PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Anda memang tidak suka, tetapi anjing kadang memang suka membongkar tempat sampah untuk mencari makanan yang menurut mereka enak. Anjing memang menyukai makanan manusia, bahkan makanan yang Anda buang. Anjing Anda mungkin sebenarnya malah merasa amat tertarik dan penasaran untuk membongkar tempat sampah. [1] Tentunya, perilaku ini bukan perilaku yang boleh terus dilakukan. Untungnya, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan agar anjing tidak membongkar tempat sampah.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Membuat Tempat Sampah Tampak Sulit Dijangkau atau Tidak Menarik

PDF download Unduh PDF
  1. Ada berbagai hal yang dapat Anda lakukan untuk menjauhkan akses anjing dari tempat sampah. Misalnya, Anda dapat meletakkan tempat sampah dapur dalam lemari tertutup. Namun, kalau anjing Anda sudah menemukan cara untuk membuka lemari, Anda mungkin perlu memasang kunci pengaman pada lemari itu. [2]
    • Di ruangan lain di rumah, letakkanlah tempat sampah kecil di tempat yang tinggi, yang tidak terjangkau oleh anjing, [3] seperti di atas lemari pakaian.
    • Anda juga dapat menghalangi akses anjing ke ruangan-ruangan yang di dalamnya terdapat tempat sampah, dengan menutup pintu atau menggunakan pintu pengaman pendek. [4]
    • Anda juga dapat mempertimbangkan untuk mengganti tempat sampah dengan yang dilengkapi tutup yang tidak dapat dibuka oleh anjing. [5] Tempat sampah dengan mekanisme buka saat diinjak tidak cocok karena anjing dapat mempelajari trik ini. Ketika membeli tempat sampah, pertimbangkanlah sudut pandang anjing untuk menentukan jenis mana yang mudah atau sulit dibuka olehnya.
  2. Salah satu metode yang umum digunakan untuk memperbaiki perilaku buruk adalah dengan membuat perilaku itu tidak menarik. Letakkanlah benda-benda buruk bagi anjing di sekeliling tempat sampah agar tempat sampah itu tidak lagi tampak menarik baginya. Salah satu benda ini mirip dengan jebakan tikus, yang bekerja dengan cara mengeluarkan suara keras ketika si anjing menginjaknya. [6]
    • Anda juga dapat menempatkan alat yang diaktivasikan dengan gerakan di dekat tempat sampah. Alat ini dapat meniupkan udara kencang ketika anjing mendekatinya. [7]
    • Ada pula sejenis karpet yang akan menghantarkan sedikit sengatan listrik ketika diinjak anjing. [8]
    • Semua ini amat efektif bagi anjing-anjing yang senang mengubrak-abrik tempat sampah ketika pemiliknya tidak sedang di rumah. [9]
    • Metode-metode ini memang tidak menyakiti secara fisik, tetapi sebaiknya tidak Anda lakukan pada anjing-anjing yang memang bersifat gelisah atau penakut. Kalau anjing Anda ketakutan, sengatan listrik, tiupan angin, atau hentakan suara itu dapat membuatnya semakin merasa ketakutan. [10]
  3. Anjing Anda mungkin senang membongkar tempat sampah karena ia lapar. Kalau Anda memberinya porsi makan sedikit-sedikit per hari, ia akan tetap merasa kenyang dan tidak merasa perlu membongkar tempat sampah untuk mencari makan. Jika anjing Anda sedang diet untuk menurunkan berat badan, berkonsultasilah dengan dokter hewan untuk membuat sebuah jadwal makan agar si anjing tetap kenyang namun tidak mengalami kenaikan berat badan. [11]
    • Jika Anda sering pergi dari rumah dan tidak bisa memberinya makan, Anda dapat mempersulit akses tempat sampah bagi anjing.
    • Ketahuilah bahwa beberapa jenis anjing tidak akan merasa kenyang dan tidak akan berhenti makan. Jangan lanjutkan memberi makan anjing-anjing semacam ini hingga ia berhenti sendiri. Ia akan menjadi anjing yang kegemukan.
  4. Walaupun anjing Anda sudah merasa kenyang, ia mungkin tetap merasa penasaran mengenai tempat sampah karena ia bosan. [12] Menurut si anjing, bau-bauan tempat sampah itu beragam dan amat menarik. Agar ia tidak bosan, pastikanlah Anda memberinya banyak olahraga. Ajaklah ia pergi berjalan-jalan dan bermainlah dengannya. Kalau ia banyak berolahraga, Anda juga dapat membawanya ke sebuah taman agar ia dapat berlari-lari bebas dan berinteraksi dengan anjing lain.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengajarkan Perintah "Lepas" agar Anjing Menjauhi Tempat Sampah

PDF download Unduh PDF
  1. Perintah "lepas" diberikan agar anjing Anda pergi menjauh dari tempat sampah. Dengan makanan itu masih dalam tangan Anda yang terkepal, anjing akan mencium dan memegang tangan Anda, dan mungkin akan menggonggong untuk meminta makanan. Ketika ia sudah tidak tertarik untuk mendapatkan makanan itu, mungkin setelah semenit atau dua menit, bukalah tangan Anda, katakanlah "ya", kemudian berikan makanan itu kepadanya. [14]
    • Setiap tiga hingga empat kali Anda melakukan ini, bukalah kepalan tangan Anda, katakan "ya", dan berikanlah makanan itu kepadanya. Ajarkanlah kepadanya bahwa ia hanya boleh berjalan pergi ketika Anda bilang "lepas". [15]
    • Terus praktikkan hal ini hingga anjing Anda sudah mengerti bahwa ia harus menjauh dari tangan Anda untuk mendapatkan makanannya saat Anda bilang "pergi". [16]
  2. Peganglah makanan itu dalam tangan yang terkepal, dan katakan "lepas". Si anjing mungkin akan memandang Anda dan menunggu Anda mengatakan "ya". Ketika ia memandang Anda, segera buka tangan Anda, katakan "ya", kemudian berikan makanan. Anda mungkin perlu mempraktikkan ini beberapa kali sebelum ia belajar bahwa kontak mata langsung dengan Anda diperlukan untuk mendapatkan hadiahnya. [17]
    • Dengan demikian, si anjing belajar untuk memindahkan perhatiannya dari apa pun yang menarik hatinya.
  3. Pilihlah makanan yang berbeda untuk diletakkan di lantai. Makanan yang ia suka, tetapi bukan makanan favoritnya. Makanan ini dijadikan "umpan". Ketika Anda menempatkan umpan ini di lantai, katakan "lepas", dan tutuplah umpan ini dengan tangan Anda. Pegang makanan favoritnya di tangan Anda yang satu lagi. Kemudian ketika si anjing sudah tidak tertarik untuk mendapatkan umpan di bawah tangan Anda, ambil umpan itu, katakan "ya", kemudian berikanlah makanan favoritnya. [18]
    • Pastikan anjing tidak memakan umpan. Kalau ia berhasil mendapatkan umpan itu, tunjukkanlah makanan yang lebih enak yang bisa ia miliki kalau ia tidak mengambil umpan. [19]
    • Tantanglah ia dengan tangan Anda yang memegang makanan kesukaan sekitar 15 cm di atas umpan. [20] Ini akan menguji kemampuannya untuk membiarkan umpan yang di lantai, walaupun tanpa halangan dan mudah didapat.
    • Ulangi hingga anjing Anda berhasil melawan keinginan untuk memakan umpan, memandang Anda, dan menunggu Anda mengatakan "ya". [21]
  4. Ketika anjing Anda mencoba mendekati tempat sampah, katakanlah "lepas". Di titik ini, anjing Anda akan mengetahui bahwa ia perlu memandang Anda dan tidak mencoba mendapatkan sesuatu yang tidak ia inginkan (dalam kasus ini, apa pun yang ada di tempat sampah). Berilah ia hadiah makanan setiap kali ia menjauh dari tempat sampah dan melihat pada Anda. [22]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mengajarkan Perintah "Awas" Kepada Anjing

PDF download Unduh PDF
  1. Kalau Anda melihat si anjing sedang membongkar tempat sampah, tepuklah tangan Anda dan dengan tegas katakan "awas" pada waktu yang sama. Kemudian, angkatlah si anjing dengan kalungnya dan pindahkan dari tempat sampah. Anda perlu mengatakan "awas" ketika Anda melihatnya pergi ke tempat sampah. Kalau Anda melakukannya setelah ia sudah pergi dari tempat sampah, ia akan menganggapnya sebagai hukuman dan merasa bingung. Kebingungan ini mungkin akan membuatnya takut pada Anda dan hukuman yang Anda berikan. [23]
    • Mungkin Anda perlu mengulang bertepuk tangan dan mengatakan "awas" berulang kali sebelum anjing Anda belajar untuk meninggalkan tempat sampah.
  2. Cara lain untuk mengajarkannya perintah ini adalah dengan mengatakan "awas" kemudian memanggilnya ke arah Anda. Berilah ia hadiah saat datang kepada Anda. [24] Anggaplah hal ini sebagai menjauhkan perilaku buruk dengan mengganggunya dengan hal lain yang lebih menarik.
    • Anda mungkin harus mengulangi hal ini beberapa kali ketika ia mendekati tempat sampah. Perlahan-lahan, ia akan mengerti bahwa menjauhi tempat sampah lebih menarik ketimbang mendekatinya.
  3. Kalau Anda tahu jenis makanan apa yang anjing Anda suka kais-kais di tempat sampah, letakkanlah makanan itu di atas tempat sampah. Katakanlah "awas" dan berilah ia hadiah saat ia datang pada Anda. Setelah beberapa kali pengulangan, anjing Anda akan belajar bahwa ia harus menjauhi tempat sampah meskipun di dalamnya ada sesuatu yang amat menarik. [25]
    Iklan

Tips

  • Ajari anjing untuk menjauhi tempat sampah sejak kecil. [26]
  • Jangan menarik makanan dari mulut anjing apabila Anda melihatnya sedang menggigit makanan tertentu dari tempat sampah. Anjing Anda takkan memandang hal ini sebagai hukuman, ia hanya akan belajar untuk segera menelan makanan yang ada di mulutnya sebelum Anda datang. [27]
  • Sebagai pilihan terakhir, gunakanlah kerangkeng mulut. Kerangkeng tertentu memungkinkan anjing tetap bernapas dan minum, tetapi tidak dapat makan. Dengan demikian, anjing Anda tidak tersakiti. [28]
  • Kalau anjing Anda terus-menerus mengais-ngais makanan di tempat sampah setelah Anda mencoba untuk menjauhkannya, Pergilah ke dokter hewan untuk bantuan lebih lanjut.
Iklan

Peringatan

  • Makanan di tempat sampah bisa jadi mengandung patogen yang dapat membuat anjing Anda sakit. Bawalah ke dokter hewan apabila anjing Anda sakit setelah memakan makanan di tempat sampah. [29]
  • Tulang ayam dapat merusak usus anjing Anda hingga membutuhkan operasi. [30]
Iklan
  1. https://www.aspca.org/pet-care/virtual-pet-behaviorist/dog-behavior/counter-surfing-and-garbage-raiding
  2. https://www.aspca.org/pet-care/virtual-pet-behaviorist/dog-behavior/counter-surfing-and-garbage-raiding
  3. https://www.aspca.org/pet-care/virtual-pet-behaviorist/dog-behavior/counter-surfing-and-garbage-raiding
  4. https://www.aspca.org/pet-care/virtual-pet-behaviorist/dog-behavior/counter-surfing-and-garbage-raiding
  5. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  6. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  7. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  8. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  9. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  10. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  11. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  12. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  13. http://www.vetstreet.com/our-pet-experts/why-does-my-dog-dig-in-the-trash-can?page=2
  14. https://www.aspca.org/pet-care/virtual-pet-behaviorist/dog-behavior/counter-surfing-and-garbage-raiding
  15. http://bestpethomeremedies.com/dog-getting-into-trash/
  16. http://bestpethomeremedies.com/dog-getting-into-trash/
  17. http://bestpethomeremedies.com/dog-getting-into-trash/
  18. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  19. https://www.aspca.org/pet-care/virtual-pet-behaviorist/dog-behavior/counter-surfing-and-garbage-raiding
  20. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/
  21. https://www.petfinder.com/dogs/dog-training/teaching-dog-leave-it/

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 7.829 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan