PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Artikel wikiHow ini menjelaskan cara membuat TV yang diberi hiasan di modus Creative Minecraft. Walaupun Anda tidak bisa membuat TV sungguhan yang dapat berfungsi dan dilengkapi dengan saluran, Anda bisa membuat TV hias yang bisa menyala ketika tombolnya ditekan.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Melakukan Persiapan

PDF download Unduh PDF
  1. Secara teknis, sebenarnya Anda bisa membuat TV di modus Survival dalam gim ( game ) Minecraft. Akan tetapi, Anda memerlukan waktu yang sangat lama untuk mengumpulkan bahan-bahan yang digunakan untuk membuat komponen televisi.
    • Apabila Anda telah mempunyai dunia di modus Creative, muatlah dunia tersebut.
  2. Buka menu untuk membuat benda dengan menekan tombol E (edisi PC), ⋯ (untuk Minecraft PE), atau X atau kotak (edisi konsol Xbox/PlayStation), kemudian tambahkan bahan-bahan berikut ini ke bilah perlengkapan ( equip bar ):
    • Bahan untuk membangun (misalnya batu bulat/ cobblestone )
    • Piston
    • Redstone
    • Repeater redstone
    • Lampu redstone
    • Tuas
    • Lukisan
  3. Apabila Anda telah memiliki bangunan, pasanglah TV di ruang tamu atau area di bawah tanah. Akan tetapi, jangan lupa bahwa Anda membutuhkan beberapa blok ruang kosong di belakang dan di samping TV.
  4. Buatlah dinding seluas 4 x 4 blok di area yang ingin digunakan untuk membuat TV. Jika dindingnya sudah jadi, lanjutkan langkah Anda untuk membuat layar TV.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Membuat Layar TV

PDF download Unduh PDF
  1. Lubangnya harus memiliki tinggi satu blok dengan lebar dua blok.
  2. Menghadaplah ke tempat yang akan digunakan sebagai layar TV, kemudian tempatkan piston pada tiap-tiap lubang di dinding yang tidak ada bloknya.
  3. Berjalanlah ke bagian belakang dinding dan menghadaplah ke bagian belakang piston, kemudian tempatkan repeater redstone satu blok di bawahnya dan satu blok di belakang tiap-tiap piston.
    • Apabila piston tersebut berada lebih dari satu blok di atas permukaan tanah, buatlah platform untuk repeater redstone Anda.
  4. Ini membuat repeater menjadi aktif. Ketika obor ditempatkan di sana, piston di masing-masing repeater akan menyala.
  5. Pilih bagian belakang piston sambil membawa lampu redstone , kemudian tempatkan lampu tersebut di sana dan ulangi tindakan ini pada piston yang lain. Ini merupakan "lampu latar" untuk TV karena sinar dari lampu redstone akan melalui piston.
  6. Kembalilah ke bagian depan dinding, kemudian pilih lukisan di bilah perlengkapan, dan tempatkan lukisan tersebut di piston sebelah kiri. Lukisan akan menutupi kedua piston, yang akan membentuk sebuah "layar". Sekarang Anda dapat meneruskan langkah untuk membuat remote TV.
    • Anda bisa mengganti lukisan tersebut apabila tidak suka dengan gambarnya.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Membuat Remote

PDF download Unduh PDF
  1. Apabila Anda menginginkan " remote " yang lebih menarik, tempatkan tuas di atas blok batu bulat atau benda lain yang mirip.
  2. Letakkan satu blok di bawah dan samping lampu redstone , dan ulangi hingga Anda mempunyai blok berbentuk "tangga" yang mengarah dari samping TV menuju ke lampu redstone .
    • Ingatlah bahwa kekuatan redstone hanya dapat menjangkau hingga 15 blok. Jadi, jangan membuat "tangga" yang terlalu tinggi.
  3. Tempatkan satu bintik ( blot ) redstone di setiap blok dengan membentuk garis dari tuas hingga blok bagian atas pada "tangga", kemudian tempatkan bintik redstone terakhir di salah satu lampu. Ini akan membentuk sebuah "kabel" dari tuas menuju lampu.
  4. Pilih tuasnya dengan mengeklik kanan (pada PC), mengetuk (PE), atau menekan pemicu ( trigger ) kiri (edisi konsol). Lampu redstone akan menyala.
    • Apabila tuasnya aktif ketika Anda menempatkan redstone , lampu redstone akan menyala. Anda dapat mematikannya dengan menekan tuas tersebut.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Menghias TV

PDF download Unduh PDF
  1. Anda bisa menutupi segala hal yang ada di belakang TV menggunakan bahan apa pun yang diinginkan dengan membuat kotak di sekitar bagian belakang TV dan mengisinya. Ini membuat seluruh bagian dari TV rakitan Anda menjadi lebih menarik.
  2. Apabila Anda ingin menyembunyikan "kabel" redstone , buatlah parit untuk menanam kabel tersebut, kemudian buatlah tembok di atasnya. Anda tidak bisa langsung meletakkan blok di atas kabel redstone , tetapi Anda bisa meletakkan sesuatu setinggi satu blok di atas kabel tersebut tanpa membuat sambungannya terpotong.
  3. Gunakan material yang tidak sama dengan bahan penyusun dinding untuk membuat bingkai pada layar TV.
    • Anda juga dapat membangun "rak" untuk digunakan sebagai pusat hiburan dengan cara ini.
    • Blok rak buku merupakan pilihan yang tepat untuk menghiasi bagian samping TV.
  4. Tambahkan menara jukebox di bagian samping TV apabila Anda ingin memiliki serangkaian pengeras suara yang dapat berfungsi. Anda juga bisa menempatkan benda yang mirip dengan pengeras suara (misalnya tengkorak Wither Skeleton ) di kedua bagian samping TV.
    • Karena TV tersebut sebenarnya tidak bisa menampilkan gambar yang bergerak, tidak mengapa Anda menggunakan pengeras suara yang berfungsi sebagai hiasan (nonfungsional).
  5. Gunakan tangga dari kuarsa untuk sofa berwarna putih, atau blok kayu untuk end table (meja kecil yang diletakkan di samping sofa atau furnitur lain). Anda juga bisa memberi lampu yang hangat pada ruangan tersebut dengan menambahkan satu blok glowstone .
  6. Nyalakan TV dengan memilih tuasnya. Apabila ruangannya redup, TV tersebut akan menyala sehingga Anda dapat menikmatinya.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 79.518 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan