PDF download Unduh PDF PDF download Unduh PDF

Pernahkan Anda bertanya-tanya apakah rumah Anda berhantu? Mungkin Anda pernah mendengar suara-suara aneh, atau merasakan bulu roma meremang saat tidak ada seorang pun di rumah. Sudah saatnya Anda menguak misteri ini hingga tuntas. Hantu adalah entitas yang sulit dilihat, tetapi dengan persepsi yang tajam dan langkah yang tepat Anda mungkin bisa mendapatkan beberapa bukti bahwa ada arwah gentayangan yang bersemayam di tempat tinggal Anda dan memahami mengapa mereka tidak pernah mau pergi.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Berkomunikasi dengan Hantu

PDF download Unduh PDF
  1. Jika Anda curiga bahwa rumah Anda menjadi tempat tinggal makhluk dunia lain, lakukan pendekatan langsung dan cobalah untuk berbicara dengannya. Tanyakan siapa dirinya, apa yang dia inginkan dan mengapa arwahnya terjebak di dalam rumah Anda. Meskipun kecil kemungkinan hantu akan terlibat pembicaraan dengan Anda, dia mungkin mengirim sinyal tentang keberadaannya dengan cara lain, misalnya pintu yang membuka atau menutup sendiri, atau manipulasi lingkungan untuk memberi petunjuk tentang apa niatnya yang sebenarnya. [1]
    • Beberapa pertanyaan yang dapat Anda ajukan kepadanya di antaranya “siapa namamu?”, “mengapa kamu bergentayangan di sini?”, “apa yang kamu inginkan?”, dan “bagaimana kamu mati?”
    • Pastikan kamu siap menghadapi jawabannya sebelum Anda mulai mengajukan pertanyaan.
  2. Meskipun sering kali dianggap sebagai mainan konyol atau tipu muslihat, papan Ouija sudah lama digunakan untuk berkomunikasi dengan sesuatu yang tidak diketahui. Mintalah seorang teman untuk menemani Anda saat mencoba melakukan kontak dengan dunia lain. Pertama, Anda berdua akan meletakkan kedua tangan di atas planchette (lempeng kayu kecil berbentuk hati). Kemudian, Anda akan mengajukan pertanyaan kepada hantu dan menunggu jawabannya. Jika Anda merasa planchette mulai bergerak, itu berarti hantu sedang mencoba mengatakan sesuatu. [2]
    • Hantu bisa menjawab “ya” atau “tidak” dengan menggulirkan planchette ke atas kata-kata tersebut, sementara huruf-huruf terpisah di atas papan dapat digunakan untuk mengeja respons yang lebih mudah dipahami.
    • Lakukan upaya ini dengan serius. Jangan curang dengan menggerakkan planchette sendiri, dan mintalah teman untuk tidak melakukannya juga. Anda tidak akan pernah tahu apakah rumah Anda benar-benar berhantu atau tidak jika melakukannya secara main-main.
  3. Jika Anda benar-benar yakin rumah Anda berhantu, langkah berikutnya adalah melakukan seance . Seance adalah upacara yang digunakan untuk mengundang roh orang mati agar berkomunikasi dengan orang yang masih hidup. Untuk melakukan seance , Anda harus duduk dengan orang-orang yang memercayai dunia roh mengelilingi seseorang yang akan menjadi penerima energi spiritual. Seance dianggap metode yang lebih formal untuk berkomunikasi dengan hantu dibanding sekadar mencoba berbicara dengan mereka. Metode ini paling efektif jika dipimpin oleh spiritualis atau medium berpengalaman. [3]
    • Redupkan cahaya lampu, duduklah dalam keheningan sambil bergandengan tangan dan nantikan hantu muncul atas keinginannya sendiri.
    • Agar seance berjalan efektif, orang yang skeptis harus meninggalkan ruangan. Spiritualis menyatakan bahwa sikap negatif mereka akan mengganggu dan membuat arwah enggan berinteraksi.
  4. Terkadang, kunjungan hantu terjadi dalam mimpi karena, konon, dinding yang memisahkan dunia kita dan dunia yang lain berada dalam kondisi paling dapat ditembus. Jika Anda mengalami mimpi yang begitu jelas dan meresahkan, tuliskan apa yang Anda lihat dan alami dalam mimpi tersebut. Bertemu orang yang tidak Anda kenal atau menerima pesan samar-samar di dalam mimpi bisa jadi adalah cara roh untuk menghubungi Anda. [4]
    • Jika Anda bingung dengan makna mimpi, berkonsultasilah dengan medium psikis. Selain memiliki talenta yang lain, para ahli ini terlatih dalam menganalisis mimpi.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Menemukan Bukti Adanya Aktivitas Hantu

PDF download Unduh PDF
  1. Perhatikan hal aneh yang terjadi di sekitar Anda. Ini termasuk hal-hal seperti Anda merasa melihat sesuatu bergerak di sudut mata Anda atau mendengar bisikan saat sedang sendirian sampai menyaksikan peralatan yang bisa menyala dan mati dengan sendirinya. Jika Anda memburu aktivitas hantu, penyelidikan pertama harus mengandalkan indera dan intuisi Anda sendiri. [5]
    • Lakukan penyelidikan begitu Anda melihat, mendengar atau merasakan sesuatu. Dengan begitu, Anda memiliki peluang lebih besar untuk menangkap kejadian paranormal saat tengah berlangsung.
    • Jangan terkecoh dan memercayai bahwa setiap suara ketukan dan kelontang adalah hantu. Mungkin saja itu hanyalah lantai yang berderit, angin, hewan peliharaan yang sedang bermain atau hanya imajinasi Anda.
  2. Setiap beberapa hari sekali, ambillah foto setiap ruangan di rumah. Pilihlah sudut yang memungkinkan Anda mengambil gambar ruangan sebanyak mungkin. Beberapa teori mengatakan bahwa hantu mewujud dalam semacam residu energi, dan dalam kondisi yang tepat, bukan tidak mungkin memotret energi ini. [6]
    • Beberapa tanda yang perlu dicermati di dalam foto adalah sinar atau bulatan aneh, noda gelap dan semburat uap pucat seperti asap. [7]
    • Untuk menghindari kekeliruan, pastikan lensa kamera dalam keadaan bersih dan tidak ada cahaya yang menyilaukan di dalam ruangan.
    • Berkonsentrasilah pada ruangan tempat Anda menemukan fenomena terbanyak.
  3. Sebagaimana halnya fotografi hantu, arwah juga dikenal sering muncul di video. Pasanglah kamera video di ruangan tempat Anda bisa merasakan kehadiran roh paling kuat. Dengan video, Anda bisa mengambil 24-30 gambar per detik sehingga akan meningkatkan kesempatan Anda menangkap hantu yang biasanya suka menghindar jika Anda memperhatikannya dengan cermat. [8]
    • Perhatikan sesuatu yang tidak biasa di dalam video, terutama gangguan aneh dan isyarat gerakan.
    • Hantu mungkin hanya muncul dalam film selama sepersekian detik. Untuk memastikan apa yang Anda lihat, mungkin Anda harus sering-sering menghentikan video atau mengamati beberapa segmen frame demi frame .
  4. Nyalakan perekam suara saat Anda mencurigai keberadaan hantu, kemudian putar kembali rekaman itu untuk melihat apakah ada suara yang tidak bisa Anda dengar secara langsung. EVP, atau Fenomena Suara Eletronik, menjelaskan tentang suara hantu yang terekam di kaset. Suara-suara ini biasanya ditemukan pada frekuensi yang sangat rendah sehingga tidak terdeteksi oleh telinga manusia, tetapi dapat tertangkap oleh peralatan audio yang canggih. [9]
    • Akibat frekuensi rendah ini, Anda mungkin harus memperbesar volume suara pada alat perekam agar bisa mendengar suara yang terekam.
    • Catat setiap kata atau frasa yang bisa Anda dengar cukup jelas sehingga bisa ditafsirkan. Jika beruntung, Anda mungkin bisa menafsirkan pesan dan menemukan penyebab keresahan yang dialami hantu.
  5. Jika Anda merasa kewalahan, pertimbangkan untuk menghubungi kelompok penyidik paranormal lokal. Anggota kelompok ini biasanya penggemar supernatural dan okultisme dengan pengetahuan luas tentang sejarah hantu, cerita rakyat, sains dan mitos. Mereka bisa menawarkan keahlian, peralatan dan sumber daya lain yang dapat membantu riset Anda. [10]
    • Pastikan Anda memberikan penjelasan terperinci tentang fenomena yang Anda alami sehingga ahli paranormal dapat memutuskan apakah mereka bisa membantu atau tidak.
    • Bekerja sama dengan spesialis dapat mengurangi ketakutan yang Anda rasakan saat harus memeriksa aktivitas hantu sendirian. Penyidik paranormal yang baik juga akan mengetahui cara terbaik untuk menanyai dan menangani arwah yang enggan untuk pergi.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Membebaskan Rumah dari Energi Spiritual

PDF download Unduh PDF
  1. Hantu yang bergentayangan di rumah Anda kemungkinan besar tidak ingin menyakiti Anda. Semasa hidup, mereka adalah orang-orang biasa, sama seperti Anda. Jika Anda mengingat hal ini, ada kemungkinan Anda bisa hidup tanpa merasa terganggu dengan keberadaan hantu di rumah. Roh itu mungkin percaya bahwa rumah Anda masih menjadi tempat tinggalnya (aktivitas yang membuat Anda ketakutan sebenarnya hanyalah esensi almarhum yang mencoba menghidupkan kembali aktivitas kesehariannya). [11]
    • Insiden yang menunjukkan bahwa hantu benar-benar menyakiti orang terbilang jarang. Jika Anda mengamati aktivitas hantu, biasanya dalam bentuk gangguan ringan.
    • Jika Anda percaya pada hantu, itu berarti Anda tahu mereka bisa berada di mana saja. Seharusnya Anda tidak terlalu terkejut jika satu atau dua hantu kebetulan berada di rumah Anda.
  2. Membakar daun sage konon dipercaya dapat memurnikan udara di rumah dan membersihkannya dari pengaruh negatif dan jahat. Metode ini mungkin patut dicoba jika Anda khawatir makhluk halus yang berada di rumah Anda berniat jahat. Ambil seikat daun sage putih kering dan biarkan terbakar secara perlahan sementara Anda berjalan dari satu ruangan ke ruangan lain, sambil berfokus untuk membawa kedamaian ke seluruh pelosok rumah. Membakar herba seperti sage dapat menenangkan arwah penasaran dan membantu mereka merasa tenang. [12]
    • Sage sudah lama digunakan sebagai ramuan obat, dan dipercaya dapat memberikan perlindungan untuk tubuh dan jiwa. [13]
    • Gunakan sage sambil memercikkan air suci, dan panjatkan doa memohon perlindungan dan meminta agar roh tersebut meneruskan perjalanannya. [14]
  3. Selama proses seance atau komunikasi satu lawan satu, mintalah dengan halus agar arwah gentayangan itu pergi dari rumah Anda. Hantu sering kali dianggap memiliki “urusan yang belum selesai” sehingga menyebabkan mereka terikat dengan tempat tertentu. Buatlah pengunjung dari dunia gaib itu merasa tenang dan katakan kepada mereka bahwa tidak ada yang bisa mereka lakukan dengan tetap tinggal di dunia fana. Semoga saja mereka mengerti dan mampu melanjutkan perjalanan menuju eksistensi damai yang baru. [15]
    • Dengan suara lembut, namun tegas, mintalah hantu untuk pergi. Gunakan kalimat permohonan seperti “rumah ini sekarang menjadi tempat tinggalku, tidak ada yang bisa kamu lakukan di sini”, atau “jangan takut untuk melanjutkan perjalanan ke dunia lain. Tidak ada alasan bagi kamu untuk tetap tinggal di sini”.
    • Tidak ada salahnya menggali beberapa informasi tentang hantu tersebut semasa hidupnya untuk bisa berkomunikasi dengannya dan membimbingnya melanjutkan perjalanan. [16]
    • Cobalah untuk tidak berbicara dengan nada bermusuhan. Hantu yang marah bisa menaruh dendam.
  4. Jika Anda diganggu oleh hantu jahat, nakal atau menyusahkan, mungkin sudah waktunya Anda bertindak tegas. Dalam hal ini, pengusir hantu profesional mungkin diperlukan. Carilah pejabat gereja atau ustaz yang berpengalaman untuk melakukan ritual pengusiran hantu yang benar dan mintalah mereka datang ke rumah untuk merasakan kekuatan dan niat sang arwah. Pengusir hantu berpengalaman akan mengetahui doa dan praktik ritual yang tepat untuk bisa menyingkirkan penyusup spektral itu dengan sukses. [17]
    • Biasanya pengusir hantu adalah pendeta gereja katolik yang mendapat pendidikan khusus untuk menghadapi kekuatan supernatural. Namun, agama lain juga memiliki guru besar atau imam yang mampu melakukan eksorsis. [18]
    • Anda mungkin akan diminta untuk pergi atau tetap tinggal di rumah selama proses eksorsis, tergantung metode yang digunakan.
    Iklan

Tips

  • Lakukan riset untuk mengetahui sejarah rumah yang Anda tinggali dan mencari tahu apakah ada hantu yang mungkin bergentayangan di sana.
  • Berbicaralah dengan hantu menggunakan nada yang memikat hati dan penuh hormat. Anda bisa menarik energi negatif dengan sengaja mengejek atau bersikap kejam.
  • Bersabarlah. Hantu jarang memperlihatkan diri saat diminta. Energi mereka mungkin menguat pada waktu-waktu tertentu, atau dalam kondisi tertentu. Tetaplah waspada dan bersiaplah untuk memanfaatkan kesempatan tersebut untuk melihat sekilas penampakannya.
  • Mereka yang rentan terhadap pengaruh makhluk halus harus memastikan diri untuk menstabilkan energinya sebelum membuka jalur komunikasi. Dengan kata lain, bersihkan pikiran, tekan rasa takut dan berkomunikasilah dengan hantu dalam kondisi emosi yang netral.
  • Jika Anda ingin merekam bukti keberadaan hantu, pastikan kamera/kamera video/alat perekam audio telah dilengkapi pita film, atau memiliki penyimpanan digital yang memadai untuk merekam film yang Anda targetkan.
Iklan

Peringatan

  • Pertimbangkan masak-masak sebelum menggunakan papan Ouija. Beberapa spiritualis mengatakan bahwa papan pemanggil roh dan sarana interaksi lainnya dapat bertindak sebagai gerbang yang memungkinkan hantu atau entitas halus merasuk ke tubuh pengguna.
  • Jangan main-main atau sengaja mengundang makhluk kegelapan ke dalam rumah, meskipun untuk bersenang-senang saja. Entah Anda benar-benar percaya atau tidak dengan keberadaan hantu, ada beberapa kekuatan yang sebaiknya tidak diusik.
  • Eksorsis bukan kegiatan main-main. Gereja Katolik menganggapnya sesuatu yang sangat serius. Pejabat gereja akan menyelidiki permintaan Anda untuk mengetahui apakah permintaan itu hanya tipuan atau lelucon sebelum mempertimbangkan untuk mengirim pendeta mengunjungi rumah Anda.
  • Gunakan alat perekam EVP atau Ghost Box sehingga Anda dapat mendengarkan apa yang mereka katakan. Metode ini mudah dilakukan, tetapi jika hantu itu berniat jahat, mintalah pendeta atau ustaz untuk datang ke rumah untuk membantu. Biasanya mereka akan datang membawa sarana yang dibutuhkan, seperti air suci jika mengundang pendeta.
Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 34.571 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan