Unduh PDF Unduh PDF

Epilator (alat pencabut bulu) merupakan alternatif yang bagus untuk menggantikan tweezing (mencabut bulu dengan pinset) atau waxing (menghilangkan bulu dengan lilin). Namun, alat ini tidak selalu nyaman digunakan. Apabila Anda pernah mencoba mencabut bulu tubuh dan pada akhirnya menyerah karena tidak bisa menahan nyeri, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk membuat prosesnya menjadi tidak terlalu menyakitkan. Kabar baiknya, makin sering Anda mencabut bulu dengan cara ini, rasa nyerinya akan berkurang.

1

Minum obat pereda nyeri 45 menit sebelum mencabut bulu.

Unduh PDF
  1. Minumlah aspirin atau ibuprofen sebelum Anda mencabut bulu untuk mengurangi nyeri. [1]
    • Apabila Anda lupa meminum obat pereda nyeri sebelum mencabut bulu, Anda bisa meminumnya setelah itu untuk mengurangi bengkak.
    • Selalu ikuti dosis yang dianjurkan di kemasan obat.
    Iklan
2

Mandilah dengan air hangat sebelum mencabut bulu.

Unduh PDF
  1. Ketika tubuh dalam keadaan hangat, pori-pori akan membuka lebih lebar, yang membuat pencabutan bulu menjadi tidak terlalu nyeri. Mandi atau rendam diri Anda dalam air hangat yang menenangkan sebelum melakukan pencabutan bulu. [2]
    • Sebagai bonus, kulit akan bersih sebelum Anda mencabut bulu. Ini seperti pepatah sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui.
3

Lakukan eksfoliasi (pengelupasan) kulit.

Unduh PDF
  1. Gosokkan krim eksfoliasi pada wajah, kaki, atau lengan, kemudian bilas sampai bersih. [3]
    • Ini hal yang sangat penting jika Anda menangani bagian wajah karena area ini biasanya paling kering.
    • Anda bisa menggunakan exfoliator (produk untuk eksfoliasi) kimia atau fisik, semuanya terserah Anda.
    • Mungkin Anda sudah biasa mengoleskan losion setelah melakukan eksfoliasi. Namun, kali ini tunggu hingga Anda selesai mencabut bulu. Losion dan body butter (sejenis pelembap dengan tekstur sangat kental) bisa menyumbat epilator .
    Iklan
4

Basahi kulit jika menggunakan epilator tahan air.

Unduh PDF
  1. Pastikan kulit basah kuyup sebelum Anda mulai menggunakan epilator . [4]
    • Kelembapan akan memudahkan epilator meluncur pada kulit, yang akan mengurangi nyeri dan iritasi.
    • Jika epilator tidak tahan air, pastikan kulit benar-benar telah kering untuk mencegah kerusakan pada perangkat.
5

Gunakan krim bius lokal.

Unduh PDF
  1. Beli krim dengan kandungan lidocaine yang dijual bebas, kemudian oleskan seukuran kacang polong pada area yang akan dicabut bulunya. [5]
    • Harga krim ini mungkin agak mahal. Jadi, hanya gunakan ini pada bagian tubuh yang paling terasa nyeri saat dicabut bulunya, misalnya di area bikini dan wajah.
    • Pastikan untuk membaca petunjuk di kemasan krim dengan saksama sebelum Anda menggunakannya.
    Iklan
6

Setel epilator pada kecepatan yang paling rendah.

Unduh PDF
  1. Saat kali pertama mencabut bulu, setel epilator pada kecepatan paling rendah dengan menggeser tombol di bagian samping. [6]
    • Dengan kecepatan yang rendah, perangkat ini bisa menjepit bulu lebih dekat dengan kulit dan lebih halus.
    • Jika ingin menambah kecepatan epilator , Anda bisa mengubahnya setelah beberapa menit.
7

Posisikan epilator dalam sudut 90 derajat dari tubuh.

Unduh PDF
  1. Pastikan epilator dalam posisi lurus saat kali pertama dijalankan pada kulit. [7]
    • Sebaiknya Anda menangani area yang tidak sensitif terlebih dahulu, misalnya kaki bagian bawah. Setelah itu, Anda bisa menangani bagian tubuh yang lebih sensitif, misalnya area bikini.
    Iklan
8

Tarik kulit Anda untuk mengencangkannya.

Unduh PDF
  1. Gunakan salah satu tangan untuk menahan kulit dengan kencang ke arah yang sama dengan gerakan epilator . [8]
    • Ini sangat penting dilakukan pada area yang mempunyai kulit yang kendur, misalnya wajah.
    • Ini juga dapat membantu epilator agar bisa menjepit rambut yang berukuran pendek di lokasi yang sulit dijangkau.
9

Lanjutkan menggunakan epilator .

Unduh PDF
  1. Usahakan untuk selalu menggunakan epilator untuk mencabut bulu agar kulit menjadi terbiasa. [9]
    • Berilah jeda di sela-sela pencabutan bulu apabila perlu.
    • Saat kali pertama mencabut bulu, Anda pasti merasakan nyeri yang menyengat, tetapi kondisi ini akan berangsur membaik seiring waktu.
    Iklan
10

Tenangkan kulit dengan lidah buaya setelah selesai.

Unduh PDF
  1. Oleskan sedikit lidah buaya segar atau pelembap berbahan dasar lidah buaya untuk meringankan rasa perih dan panas. [10]
    • Iritasi kulit biasanya akan menghilang dalam semalam. Apabila Anda tidak ingin mendapatkan kulit memerah pada siang hari, cobalah mencabut bulu menjelang tidur di malam hari.
    • Jangan pernah menggunakan pelembap yang mengandung alkohol karena bisa memperparah iritasi.
11

Lakukan perawatan ini sepanjang minggu.

Unduh PDF
  1. Apabila Anda menjumpai beberapa helai bulu di beberapa tempat tertentu, cabut bulu tersebut. Dengan demikian, Anda tidak perlu mencabut bulu di seluruh tubuh secara bersamaan. [11]
    • Beberapa rambut dapat tumbuh lebih cepat daripada yang lain sehingga Anda bisa memvariasikan bagian tubuh mana yang perlu dicabut.
    • Jika rambut tumbuh lagi lebih cepat daripada biasanya setelah dicabut, ini mungkin terjadi karena Anda membuatnya patah alih-alih mencabutnya hingga ke akar.
    Iklan

Tips

  • Apabila Anda rentan mengalami rambut tumbuh ke dalam, lakukan eksfoliasi kulit beberapa hari sesudah mencabut bulu. [12]
Iklan

Peringatan

  • Jika Anda menggunakan epilator yang tidak tahan air, pastikan kulit benar-benar telah kering sebelum mulai mencabut bulu agar perangkat tidak rusak. [13]
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 894 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan