Unduh PDF Unduh PDF

Mencari aktivitas? Inilah waktunya untuk mengirimkan undangan ke teman karena kamu akan merencanakan sesuatu. Dengan bantuan kami, kamu tidak akan pernah kehabisan ide. Saat sedang tidak punya uang atau ingin bersenang-senang secara gratis, kami memiliki sejumlah tempat yang cocok dijadikan tempat nongkrong dengan teman.

Hal yang Harus Diketahui

  • Kamu bisa nongkrong gratis di tempat-tempat seperti perpustakaan, taman, dan mal.
  • Untuk menghemat uang, kunjungi lokasi seperti arena boling, bioskop, dan museum di luar jam sibuk atau saat kamu bisa masuk secara gratis.
  • Carilah acara lokal dan malam bertema di kedai kopi, seperti acara pembacaan puisi, open mic , dan menonton bersama.
Metode 1
Metode 1 dari 26:

Kedai Kopi

Unduh PDF
  1. Kedai kopi adalah tempat bagus untuk mengobrol, bermain permainan papan, atau belajar. Sebagai tambahan, ada banyak kedai kopi yang mengadakan acara dengan tema khusus di hari-hari tertentu. [1] Lihat kalender acara kedai kopi langgananmu untuk menghadiri acara seperti:
    • Malam komedi.
    • Pembacaan puisi.
    • Penampilan musik.
    • Menonton bersama.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 26:

Mal

Unduh PDF
  1. Berkelilinglah di mal dan lihat-lihat barang yang dijual atau beli sesuatu dari toko favoritmu. Saat ada di sana, beli camilan atau minuman dari food court . Kamu bisa berkumpul di satu meja dan mengobrol dengan teman sambil makan. [2]
Metode 3
Metode 3 dari 26:

Bioskop

Unduh PDF
  1. Datanglah ke bioskop lebih dulu untuk menikmati suasananya dan melihat-lihat poster film. Beli camilan, lalu duduklah yang nyaman di studio yang ditentukan. Setelah film selesai, bahas film tersebut dengan teman dan bagikan pandangan pribadimu.
    • Kamu bisa melengkapinya dengan berkunjung ke restoran atau kedai kopi untuk membicarakan film. Kamu juga bisa bertemu di rumah seorang teman untuk mengobrol sambil minum soda atau kopi.
    • Hemat uang saat membeli tiket bioskop dengan memanfaatkan promo. [4] Kebanyakan bioskop menyediakan promo yang memungkinkanmu membeli tiket dengan harga lebih murah.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 26:

Arena Boling

Unduh PDF
  1. Sambil menunggu giliran, duduklah di jalurmu dan mengobrol. Jika mau, kamu bisa memesan makanan seperti kentang goreng dan piza agar bisa makan sambil menunggu giliran main. Kamu akan bersenang-senang sampai waktu tak terasa berlalu. [5]
    • Kebanyakan arena boling menawarkan harga spesial di jam-jam sepi, seperti hari Selasa sore atau hari Minggu pagi. Kamu bisa menghemat banyak uang dengan bermain boling di waktu tersebut.
Metode 5
Metode 5 dari 26:

Escape Room

Unduh PDF
  1. Kamu dan teman akan bekerja sama untuk menyelesaikan teka-teki dan membuka petunjuk untuk memecahkan misteri dan memenangkan permainan. Di akhir, kamu bisa pulang membawa cerita menarik, dan mungkin kebanggaan karena sudah menang.
    • Kamu juga bisa membuat permainan escape room sendiri di rumah.
    Iklan
Metode 6
Metode 6 dari 26:

Laser Tag

Unduh PDF
  1. Kamu akan mengetahui teman mana yang memiliki koordinasi mata yang baik dan siapa yang pandai bersembunyi. Di akhir permainan, kamu akan pulang membawa cerita lucu dan kenangan indah bersama temanmu.
    • Beberapa arena laser tag memiliki fasilitas seperti mini golf atau arcade . Kamu mungkin bisa melakukan beberapa hal seru di sana dalam satu hari.
Metode 7
Metode 7 dari 26:

Arena Mini Golf

Unduh PDF
  1. Butuh keterampilan untuk memukul bola golf ke dalam mulut naga. Untungnya, kamu masih bisa bersenang-senang sekalipun gagal. Di tengah permainan, ambil beberapa foto. Jika boleh, kamu bahkan bisa berpose di beberapa area di sana, seperti hiasan naga atau kincir angin.
    • Di waktu ramai, arena ini biasanya menerapkan pembatasan pukulan atau jumlah orang dalam grup supaya antrean tidak menumpuk. Pastikan kamu bermain dengan kecepatan yang sama seperti grup lain.
    Iklan
Metode 8
Metode 8 dari 26:

Arcade

Unduh PDF
  1. adalah tempat nongkrong terbaik di akhir pekan atau di akhir hari. Tonton teman yang bermain atau tantang ia bermain hoki atau bola basket. Kamu juga bisa mendapatkan camilan dan mengambil foto. Di akhir permainan, kamu bisa menukarkan tiket yang dimenangkan dengan permen atau hadiah.
    • Kebanyakan arcade menawarkan “token” bonus jika kamu membeli banyak token sekaligus. Pertimbangkan untuk menggabungkan uang kalian untuk mendapatkan permainan gratis dengan membeli semua token dalam satu transaksi.
Metode 9
Metode 9 dari 26:

Arena Skating

Unduh PDF
  1. adalah kegiatan lawas yang sangat mengasyikan. Ambil sepatu roda atau sewa di arena bermain. Setelah itu, habiskan beberapa jam untuk bermain, mendengarkan musik, dan tertawa bersama teman. Kalian bisa bersenang-senang sampai tak sabar merencanakan kunjungan berikutnya.
    • Kebanyakan arena skating juga menjual makanan sehingga kamu bisa menyantap makan siang atau makan malam sambil bermain.
    • Mintalah DJ memainkan lagu favoritmu dan teman-temanmu.
    Iklan
Metode 10
Metode 10 dari 26:

Museum

Unduh PDF
  1. Jelajahi museum perlahan sambil mengobrol dan menghabiskan waktu bersama teman. Setelah itu, kunjungi toko suvenir untuk melihat-lihat benda unik yang mereka jual. Kamu bisa membeli kartu pos sebagai pengingat dari hari tersebut. [6]
    • Kebanyakan museum buka di jam kerja. Jika kamu bekerja atau menghadiri kelas di tengah minggu, akhir pekan bisa menjadi waktu terbaik untuk pergi.
    • Jika bujetmu pas-pasan, datangi museum terdekat untuk mencari informasi mengenai kapan kamu bisa masuk secara gratis.
Metode 11
Metode 11 dari 26:

Galeri Seni

Unduh PDF
  1. Kebanyakan galeri membolehkanmu untuk belajar seni secara gratis dan mereka terkadang memiliki acara-acara spesial. Nikmati waktumu di siang dan sore hari dengan melihat-lihat karya terbaru para seniman.
    • Datanglah ke malam pembukaan di galeri untuk menikmati camilan dan minuman gratis. Ini adalah cara bagus untuk nongkrong dengan bujet pas-pasan.
    Iklan
Metode 12
Metode 12 dari 26:

Studio Lukis

Unduh PDF
  1. Jika hendak melukis tembikar, kamu bisa melakukannya dengan media yang berguna, seperti gelas atau bahkan sesuatu yang konyol, seperti dinosaurus. Sebagai alternatif, kamu bisa meminta instruksi dari pengajar di kelas tersebut. Di akhir sesi, kamu punya waktu bersenang-senang selama beberapa jam dan bisa pulang sambil membawa karya seni unik.
    • Melukis di media sederhana cocok untuk segala usia. Jika sudah berusia di atas 21 tahun, kamu bisa membawa anggur atau bir untuk minum. Jika tidak, soda, teh, atau seltzer dapat menjadi opsi yang baik sebagai alternatif air putih.
Metode 13
Metode 13 dari 26:

Perpustakaan

Unduh PDF
  1. Selain bisa mencari buku dan membacanya, kamu bisa menonton film, CD, atau bahkan bermain gim. Sebagai tambahan, perpustakaan memiliki area studi untuk mengerjakan PR atau mengerjakan proyek bersama. Kebanyakan perpustakaan juga mengadakan acara komunitas. Jadi, cari informasi tentang aktivitas di sana untuk mencari yang menarik bagimu dan teman-temanmu.
    • Cobalah untuk memesan meja atau ruang studi agar kamu dan teman bisa mengerjakan hobi di sana. Kamu bisa bermain permainan papan (tanpa berisik), menulis cerita dan membagikannya, atau menggambar.
    Iklan
Metode 14
Metode 14 dari 26:

Taman atau Halaman

Unduh PDF
  1. Datangi taman terdekat atau minta seseorang untuk mengantarmu. Jika rumahmu atau temanmu memiliki halaman yang lias, kalian bisa nongkrong di sana. Buat hari makin spesial dengan:
    • Bermain lempar tangkap atau softball .
    • Menyusuri jalur pejalan kaki di taman.
    • Piknik.
    • Membentangkan selimut dan membaca buku.
    • Melukis lanskap dengan cat air.
    • Bermain gim seperti croquet , kejar-kejaran, atau badminton.
Metode 15
Metode 15 dari 26:

Arena Olahraga atau Lapangan

Unduh PDF
  1. Bermainlah di lapangan terbuka atau taman dan temui teman-temanmu di sana. Kamu juga bisa membawa camilan untuk membuat acara nongkrong makin menyenangkan. [7]
    • Kamu tidak perlu jago olahraga untuk bersenang-senang dengan temanmu.
    • Kebanyakan sekolah membolehkan masyarakat sekitar untuk memakai fasilitas luar ruangan di luar jam sekolah, tetapi cobalah untuk menanyakan hal ini ke pihak sekolah tersebut.
    Iklan
Metode 16
Metode 16 dari 26:

Perapian

Unduh PDF
Metode 17
Metode 17 dari 26:

Kolam Renang Umum

Unduh PDF
  1. Buka Google untuk mencari kolam renang umum terdekat. Kamu juga bisa menanyakan ini kepada teman-temanmu. Setelah itu, kenakan baju renang, bawa minuman dingin, dan berpura-puralah kamu sedang berlibur.
    • Beberapa taman, kompleks apartemen, dan arena olahraga renang mengizinkan masyarakat sekitar memakai kolam dengan membayar uang masuk yang murah.
    • Bawalah minuman kaleng atau berbotol plastik karena gelas kaca biasanya dilarang dibawah ke kolam renang. Jika pecah, pecahan gelas dapat membahayakan orang lain.
    Iklan
Metode 18
Metode 18 dari 26:

Pantai, Danau, Kolam, dan Sungai

Unduh PDF
  1. Sekalipun tidak tinggal di dekat perairan, kamu mungkin bisa menemukan kolam atau danau di taman terdekat. Nikmati keindahan alam dan aktivitas air yang menyenangkan. Kamu dan temanmu bisa:
    • Berbaring di atas selimut.
    • Berenang.
    • Bermain voli pantai.
    • Membangun istana pasir.
    • Memancing.
Metode 19
Metode 19 dari 26:

Rumah

Unduh PDF
  1. Mengundang teman ke tempatmu atau bergantian menjamu satu sama lain. Habiskan waktu melakukan sesuatu yang kalian semua sukai. Bersenang-senanglah di rumah dengan cara: [9]
    • Maraton film.
    • Memainkan permainan papan.
    • Mengadakan turnamen video gim.
    • Melakukan perawatan tubuh di rumah .
    • Menikmati makan malam mewah.
    • Membuat kerajinan tangan.
    • Mendekorasi kamar.
    • Mengadakan pesta barbeku.
    • Belajar menari dari TikTok atau YouTube.
    Iklan
Metode 20
Metode 20 dari 26:

Restoran

Unduh PDF
  1. Kamu bisa bertemu untuk sarapan, makan siang, atau makan malam bersama, tergantung dari jadwal masing-masing. Bergantianlah memilih restoran agar semua orang bisa memberi ide. Pilihlah tempat dengan suasana yang pas untuk mendapatkan pengalaman terbaik.
    • Sebaiknya tentukan bujet kalian agar tidak ada yang memilih tempat yang terlalu mahal untuk seseorang di grupmu. Sebagai contoh, kamu bisa membuat aturan bahwa restoran yang dipilih harus memiliki menu dengan harga Rp20.000 atau kurang.
Metode 21
Metode 21 dari 26:

Bar

Unduh PDF
  1. Minumlah bersama dan bicarakan tentang kehidupan kalian. Kamu juga bisa bermain biliar, menantang satu sama lain bermain panahan, atau menari semalaman. Cukup pastikan ada orang yang bisa mengantar kalian pulang atau hubungi layanan taksi daring agar bisa pulang dengan selamat. [10]
    • Kunjungi beberapa bar secara berpindah-pindah! Pergilah dari satu bar ke bar lain dengan cara berjalan kaki atau naik taksi daring, tergantung mana opsi yang paling mudah di kotamu.
    Iklan
Metode 22
Metode 22 dari 26:

Acara Sekolah

Unduh PDF
  1. Jika kamu masih menjadi siswa, manfaatkan kegiatan sepulang sekolah dan program lainnya karena ini bisa menjadi sarana seru untuk berkumpul bersama teman-teman. Plus, berpartisipasilah di kegiatan ekstrakurikuler supaya temanmu makin banyak dan kamu makin bisa bersenang-senang di sekolah. [11]
    • Bergabunglah dengan sebuah klub.
    • Tonton pertandingan olahraga antarsekolah.
    • Pergilah ke pesta dansa.
    • Ikuti audisi atau bergabunglah dalam sebuah drama.
    • Datanglah ke acara karnaval sekolah.
Metode 23
Metode 23 dari 26:

Acara Lokal

Unduh PDF
  1. Kamu juga bisa memeriksa acara mendatang di kota lain agar punya lebih banyak opsi. Kemungkinan, acara-acara tersebut diselenggarakan secara gratis atau murah sehingga kamu bisa menghemat uang. [12] Carilah hal-hal seperti:
    • Acara nonton bareng
    • Festival
    • Karnaval
    • Pesta rakyat
    • Pertunjukkan musik
    • Parade
    • Pertunjukkan kembang api
    Iklan
Metode 24
Metode 24 dari 26:

Organisasi Nonprofit

Unduh PDF
  1. Pilih satu tujuan yang kamu suka, lalu jadilah sukarelawan untuk lembaga nonprofit yang didedikasikan untuk tujuan tersebut. Inilah beberapa ide yang bisa kamu coba: [13]
    • Menjadi sukarelawan di penampungan hewan terdekat.
    • Menyajikan makanan di dapur umum.
    • Membacakan buku untuk anak kecil atau orang tua.
    • Mengantarkan makanan atau berjualan keliling.
    • Membangun rumah bersama Habitat for Humanity.
Metode 25
Metode 25 dari 26:

Pusat Keagamaan

Unduh PDF
  1. Kamu bisa menemukan acara seperti grup untuk anak muda, grup untuk orang dewasa, permainan basket, makan bersama, dan menginap bersama. Hadiri acara yang menarik bagimu bersama teman-teman. Grup kalian mungkin akan mendapatkan teman baru. [14]
    • Jika pusat keagamaan memiliki papan atau informasi program, kamu akan menemukan kalender aktivitas di sana. Kamu juga bisa bertanya kepada petugas atau pengurus di sana.
    Iklan
Metode 26
Metode 26 dari 26:

Nongkrong di Dunia Maya

Unduh PDF
  1. Jadwalkan pertemuan melalui aplikasi panggilan video daring, lalu lakukan sesuatu yang seru. Mainkan sesuatu, tonton film, diskusikan buku, atau cukup mengobrol saja. [15] Untuk mempelajari cara memakai tiap layanan, cukup klik tautan di bawah:

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 1.766 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan