Unduh PDF Unduh PDF

Jangan sampai Anda memilih kuteks yang membuat gaya berpakaian Anda gagal menunjukkan suatu pernyataan, atau bertolak belakang dengan pakaian Anda. Selain itu, memadukan cat kuku yang tidak sesuai dengan pakaian akan membuat penampilan Anda sangat buruk. Untuk menghindar dari hal ini, ikuti tips berikut yang akan mencocokkan gaya berpakaian Anda dengan setelan yang berwarna sesuai.

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Memakai Warna Merah

Unduh PDF
  1. Baik kemeja kasual ataupun gaun hitam formal akan terlihat serasi dengan warna ini.
  2. Secara umum, pilihlah warna yang lebih gelap dibandingkan warna terang saat Anda menggunakan cat kuku.
  3. Kemeja putih dengan cat kuku merah cukup serasi, tetapi jika Anda mengenakan terlalu banyak warna putih, penampilan Anda akan menjadi terlalu mencolok.
  4. Cat kuku merah terlihat serasi dengan anting berlian, mutiara, ataupun perak. Anda juga dapat memilih aksesoris berwarna abu-abu ataupun hitam seperti ikat kepala.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Memakai Warna Merah Muda

Unduh PDF
  1. Pilihlah pakaian hitam, abu-abu atau paduan putih.
  2. Warna ini terlihat menarik dengan pakaian berpola karena bisa menunjukkan kuku Anda tanpa mengalihkan pandangan orang dari pakaian. Warna ini juga merupakan alternatif yang baik dari warna netral seperti cokelat muda.
  3. Anda akan terlihat aneh, bukannya bergaya. Warna merah muda neon tidak serasi dengan warna merah, warna yang berpendar, ataupun warna-warna metalik.
  4. Jika Anda ingin menggunakan pakaian pastel, gunakan warna cat kuku yang lebih mencolok. Gunakan warna lilac ataupun biru langit.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Tampil Berani dengan Biru

Unduh PDF
  1. Pakaian emas atau perak akan terlihat menarik dengan kuteks biru gelap.
  2. Beyonce terlihat sangat menarik saat pertama kali muncul setelah melahirkan dengan gaun tangerine dan kuteks biru cobalt .
  3. Alternatif dari warna biru standar ini dapat dipadukan dengan pakaian putih dan perak.
  4. Warna biru langit terlihat menarik dengan pakaian putih, terutama jika Anda menambahkan perhiasan biru langit untuk menarik perhatian ke warna tersebut.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Warna Kuning

Unduh PDF
  1. Paduan yang baik adalah semua jenis celana warna abu-abu, atasan putih, dan ikat kepala kuning yang seirama dengan warna kuteks kuning, serta sepasang anting putih ataupun perak.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Berhati-hatilah dengan Warna Hitam

Unduh PDF
  1. Cobalah atasan emas atau cokelat muda, kemeja putih atau coklat muda, dan skinny jeans hitam. Cat kuku hitam akan terlihat kontras dengan warna emas yang Anda kenakan dan membuat warna kuku Anda lebih terlihat.
  2. Akan tetapi, hindari memakai celana jin dengan kerlap-kerlip perak saat menggunakan cat kuku hitam.
  3. Jangan potong kuku terlalu pendek atau jari Anda akan terlihat terlalu gemuk. Selain itu, jangan biarkan kuku Anda terlalu panjang atau Anda akan terlihat seperti memiliki tangan penyihir.
    Iklan

Tips

  • Jika tidak ada yang sesuai dengan diri Anda, cobalah gaya French tip . Cara ini akan membuat hampir semua pakaian Anda terlihat bergaya. Anda dapat menggunakan kuku palsu atau mengecat ujung kuku Anda sendiri.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Kuteks
  • Kain
  • Aksesoris pendukung


Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 13.118 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan