PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Mungkin hanya ada sedikit yang lebih magis daripada ciuman yang dilakukan dengan sempurna. Sebaliknya, mungkin hanya ada sedikit hal yang lebih tidak menarik dari ciuman yang lengket, basah, dan kasar tanpa irama atau kemahiran. Walaupun untuk menguasai cara berciuman memerlukan banyak latihan dengan orang yang tepat, namun ada beberapa pendekatan yang bisa Anda lakukan untuk menjadi pencium yang lebih baik. Ikuti saran di bawah tentang teknik dasar terkait ciuman hebat dan mengetahui bagaimana Anda bisa meningkatkan kemahiran dalam permainan ciuman.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Mempelajari Teknik

PDF download Unduh PDF
  1. Condongkan badan perlahan untuk membangun antisipasi dramatis. Semakin Anda dan pasangan merasakan gairah untuk berciuman, semakin intens rasanya ketika akhirnya bibir Anda bertemu.
    • Mulai dengan kecupan kecil dan teruskan hingga ke ciuman yang lebih dalam dan intens. Dengan memulai dari ciuman kecil akan lebih mudah bagi Anda untuk perlahan masuk dalam keintiman dengan pasangan.
    • Ambil napas di antara ciuman untuk menatap satu sama lain tanpa menyentuhkan bibir. Anda bisa membiarkan tangan tetap pada pinggul atau bahu pasangan, atau menyapukan tangan pada wajah pasangan dalam belaian lembut. Dengan menatap mata pasangan, Anda dapat menunjukkan padanya bahwa Anda sungguh-sungguh terserap dalam dirinya sebagai seseorang yang unik.
  2. Tidak ada yang lebih buruk daripada ciuman basah berair. Tidak ada. Selain membuat Anda tampak tidak tahu apa yang sedang Anda lakukan, tidak ada yang mau wajahnya dibasahi oleh liur Anda. Baik, mungkin hanya sedikit air liur.
    • Jangan membuka mulut terlalu lebar. Pendekatan mulut lebar bisa membuat Anda melepaskan liur ke wajah pasangan yang berharga.
    • Sering menelan. Jangan lupa menelan kelebihan liur ketika berciuman. Air liur Anda harus dialirkan, tetapi jangan ke wajah pasangan.
  3. Anda perlu membentuk bibir yang bulat mengerucut, tetapi hindari mengerucutkan bibir terlalu kencang. Bila Anda mengerucutkan bibir terlalu kencang dalam wajah mencium yang terlalu maju, bibir akan kehilangan keempukan dan tidak akan nikmat dicium (Untuk wanita: ini sama dengan wajah mencium yang Anda buat ketika memakai lipstik).
  4. Kebanyakan orang yang terbiasa menggunakan tangan kanan akan merasa lebih alami bila memiringkan kepala ke arah kanan, dan orang kidal akan cenderung miring ke kiri. Yang penting adalah Anda dan pasangan memiringkan kepala ke arah yang sama (yaitu, sama-sama ke kanan atau sama-sama ke kiri), yang akan menciptakan efek cermin dan memungkinkan Anda mengunci bibir pasangan.
    • Transisi lancar antara memiringkan kepala ke kanan dan ke kiri. Anda bisa menjadikan ciuman lebih menarik dengan mengubah gerakan dari satu sisi ke sisi lain setiap beberapa ciuman. Transisi harus terjadi pada akhir sebuah ciuman dan permulaan ciuman lain.
    • Jangan terlalu sering menggerakkan kepala dari satu sisi ke sisi lain. Itu akan menciptakan irama kasar dan bisa menyebabkan ketidaknyamanan bagi kedua orang yang terlibat.
  5. Sapukan lidah Anda dengan pelan dan ringan pada bibir bawah, lidah, dan gusi pasangan. Mulai dengan sangat lembut dan kemudian perlahan tingkatkan tekanan dan kecepatan ketika pasangan mulai membalas aksi lidah tersebut.
    • Jangan masukkan keseluruhan lidah Anda dalam mulut pasangan, Anda hanya perlu menggunakan sepertiga bagian depan lidah. Lakukan gerakan menyapu cepat dan pastikan lidah Anda terus bergerak. Membiarkan lidah Anda jatuh lemas dalam mulut pasangan sangat tidak seksi.
    • Di sinilah ciuman bisa menjadi sangat basah. Pastikan Anda sering menelan untuk menghindari terlalu banyak liur terbentuk di mulut dan tumpah ke mulut pasangan. Ada batasan tipis antara seksi dan basah.
  6. Tarik bibir Anda sesekali untuk memberi jarak antara Anda dan pasangan kemudian tatap mata satu sama lain. Berhenti sebentar-sebentar dapat membuat ciuman jauh lebih intens begitu Anda mempertemukan bibir kembali. Ditambah lagi, tidak ada cara yang lebih baik untuk menunjukkan pada seseorang bahwa Anda benar-benar memberi perhatian selain menatap ke dalam mata mereka dengan lembut.
  7. Cobalah kombinasi menggigit/mengisap/mencium/menjilat untuk membuat ciuman tetap segar dan menarik.
    • Cobalah gerakan "menyedot". Cium bibir atas pasangan sementara pasangan menggigit dan mengisap bibir bawah Anda, bergantian. [1]
    • Sela ciuman Anda dengan gigitan kecil. Gigitan sensual pada bibir bawah pasangan dapat mengganggu irama ciuman dalam cara yang bagus. Hati-hati untuk tidak menggigit bibirnya terlalu keras, Anda tidak sedang mencoba memakan wajahnya.
    • Campur kecupan kecil dan ciuman yang lebih dalam dan lebih bergairah. Ini akan menambah variasi dan memungkinkan Anda beristirahat di antara sesi ciuman yan intens.
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menggunakan Seluruh Tubuh

PDF download Unduh PDF
  1. Ciuman tidak hanya tentang memerhatikan apa yang dilakukan bibir Anda dan bibir pasangan. Seluruh tubuh Anda harus terlibat dalam aksi ciuman untuk mencapai pengalaman yang paling sensual dan nikmat. Cara pasangan menggerakkan tubuhnya ketika berciuman memberitahu banyak tentang apa yang dia rasakan dan pikirkan mengenai ciuman Anda.
    • Tanda-tanda positif yang dicari: Pasangan menarik Anda lebih dekat, meremas Anda dengan tangannya, mencium dan membelai dengan desakan intens, terpecah dalam senyum dan cekikikan acak, atau sering mendesah. Bila Anda memerhatikan pasangan bereaksi secara khusus pada aksi tertentu, pastikan Anda mencatatnya. Pasangan akan menghargai perhatian dan pasti menyadari bahwa Anda membuat usaha mengesankan untuk memahami apa yang membuat mereka senang.
    • Tanda-tandan negatif yang dicari: Pasangan menarik dirinya menjauh, tidak menyentuh Anda sama sekali dengan tangannya, hampir tidak menggerakkan bibir atau berusaha menutup bibir sebisa mungkin untuk memaksa Anda berhenti.
  2. Pijatan ringan pada area sensitif ini bisa sangat membangkitkan gairah. Usapkan jari-jari Anda dengan ringan dan gerakkan ibu jari Anda dengan lembut dalam gerakan menyapu pada area tersebut.
  3. Anda bisa sedikit lebih kasar pada area ini. Gerakan meremas kencang pada tubuh pasangan akan mengirimkan rasa menggigil ke seluruh tubuhnya. Bila Anda berani, remas kecil pantatnya. Anda akan bisa mengetahui di mana dia senang disentuh dari bahasa tubuhnya.
  4. Gerakkan jari-jari dan/atau ibu jari Anda dengan lembut bolak-balik dalam gerakan berayun untuk menunjukkan padanya bahwa Anda ada di sana.
    • Meskipun wanita umumnya meletakkan tangan mereka di bahu pria dan pria umumnya melingkarkan tangan mereka di pinggang wanita, secara praktis posisi Anda akan tergantung pada perbedaan tinggi badan antara Anda dan pasangan.
    • Artinya, posisi meletakkan tangan tidak begitu penting, yang paling penting adalah penghargaan atas satu sama lain.
  5. Kemudian lanjutkan dengan ciuman. Momen singkat penghargaan visual ditambah dengan sentuhan ringan dapat sangat menyenangkan.
  6. Tarikan ringan ini sebenarnya mengatakan "Aku menginginkanmu."
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menghindari Bau Napas

PDF download Unduh PDF
  1. Mulut kering bisa menyebabkan bau napas dan bibir lengket. Pastikan Anda minum cukup air setiap hari untuk meyakinkan bibir Anda lembut dan napas Anda bisa dicium. [2]
  2. Lebih penting lagi, jangan ajak pasangan berkencan ke restoran yang menyajikan makanan pemicu bau napas. Beberapa makanan pemicu yang umum adalah:
    • Bawang putih
    • Bawang merah
    • Tuna atau sarden
    • Makanan pedas
    • Kopi
    • Alkohol [3]
  3. Meskipun informasi ini sudah diketahui banyak orang, tetapi ada beberapa orang yang lalai menerima premis dasar kebersihan tubuh. Pastikan Anda menggosok gigi dan menggunakan benang gigi untuk menghilangkan bakteri yang menumpuk di mulut. Bakteri menyebabkan bau napas. Bilas dengan obat kumur untuk kesegaran tambahan.
  4. Khususnya setelah mengkonsumsi makanan apa pun, pastikan Anda memakan permen atau mengunyah permen karet sebelum mencium seseorang. Bila Anda memilih permen karet, pastikan Anda membuangnya sebelum mulai mencium. Pasangan Anda tidak ingin makan permen karet bekas, dan permen karet juga bisa membuat Anda tersedak ketika berciuman.
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Mempersiapkan Bibir

PDF download Unduh PDF
  1. Pelembap bibir, terutama produk yang mengandung shea butter atau berbagai minyak hidrasi lain, bagus untuk merawat bibir kering. Meskipun umumnya Anda tidak memiliki masalah dengan bibir kering, pelembap bibir tetap bisa membuat bibir Anda lebih mengundang.
    • Meskipun mungkin terasa enak, hindari pelembap bibir dengan aroma, rasa, dan/atau warna buatan. Zat aditif ini dapat membuat bibir kering.
    • Merek umum pelembap bibir alami di antaranya: Burt's Bees, Carmex, Chapstick, C.O. Bigelow, Nivea, Softlips, EOS, dan Banana Boat.
    • Tepat sebelum Anda mencium pasangan, pakai pelembap bibir berbahan dasar mentol. Mentol mengaktifkan reseptor dingin tubuh, dan ketika Anda membuat kontak dengan pasangan, Anda dan pasangan akan merasakan sensasi geli di seluruh tubuh. [4]
    • Pakai pelembap bibir yang sedikitnya mengandung SPF 15 ketika di luar ruangan untuk melindungi bibir dari sinar UV berbahaya.
  2. Anda bisa membuat scrub eksfoliasi menggunakan gula atau gula merah dan cairan tambahan. Minyak zaitun, minyak kelapa, dan madu dapat digunakan sebagai tambahan scrub gula.
    • Anda bisa memakai banyak lapisan scrub pada bibir dan gosok dalam gerakan melingkar kecil menggunakan sikat gigi untuk eksfoliasi ekstra.
    • Pastikan Anda tidak menggosok terlalu keras, Anda hanya ingin mengangkat kulit mati, tidak membuat kulit lecet.
  3. Vitamin B, C, dan asam lemak omega-3 sangat sehat untuk kulit Anda. Pastikan Anda mendapat cukup vitamin penting ini untuk menjaga bibir tetap lembut dan sehat.

Tips

  • Tutup mata ketika berciuman. Mata yang terbuka bisa menakutkan.
  • Coba tidak terlalu dipikirkan, ikuti arus saja.
  • Fokus pada momen itu. Jangan biarkan pikiran Anda mengembara ketika berciuman.
  • Jangan memakai lipstik sebelum Anda mencium seorang pria. Para pria biasanya tidak suka wajah mereka dinodai lipstik.
  • Pakai pelembap bibir dengan rasa enak sebelum berciuman.
  • Jangan terlalu dipikirkan, kalau tidak itu akan merusak momen.

Peringatan

  • Jangan buka mulut terlalu lebar.
  • Jangan bernapas melalui mulut ketika berciuman, bernapaslah lewat hidung.
  • Jangan pilih restoran dengan makanan bau dan pedas untuk kencan bila Anda berencana mencium pasangan.
  • Hati-hati menggunakan seluruh tubuh ketika mencium seseorang, semua dapat meningkat ke arah sesuatu yang seksual dengan cukup cepat. Jika Anda siap melakukannya, pastikan Anda mengambil pencegahan yang diperlukan.
  • Jangan menggigit atau mencengkeram pasangan terlalu kencang ketika berciuman. Ini bisa merusak suasana, dan bisa menyakiti!

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 444.729 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?