Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini mengajarkan cara mengganti tema ( themes ) di Nintendo Switch. Anda bisa memilih tema antara putih biasa atau hitam biasa dalam menu System Settings . Untuk sekarang, Nintendo tidak menawarkan opsi membeli atau mengunduh tema tambahan untuk Nintendo Switch. Fitur ini kemungkinan akan ditambahkan di waktu mendatang.
Langkah
-
Nyalakan Nintendo Switch. Tekan tombol daya Nintendo Switch di pojok kiri atas konsol untuk menyalakan dayanya. Tombol ini berbentuk bulat dengan ikon lingkaran di dalamnya, dan berada di sebelah tombol volume di sisi kiri.
-
Tekan tombol Home (beranda). Tombol Home ini menyerupai rumah di kanan pengontrol joy-con kanan. Anda akan dibawa ke layar beranda.
-
Pilih ikon roda gigi. Ikon yang menyerupai roda gigi di pada layar beranda Nintendo Switch di menu System Settings .
- Untuk memilih opsi di Nintendo Switch, ketuk dua kali di layar atau gunakan pengontrol joy-con kiri untuk mengarahkan kursor dan menekan A di joy-con kanan untuk memilihnya.
-
Pilih Themes . Inilah opsi kesebelas di menu System Settings . Semua opsi dalam menu System Settings ditampilkan di bilah sisi kiri.
-
Pilih Basic White atau Basic Black . Saat ini, hanya dua tema tersebut yang tersedia bagi Nintendo Switch. Opsi membeli dan mengunduh tema-tema kemungkinan akan ditambahkan di waktu mendatang. Terus jaga keterkinian sistem Anda dan pantau berita ketika Anda memulai konsol untuk mengetahui pembaruan dan berita Nintendo terkini.Iklan
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 3.837 kali.
Iklan