PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Alasan utama menambahkan serat pada menu diet anjing adalah untuk mendorong anjing buang air besar dengan baik dan teratur. Selain itu, tergantung pada tipenya, serat juga akan meringankan sembelit dan diare. Beberapa diet memiliki serat yang banyak untuk mengganti kalori sehingga anjing merasa lebih kenyang dan membantunya menurunkan berat badan. Ada berbagai cara menambahkan serat ke menu diet anjing, mulai dari suplemen yang dijual bebas, sampai memasukkan makanan sehat untuk manusia ke menu makan anjing.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Mengevaluasi Kebutuhan Tambahan Serat untuk Anjing Anda

PDF download Unduh PDF
  1. Banyak makanan anjing yang telah memliki kandungan serat yang cukup. Kemasan makanan anjing biasanya memiliki Guaranteed Analysis yang mencantumkan konsentrasi serat kasar maksimal yang terkandung di dalam makanan. Sebagian besar makanan anjing memiliki 5% serat kasar dan jumlah ini biasanya cukup untuk anjing normal yang sehat. [1]
  2. Jika anjing mengalami sembelit atau diare, mungkin penyakit tersebut diakibatkan virus perut, parasit, penyakit perut dan usus lain, atau ketegangan akibat pembesaran prostat atau banyaknya sumbatan pada saluran pembuangan kotoran. [2] Perhatikan anjing Anda untuk melihat apakah gejala penyakit tidak sembuh dalam dua hari.
  3. Gejala sembelit bisa tumpang tindih dengan gejala sumbatan saluran kemih, yang merupakan hal serius. Jika hewan peliharaan menegang berulang kali, sebaiknya segera kunjungi dokter hewan. Minta dokter untuk melakukan pemeriksaan rektal pada anjing Anda. Jika masalah utama pada anjing terkait pada diet dan pencernaan, dokter hewan akan menyarankan pemberian suplemen serat.
    KIAT PAKAR

    Brian Bourquin, DVM

    Dokter Hewan dan Pemilik Boston Veterinary Clinic
    Brian Bourquin, atau yang lebih dikenal sebagai “Dr. B” oleh pelanggannya, adalah dokter hewan dan pemilik Boston Veterinary Clinic, klinik perawatan kesehatan hewan peliharaan dan veteriner yang berlokasi di dua tempat, yaitu South End/Bay Village dan Brookline, Massachusetts. Spesialisasi Boston Veterinary Clinic adalah perawatan veteriner primer, termasuk juga perawatan kesehatan dan pencegahan, perawatan penyakit dan darurat, operasi jaringan lunak, dan kesehatan gigi. Klinik ini juga menyediakan layanan khusus untuk menangani perilaku, nutrisi, terapi manajemen rasa sakit alternatif menggunakan akupunktur, dan perawatan terapi laser. Boston Veterinary Clinic adalah rumah sakit terakreditasi AAHA (American Animal Hospital Association) serta klink besertifikasi Fear Free pertama dan satu-satunya di Boston. Brian memiliki pengalaman lebih dari 19 tahun di bidang veteriner dan memperoleh gelar dokter hewan dari Cornell University.
    Brian Bourquin, DVM
    Dokter Hewan dan Pemilik Boston Veterinary Clinic

    Pakar Kami Sependapat: Jika Anda mempertimbangkan memberikan serat kepada anjing untuk mengatasi tinja yang encer atau diare, bawalah anjing tersebut ke dokter hewan terlebih dahulu. Sebagian besar produk makanan fortifikasi mengandung serat yang dibutuhkan anjing. Jadi, masalahnya mungkin sesuatu seperti parasit internal, alergi makanan, atau hal yang lebih serius seperti pankreatitis.

    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Menambahkan Serat ke Menu Diet Anjing

PDF download Unduh PDF
  1. Anjing kecil hanya perlu 1 sendok makan labu tiap waktu makan. Anjing besar yang beratnya sekitar 22,7 kg atau lebih boleh diberikan ¼ cangkir (236,58 ml) labu per waktu makan. [3]
    • Hati-hati saat membeli karena daging labu kalengan berbeda dengan campuran pai labu yang mengandung bahan tambahan dan gula yang tidak sehat untuk anjing. [4]
  2. Buncis hijau segar adalah sumber tambahan serat untuk anjing. Persiapkan buncis hijau dengan mengukusnya sebentar di microwave , lalu biarkan sampai dingin. Potong kecil-kecil, lalu campurkan dengan makanan anjing Anda.
    • Buncis hijau mentah lebih sulit dicerna sehingga anjing tidak akan menyerap semua nutrisi dari buncis. Tetapi, buncis mentah cukup baik digunakan sebagai camilan saat bermain atau latihan.
  3. Satu ubi jalar berukuran sedang mengandung 3 gram serat. Kupas ubi terlebih dahulu dan potong kecil-kecil sebelum diberikan kepada anjing. Masukkan potongan ubi ke dalam wadah yang dangkal, berikan sedikit air, tutup dengan plastik pembungkus, dan kukus di dalam microwave sampai bisa ditusuk garpu dengan mudah. Hancurkan ubi dengan garpu, lalu sertakan 1-3 sendok makan ubi ke dalam menu makan anjing.
  4. Perlu diingat, sayur-sayuran juga akan memberikan nutrisi lain, termasuk potasium. Nutrisi-nutrisi ini mungkin tidak akan memberi manfaat kepada anjing terutama jika anjing memiliki penyakit, seperti sakit ginjal. Dokter hewan akan menentukan sayuran-sayuran yang boleh diberikan kepada anjing berdasarkan kondisi kesehatannya.
  5. Gandum asli merupakan makanan yang ideal dan murah untuk memenuhi kebutuhan serat anjing. Sebagian produk ini mungkin juga mengandung vitamin dan suplemen lain. Pastikan untuk memeriksa semua daftar kandungan nutrisi sebelum membeli makanan olahan yang dijual bebas.
  6. Anda bisa menggunakan Metamucil atau bahan tambahan serat OTC lain selama beberapa hari untuk menyembuhkan anjing dari sembelit. [5] Taburkan bahan ini ke makanan anjing supaya buang air besar anjing kembali normal. Untuk anjing kecil, gunakan sebanyak ½ sendok teh per waktu makan. Sedangkan untuk anjing yang sangat besar, berikan sampai 2 sendok makan per waktu makan. Campurkan dengan sedikit air supaya bahan bercampur dengan makanan.
    • Jangan gunakan lebih dari dua hari supaya anjing tidak menderita diare.
  7. Anda bisa mengganti makanan anjing saat ini dengan makanan diet yang mengandung serat lebih tinggi (atau makanan yang sesuai resep dokter seperti Hill’s w/d, Royal Canin GI Fiber Response, atau Purina DCO) sehingga serat bisa ditambahkan tanpa merepotkan Anda. Anda mungkin harus membeli makanan ini dari dokter atau cukup minta resep pembeliannya.
  8. ‘Serat’ adalah istilah yang merujuk ke berbagai jenis polisakarida dan tidak semua serat diciptakan sama. Jenis serat yang berbeda akan menghasilkan efek yang berbeda pula pada penyerapan air, pencernaan, dan fermentasi di dalam usus. Hal ini dapat mengakibatkan efek samping seperti perut kembung atau diare. [6] Jika efek samping ini terjadi pada anjing Anda, gantilah jenis serat atau kurangi porsi yang diberikan.
    • Penggunaan serat yang banyak untuk tujuan menurunkan berat badan anjing memiliki efek yang berbahaya akibat pencairan nutrisi-nutrisi penting, kalori dan penurunan jumlah mineral yang diserap tubuh.
    Iklan

Tips

  • Periksa makanan anjing Anda untuk melihat banyaknya kandungan serat dalam tiap waktu makan. Makanan yang dibuat dari nasi, kentang, dan jagung mengandung lebih sedikit serat dibandingkan makanan dari gandum asli, termasuk jelai, dan dedak. Semakin sedikit kandungan bahan pada daftar komposisi makanan, semakin sedikit pula kontribusi nutrisinya kepada anjing.
Iklan

Peringatan

  • Jangan coba obat rumahan tanpa berkonsultasi dengan dokter hewan terlebih dahulu. Jika anjing Anda memiliki masalah buang air besar, seorang profesional yang dilatih secara medis akan bisa mengenali penyakitnya dan menentukan tindakan yang perlu dilakukan untuk mencegah sembelit pada anjing.
Iklan

Referensi

  1. Mark Morris Institute, Small Animal Clinical Nutrition, 4th ed. Marceline: Walsworth, 2000. Print.
  2. Washabau, R; Day, M. J.: Canine and Feline Gastroenterology Ed 1 St. Louis, Elsevier, 2013 p 109
  3. Mark Morris Institute, Small Animal Clinical Nutrition, 4th ed. Marceline: Walsworth, 2000. Print.
  4. http://www.vetinfo.com/dog-fiber-recommendations.html
  5. http://www.drsfostersmith.com/pic/article.cfm?dept_id=0&siteid=12&acatid=284&aid=460
  6. http://www.vetinfo.com/dog-fiber-recommendations.html

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 9.511 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan