Unduh PDF Unduh PDF

Kehidupan lajang tidak cocok untuk semua orang. Apakah Anda ingin menggenggam tangan seseorang? Mencium wangi parfum saat memeluknya? Jika Anda ingin memiliki pacar namun sulit mendapatkannya, bacalah artikel ini untuk mengetahui beberapa tips menemukan cinta sejati Anda (seseorang yang bisa memberikan pelukan yang hangat).

Bagian 1
Bagian 1 dari 5:

Mencari Lelaki yang Baik

Unduh PDF
  1. Sebelum memiliki pacar, Anda harus bertemu beberapa lelaki. Anda bisa mencoba berhubungan dengan seorang lelaki yang sudah Anda kenal atau Anda bisa keluar dan mencari yang baru. Ini sangat mudah dan menyenangkan, jadi jangan takut! Pastikan saat bertemu dengan lelaki baru, Anda tidak berpura-pura menjadi orang lain. Jadilah diri Anda sendiri!
    • Bergabung dengan klub, community class, atau activity group. Anda bisa melakukan olahraga yang Anda sukai, mengikuti kelas seni di community center lokal, atau bergabung dengan study group. Temukan sesuatu yang menarik perhatian Anda dan Anda akan bertemu dengan orang-orang yang memiliki sesuatu yang sama agar Anda memiliki sesuatu yang dapat menjadi topik pembicaraan.
    • Pergi ke klub (klub dewasa atau semua umur, tergantung Anda) dan berbincanglah dengan orang baru disana. Yang penting berhati-hatilah dan gunakan akal sehat.
    • Temukan grup di internet yang Anda sukai. Bisa jadi sebuah fan forum untuk sebuah pertunjukan atau aktifitas yang Anda sukai atau mungkin permainan video multiplayer yang menyenangkan. Namun, pastikan Anda tidak berbagi detail pribadi Anda pada orang yang tidak dikenal.
  2. Saat Anda bertemu dengan seseorang, berbincanglah sejenak sebelum memutuskan apakah dia berpotensi menjadi pacar baru Anda. Anda tidak bisa menilai seseorang hanya berdasarkan penampilannya. Cobalah untuk berpikir apakah dia cocok memiliki hubungan dengan Anda.
    • Apakah dia lucu? Pintar? Baik? Putuskan apa yang terpenting bagi Anda dan pikirkan hal ini saat pertama berbincang dengannya. Jika ia sangat berbeda dengan apa yang Anda inginkan, tidak akan cocok walaupun ia berpenampilan menarik.
  3. Jika ia sudah memiliki pacar, tinggalkan karena Anda dapat bayangkan bagaimana perasaan wanita itu. Ini akan membantu Anda, dia, dan pacarnya. Anda tidak menginginkan seseorang untuk melakukan itu kepada Anda, jadi jangan lakukan itu pada mereka.
  4. Tanya mengenai pribadi lelaki ini. Jika temannya, apalagi teman wanitanya, merasa senang jika ia memiliki hubungan, itu pertanda baik. Tanya teman yang Anda berdua kenal mengenai pendapat mereka dan coba untuk mengenal teman dan rekan kerjanya juga.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 5:

Membangun Persahabatan

Unduh PDF
  1. Jangan terburu-buru dengannya, namun ingat jika ia tidak tertarik pada diri Anda yang sebenarnya jangan menghabiskan waktu untuk mendapatkannya. Temukan orang lain untuk menjadi pacar Anda. Jangan berharap ia akan langsung menjadi pacar Anda – seringlah menghabiskan waktu bersama. Bertemulah sesekali sebagai permulaan, kemudian mulailah bertemu lebih sering jika hubungan kalian lancar. [1]
    • Biasanya, jika Anda sangat cocok, Anda akan lebih sering bertemu. Jangan menjadi perempuan yang terlalu menginginkannya, Anda tidak perlu memikirkan apakah ia akan menjadi suami Anda dalam waktu seminggu setelah bertemu dengannya.
  2. Hal ini sangat penting terlebih jika sering didekati orang lain. Tampak sedikit menonjol memang penting, tetapi jangan mengubah diri sendiri. Yang penting, jangan mendekatinya hanya karena penampilannya. Tunjukkan ketertarikan Anda kepadanya sebagai pribadi yang unik dan tunjukkan bahwa Anda juga demikian.
    • Tunjukkan sisi terbaik diri Anda! Biarkan dia mengenal Anda lebih jauh. Tentukan batasannya (lelaki yang layak menjadi pacar Anda tentu akan menyetujuinya), tetapi jangan takut mencoba hal-hal baru. Apakah dia menggemari grup musik yang belum pernah Anda dengar sebelumnya? Cobalah mendengar musik mereka, Anda mungkin juga menyukainya. Jika Anda berusaha dan memberikan pendapat yang tulus, meskipun berbeda darinya, paling tidak ini bisa menjadi bahan pembicaraan kalian berdua.
  3. Jadilah orang yang mudah didekati . Jangan menutup diri Anda. Luangkan waktu untuknya saat Anda Anda tidak sibuk, dan beri tahu padanya bahwa ia boleh bertemu dengan Anda. Tersenyumlah dan berikan kontak mata. Jangan terlihat menakutkan, anti-sosial, atau marah. Ini akan membuatnya merasa Anda tidak ingin berinteraksi dan terintimidasi.
    • Beri tahu padanya bahwa ada kursi kosong jika ia ingin bertemu Anda untuk makan siang.
    • Tersenyum dan lambaikan tangan padanya jika Anda melihatnya di seberang ruangan atau berbincang dengan kawan.
    • Bersikap ramah pada semua orang. Tunjukkan padanya bahwa Anda tipe orang yang berteman dengan siapa saja dan mudah diajak bicara. Bersikap ramah pada orang lain, puji mereka, jangan berlaku tidak sopan, dan tunjukkan bahwa Anda tidak akan menggigitnya jika ia mencoba berbicara pada Anda.
  4. Sangat penting untuk berinteraksi dengannya. Bicaralah padanya jika Anda berpapasan dan temukan alasan untuk lebih sering berbincang. Semakin sering Anda berbicara, Anda akan semakin dekat dan ini cara yang baik untuk membangun persahabatan yang bisa menjadi sesuatu yang lebih.
  5. Saat Anda membangun pertemanan, pastikan Anda menjadi teman yang baik. Jadilah seseorang yang mendukungnya dan menyenangkan. Jadilah seseorang yang bisa ia percaya dan kagumi. Kebanyakan lelaki berhubungan dengan seseorang yang memiliki kesamaan yang banyak dengannya, tidak hanya untuk sekedar memiliki hubungan. Menjadi teman dekatnya membuat Anda mudah untuk berinteraksi dengannya dan ia bisa melihat apa yang bisa ia dapatkan dengan sering bersama Anda.
  6. Kenal siapa dia sebenarnya. Ini akan membantu Anda memutuskan apakah Anda bisa menaruh perasaan padanya. Anda tidak harus menyukai semua yang ada padanya, tapi Anda harus menerima dan tidak mengkritik perbedaan yang Anda miliki dengannya. Anda tidak bisa merubah seseorang, jadi sangat penting untuk menyukai ia apa adanya.
    • Berbincang mengenai politik, agama, masa kecil, dan keluarga, juga pengalaman sekolah dan harapan masa depan akan membantu anda mengenalinya lebih jauh. Berhati-hatilah. Jangan berlebihan dalam berbicara mengenai politik dan agama karena Anda dapat terkesan sombong atau tidak sopan. Tunjukkan bahwa Anda tertarik dengan kehidupan pribadinya, tetapi jangan mencampurinya.
  7. Menyukai beberapa hal yang sama sangat penting (agar Anda memiliki koneksi) tetapi memiliki beberapa perbedaan juga baik (agar Anda bisa saling menantang dan memperluas pengetahuan). Bicarakan dan temukan kesamaan Anda dengannya.
  8. Cari tahu apakah dia tertarik untuk menjalin hubungan. Mungkin saja ia sudah tertarik pada orang lain. Mungkin ia baru saja putus cinta dan tidak ingin menjalani hubungan lagi untuk saat ini. Anda harus menghargai dirinya, perasaannya, dan situasinya dengan tidak memaksanya jika ia tidak ingin memiliki hubungan.
    • Ini mungkin sulit diketahui jika Anda tidak bertanya langsung. Cobalah untuk bertanya pada orang di sekitarnya. Teman yang Anda berdua kenal mungkin memiliki informasi lebih. Temannya mungkin mau membantu, jika mereka ingin dia memiliki hubungan dan mereka menyukai Anda.
    • Terima kemungkinan untuk berteman saja dengannya. Laki-laki juga bisa menjadi teman yang baik!
    • Merayu/menggoda lelaki yang menarik untuk Anda memang penting. Namun, jangan menggoda semua lelaki jika Anda hanya tertarik pada beberapa orang. Anda justru bisa memberikan sinyal yang membingungkan.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 5:

Membuatnya Jatuh Cinta

Unduh PDF
  1. Semua orang ingin bersama orang yang bisa membuatnya menjadi pribadi yang lebih baik. Ini membuat kita merasa senang dengan diri sendiri dan kita bisa menjadi orang yang baik jika kita mencoba. Buat lelaki ini menjadi versi terbaik dirinya dengan memberi semangat padanya untuk melakukan hal yang ia senangi dan memberi ruang padanya untuk melakukannya.
    • Ingat: jangan merendahkannya, memaksa saran atau bantuan, atau mencoba untuk merubahnya menjadi seseorang yang Anda inginkan. Membantunya menjadi yang terbaik maksudnya adalah membantunya dalam perubahan yang ia inginkan dalam hidupnya, bukan merubahnya menjadi apa yang Anda inginkan.
  2. Jangan mengkritik dengan kasar jika ia melakukan hal yang tidak baik atau salah. Ini akan membuatnya merasa buruk dan ia akan merasa malu dengan Anda. Jika ia melakukan hal yang tidak Anda sukai, tunjukkan cara yang lebih baik. Anda boleh memberitahu padanya jika Anda tidak menyukai sesuatu yang ia lakukan, tapi jangan kasar atau mengatur dan bantu ia menemukan jalan yang baik untuk berubah.
    • Jika nilainya rendah dan ia kesulitan di sekolah, luangkan waktu untuk belajar bersama dan ajari ia dalam mata pelajaran yang Anda kuasai. Jangan kerjakan tugasnya, tapi bantu ia untuk mengerjakannya sendiri dan mengembangkan kebiasaan belajar yang baik.
    • Jika ia kesulitan dalam pekerjaannya atau mencari pekerjaan, bantu ia dengan menunjukkan pentingnya bekerja dengan baik atau bantu ia mencari pekerjaan. Ajak ia ke workshop atau seminar mengenai menulis atau membuat resume, bicarakan padanya tentang cara agar ia bisa lebih menikmati pekerjaannya, atau bantu ia mencari pekerjaan yang akan ia senangi setiap hari.
    • Sangat penting untuk tidak mengkritiknya di depan umum atau di depan teman dan keluarganya.
  3. Tunjukkan kepadanya bahwa Anda lebih baik saat berasa di dekatnya. Seperti keinginan Anda agar ia merasa lebih baik bersama Anda, ia juga memiliki keinginan yang sama. Lakukan hal yang Anda sukai dan buatlah ia merasa sebagai bagian di dalamnya. Minta saran darinya dalam mengubah hal yang tidak Anda sukai tentand diri Anda.
    • Namun, berhati-hatilah agar ia tidak meminta Anda mengubah diri sendiri seperti yang tidak seharusnya. Jika Anda khawatir, cobalah minta pendapat teman-teman Anda.
  4. Tunjukkan bahwa Anda mandiri secara mental dan fisikal. Ia tidak perlu melakukan semua hal untuk Anda (walaupun ia seharusnya merasa bahwa ia terkadang bisa membantu Anda) dan bahwa Anda memiliki pemikiran Anda sendiri.Ia akan melihat Anda sebagai seseorang yang berkembang dan menarik serta memiliki standar. Ia menginginkan kekasih, bukan boneka.
    • Jangan takut untuk jujur tentang hal yang Anda suka dan tidak suka. Berikan pendapat Anda padanya dan jangan setuju pada semua yang ia katakan.
  5. Jangan buat ia merasa bahwa ia harus selalu bersama Anda. Jangan selalu datang padanya pada akhir pekan atau Jum’at malam. Dukung ia dalam melakukan hal yang ia sukai dan bertemu dengan temannya dengan melakukan hal yang Anda sukai dan bertemu teman Anda juga.
    • Salah satu alasan lelaki menghindari hubungan adalah karena mereka merasa terpenjara atau mereka tidak bisa melakukan hal yang mereka sukai. Tunjukkan padanya bahwa ini tidak akan terjadi jika ia bersama Anda.
  6. Jadilah diri sendiri . Jika tidak, bagaimana Anda tahu jika ia menyukai Anda apa adanya? Jika Anda berpura-pura menjadi orang lain, Anda akan merasa tidak nyaman saat bersamanya, dan Anda tidak ingin ini terjadi. Jika Anda tidak nyaman bersamanya, kemungkinan akan sangat sukit untuk berbicara dengannya dan jika Anda tidak bisa berbicara dengannya, akan sangat sulit untuk memiliki hubungan.
    Iklan
Bagian 4
Bagian 4 dari 5:

Mengambil Tindakan

Unduh PDF
  1. Jika Anda menemukan lelaki yang memiliki banyak kesamaan dengan Anda, jangan tunggu mereka untuk mengajak Anda bertemu. Jika Anda takut mengajaknya karena Anda berpikir bahwa ia tidak menyukai Anda, ajak saja. Ini memang menakutkan tetapi tidak akan menyakiti Anda dan lebih baik untuk ke depannya.
    • Ia mungkin malu juga, jadi ia tidak akan mengejar Anda, mungkin karena ia berpikir Anda terlalu baik untuknya atau ia takut Anda menolak.
  2. Berikan rayuan . Rayu ia untuk memberi sinyal bahwa Anda tertarik. Bersandar ke depan saat berbincang, sentuh ia sedikit, dan puji dia (secara jujur, ia akan tahu perbedaannya).
  3. Ajak ia berkencan . Jika semua gagal dan ia tidak mengajak Anda bertemu, segeralah bertindak. Anda tidak mau ia pergi, kan? Buatlah rencana (yang akan membuatnya tertarik) dan langsung ajak dia. Usahakan untuk lebih percaya diri, kebanyakan orang menganggapnya menarik.
    Iklan
Bagian 5
Bagian 5 dari 5:

Membuat Hubungan Lebih Baik di Masa Depan

Unduh PDF
  1. Jadilah seseorang yang baik dalam hubungan. Ini akan membuat Anda lebih mudah mencari pacar di masa yang akan datang. Jadilah orang yang menyenangkan, aktif, dan mendukung. Buatlah orang lain senang berada di sekitar Anda.
  2. Jangan membuat orang lain berpikir bahwa Anda suka mengkritik, pemalas, atau posesif dalam berhubungan. Sifat seperti ini akan membuat orang lain tidak mau menjalani hubungan dengan Anda. Berikan pacar Anda ruangnya, biarkan ia menjadi dirinya sendiri dan jadikan diri Anda lebih baik dengan keluar dan melakukan sesuatu.
  3. Cara terbaik untuk menjamin bahwa tidak ada siapapun di sekitar Anda yang mau menjalani hubungan dengan Anda adalah jika Anda berselingkuh dengan pacar Anda atau jika Anda terlihat seperti berselingkuh. Tetaplah setia dan beri perhatian padanya. Jika Anda lebih senang merayu dan bertemu dengan orang lain, Anda harus memutuskan hubungan dengan pacar Anda sekarang. Ini tidak adil bagi kedua pihak jika Anda lebih ingin bersama orang lain.
    • Jika pun Anda ingin putus, usahakan untuk melakukannya dengan lembut. Berusahalah untuk tidak membuatnya lebih tersakiti daripada seharusnya, dan hormati ia bahkan setelah Anda tidak lagi menjalin hubungan dengannya. Tidak ada yang mau berkencan dengan orang yang mudah membuat orang lain sakit hati.
    Iklan

Tips

  • Jangan bergosip mengenai perempuan lain padanya, lelaki sangat benci hal ini. Ini akan membuatnya bosan dan bahkan mengganggunya.
  • Hubungan romantis akan berjalan baik jika pihak perempuan jujur, perhatian dan peka terhadap pasangannya. Mereka berharap Anda dapat dipercaya dan dapat memberikan mereka kepercayaan juga.
  • Ingatlah, semua lelaki itu berbeda, jadi pilihlah yang menurut Anda memiliki kepribadian yang baik dan bisa membuat Anda bahagia. Biasanya lelaki yang baik, pendiam, dan sedikit culun yang menjadi pacar yang baik. Karena mereka tidak selalu beruntung dengan perempuan, mereka sangat menghargai yang memberikan kesempatan pada mereka.
  • Saat Anda memberitahu bahwa Anda menyukainya, jangan lupa untuk berpikir positif. Ia mungkin menyukai Anda atau mungkin juga tidak. Cara terbaik untuk mengetahui apakah ia menyukai Anda bukan dengan apa yang ia katakan tetapi dengan apa yang dia lakukan. Jika ia mengabaikan Anda, tidak menelepon Anda seperti yang ia katakan, atau tidak menunjukkan sifat penyayangnya secara fisikal maupun verbal itu berarti ia tidak tertarik kepada Anda, walaupun ia selalu sopan dan berpikir Anda orang yang baik. Sangat mungkin untuk menyukai seseorang tetapi tidak tertarik untuk bersamanya.
  • Jika Anda masih bersekolah dan sekelas dengannya, ajaklah untuk bertemu dan mengerjakan tugas bersamanya. Semakin banyak waktu Anda berdua dengannya, semakin baik.
  • Jika Anda menyukainya, tetapi merasa tidak nyaman atau tidak seperti diri sendiri saat bersamanya, ia mungkin bukan yang terbaik untuk Anda.
  • Saat Anda berbicara padanya, jangan berlagak bodoh saat dia membicarakan hal yang tidak Anda ketahui, cobalah untuk mengubah topik pembicaraannya menjadi sesuatu yang Anda berdua sukai.
  • Jangan memaksanya, berikan ia waktu dan ruang untuk memutuskan apa yang ingin dia lakukan. Jika ia tidak ingin menjalani hubungan secepatnya, jangan memaksa. Ia akan mengajak Anda saat ia siap.
  • Bersenang-senanglah bersamanya dan jadi diri sendiri!
  • Jangan mencoba untuk membuat pacar Anda cemburu. Ini melemahkan kepercayaan dan sangat menjengkelkan. Ini nanti akan membuat pasangan Anda meninggalkan Anda.
Iklan

Warnings

  • Jika Anda menyadari bahwa ia sedang mencoba untuk membuat perempuan lain cemburu, Anda hanya membuang-buang waktu jika bersamanya.
  • Jangan membiarkannya menjatuhkan Anda. Jika ia mencoba untuk mengubah Anda, putuskan hubungan dengannya. Sangat jelas ia tidak menyukai Anda apa adanya.
  • Jangan merasa tertekan untuk menjalani hubungan. Jika Anda merasa terancam atau terpaksa untuk melakukan hal yang tidak Anda inginkan, putuskan hubungan itu. Tidak ada siapapun yang berhak untuk membuat Anda merasa seperti itu.
  • Jangan menjalani hubungan hanya karena ditantang; saat kebenarnnya terungkap, pasangan Anda akan merasa sangat tersakiti.
  • Bersifat manja membuatnya tidak menyukai Anda. Ujung-ujungnya mereka akan memutuskan hubungan. Pastikan itu tidak terjadi dengan memiliki banyak teman dan menghilangkan sifat buruk.
  • Jangan berteman dengan lelaki lain yang mungkin akan memberi kesan tidak baik kepada lelaki yang Anda sukai.
  • Jangan sedih jika hubungan tidak berjalan baik. Banyak lelaki baik di luar sana yang cocok untuk Anda.
  • Jangan bersifat sombong, ia tidak akan menyukai Anda. Anda mungkin akan melihat perempuan lain bersifat seperti itu, tetapi itu bukan alasan mengapa lelaki menyukai mereka. Mungkin karena badannya atau hal lain. Jika tidak, mungkin saja lelaki itu orang yang tidak baik. Jadi, teruskan saja.
  • Jika Anda ingin mengatakan sesuatu tetapi takut ia merasa kasihan, tulis catatan dan masukkan di tasnya atau hal seperti itu.


Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 19.007 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan