Unduh PDF Unduh PDF

Menemukan sepasang sepatu yang pas dan sesuai dengan gaya Anda memang sulit. Untungnya, ketika Anda membeli sepatu yang sedikit terlalu besar atau sepatu favorit Anda mulur karena sudah terlalu sering dipakai, Anda dapat mengecilkannya agar sesuai kembali dengan kaki Anda. Untuk mengecilkan sepatu kulit, suede , dan kanvas, basahi dan panaskan agar mengerut. Agar sepatu-sepatu keras, seperti sepatu hak tinggi, sepatu formal atau smart-casual , sepatu kets, dan bot lebih pas, Anda dapat menambahkan sisipan.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Mengecilkan Sepatu Kulit, Suede , dan Kanvas

Unduh PDF
  1. Pakai sepatu, berdirilah tegak pada lantai, dan cobalah berjalan. Periksa area sepatu yang tidak menyentuh kaki dan tentukan bagian mana yang harus dikecilkan agar sepatu lebih pas di kaki. [1]
    • Jika Anda membeli sepatu yang sesuai dengan ukuran kaki Anda, mungkin Anda tidak perlu mengecilkan seluruh bagian sepatu. Anda dapat berkonsentrasi mengecilkan area satu per satu.
    • Contoh, Anda mungkin ingin membuat sisi-sisi sepatu kanvas lebih kecil agar kaki tidak terselip ke luar ketika Anda berjalan.
  2. Celupkan jari-jari Anda ke dalam air dingin dan oleskan pada sepatu. Teruskan hingga kain lembap, tetapi tidak basah kuyup. Beri air pada area-area yang paling mulur. [2]
    • Jangan sampai air membasahi sol dalam sepatu karena dapat menimbulkan bau tidak sedap, sobekan, atau perubahan warna.
    • Untuk sepatu kulit atau suede , beri air pada bagian ujung atas sepatu yang biasanya paling mudah melar.
    • Memberi air dan panas pada sepatu-sepatu, seperti sepatu kulit hak tinggi, sepatu kets kulit berlapis, atau sepatu-sepatu besar, seperti bot, tidak akan membuatnya mengecil. Agar lebih nyaman, Anda harus menggunakan sisipan.
  3. Pegang pengering rambut sekitar 15 cm dari area yang Anda beri air. Nyalakan pengering rambut dan pilih panas sedang. Terus nyalakan sampai kain terasa kering ketika disentuh. [3]
    • Jangan pegang pengering terlalu dekat dengan kain. Panas yang terpusat dari pengering akan membuat kain kanvas ringan berubah warna.
    • Untuk kulit dan suede , gerakkan pengering secara terus-menerus di sisi atas sepatu untuk menghangatkan kulit sehingga kulit mengecil dan mengerut. Jika kulit mulai mengeluarkan bau atau retak saat Anda menghangatkannya, matikan pengering dan jemur sepatu hingga kering.
  4. Setelah area yang Anda basahi kering, kenakan kembali sepatu dan berdirilah tegak di lantai. Berjalanlah beberapa langkah untuk memeriksa apakah kain terasa lebih ketat. Jika iya, sepatu Anda telah mengecil. [4]
    • Jika masih terasa longgar, beri air lagi pada area yang longgar dan keringkan menggunakan pengering rambut.
    • Jika terasa terlalu ketat, pakai kaus kaki tebal ketika mengenakan sepatu agar sepatu sedikit melar.
    • Anda mungkin harus mengecilkan beberapa area, seperti sisi-sisi dan bagian lidah atas sepatu, sebelum Anda merasakan hasilnya.
  5. Keluarkan kondisioner seukuran kacang polong pada kain bersih. Oleskan pada sepatu untuk mengembalikan kelembapannya. Baca kemasan untuk memeriksa berapa lama Anda harus membiarkan kondisioner meresap ke dalam bahan sebelum Anda dapat memakainya. [5]
    • Anda dapat membeli kondisioner kulit di sebagian besar toko serbaada dan toko sepatu.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Memperbaiki Sepatu Kets, Bot, dan Sepatu Formal Agar Lebih Pas

Unduh PDF
  1. Jika Anda mengenakan sepatu tenis, bot, atau sepatu yang menutup seluruh bagian kaki, Anda dapat mengisi kelebihan ruang menggunakan kaus kaki. Pakai kaus kaki daki atau kenakan dua atau tiga pasang kaus kaki tipis sebelum memakai sepatu.
    • Untuk sepatu berhak tinggi atau sepatu balet datar, metode ini bukan pilihan yang tepat karena kaki Anda tidak tertutup.
  2. Bantalan tumit biasanya digunakan agar sepatu lebih nyaman, tetapi Anda pun dapat menyamarkan penggunaannya untuk membuat sepatu hak tinggi atau sepatu formal menjadi lebih pas di kaki. Lepas kertas pelindung dari bagian belakang bantalan dan tempelkan di bagian belakang sepatu tepat di titik tumit bertemu sepatu. [6]
    • Tebal bantalan biasanya sekitar 0,5 cm. Bantalan cukup tipis sehingga tidak akan membuat jarak yang terlalu lebar antara tumit dan sepatu.
    • Anda dapat menemukan bantalan tumit di sebagian besar toko serbaada, farmasi, dan toko sepatu.
  3. Jika sepatu formal atau sepatu berhak tidak benar-benar pas, mungkin ada kelebihan ruang di area jari. Lepaskan kertas pelindung di belakang bantalan dan tempelkan pada sol dalam sepatu tepat di area jari-jari kaki Anda. [7]
    • Bantalan ini menahan jari-jari kaki agar tidak bergeser ketika Anda berjalan. Jika ada banyak kelebihan ruang di area jari, telapak kaki bisa bergeser maju di dalam sepatu sehingga tumit selip ketika Anda berjalan.
  4. Jika ada jarak antara kaki dan bagian atas sepatu, kaki Anda bisa keluar dari sepatu. Untuk memperbaikinya, ambil sol dalam sepatu lain yang berukuran sama dan tumpuk di atas sol dalam yang telah terpasang pada sepatu. Cobalah dan pastikan kaki Anda menyentuh bagian atas sepatu.
    • Jika Anda tidak memiliki sol dalam tambahan, Anda dapat membelinya di toko serbaada, farmasi, atau toko sepatu.
    • Ini adalah metode yang bermanfaat untuk sepatu tenis, bot, sepatu formal, dan sepatu berhak karena sol dalam tidak akan terlihat dari luar.
    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Memperbaiki Sepatu yang Mulur

  • Air
  • Pengering rambut

Mengecilkan Sepatu Kulit

  • Air
  • Pengering rambut
  • Kondisioner kulit

Membuat Sepatu Lebih Pas

  • Kaus kaki tebal
  • Bantalan tumit
  • Sol dalam

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 20.143 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan