Unduh PDF
Unduh PDF
Ketika menjelajahi TikTok, mungkin Anda pernah menemukan tagar bertuliskan #threemonthrule (aturan 3 bulan) dan langsung terlibat pembicaan serius dengan orang-orang mengenai menempatkan pasangan ke "masa percobaan". Apa sih artinya istilah tersebut? Banyak hal yang dapat dipelajari pada diri seseorang dalam waktu 3 bulan, dan itulah yang membuat aturan 3 bulan bisa dijadikan metode yang efektif untuk menilai suatu hubungan yang sedang dibangun. Jadi, apa artinya masa percobaan ini? Lanjutkan membaca untuk mengetahui berbagai hal mengenai aturan 3 bulan ( three months rule ) dalam dunia kencan dan apakah metode ini cocok bagi Anda.
Hal yang Perlu Anda Ketahui
- Aturan 3 bulan merupakan masa percobaan selama 90 hari ketika pasangan "menguji" suatu hubungan untuk mencari tahu apakah mereka berdua cocok.
- Dalam waktu 90 hari tersebut, pasangan akan belajar mengenai kesukaan dan ketidaksukaan, serta potensi tanda bahaya.
- Pada akhir periode 3 bulan, pasangan akan berdiskusi dan memutuskan, apakah mereka ingin mempertahankan hubungan untuk jangka panjang. Jika tidak, mereka bisa langsung berpisah.
Langkah
-
Renungkan apa yang Anda butuhkan dan inginkan dalam suatu hubungan. Sebelum memulai suatu hubungan dan menjalankan aturan 3 bulan, sangat penting untuk mencari tahu apa yang Anda inginkan terhadap diri pasangan. Keinginan dan kebutuhan merupakan dua hal yang berbeda, dan mengetahui apa yang Anda cari bisa berguna untuk mendapatkan pasangan yang ideal. [3] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Keinginan mencakup sifat, pekerjaan, dan atribut fisik dalam diri seseorang. Sebagai contoh, mungkin Anda ingin mendapatkan pasangan dengan karier yang stabil, sedikit misterius, dan tubuh lebih tinggi daripada Anda.
- Kebutuhan merupakan nilai dan kualitas yang Anda inginkan dalam diri pasangan. Sebagai contoh, Anda mungkin menginginkan pasangan yang memiliki keinginan yang kuat untuk membangun keluarga.
-
Bicarakan batasan dengan pasangan. Beri tahu pasangan mengenai aturan 3 bulan dan apa harapan Anda terhadapnya. Pada dasarnya, tanyakan apa yang boleh dan tidak boleh kalian lakukan dalam dalam 90 hari. Bolehkah Anda bertemu orang lain? Apakah seks tidak diperbolehkan? Tetapkan aturan dasar terlebih dahulu sebelum aturan 3 bulan dijalankan untuk membuat kesepakatan.
- Bersamaan dengan kesepakatan ini, bicarakan apa yang akan terjadi apabila salah satu dari kalian melanggar aturan 90 hari. Mungkin Anda bisa menyepakati untuk mengakhiri hubungan, atau memulai lagi masa percobaan 3 bulan.
-
Lakukan kencan. Manfaatkan waktu ini untuk lebih mengenal pasangan sebelum meresmikan hubungan. Jadi, lakukan kencan sesering mungkin. Nikmati akhir pekan bersama, pergilah menonton film dan makan malam setelah jam kerja, atau sekadar mengobrol dan berjalan-jalan. Makin banyak waktu yang dihabiskan bersama, makin baik Anda mengenal pasangan untuk mengetahui apakah dia sosok yang tepat bagi Anda.
- Cari tahu apa yang dia sukai dan tidak dia sukai, kemudian rancanglah kencan yang sesuai dengan minatnya. [4] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber Sebagai contoh, jika dia mengatakan sangat menyukai suasana matahari terbenam, ajak dia ke pantai.
- Beberapa contoh pertanyaan yang bisa Anda ajukan adalah “Apa yang membuat kamu tertawa? “Apa yang bisa membuatmu puas?” dan, “Apa bahasa cintamu?”
-
Carilah tanda-tanda bahaya. Masa percobaan kencan selama 90 hari sangat berguna untuk melihat apakah kalian berdua cocok. Apakah kalian mempunyai bahasa cinta yang sama? Apakah Anda bisa melakukan komunikasi secara terbuka ketika bertengkar? Perhatikan apa yang Anda sukai dan tidak sukai terhadap perilaku dan kecenderungan pasangan. Apabila dia menunjukkan perilaku yang menunjukkan tanda bahaya dalam 90 hari, mungkin sebaiknya Anda tidak melanjutkan hubungan. Beberapa tanda bahaya yang perlu diperhatikan di antaranya: [5] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Dia sulit membuat komitmen.
- Dia cemburu ketika Anda menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman.
- Dia sulit membicarakan perasaannya.
- Dia terus mengajak Anda berhubungan seks atau melakukan aktivitas seksual dengan imbalan.
- Dia tidak mau menghabiskan waktu hanya berdua dengan Anda.
- Dia selalu mengendalikan.
-
Carilah tanda-tanda positif. Perhatikan apa saja yang membuat Anda nyaman dalam hubungan kalian. Apakah dia membuatkan sarapan setiap pagi karena tahu bahwa bahasa cinta Anda adalah pelayanan? Apakah dia menghormati batasan yang Anda tetapkan? Apakah kalian lebih menikmati saat-saat ketika menghabiskan malam di rumah daripada pergi keluar? Perhatikan apakah gaya keterikatan, gaya hidup, dan nilai Anda memengaruhi hubungan kalian. Beberapa contoh tanda positif di antaranya adalah: [6] X Teliti sumber
- Dia menunjukkan empati dan kebaikan.
- Dia mempunyai kemauan untuk belajar dan berkembang bersama Anda.
- Dia bersedia meminta maaf dan mengakui kesalahan.
- Dia memprioritaskan Anda.
- Dia bisa diandalkan.
-
Percayalah kepada diri sendiri. Upaya terbaik yang bisa dilakukan dalam waktu 90 hari ini adalah percaya kepada diri sendiri. Yakinlah bahwa Anda sosok yang cerdas, cantik/tampan, dan luar biasa! Yakinlah bahwa Anda memiliki nilai yang tinggi, dan layak memperoleh pasangan yang mau memperlakukan Anda seperti ratu atau raja. Jadi, jangan ragu menolak orang yang merendahkan Anda.
- Tingkatkan kepercayaan diri dan harga diri yang rendah dengan menyebutkan berbagai hal positif mengenai diri sendiri. Sebagai contoh, ketika bercermin setiap pagi, katakan, “Aku cantik” atau “Aku layak dicintai”. [7] X Sumber Tepercaya Mind Kunjungi sumber
- Jangan pernah membandingkan diri sendiri dengan orang lain . Anda adalah sosok yang spesial dan unik sesuai dengan apa yang ada dalam diri Anda—yakinlah! Menjadi orang lain pasti membosankan sehingga Anda harus menjadi diri sendiri.
- Cobalah membuat buku harian untuk menyortir pemikiran Anda dan untuk mempelajari diri sendiri secara lebih baik.
-
Ambil keputusan. Setelah berlalu 90 hari, lakukan evaluasi mengenai segala hal yang Anda pelajari. Apakah Anda merasa aman saat berada di dekatnya? Apakah mengejar hubungan jangka panjang dengannya membuat Anda bahagia? [8] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber Apabila periode 90 hari dapat berjalan dengan baik dan Anda merasa nyaman berhubungan dengannya, pertahankan hubungan kalian. Apabila Anda merasa ada yang tidak beres atau menjumpai banyak tanda bahaya, putuskan hubungan.
- Lakukan diskusi secara jujur dan terbuka ​​dengan pasangan mengenai perasaannya juga. Jika perasaan Anda dan pasangan tidak sejalan dalam hubungan tersebut, mungkin tindakan terbaik adalah move on .
Iklan
-
Berkomunikasilah secara jujur dan terbuka. Kebutuhan dan keinginan Anda sama pentingnya dengan keinginan dan kebutuhan pasangan. Alih-alih membuat pasangan menebaknya, katakan saja secara terus terang. Ungkapkan perasaan Anda saat ini—jangan khawatir Anda akan berubah menjadi rentan. Kunci hubungan yang langgeng adalah komunikasi yang baik . [9] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Bicaralah secara jelas dan gunakan nada yang datar ketika berkomunikasi, bahkan saat Anda beradu argumen. Dengan demikian, Anda bisa tetap tenang dan efektif ketika menyampaikan apa yang Anda inginkan. [10] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Gunakan pernyataan "aku" untuk mengungkapkan perasaan. Sebagai contoh, cobalah mengatakan, “Aku suka ketika kamu menciumku di pagi hari,” atau “Aku merasa hubungan kita tidak berkembang. Bagaimana kalau kita membahasnya?”
- Percaya atau tidak, bahasa tubuh nonverbal berperan penting dalam komunikasi. Bersedekap biasanya diartikan sebagai sosok yang tertutup dan tidak mau terbuka untuk melakukan percakapan. Mempertahankan kontak mata merupakan cara yang bagus untuk mengungkapkan bahwa "aku mendengarkan".
-
Jadilah pendengar yang aktif. Komunikasi bukan jalan satu arah. Dengarkan perkataan pasangan secara aktif untuk mempelajari kebutuhan dan keinginannya. Hilangkan pikiran untuk menghakimi dan luangkan waktu untuk mendengarkan cerita dari sudut pandangnya. [11] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Singkirkan gangguan apa pun yang ada di ruangan sebelum Anda berbicara dan mendengarkan pasangan, misalnya ponsel atau TV. Berilah perhatian penuh terhadapnya.
- Jangan menyela ketika dia berbicara. Tidak masalah jika Anda menganggukkan kepala atau mengucapkan " yap " atau “ he eh ” yang sederhana, tetapi usahakan untuk memberi respons penuh ketika dia selesai berbicara.
-
Tetapkan batasan pribadi. Menetapkan batasan yang sehat antara Anda dan pasangan bisa membantu memupuk hubungan yang lama dan langgeng. Katakan dengan jelas kebutuhan dan harapan Anda terhadap pasangan, kemudian tanyakan kebutuhan dan harapannya. Beberapa contoh batasan yang bisa Anda tetapkan: [12] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Berpegangan tangan saat berada di tempat umum, alih-alih berciuman.
- Mengomunikasikan preferensi seksual Anda.
- Mengungkapkan bahwa Anda tidak mau membicarakan hal pribadi.
- Mengatakan "tidak" ketika seseorang meminjam mobil Anda.
-
Lakukan berbagai hal yang sama-sama kalian sukai. Menghabiskan waktu berkualitas berdua merupakan salah satu metode terbaik untuk membangun hubungan yang sehat . Perkenalkan aktivitas kegemaran Anda kepada pasangan, dan mintalah dia menunjukkan aktivitas kesukaannya. Meluangkan waktu untuk melakukan kencan yang baru dan menarik bisa membantu kalian membangun ikatan cinta. [13] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Kalian bisa mendaftar ke perguruan bela diri atau gym bersama, melakukan haiking, atau menjadwalkan untuk pergi ke bioskop atau pantai setiap bulan.
- Waktu yang berkualitas tidak harus mewah dan berlebihan. Ini bisa berupa hal-hal sederhana seperti meletakkan ponsel, mematikan televisi, dan berbagi cerita mengenai kejadian hari ini.
-
Habiskan waktu bersama keluarga dan teman. Hanya karena sedang menjalin hubungan, tidak berarti Anda harus memutus hubungan dengan orang lain. Selama dan sesudah aturan 3 bulan, habiskan waktu bersama keluarga dan teman seperti biasa. Percaya atau tidak, menjauh dari pasangan untuk sementara waktu bisa membuat hubungan kalian menjadi berkembang. [14] X Sumber Tepercaya HelpGuide Kunjungi sumber
- Pergilah ke kafe bersama sahabat secara teratur agar Anda bisa berkumpul langsung dengan mereka di setiap minggu atau bulan.
- Bergabunglah ke gym atau kursus memasak agar Anda bisa bertemu orang baru di luar lingkaran sosial pasangan.
Iklan
Referensi
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/tips-for-finding-lasting-love.htm
- ↑ https://www.theguardian.com/lifeandstyle/2023/apr/10/romantic-probation-could-a-three-month-trial-period-lead-to-stronger-happier-relationships
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/tips-for-finding-lasting-love.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/tips-for-finding-lasting-love.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/tips-for-finding-lasting-love.htm
- ↑ https://www.psychologytoday.com/us/blog/invisible-bruises/202201/developing-green-flag-system-dating
- ↑ https://www.mind.org.uk/information-support/types-of-mental-health-problems/self-esteem/tips-to-improve-your-self-esteem/
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/tips-for-finding-lasting-love.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/relationship-help.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/effective-communication.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/effective-communication.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/setting-healthy-boundaries-in-relationships.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/relationship-help.htm
- ↑ https://www.helpguide.org/articles/relationships-communication/tips-for-finding-lasting-love.htm
- ↑ https://www.psychologytoday.com/us/blog/get-some-headspace/201307/mindfulness-and-the-phases-relationship
- ↑ https://www.betterrelationships.org.au/relationships/stages-relationships/
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 3.900 kali.
Iklan