Unduh PDF Unduh PDF

Anda sedang berkencan dan kencan tersebut terasa sangat menyenangkan, tetapi sekarang waktunya untuk berpisah. Jika Anda sangat ingin mencium pasangan kencan, tetapi tidak tahu apa yang harus dilakukan, tenang saja! Anda tidak sendirian! Meminta atau mengawali ciuman memang terasa sedikit menegangkan, dan Anda tetap harus mengetahui tingkat kenyamanannya, serta meminta izinnya sebelum mengambil langkah berikutnya. Ada beragam cara yang Anda bisa ikuti untuk meminta pasangan kencan mencium Anda—saat kencan atau melalui pesan singkat—sehingga pilih langkah atau metode yang dirasa paling tepat atau cocok untuk Anda.

1

Gunakan ketulusan sebagai pilihan yang paling menyentuh.

Unduh PDF
  1. Setelah itu, lanjutkan dengan pertanyaan mengenai ciuman. Anda bisa mengatakan, misalnya: [1]
    • “Kencan kita sangat mengesankan! Terima kasih sudah meluangkan waktumu malam ini. Apakah kamu keberatan jika aku menciummu?”
    • “Aku benar-benar merasa senang malam ini! Kuharap kita bisa bertemu lagi. Bolehkah aku menciummu?”
    Iklan
2

Ungkapkan keinginan Anda secara jujur untuk menghindari kebingungan.

Unduh PDF
  1. Ungkapkan keinginan Anda secara jujur dan jelas agar ia mengetahui apa yang Anda harapkan. Sebagai contoh: [2]
    • “Bolehkah aku menciummu?”
    • “Apakah kamu keberatan jika aku menciummu sekarang?”
3

Beri tahu ia bahwa Anda merasa gugup.

Unduh PDF
  1. Anda bisa memintanya secara tak langsung melalui pertanyaan menggemaskan yang menunjukkan sisi rentan Anda. Sebagai contoh, Anda bisa mengatakan: [3]
    • “Aku sebenarnya sangat ingin menciummu, tetapi aku terlalu gugup untuk mengatakannya!”
    • “Dan inilah bagian yang menegangkan: bolehkah aku menciummu?”
    Iklan
4

Sisipkan sedikit rayuan untuk menceriakan suasana.

Unduh PDF
  1. Anda bisa mengajukan pertanyaan dengan cara yang lucu atau sedikit rayuan untuk menunjukkan kepada pasangan kencan bahwa Anda menyampaikan permintaan secara santai (tanpa menuntutnya). Coba katakan: [4]
    • “Selamat datang di Cium-buleuit! Warganya, kita?”
    • “Apakah kamu memikirkan apa yang kupikirkan?”
5

Tanyakan tingkat kenyamanannya.

Unduh PDF
  1. Jika Anda tidak mengetahuinya, cukup ajukan pertanyaan seperti: [5]
    • “Aku ingin menciummu sekarang jika kamu mau. Apakah kamu tidak keberatan?”
    • “Apakah kamu merasa nyaman jika aku menciummu sekarang?”
    Iklan
6

“Lemparkan” keinginan Anda kepadanya.

Unduh PDF
  1. Sisipkan sedikit humor agar pertanyaan Anda tidak terkesan terlalu serius. Anda bisa mengatakan: [6]
    • “Kamu mau menciumku, ‘kan?”
    • “Aku tahu kamu ingin menciumku saat ini.”
    • “Jika kamu ingin bertanya tentang ciuman, jawabanku adalah ‘ya’.”
7

Tanyakan apa yang ia ingin lakukan.

Unduh PDF
  1. Anda bisa mengajukan pertanyaan yang spesifik atau lebih umum untuk mendapatkan gambaran mengenai apa yang ia ingin lakukan. Anda bisa mengatakan: [7]
    • “Apakah kamu ingin aku menciummu saat ini?”
    • “Apa yang ingin kamu lakukan untuk menutup kencan ini?”
    Iklan
9

Tarik perhatiannya ke bibir Anda.

Unduh PDF
  1. Gunakan balsem bibir atau lipstik saat Anda mengobrol untuk memancing pikirannya. [9]
    • Ini merupakan teknik yang lebih halus untuk memberinya petunjuk bahwa Anda ingin berciuman, dan tidak semua orang bisa memahami pesan tersebut. Anda bisa melanjutkannya dengan pertanyaan yang jelas agar lebih pasti, seperti, “Apakah kamu ingin menciumku?” atau “Bolehkah aku menciummu sekarang?”.
    Iklan
10

Majulah selangkah ke arahnya agar lebih dekat dengannya.

Unduh PDF
  1. Saat Anda ingin berpamitan dengannya, majulah satu langkah lebih dekat untuk memberinya petunjuk bahwa Anda ingin menciumnya. [10]
    • Jika ia tetap menjaga kontak mata dengan Anda dan tidak menjauh, ia pun mungkin mau berciuman dengan Anda.
    • Jika ia menarik diri atau tidak menatap Anda, cobalah mundur.
    • Cara terbaik menghindari kebingungan adalah mengajukan permintaan melalui kata-kata. Jika Anda tidak yakin apa yang ia inginkan, tanyakan saja!
11

Kirimkan ia pesan singkat sebelum Anda menemuinya.

Unduh PDF
  1. Coba kirimkan pesan untuk mengatakan bahwa Anda ingin menciumnya, kemudian amati tanggapannya. Sebagai contoh: [11]
    • “Aku baru membeli lipstik baru. Ingin mencoba rasanya?”
    • “Ah, seandainya saja aku sedang menciummu saat ini.”
    • “Aku ingin menciummu.”
    Iklan

Tips

  • Jika ia menolak permintaan Anda, tidak masalah. Terima jawabannya dengan santai dan berusahalah untuk tidak tersinggung. Akan ada banyak kesempatan lain untuk mencium seseorang!
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 1.036 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan