Unduh PDF Unduh PDF

Jika Anda ingin mengambil gambar yang ditampilkan di layar komputer, ini bisa dilakukan dengan mudah. Anda bisa mempelajari cara mengambil tangkapan layar ( screenshot ) di komputer Mac, Windows, dan perangkat seluler. Yang harus Anda lakukan adalah mempelajari beberapa pintasan ( shortcut ) kibor ( keyboard ) dan trik cepat.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Melakukan Tangkapan Layar di Windows

Unduh PDF
  1. Ini merupakan singkatan dari " Print Screen ". Dengan menekan tombol ini, gambar yang ada di layar akan disimpan di clipboard . Ini sama seperti ketika Anda mengeklik " copy " pada suatu gambar.
    • Biasanya tombol ini terletak di pojok kanan atas kibor, di atas tombol " Backspace ".
    • Tekan " Prt Sc " satu kali untuk mengambil gambar layar yang ditampilkan saat ini.
    • Apabila Anda menekan dan menahan tombol " Alt " ketika melakukan ini, gambar yang akan diambil adalah jendela yang sedang Anda gunakan saat ini, misalnya peramban ( browser ) web. Jadi, apabila Anda hanya ingin mengambil gambar peramban internet, klik jendela peramban tersebut dan tekan Alt & Prt Sc secara bersamaan. [1]
  2. Program gratis ini telah terpasang sebagai bawaan di semua komputer Windows. Anda bisa menggunakannya untuk menempelkan tangkapan layar dan menyuntingnya jika perlu.
    • Anda bisa membuka Paint dari menu Start. Jalankan program ini dengan mengeklik " All Programs " → " Accessories " → " Paint ".
    • Anda bisa menggunakan aplikasi apa saja yang bisa digunakan untuk menempelkan gambar, misalnya Microsoft Word, Photoshop, atau InDesign. Namun, Paint merupakan cara tercepat dan termudah untuk menyimpan tangkapan layar.
  3. Tombol Paste terdapat di pojok kiri atas Paint. Anda juga bisa menempelkannya dengan menekan tombol CTRL + V secara bersamaan.
  4. Sekarang Anda bisa menyimpan tangkapan layar menggunakan Paint. Klik tombol Save kecil berwarna ungu (berbentuk disket ungu) atau tekan tombol CTRL + S secara bersamaan. Namai gambar tersebut dan tentukan kualitasnya.
  5. Microsoft memasang alat kecil di semua windows yang dapat digunakan untuk mengambil tangkapan layar ubah suaian ( custom ). Di menu Start, carilah programnya dengan mengetikkan " Snipping Tool ". Melalui alat ini, Anda bisa membuat tangkapan layar dengan ukuran sesuai keinginan dan langsung menyimpannya melalui program Snipping Tool:
    • Klik " New "
    • Klik dan seret area yang ingin diambil gambarnya.
    • Klik " Save Snip " (tombol berbentuk disket ungu).
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mac OS X

Unduh PDF
  1. Gambar berisi seluruh tampilan layar akan disimpan di desktop. Gambar tersebut akan diberi nama " Screen shot " beserta tanggal dan waktu di belakangnya.
  2. Kursor tetikus (mouse) akan berubah menjadi tanda plus kecil. Jika telah muncul, klik dan seret tanda plus ini pada area gambar yang ingin disimpan.
  3. Anda bisa mengeklik ganda berkas gambar di desktop untuk membukanya. Dari sana Anda bisa menyunting, memotong ( crop ), atau mengganti namanya menggunakan aplikasi penyunting gambar.
    • Dengan mengeklik nama berkas gambar dan mengarahkan kursor tetikus di atasnya, Anda bisa mengubah nama gambar secara langsung di desktop.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menggunakan Cara Lain untuk Menangkap Layar

Unduh PDF
  1. GIMP merupakan penyunting gambar sumber terbuka ( open source ) yang dilengkapi dengan fitur untuk menangkap layar. Anda bisa melakukan dua cara untuk menangkap layar menggunakan GIMP.
    • Klik " File " → " Create " → " Screenshot ".
    • Tekan Shift dan F12 secara bersamaan.
  2. Metode " Prt Sc " yang dijelaskan di bagian Windows biasanya juga bisa diaplikasikan di Linux. Namun, Linux sebenarnya juga memiliki beberapa cara sendiri untuk melakukan tangkapan layar dengan opsi yang lebih banyak:
    • Klik " Applications "
    • Klik " Accessories ", kemudian cari " Take Screenshot ".
    • Anda akan diberi beragam opsi, mulai dari ukuran layar sampai pengaturan delay .
  3. Apabila kedua tombol tersebut ditekan secara bersamaan, perangkat akan berkedip dan tangkapan layar akan disimpan di Photos, yang bisa diakses setiap saat.
  4. Banyak perangkat Android yang memunculkan opsi " Screenshot " saat Anda mengeklik tombol Power .
    • Ponsel Android yang menggunakan sistem operasi Ice Cream Sandwich 4.0 menyediakan opsi ini, tetapi versi Android yang lebih lama tidak memilikinya.
    • Jika Anda memiliki perangkat yang tidak memiliki fitur tangkapan layar, unduh aplikasinya di Google Play Store. Tik " Screenshot " di kolom pencarian dan unduh aplikasi gratis yang Anda sukai.
    Iklan

Tips

  • Mulai sekarang, cobalah berlatih mengambil tangkapan layar agar Anda siap untuk melakukannya jika suatu saat menemukan gambar yang disukai.
  • Gambar yang didapatkan ketika Anda menekan Print Screen ukurannya akan sebesar layar. Mungkin Anda perlu memotong atau mengecilkannya.
Iklan

Peringatan

  • Mengubah ukuran tangkapan layar bisa membuat gambarnya tampak "terpotong" atau mengalami distorsi. Jika memungkinkan, ubah ukurannya dengan langkah yang sederhana (misalnya dengan menguranginya sebesar 50%), bukan melakukan perubahan secara drastis.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Komputer

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 11.697 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan