Unduh PDF
Unduh PDF
Artikel wikiHow ini akan mengajarkan kepada Anda cara memasukkan konten dan/atau tautan ke dokumen lain ke dokumen Microsoft Word pada komputer Windows atau Mac. [1] X Teliti sumber
Langkah
-
Buka dokumen Microsoft Word. Klik dua kali ikon aplikasi yang memuat atau berbentuk huruf “ W ” berwarna biru. Setelah itu, klik menu “ File ” di bagian atas layar dan pilih “ Open… ”.
- Untuk membuat dokumen baru, klik “ New ” pada menu “ File ”.
-
Klik bagian dokumen yang Anda ingin tambahi berkas.
-
Klik tab Insert . Tab ini berada di bagian atas jendela.
-
Klik di samping Object . Opsi ini berada pada kelompok menu “ Text ”, di sisi kanan bilah peralatan di bagian atas jendela Word.
- Pada komputer Mac, klik “ Text ” untuk memperluas kelompok menu.
-
Pilih jenis berkas yang Anda ingin tambahkan ke dokumen.
- Klik “ Object…
” untuk memasukkan dokumen PDF, gambar, atau berkas nonteks lain ke dokumen Word. Setelah itu, pilih “ From File…
” di sisi kiri kotak dialog yang dimuat.
- Jika Anda ingin menyisipkan tautan dan/atau ikon berkas, dan bukan dokumen secara keseluruhan, klik “ Options ” di sisi kiri kotak dialog dan centang kotak “ Link to File ” dan/atau “ Display as Icon ”.
- Klik “ Text from File… ” untuk memasukkan teks dari dokumen Word atau berkas teks lain ke dokumen Word yang disunting saat ini.
- Klik “ Object…
” untuk memasukkan dokumen PDF, gambar, atau berkas nonteks lain ke dokumen Word. Setelah itu, pilih “ From File…
” di sisi kiri kotak dialog yang dimuat.
-
Pilih berkas yang Anda ingin masukkan.
-
Klik OK . Konten berkas, ikon tautan, atau teks berkas akan ditambahkan ke dokumen Word setelahnya.Iklan
Referensi
Iklan