Unduh PDF Unduh PDF

Ingin menghapus Google Photos tanpa menghapusnya dari ponsel? Google Drive dan Google Photos sangat cocok digunakan untuk menyimpan foto, video, dan dokumen lain. Bahkan Anda bisa mencadangkan ( back up ) perangkat ke Google Photos dan Google Drive secara otomatis. Sayangnya, ketika Anda menyinkronkan foto dengan aplikasi Google Photos, menghapus Google Photos juga akan menghapus foto-fotonya yang ada di ponsel. Karena alasan ini, Anda akan kesulitan mengosongkan ruang penyimpanan di Google Drive tanpa menghapus foto pada perangkat lain. Untungnya, Anda bisa menonaktifkan Back Up & Sync dengan mudah. Baca terus artikel wikiHow ini untuk mengetahui cara menghapus Google Photos tanpa menghapus berkasnya dari ponsel.

Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Nonaktifkan Back Up & Sync untuk menghapus Google Photos tanpa menghapusnya dari ponsel.
  • Anda juga bisa memblokir Google Photos di menu Settings agar tidak dapat mengakses foto Anda di iPhone atau Android.
  • Setelah Back Up & Sync dinonaktifkan, Anda bisa menghapus foto di peramban ( browser ) web tanpa memengaruhi data yang ada di perangkat seluler.
Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menonaktifkan Back Up & Sync

Unduh PDF
  1. Ikonnya berbentuk kincir berwarna merah, kuning, hijau, dan biru. Sentuh aplikasi Google Photos di layar beranda atau menu Apps (aplikasi).
    • Aplikasi Google Photos mungkin berada di dalam folder yang berisi berbagai aplikasi Google lain.
  2. Foto profil berada di sudut kanan atas layar. Tindakan ini akan memunculkan menu.
    • Apabila Anda belum memasang foto profil untuk akun Google, Anda akan menjumpai ikon berwarna yang di tengahnya terdapat inisial nama Anda.
  3. Anda bisa menemukannya di sisi bawah menu, di samping ikon gir.
  4. Opsi ini berada di urutan pertama di sisi atas menu Settings .
  5. Opsi pertama ini berada di sisi atas menu Backup . Backup & Sync di perangkat Anda akan dinonaktifkan.
  6. Buka peramban web di komputer dan kunjungi https://photos.google.com/ . Setelah menonaktifkan Backup & Sync di aplikasi Google Photos, Anda bisa menghapus foto menggunakan peramban web di komputer tanpa menghapusnya dari ponsel.
  7. Anda bisa melakukannya dengan mengeklik ikon lingkaran di pojok kiri atas thumbnail . Lingkaran tersebut akan diberi centang biru di tengahnya. Centang foto yang ingin dihapus.
  8. Ikon ini terdapat di sudut kanan atas halaman web. Jendela konfirmasi akan muncul.
  9. Tombol berwarna biru ini berada di dalam jendela konfirmasi. Dengan melakukannya, Google Photos akan dipindahkan ke Trash (tempat sampah). Setelah 30 hari, foto-foto tersebut akan dihapus secara permanen.
    • Jika Back Up & Sync diaktifkan lagi, foto yang ada di ponsel secara otomatis akan diunggah kembali ke Google Photos. [1]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Memblokir Akses ke Foto di iPhone

Unduh PDF
  1. Menu Settings memiliki ikon berbentuk gir berwarna perak. Sentuh ikon Settings di layar beranda. Menu Settings ini bisa digunakan untuk memblokir Google Photos agar tidak dapat mengakses foto di ponsel.
    • Anda tidak bisa mengakses Google Photos di iPhone jika iPhone tersebut tidak mempunyai akses penuh terhadap foto Anda. Anda harus memberikan akses penuh ke foto Anda ketika menjalankan aplikasi Google Photos.
  2. Anda bisa menemukannya di dalam daftar aplikasi yang berada di bagian bawah menu Settings . Letaknya di samping ikon kincir angin berwarna biru, kuning, hijau, dan merah.
  3. Opsi ini berada di samping ikon bunga warna-warni. Anda bisa menggunakannya untuk mengatur perizinan Google Photos untuk mengakses foto Anda.
  4. Anda bisa menemukannya di sisi bawah menu. Google Photos akan diblokir agar tidak bisa mengakses foto.
  5. Kunjungi https://photos.google.com/ pada peramban web komputer. Setelah memblokir akses Google Photos ke foto Anda pada iPhone, Anda tidak akan bisa mengakses Google Photos menggunakan aplikasi tersebut. Anda harus masuk dengan peramban web di komputer.
  6. Anda bisa melakukannya dengan mengeklik ikon lingkaran di pojok kiri atas thumbnail . Lingkaran tersebut akan diberi centang biru di tengahnya. Centang foto yang ingin dihapus.
  7. Ikon ini terdapat di sudut kanan atas halaman web. Jendela konfirmasi akan muncul.
  8. Tombol berwarna biru ini berada di dalam jendela konfirmasi. Dengan melakukannya, Google Photos akan dipindahkan ke Trash . Setelah 30 hari, foto-foto tersebut akan dihapus secara permanen.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Memblokir Akses ke Foto di Android

Unduh PDF
  1. Anda bisa melakukannya dengan menggesek bagian atas layar ke bawah untuk memunculkan menu Quick Access . Selanjutnya, sentuh ikon gir di sudut kanan atas layar. Anda bisa menggunakan menu Settings untuk memblokir Google Photos agar tidak bisa mengakses foto Anda.
    • Anda tidak akan bisa mengakses Google Photos di aplikasi apabila Anda telah memblokirnya melalui menu Settings agar tidak bisa mengakses foto Anda.
  2. Tergantung model ponsel yang digunakan, menu Settings akan berbeda-beda. Sentuh Apps atau Applications .
    • Apabila Anda tidak bisa menemukan area tertentu di menu Settings , sentuh ikon kaca pembesar di pojok kanan atas layar, dan cari menu yang diinginkan menggunakan kolom pencarian.
  3. Menu ini mungkin akan bertuliskan " Google Photos " atau " Photos " saja. Apa pun yang ditampilkan, ikon ini bisa ditemukan di sebelah ikon kincir berwarna biru, kuning, hijau, dan merah.
  4. Menu ini bisa digunakan untuk mengatur perizinan untuk aplikasi Google Photos.
  5. Anda bisa menemukannya di bawah heading yang bernama " Allowed ".
    • Apabila opsi ini terdapat di bawah " Not allowed ", berarti Anda sudah memblokir akses ke video dan foto Anda.
  6. Tindakan ini akan memblokir aplikasi Google Photos agar tidak bisa mengakses video dan foto pada perangkat Android.
  7. Kunjungi https://photos.google.com/ menggunakan peramban web komputer. Setelah akses Google Photos ke foto Anda diblokir, Anda tidak bisa mengakses Google Photos dengan aplikasi tersebut. Anda harus masuk melalui peramban web komputer.
  8. Anda bisa melakukannya dengan mengeklik ikon lingkaran di pojok kiri atas thumbnail . Lingkaran tersebut akan diberi centang biru di tengahnya. Centang foto yang ingin dihapus.
  9. Ikon ini terdapat di sudut kanan atas halaman web. Jendela konfirmasi akan muncul.
  10. Tombol berwarna biru ini berada di dalam jendela konfirmasi. Dengan melakukannya, Google Photos akan dipindahkan ke Trash . Setelah 30 hari, foto-foto tersebut akan dihapus secara permanen.
    Iklan

Tips

Iklan

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 3.482 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Iklan