PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Mesin pencuci piring yang tersumbat tidak dapat mengeringkan air cucian. Biasanya, masalah ini disebabkan oleh tumpukan makanan dan kotoran lain yang menutup selang pembuangan mesin. Air yang tertinggal akan menjadi tersumbat dan mulai berbau. Ada beberapa cara mudah yang dapat Anda ikuti jika Anda ingin mengeringkan mesin pencuci piring Anda.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Mengecek Saringan dan Selang Pembuangan

PDF download Unduh PDF
    • Anda perlu mengeluarkan laci di dalamnya agar Anda dapat melihat ke dalam mesin pencuci piring.
    • Anda tidak akan dapat membuka beberapa bagian dari mesin pencuci piring dan melihat kerusakan jika ada piring di dalam mesin yang menghalangi.
    • Pastikan pisau tajam tidak terselip di dalam tempat cucian; simpan pisau di tempat yang mudah terlihat agar jari tidak terpotong ketika memasukkan tangan ke dalam tempat cucian.
  1. Jangan membetulkan peralatan apa pun yang masih tersambung dengan listrik. [1]
    • Kabel mesin pencuci piring dan selang airnya terdapat di bagian belakang panel muka mesin, tepatnya di bawah pintu mesin.
    • Anda dapat melakukannya dengan melepaskan kabel atau mematikan sirkuit listrik yang tersambung dengan mesin.
    • Membetulkan peralatan yang masih tersambung dengan listrik adalah hal yang berbahaya.
    • Matikan selang air ketika Anda tengah memperbaiki mesin pencuci piring. Selang air ini biasanya berupa selang fleksibel yang terbuat dari bahan tembaga atau besi tahan karat.
  2. Mesin pencuci piring yang masih penuh dengan air akan berantakan ketika digeser.
    • Lindungi lantai di bawah dan di depan mesin pencuci piring dengan handuk bekas.
    • Gunakan cangkir atau wadah lainnya untuk mengeluarkan air dan memindahkannya ke tempat cuci piring.
    • Gunakan beberapa handuk untuk menyerap sisa-sisa air. Taruh handuk di dalam tempat cuci piring sampai Anda selesai mengelap sisa air.
  3. Lakukan dengan hati-hati karena mesin berat. [2]
    • Anda dapat menurunkan mesin dengan menggunakan kaki depannya, untuk mendapatkan ruang lebih.
    • Tarik mesin ke luar dengan perlahan agar permukaan lantai Anda tidak tergores atau terkelupas.
    • Keluarkan terus sampai Anda dapat melihat bagian belakang mesin dan menjangkaunya.
  4. Lihat apakah ada saluran pembuangan yang terhimpit. [3]
    • Anda dapat menjangkau selang pembuangan dengan membuka pelat yang ada di depan mesin. Jika Anda telah memutuskan sambungan listrik dan air ke mesin, seharusnya Anda sukah membuka pelat ini.
    • Selang pembuangan menyambungkan pompa pembuangan yang ada di bawah mesin dengan saringan pembuangan atau celah udara yang ada pada tempat cuci piring.
    • Gunakan senter untuk melihat selang ke tempat pengeringan. Lihat apakah ada bagian selang yang tertekuk atau terhimpit.
    • Betulkan bagian yang terhimpit.
  5. Periksa untuk melihat apakah ada kotoran yang menyumbat. [4]
    • Tempatkan panci atau kain lap di bawah selang untuk mencegah tumpahan air, agar lebih mudah dibersihkan.
    • Sisa makanan atau benda lain yang menyumbat selang akan menghalangi proses drainase yang dilakukan oleh mesin.
    • Bersihkan kotoran yang menyumbat selang dengan memasukkan sikat yang fleksibel ke dalam lubang selang.
    • Anda juga dapat membersihkan kotoran dengan semburan air dari selang yang disetel dengan kekuatan tinggi. Arahkan semburan air ke dalam selang pengeringan.
    • Setelah Anda selesai, sambungkan kembali selang pengeringan pada mesin pencuci piring.
  6. Nyalakan mesin untuk beroperasi dalam siklus pendek, untuk melihat apakah pengeringan air sudah dapat berjalan dengan lebih lancar. [5]
    • Sedikit genangan air di bagian bawah mesin adalah normal.
    • Jika mesin masih belum dapat melakukan pengeringan, Anda harus mengecek bagian lain untuk melihat apakah ada kerusakan.
    • Pastikan mesin berada dalam keadaan yang dingin sebelum Anda mengecek bagian lainnya.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Memeriksa Katup Selang Pengeringan

PDF download Unduh PDF
  1. Beberapa bagian mesin bisa menjadi panas ketika sedang melakukan siklus pemanasan dan pembilasan.
    • Memastikan mesin dalam keadaan dingin akan membuat Anda terhindar dari luka bakar, yang dapat disebabkan karena menyentuh bagian panas mesin atau uap panas.
    • Akan lebih mudah untuk memeriksa mesin jika bagian-bagiannya dingin.
  2. Bisa jadi katup berada dalam keadaan tertutup, sehingga tidak dapat mengeringkan air dari mesin pencuci piring. [6]
    • Katup selang pengeringan ini berada di bawah mesin, di bagian belakang panel muka.
    • Biasanya katup berada di sebelah motor mesin, jadi Anda dapat menggunakan motor mesin sebagai patokan untuk menemukan lokasi katup.
    • Katup terdiri dari mulut saluran atau gate arm dan solenoid (sebuah pegas yang juga disebut dengan kumparan).
  3. Gate arm ini adalah salah satu komponen dari katup saluran pengering. [7]
    • Gate arm berfungsi untuk membuang air dari mesin pencuci piring melalui katupnya.
    • Anda seharusnya dapat membukanya dengan mudah.
    • Gate arm memiliki dua pegas yang menempel. Jika salah satu pegas rusak atau hilang, pegas tersebut harus diganti.
  4. Gate arm terhubung dengan solenoid. [8]
    • Solenoid terhubung dengan dua buah kabel.
    • Lepaskan sambungan kabel dari solenoid.
    • Tes kekuatan solenoid dengan alat multi-tester atau multi-meter, yakni alat pengukur aliran listrik. Setel alat pada ohm X1.
    • Pasang penjepit tester atau probe pada sambungan solenoid. Normalnya, jarum penunjuk pada papan skala akan menunjuk pada angka 40 ohm. Jika sama sekali berbeda, solenoid perlu diganti.
  5. Mesin motor ini adalah mata pisau yang berputar di dalam mesin pencuci piring.
    • Mesin yang jarang dinyalakan terkadang menyebabkan motor sulit untuk digerakkan karena tersangkut.
    • Memutarnya dengan tangan akan memecahkan masalah dan membuat air dapat keluar.
    • Anda harus mencoba hal ini terlebih dahulu sebelum menyalakan dan mengetes kinerja mesin pencuci piring lagi.
  6. Nyalakan mesin untuk beroperasi dalam siklus pendek agar Anda tidak menghabiskan banyak air.
    • Genangan air pada bagian bawah mesin adalah normal.
    • Jika mesin pencuci piring masih belum dapat mengeluarkan dan mengeringkan air, Anda harus mengecek bagian lainnya dan melihat apakah ada kerusakan lain.
    • Dalam hal ini, Anda harus memanggil orang yang dapat memperbaiki mesin Anda, karena Anda sudah mencoba menelusuri dan memperbaiki masalah-masalah umum yang biasanya menyebabkan mesin pencuci piring rusak.
    Iklan

Tips

  • Harga selang pengeringan pada mesin pencuci piring tidaklah mahal, dan biasanya tersedia di toko-toko perkakas atau perlengkapan peralatan rumah yang umum.
  • Anda dapat memesan beberapa bagian mesin pencuci piring dari toko perlengkapan rumah atau tempat servis.
Iklan

Peringatan

  • Pastikan Anda memasang selang pengeringan kembali pada tempatnya setelah Anda selesai mengecek kotoran yang tersumbat, atau air akan tumpah dan membasahi lantai ketika Anda menyalakan mesin.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Sikat berukuran panjang, kurus, dan fleksibel
  • Senter
  • Pelumas
  • Selang pengeringan mesin pencuci piring


Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 4.806 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan