Unduh PDF Unduh PDF

Berkas ( file ) RAR adalah arsip terkompresi yang dapat berisi ratusan berkas. RAR sangat populer karena besarnya ukuran berkas yang dapat dimampatkan, serta enkripsi bawaannya yang ampuh. Hanya dengan beberapa klik, Anda dapat mengenkripsi dan menambahkan kata sandi pelindung pada arsip RAR apa saja. Tanpa kata sandi yang benar, pengguna yang tidak berhak bahkan tidak akan bisa melihat nama-nama berkas yang ada di dalamnya.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Windows

Unduh PDF
  1. Program ini memungkinkan Anda untuk membuat arsip RAR yang dapat dilindungi dengan kata sandi. WinRAR bukan program gratis, tetapi Anda dapat menggunakan versi percobaan ( trial ) selama 40 hari sebelum Anda harus membelinya jika tetap ingin menggunakannya. Anda dapat mengunduh WinRAR dari rarlab.com/download.htm .
  2. Ada beberapa cara berbeda yang dapat Anda lakukan:
    • Buka jendela WinRAR kemudian telusuri berkas yang ingin Anda tambahkan. Pilih semua berkas, kemudian klik tombol "Add".
    • Pilih semua berkas yang ingin Anda arsipkan di Windows. Klik kanan pada berkas yang Anda pilih dan pilih "Add to archive...".
  3. Secara default , berkasnya akan diberi nama yang sama dengan nama folder tempat berkas tersebut berada.
  4. Set password... . Ini berada di tab General di jendela "Archive name and parameters" yang muncul ketika Anda membuat arsip baru.
  5. Masukkan kata sandi sekali lagi untuk mengonfirmasi. Anda dapat mencentang kotak "Show password" untuk melihat karakter yang Anda ketikkan.
  6. Ini akan memastikan bahwa tidak seorang pun yang dapat melihat nama-nama berkas yang ada di dalam berkas RAR tersebut sampai mereka telah berhasil memasukkan kata sandinya.
  7. OK untuk menyimpan kata sandi Anda. Klik OK di jendela "Archive name and parameters" untuk membuat berkas RAR baru.
  8. Setelah berkas RAR dibuat, Anda dapat mengeklik dua kali berkas tersebut untuk mengujinya. Ketika mencoba untuk mengekstraknya, Anda akan diminta untuk memasukkan kata sandi yang Anda buat.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Mac

Unduh PDF
  1. Ini adalah program arsip ringan yang dapat membuat berkas RAR sederhana. Ini tidak sebagus WinRAR di Windows karena format RAR dikembangkan oleh RARLAB, perusahaan pembuat WinRAR.
    • WinRAR juga memiliki versi Mac, tetapi masih dalam tahap beta dan hanya mendukung Terminal. Anda dapat mengunduhnya dari rarlab.com/download.htm . Jangan memilih opsi "Get WinRAR FREE with TrialPay". Tindakan ini akan mencoba memasang adware di komputer Anda.
  2. Sebuah jendela akan muncul yang memungkinkan Anda untuk menambahkan berkas ke berkas RAR yang baru.
  3. Anda dapat menyeret dan melepaskan berkas apa pun yang Anda inginkan ke dalam jendela SimplyRAR untuk menambahkannya ke daftar berkas yang akan dimampatkan dan diarsipkan.
  4. Ini akan memberi tahu SimplyRAR bahwa Anda ingin menambahkan kata sandi ketika berkas RAR tersebut dibuat.
  5. Setelah mencentang kotaknya, Anda akan diminta untuk membuat kata sandi. Anda harus memasukkannya dua kali agar dapat menggunakannya.
  6. Anda akan diminta untuk menamai berkas tersebut dan memilih tempat penyimpanan yang Anda inginkan.
    • Catatan: Tidak seperti WinRAR, Anda tidak diberi opsi untuk mengenkripsi nama berkas ketika menambahkan kata sandi untuk melindungi berkas RAR.
  7. Setelah berkas RAR dibuat, Anda dapat mengeklik dua kali berkas tersebut untuk mengujinya. Ketika mencoba untuk mengekstraknya, Anda akan diminta untuk memasukkan kata sandi yang Anda buat.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 21.114 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan