Unduh PDF Unduh PDF

Artikel wikiHow ini mengajarkan cara mengembangkan popularitas Anda di TikTok dan mendapatkan lebih banyak tanda suka ( like ) sekaligus pengikut. TikTok adalah media sosial yang sangat digemari. Jadi, membuat video unik adalah kunci untuk mendapatkan lebih banyak tanda suka. Mulailah dengan membuat profil yang berkesan dengan nama pengguna yang mudah diingat, atur privasi Anda ke publik, buat video orisinal untuk mengikuti tren terbaru, dan buat terus konten yang Anda suka untuk menjangkau penonton yang lebih luas. Sebagai langkah terakhir, Anda bisa menggunakan generator daring untuk menerima tanda suka gratis atau berbayar pada video yang dibuat, tetapi ingatlah bahwa cara ini dapat merusak reputasi Anda di mata penonton asli.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Membuat Profil yang Berkesan

Unduh PDF
  1. Nama pengguna biasanya adalah hal pertama dan paling utama dari sebuah profil daring. Memakai nama yang pendek, sederhana, dan mudah diingat adalah cara terbaik mempromosikan profil Anda.
  2. Jika ingin terkenal dan mendapat banyak tanda suka, pakailah foto profil yang bagus dan sederhana untuk membantu Anda tampak beda. Anda bisa menggunakan foto sendiri, video kecil, atau gambar bergerak keren yang cocok dengan konten yang Anda buat.
    • Untuk mengubah foto profil, Anda bisa mengetuk tulisan Saya di bagian kanan bawah, lalu mengetuk tombol Edit Profil . Anda akan melihat opsi Ubah Foto dan Ubah Video di sini.
  3. Pastikan Anda menuliskan nama dan biodata yang pendek, sederhana, dan mudah dibaca. Pengguna yang membuka profil untuk pertama kali akan melihat nama dan biodata Anda di halaman ini.
    • Jika Anda tidak tahu cara menyunting informasi profil, bacalah artikel ini untuk mendapat panduan yang lebih detail.
  4. Jika Anda memiliki akun Instagram atau Youtube, menyambungkan keduanya dapat membantu pengikut melihat konten Anda di semua kanal, serta membuat Anda mendapat tanda suka di tiap kiriman.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Membuat Profil yang Terlihat Publik

Unduh PDF
  1. Ikon TikTok tampak seperti notasi musik dengan aksen warna biru dan merah di depan latar hitam. Anda bisa menemukan ikon ini di layar muka, folder, atau daftar aplikasi.
    • Jika privasi profil diatur ke “Akun Privat," hanya pengikut Anda yang bisa melihat konten Anda.
    • Mengubah profil ke Publik akan membuat semua orang bisa melihat konten Anda sehingga membantu Anda mendapatkan tanda suka dari orang-orang baru.
  2. Tombol ini terlihat seperti siluet kepala di bagian pojok kanan bawah layar Anda. Mengetuknya akan membuka halaman profil Anda.
  3. Tombol ini berada di pojok kanan halaman aplikasi Anda. Fungsinya adalah membuka halaman “Pengaturan dan Privasi".
  4. Hal ini akan membuka preferensi privasi Anda di halaman baru.
  5. Pastikan pilihan ini dimatikan di bawah tulisan “Kemampuan untuk Ditemukan”. Cara ini akan membuat profil Anda bisa dilihat oleh publik sehingga pengguna lain dapat memberikan tanda suka.
  6. " Opsi ini memungkinkan Anda untuk mengatur tingkat privasi orang-orang yang bisa menyukai atau bereaksi terhadap video Anda.
  7. Saat opsi ini dipilih, semua orang dapat menyukai dan bereaksi terhadap konten Anda, sekalipun mereka bukan teman Anda.
    • Sebagai opsi lain, Anda bisa menyesuaikan opsi keamanan lain, seperti “Siapa yang dapat memberikan komentar di video saya” dan “Siapa saja yang dapat duet dengan saya” berdasarkan pilihan pribadi.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Membuat Video Populer

Unduh PDF
  1. Anda bisa membuka halaman “Temukan” dengan mengetuk ikon kaca pembesar di bagian bawah layar. Halaman ini akan menunjukkan tren yang sedang populer di sekitar Anda.
    • Anda bisa mencari dan memakai tren populer di halaman tersebut untuk mendapatkan lebih banyak perhatian. Anda bahkan bisa saja masuk ke halaman “Temukan” milik orang lain dan menerima tanda suka dari mereka.
  2. Saat Anda mengirimkan video baru, pastikan untuk memakai tagar yang populer dan relevan di kolom deskripsi. Hal ini akan meningkatkan jangkauan video ke pengguna yang lebih luas.
    • Anda bisa memeriksa halaman Temukan untuk menemukan tagar populer lainnya.
  3. Jika Anda tahu sebuah latar suara sedang mendapat perhatian besar, jangan ragu untuk membuat video dengan suara tersebut. Suara yang populer dapat menarik minat pengguna yang lebih banyak ke video Anda.
  4. Tren populer akan membantu Anda menemukan penonton baru, tetapi Anda harus memiliki ciri khas sendiri yang orisinal. Carilah konten dan musik yang Anda sukai, lalu ikuti jalur Anda sendiri.
    • Ada banyak pengguna yang berakting, membuat video gerakan lambat, sinkronisasi bibir, sketsa komedi, dan beragam konten lainnya. Carilah konten yang Anda sukai dan konten yang Anda kuasai!
  5. Pastikan video yang dibuat tampak bagus dan berpencahayaan baik. Pencahayaan sangat krusial bagi tampilan video. Makin bagus pencahayaannya, makin banyak peluang Anda menarik perhatian penonton dan mendapat tanda suka.
    • Pastikan Anda memanfaatkan hari yang cerah dan cahaya natural di luar ruangan untuk mendapat hasil terbaik.
    • Anda juga bisa memakai peralatan pencahayaan sederhana. Peralatan tambahan mungkin dapat membantu Anda membuat pencahayaan yang baik dalam video.
    • Bacalah artikel wikiHow untuk mendapat informasi lebih lanjut seputar pengaturan pencahayaan yang baik.
  6. Pastikan Anda mengirimkan konten secara rutin, minimal dua atau tiga kali dalam sehari. Cara ini akan membuat video Anda beredar luas dan membantu penonton mengingat konten Anda.
  7. Pastikan Anda mengunggah video di jam-jam sibuk, seperti di siang hari. Jika Anda mengunggah video pada pukul 4 pagi, kemungkinan ada banyak orang yang masih tidur dan tidak melihat konten tersebut.
  8. TikTok memungkinkan Anda melakukan duet atau kolaborasi dengan teman. Pastikan Anda membuat video kolaborasi dengan teman karena penonton mereka mungkin juga akan menyukai konten Anda.
    • Jika ingin membuat duet, Anda bisa memeriksa panduan yang mendetail untuk iPhone dan Android .
  9. Jika Anda memiliki minimal 1000 orang pengikut, TikTok mengizinkan Anda memulai siaran langsung. Siaran langsung akan membantu Anda berhubungan dengan para pengikut dan menarik pengguna lain untuk melihat profil Anda.
    • Untuk memulai siaran langsung, ketuk ikon " + " di bagian bawah, lalu pilih LIVE di sebelah tulisan "Video" di bagian bawah.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 11.771 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan