PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Ada banyak cara untuk memotong kubis. Sebagian resep, terutama yang mengharuskan kubis dipanggang atau dibakar, akan meminta Anda untuk memotong kubis menjadi irisan-irisan. Yang harus Anda lakukan adalah memilih kubis yang benar, tahu cara memotongnya menjadi irisan-irisan, serta menggunakan teknik yang benar untuk memotong kubis bulat maupun panjang.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Sebelum Memulai: Persiapan

PDF download Unduh PDF
  1. Kubis segar dapat dikenali dengan daun yang renyah. Daun varietas bulat harus memadat dan erat, dan hanya sedikit longgar untuk varietas panjang. Selain itu, tidak boleh ada tanda-tanda kecokelatan, dan batangnya akan terlihat segar bukannya kering.
    • Kubis hijau adalah varietas kubis bulat. Daunnya harus memadat dan erat bersama-sama dan bagian luarnya hijau gelap. Daun bagian dalam berwarna hijau pucat.
    • Kubis merah juga varietas kubis bulat, dan daunnya juga harus memadat dan erat. Daun luarnya keras, dan semua daun memiliki warna ungu kemerahan.
    • Kubis savoy juga varietas kubis bulat, tapi daunnya berkerut dan cukup longgar bila dibandingkan dengan kubis hijau dan merah. Daunnya dapat di antara warna hijau tua dan hijau muda.
    • Kubis napa panjang dan kurus, dengan daun yang longgar berwarna hijau pucat.
  2. Gunakan pisau masak baja antikarat yang tajam dengan bilah yang halus dan kokoh..
    • Gunakan hanya pisau baja antikarat. Jangan gunakan pisau yang terbuat dari logam lain, karena bahan kimia alami dalam kubis dapat bereaksi dengan logam lain. Akibatnya, kubis atau pisau dapat berubah menjadi hitam. [1]
  3. Letakkan tisu yang dibasahi di antara talenan dan meja untuk mencegah talenan bergeser..
  4. Pastikan tangan, pisau, dan talenan bersih sebelum Anda memulai.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Memotong Kubis Bulat

PDF download Unduh PDF
  1. Kubis bulat memiliki daun yang memadat dan erat, dan berbentuk bulat. Varietas umum kubis ini termasuk kubis hijau, kubis merah, dan kubis Savoy..
  2. Posisikan kepala kubis di ujung intinya, dan bagi dua secara memanjang dari bagian tengah atas lurus ke bawah dan melalui intinya.
  3. Posisikan masing-masing bagian menghadap bawah lalu potong secara memanjang sekali lagi menjadi dua bagian, sehingga menjadi empat potongan..
    • Anda dapat berhenti di sini, tetapi irisan kubis mungkin masih terlalu lebar untuk digunakan dalam banyak resep masakan.
  4. Balikkan keempat potongan kubis menjadi menghadap atas. Potong irisan di bagian bawah ke dalam inti masing-masing irisan. Namun hanya potong bagian tersebut dari inti, jangan semuanya.
  5. Jika Anda ingin irisan yang lebih kecil, posisikan keempat potongan menghadap bawah, lalu bagi dua secara memanjang, dari ujung atas melalui sisa bagian inti bawah.
    • Ukuran kubis ini biasanya yang disukai. Jika Anda memotong irisan menjadi lebih kecil, kubis bisa pecah.
  6. Bilas dengan lembut setiap irisan kubis di bawah air dingin mengalir. Tiriskan kering di tisu yang bersih..
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Memotong Kubis Panjang dan Kurus

PDF download Unduh PDF
  1. Kubis panjang memiliki daun agak longgar dan agak berbentuk seperti batang. Varietas yang paling umum misalnya kubis napa..
  2. Gunakan tangan untuk mengupas daun yang rusak di atas kepala kubis..
    • Kepala kubis panjang dengan daun longgar memiliki daun luar tebal lebih sedikit daripada kubis kepala bulat. Dengan demikian, Anda hanya perlu membuang daun yang layu, berubah warna, atau rusak.
  3. Tempatkan kepala kubis di bagian sisi, dan bagi dua secara memanjang dari atas kepala melalui inti..
    • Anda tidak perlu membuang bagian inti ketika memotong kubis panjang. Bahkan, sebenarnya bermanfaat apabila irisan tetap memiliki inti. Inti akan menahan daun agar tak terlepas, yang berarti bahwa irisan juga akan tetap utuh.
  4. Balik kedua bagian lebih sehingga sisi potongnya menghadap talenan. Potong dua irisan sekali lagi secara memanjang, sehingga menjadi seperempat bagian..
    • Karena bentuk kubis yang panjang dan kurus, memotong irisan yang lebih kurus daripada ini bisa menyebabkan daun terlepas dari inti.
  5. Anda dapat berhenti setelah memotong kubis menjadi empat bagian, namun jika potongan-potongan ini terlalu panjang, potong dua keempat bagian tadi secara melintang agar panjang setiap irisan terbagi dua.
    • Namun, untuk dicatat bahwa irisan apa pun yang tidak melekat ke inti lebih cenderung untuk terlepas, meskipun tentu saja kubis masih dapat dimakan jika irisannya hancur.
  6. Bilas lembut setiap irisan kubis di bawah air dingin yang mengalir. Tiriskan kubis di atas lapisan tisu yang bersih..
    Iklan

Tips

  • Jika Anda ingin menyimpan kubis setelah dipotong, gosok permukaan kubis yang dipotong dengan perasan lemon untuk mencegahnya berubah warna.
  • Potong kubis hanya jika ingin digunakan. Setelah kepala kubis dipotong, kadar vitamin C di dalamnya akan menurun sedikit cepat. Dengan demikian, satu-satunya cara untuk mendapatkan nutrisi yang optimal dari kepala kubis adalah menggunakannya secepat mungkin.
  • Simpan kubis utuh di dalam lemari es. Kubis hijau dan merah utuh dapat bertahan selama dua minggu, sementara kubis savoy utuh bisa bertahan selama satu minggu. Setelah dipotong, kubis harus dibungkus rapat dalam bungkus plastik, didinginkan, dan digunakan dalam beberapa hari. [4]
Iklan

Hal-hal yang Anda Butuhkan

  • Kubis
  • Talenan
  • Tisu makan
  • Air
  • Sabun
  • Pisau baja antikarat
  • Saringan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 18.572 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan