Unduh PDF Unduh PDF

iPhone disertai kibor emoji yang memungkinkan Anda untuk memilih beragam jenis karakter emoji . Jika perangkat menjalankan iOS versi terbaru, Anda bisa mengakses lebih banyak karakter. Kibor emoji dapat diaktifkan melalui menu pengaturan atau “ Settings ”, kemudian dipilih saat kibor ditampilkan di layar.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Mengaktifkan Kibor Emoji

Unduh PDF
  1. Versi-versi baru iOS terkadang menghadirkan ikon-ikon emoji tambahan sehingga dengan memperbarui perangkat ke versi iOS terbaru, Anda bisa mendapatkan semua emoji . [1]
    • Buka menu pengaturan atau “ Settings ” pada iPhone. Anda bisa menemukan ikonnya di salah satu home screen . Ikonnya tampak seperti satu set roda gigi.
    • Sentuh " General " dan pilih " Software Update ".
    • Jika pembaruan tersedia, sentuh " Install Now ". Proses pembaruan memakan waktu 20-30 menit. Jika Anda menggunakan iPhone 4, versi iOS terakhir yang didukung adalah 7.1.2. [2]
  2. Setelah perangkat menjalankan iOS versi terbaru, Anda bisa memeriksa apakah kibor emoji sudah diaktifkan. Ikon menu pengaturan ditampilkan di salah satu home screen perangkat.
  3. Anda mungkin perlu menggulirkan layar pada segmen " General " untuk menemukan opsi " Keyboard ".
  4. Daftar kibor yang terpasang pada perangkat akan ditampilkan.
  5. Jika sudah terpasang, kibor akan ditampilkan pada daftar. Jika belum, sentuh " Add New Keyboard ". Daftar semua kibor yang tersedia dan bisa diaktifkan pada perangkat akan dimuat.
  6. Entri-entri pada daftar disusun secara alfabetis. Pilih " Emoji " pada daftar untuk mengaktifkannya secara otomatis pada iPhone. [3]
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Menggunakan Kibor Emoji

Unduh PDF
  1. Anda dapat menyisipkan emoji pada aplikasi atau kolom apa pun yang memungkinkan Anda untuk mengetikkan sesuatu. Coba gunakan Messages, Mail, atau Facebook untuk menguji kibor.
  2. Jika kibor belum ditampilkan, sentuh kolom teks untuk memunculkannya.
  3. Tombol ini akan menampilkan kibor emoji dan tombol-tombol karakter biasa akan digantikan oleh karakter-karakter emoji .
  4. Jika tombol tersebut tidak tersedia di sisi kiri kibor, tekan dan tahan tombol bola dunia, kemudian seret jari ke opsi " Emoji ". Lepaskan jari untuk memilih kibor.
    • Anda juga bisa menyentuh tombol bola dunia beberapa kali hingga kibor emoji ditampilkan.
    • Tombol bola dunia ditampilkan saat Anda memasang dua kibor atau lebih pada perangkat (tidak termasuk kibor emoji ).
  5. Saat Anda menggeser layar, Anda bisa menelusuri beragam jenis kategori emoji .
    • Halaman yang berada di ujung kiri daftar emoji menampilkan karakter-karakter yang paling sering digunakan.
    • Anda bisa menyentuh ikon kategori di bawah kibor untuk beralih ke kategori lain dengan cepat. Anda lebih banyak karakter pada setiap kategori dibandingkan opsi-opsi yang dimuat di satu halaman.
  6. Anda bisa menambahkan emoji sebanyak yang diinginkan. Setiap emoji dihitung sebagai satu karakter jika aplikasi Anda menampilkan batasan jumlah karakter.
  7. Jika perangkat menjalankan iOS versi baru, Anda bisa mengubah warna kulit beberapa karakter emoji manusia:
    • Tekan dan tahan karakter yang warna kulitnya Anda ingin ubah.
    • Seret jari pada layar ke arah warna kulit yang Anda ingin gunakan.
    • Lepaskan jari untuk memilihnya. Warna kulit utama karakter tersebut akan diubah.
    Iklan

Tips

  • Perangkat-perangkat model lama mungkin tidak bisa menampilkan beberapa atau semua karakter emoji sehingga penerima tidak dapat melihatnya.
  • Emoji yang ditambahkan ke versi-versi iOS terbaru mungkin tidak bisa dilihat pada iOS versi lama.
  • Ada beberapa kibor emoji yang tersedia di App Store. Namun, kibor-kibor ini tidak menyisipkan emoji , melainkan berkas gambar ke pesan.
  • Berbeda ponsel, berbeda pula penayangan atau tampilan emoji -nya (mis. ponsel keluaran Apple dan Google).
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 24.170 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan