau, ceri. Mangga juga sangat cocok jika dicampur dengan buah-buahan ini: [8]
    • Stroberi
    • Pepaya
    • Nanas
    • Rasberi
    • Plum
  2. Apabila Anda tidak suka gula putih, gunakan pemanis yang Anda sukai sesuai selera. Anda bisa menggunakan madu, agave , atau bahan pemanis yang rendah kalori. Ingat, gula berfungsi sebagai pengawet, dan jika Anda tidak menggunakannya, selai mangga harus disimpan di dalam kulkas dan digunakan sesegera mungkin. [9]
    • Simpan stoples berisi selai mangga di dalam kulkas hingga maksimal 3 minggu.
  3. (2 gram) bumbu halus yang Anda sukai untuk mendapatkan rasa yang unik. Lakukan eksperimen pada selai dengan menambahkan bumbu kering saat Anda memasaknya. Anda bisa menggunakan satu macam bumbu atau campuran bumbu yang setara dengan satu sendok teh atau 2 gram bumbu. Cobalah menambahkan salah satu bumbu di bawah ini: [10]
    • Kapulaga
    • Kayu manis
    • Jahe
    • Pala
    • Pasta vanila

    Tip: Anda dapat menambahkan sejumput bubuk cabai agar selai menjadi sedikit pedas, atau menambahkan sedikit safron agar warna selai menjadi kemerahan.

  4. Apabila Anda menginginkan rasa manis mangga yang alami, jangan menggunakan gula, madu, atau bahan pemanis. Masaklah mangga dengan 120 ml air menggunakan api sedang hingga mangganya tercampur dan mengental. [11]
    • Untuk mendapatkan tekstur yang halus, saring campuran mangga dan tempatkan di dalam mangkuk.
    • Karena tidak diberi pemanis tambahan, simpan selai ini di dalam kulkas dan gunakan dalam waktu 2 minggu.
    Iklan


Tips

  • Jika tidak bisa mendapatkan mangga segar, beli mangga beku yang telah dikupas dan dicincang. Cairkan mangga beku selama satu malam di dalam kulkas sebelum Anda memasaknya menjadi selai.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Sendok takar
  • Pisau dan talenan
  • Panci berukuran besar
  • Sendok
  • Piring kecil
  • Termometer instan atau termometer permen
  • Corong
  • Stoples yang memiliki tutup

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 18.033 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan