Unduh PDF Unduh PDF

IPad adalah benda yang indah. Tampilan Retina yang menawan dan baterai yang tahan lama membuat iPad menjadi perangkat yang sangat bagus untuk menonton film. Masalahnya, kebanyakan film pada saat ini membebankan biaya yang mahal untuk diunduh. Jika Anda memiliki banyak koleksi DVD, Anda dapat mengubahnya menjadi berkas film yang dapat dimainkan di iPad Anda menggunakan perangkat lunak gratis. Anda juga dapat mengonversi film apa pun yang Anda unduh ke versi yang bisa diputar di iPad Anda. Akhirnya, ada beberapa aplikasi gratis yang memungkinkan Anda untuk melakukan streaming terhadap ratusan film-film gratis secara legal.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menambahkan Koleksi DVD ke iTunes

Unduh PDF
  1. Handbrake adalah program penyandian video open-source gratis yang memungkinkan Anda untuk melakukan ripping pada DVD Anda ke komputer, kemudian mengubahnya ke format yang kompatibel dengan iPad (dengan beberapa tweak ). Program ini tersedia untuk Windows, Mac, dan Linux. Anda dapat mengunduhnya dari handbrake.fr .
  2. Kebanyakan DVD dienkripsi untuk mencegah penyalinan. Berkas libdvdcss memungkinkan Handbrake untuk memotong pembatasan ini ketika menyalin DVD ke komputer. Anda dapat mengunduhnya dari download.videolan.org/pub/libdvdcss/1.2.12/ . Pastikan untuk memilih versi yang tepat untuk sistem operasi Anda. [1]
  3. Setelah Anda mengunduh berkas libdvdcss, Anda harus menempatkan berkas tersebut ke dalam folder Handbrake.
    • Windows - Salin berkas libdvdcss-2 ke C:\Program Files\Handbrake , atau ke lokasi yang Anda pilih untuk memasang Handbrake.
    • Mac OS X - Jalankan berkas libdvdcss.pkg untuk memasang berkas tersebut secara otomatis ke lokasi yang benar.
  4. Secara legal Anda hanya dapat melakukan ripping pada film yang Anda miliki, dan meskipun ini adalah wilayah abu-abu, Anda tidak akan mendapatkan masalah selama Anda tidak mendistribusikan berkas tersebut.
  5. Jangan takut dengan semua opsi yang begitu rumit, Anda akan menggunakan preset untuk mengonversi berkas tersebut ke format yang tepat dengan cepat.
  6. Handbrake akan mulai memindai DVD yang dimasukkan ke dalam komputer Anda.
  7. Jika DVD Anda berisi film dengan versi layar lebar ( wide-screen ) dan layar penuh ( full-screen ), Anda dapat memilih salah satu versi yang cocok dari menu drop-down "Title". Bagian "Size" dari tab Picture akan membantu Anda untuk menentukan versi yang cocok.
  8. Klik tombol Browse di sebelah bidang "Destination" untuk memilih tempat penyimpanan berkas film Anda.
  9. Ini secara otomatis akan mengonversi film yang sudah di-rip menjadi format yang kompatibel dengan iPad. Jika Anda tidak melihat daftar preset, klik tombol "Toggle Presets".
  10. Ini bisa memakan waktu yang cukup lama, karena filmnya harus disalin ke komputer kemudian dikonversi ke format yang dapat dibaca oleh iPad. Anda dapat memonitor kemajuannya di bagian bawah jendela Handbrake.
  11. Setelah berkasnya selesai dikonversi, Anda dapat menambahkannya ke pustaka iTunes Anda sehingga Anda dapat menyinkronkan film tersebut dengan iPad Anda.
    • Klik menu File (Windows) atau iTunes (Mac) dan pilih "Add File to Library". Jelajahi berkas film yang baru saja Anda rip dan konversi.
  12. Ini akan menampilkan semua film yang telah Anda impor ke dalam iTunes.
    • Untuk memindahkan filmnya ke bagian "Movies", klik kanan filmnya dan pilih "Get Info". Di tab "Options", gunakan menu pop-up untuk memilih kategori yang Anda inginkan terhadap film tersebut.
  13. Sekarang setelah film tersebut berada di pustaka iTunes, Anda dapat menyinkronkan film tersebut ke iPad Anda agar dapat ditonton setiap saat. Klik di sini untuk rincian lebih lanjut tentang cara menyinkronkan berkas video ke iPad.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengunduh film dan Menambahkannya ke iPad

Unduh PDF
  1. Meskipun kebanyakan film-film terkenal membutuhkan biaya untuk mengunduhnya, Anda dapat mengunduh film secara gratis dan legal dari berbagai sumber, diantaranya:
    • Archive.org ( archive.org/details/movies ) - Ini berisi banyak koleksi film yang berada di domain publik dan bisa ditonton dengan gratis bagi siapa saja. Ketika mengunduh film dari situs ini, pastikan untuk mengunduh versi "h.246".
    • YouTube's Free Movies selection ( youtube.com/user/movies/videos?sort=dd&view=26&shelf_id=12 ) - Ini berisi koleksi film yang telah diunggah secara legal ke YouTube untuk ditonton dengan gratis. Jika Anda ingin mengunduhnya untuk iPad Anda, Anda harus menggunakan program pengunduh YouTube. Klik di sini untuk rincian lebih lanjut.
    • Classic Cinema Online ( classiccinemaonline.com ) - Situs ini melakukan host pada banyak film lawas yang dibuat di saat awal film dikenal orang, dan kebanyakan dapat diunduh secara gratis. Pilih sebuah film, kemudian klik tombol "Download" untuk mengunduh filmnya dalam berkas .avi. Berkas ini harus dikonversi agar bisa digunakan pada iPad (lihat di bagian bawah).
  2. Opsi lain untuk menemukan film-film gratis adalah dengan mengunduh berkas torrent. Ini hanya legal jika Anda memiliki versi filmnya secara fisik. Kebanyakan berkas film yang Anda unduh menggunakan torrent harus dikonversi sebelum film tersebut dapat dimainkan di iPad (lihat di bagian bawah). Untuk informasi lebih lanjut tentang cara mengunduh berkas torrent, klik di sini.
  3. Kebanyakan berkas yang Anda unduh secara daring tidak kompatibel dengan iPad. Anda dapat menggunakan program gratis Handbrake untuk mengonversi berkas tersebut ke format yang kompatibel dengan iPad.
    • Unduh dan pasang Handbrake dari handbrake.fr .
    • Jalankan Handbrake dan klik tombol Source. Pilih berkas video unduhan dari komputer Anda.
    • Klik Browse di samping bidang "Destination" dan tentukan tempat penyimpanan untuk berkas hasil konversi Anda dan nama berkas yang Anda inginkan ("namafilm-ipad" adalah cara yang mudah untuk menunjukkan bahwa Anda memilih versi film yang dikonversi).
    • Pilih "iPad" dari daftar preset. Jika Anda tidak melihat daftar Presets, klik tombol "Toggle Presets".
    • Klik "Start". Handbrake akan mulai mengonversi berkas filmnya, yang bisa memakan waktu yang cukup lama. Anda dapat memonitor kemajuannya di bagian bawah jendela Handbrake.
  4. Setelah konversinya selesai, Anda dapat mengimpor berkas film tersebut ke iTunes agar berkas tersebut dapat disinkronkan dengan iPad Anda.
    • Klik menu File (Windows) atau iTunes (Mac) dan pilih "Add to Library". Jelajahi berkas yang baru Anda konversi.
    • Buka bagian Movies di pustaka iTunes Anda. Anda dapat mengklik tombol "Film strip" di bagian atas jendela iTunes untuk membukanya.
    • Pilih tab "Home Video". Ini akan menampilkan semua film yang telah Anda impor ke iTunes. Untuk memindahkan film ke bagian "Movies", klik kanan filmnya dan pilih "Get Info". Di tab "Options", gunakan menu pop-up untuk memilih kategori yang Anda inginkan terhadap film tersebut.
  5. Sekarang setelah filmnya berada di pustaka iTunes Anda, Anda dapat menyinkronkan film tersebut ke iPad untuk ditonton setiap saat. Klik di sini untuk rincian lebih lanjut tentang cara menyinkronkan berkas video ke iPad.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menggunakan Aplikasi untuk Melakukan Streaming Film Gratis

Unduh PDF
  1. Ada banyak aplikasi streaming yang tersedia untuk iPad, tetapi banyak diantara mereka seperti Hulu dan Netflix yang mengharuskan Anda untuk berlangganan bulanan agar bisa digunakan. Untungnya, ada beberapa aplikasi yang memberi Anda akses ke ratusan film gratis, biasanya dengan menyisipkan jeda iklan. Beberapa aplikasi yang populer diantaranya: [2]
    • Crackle - Aplikasi ini memiliki ratusan film yang tersedia dengan jeda iklan. Anda tidak perlu berlangganan. Jika Anda ingin mencari film terkenal secara gratis, aplikasi ini adalah pilihan terbaik Anda.
    • NFB Films - Aplikasi yang dikeluarkan oleh National Film Board of Canada ini memiliki ribuan film dan klip yang tersedia untuk streaming secara gratis.
    • PlayBox - Aplikasi gratis ini memungkinkan Anda menonton ribuan film, siaran TV, dan lain-lain. Anda bisa mengunduh tayangan TV atau film jika Anda ingin menontonnya di mana saja.
  2. Pilihan film yang bisa ditonton sering berubah untuk aplikasi film gratis, jadi akan selalu ada sesuatu yang baru untuk ditonton.
  3. Dengan sebuah aplikasi streaming, Anda dapat mulai menonton filmnya secara langsung selama Anda memiliki koneksi jaringan. Anda tidak perlu menunggu filmnya diunduh terlebih dahulu agar Anda bisa mulai menontonnya.
    Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 13.028 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan