Unduh PDF
Unduh PDF
The Sims memperbolehkan Anda membuat berbagai jenis Sim. Sayangnya, kepribadian Sim yang dibuat mungkin tidak sesuai dengan apa yang Anda harapkan. Ia mungkin adalah seorang suami yang suka berselingkuh dan sering menaruh piring kotor di lantai. Anda bisa menjebaknya di dalam ruangan tanpa makanan. Akan tetapi, bukankah hal tersebut sudah sering dilakukan oleh banyak pemain di seluruh dunia? Usirlah Sim yang menyebalkan dari rumah dengan menggunakan opsi yang tersedia di gim atau kode curang ( cheat code ).
Langkah
-
Bukalah layar Manage World . Klik tombol menu yang berada di bagian atas kanan layar. Pilihlah opsi Manage World .
- Setelah membuka layar Manage World , sebuah instruksi akan memberi pertanyaan apakah Anda ingin menyimpan data gim ( Save Game ) atau tidak. Sebaiknya Anda menyimpan data ( save file ) gim untuk berjaga-jaga apabila Anda menghapus Sim yang salah tanpa sengaja, atau berubah pikiran. Dengan menyimpan data gim, Anda dapat mengembalikan Sim yang telah dihapus.
-
Pilihlah Household (sekelompok Sim yang tinggal di tempat yang sama) yang ingin Anda sunting. Temukan rumah tempat Sim yang ingin Anda hapus tinggal. Klik rumah tersebut untuk membuka opsi " Household Management ".
-
Bukalah layar " Manage Household ". Klik tombol " More Options " (ikon ... ). Setelah itu, klik opsi " Manage Household " (ikon berbentuk dua siluet kepala). Pada layar " Manage Household " Anda dapat menghapus Sim secara permanen atau memindahkannya ke Household lain. Kedua opsi tersebut akan dijelaskan di bawah.
-
Hapuslah Sim secara permanen. Apabila Anda ingin mengusir Sim, gunakan menu " Create a Sim " untuk menghapusnya:
-
Pindahkan Sim dari Household . Apabila Anda ingin memindahkan Sim dari Household , tetapi tidak ingin menghapusnya secara permanen, ikuti instruksi berikut: [3] X Teliti sumber
- Pada layar " Manage Household ", klik ikon berbentuk dua panah untuk membuka layar " Transfer Sim ". Setelah membuka layar tersebut, Anda akan melihat Sim yang berada di dalam Household di bagian kiri layar dan kolom yang kosong di bagian kanan layar.
- Klik tombol " Create New Household ". Tombol tersebut berada di bagian atas kanan layar.
- Klik Sim yang ingin dipindahkan untuk memilihnya. Setelah memilihnya, Sim tersebut akan disoroti dan warnanya berubah menjadi hijau.
- Klik ikon panah yang menunjuk ke kanan yang berada di antara dua kolom layar untuk memindahkan Sim ke Household baru.
Iklan
-
Buatlah cadangan data simpanan gim (disarankan). Pada The Sims 3 Anda harus menggunakan kode curang untuk menghapus Sim. Menggunakan kode curang memiliki peluang untuk memunculkan bug (eror yang muncul pada sistem atau program komputer) dan apabila tidak beruntung, bug tersebut dapat merusak data simpanan gim secara permanen. Sebelum menggunakan kode curang, ikuti instruksi berikut untuk membuat cadangan data simpanan gim: [4] X Teliti sumber
- Temukan direktori ( folder ) Documents atau My Documents → Electronic arts → The Sims 3 → Saves .
- Buatlah salinan direktori " Saves " dengan mengeklik kanan direktori tersebut dan memilih opsi " Copy ". Selain menggunakan cara tersebut, Anda juga bisa membuat salinan direktori dengan memilih direktori yang diinginkan dan menekan tombol command + C untuk menyalinnya.
- Tempellah ( paste ) hasil salinan ke Desktop atau ke dalam direktori lain dengan mengeklik kanan layar dan memilih opsi " Paste ". Selain menggunakan cara tersebut, Anda juga dapat memilih direktori yang diinginkan dan menekan tombol command + V untuk menempel hasil salinan.
-
Aktifkan Testing Cheats. Bukalah cheat console dengan menekan tombol Ctrl + Shift + C . Apabila cheat console telah terbuka, ketiklah TestingCheatsEnabled true di dalam kolom cheat console dan tekanlah tombol Enter .
- Apabila menggunakan Windows Vista, Anda mungkin harus menekan tombol Windows juga untuk membuka cheat console .
-
Hapuslah Sim secara permanen. Tahanlah tombol Shift dan klik Sim yang ingin dihapus. Pilihlah opsi Object dan klik opsi Delete . Sim tersebut seharusnya akan hilang secara permanen. [5] X Teliti sumber
-
Resetlah Sim. Apabila Sim terkena bug (terjebak di lokasi tertentu atau tersangkut di lantai), Anda dapat menggunakan perintah yang berbeda untuk mengatur ulang Sim. Bukalah kembali cheat console dan ketiklah resetSim sambil diikuti spasi dan nama lengkap Sim. Sebagai contoh, apabila Sim yang bernama Gilang Nugraha terjebak di kamar mandi, ketiklah "resetSim Gilang Nugraha". [6] X Teliti sumber Setelah itu, tekanlah tombol Enter . [7] X Teliti sumber
- Hal ini akan membatalkan dan menghapus seluruh Wish dan Moodlet yang dimiliki oleh Sim tersebut.
-
Cobalah menggunakan metode reset lainnya. Apabila perintah reset tidak bekerja, gunakan metode berikut:
- Ketiklah moveObjects on di cheat console .
- Bukalah menu " Buy Mode " dan ambillah Sim untuk menghapusnya.
- Bukalah menu Options (tombol ... yang berada di bagian bawah kiri layar) dan pilihlah opsi Edit Town . [8] X Teliti sumber
- Klik ikon berbentuk dua rumah. Ikon tersebut akan membuka opsi " Change Active Household ". [9] X Teliti sumber
- Gantilah ke Household lain. Bermainlah untuk beberapa menit. Setelah itu, mainkan kembali Household Sim yang terkena bug . Sim yang "terhapus" seharusnya akan muncul di trotoar.
-
Nonaktifkan Testing Cheats . Bukalah cheat console dan tulislah TestingCheatsEnabled false . Hal ini mencegah Anda memunculkan bug atau menghapus barang tanpa sengaja.Iklan
-
Ketuklah Sim yang ingin dihapus. Sejak pemutakhiran "Witches & Wizards", Anda dapat menghapus Sim di tengah permainan. [10] X Teliti sumber
- Apabila Anda memiliki versi gim lawas (sebelum Oktober 2014), tombol untuk menghapus Sim berbentuk opsi menu yang berada di menu " Create a Sim ".
-
Ketuklah tombol lingkaran yang berwarna merah. Temukan tombol lingkaran merah yang dicoret garis putih yang berada di sebelah kanan foto Sim. Ketuklah tombol tersebut untuk menghapus Sim.
-
Berikan konfirmasi. Pada menu pop up (jendela kecil yang memuat informasi-informasi tertentu), berikan konfirmasi bahwa Anda ingin Sim " move out of town " (pindah ke luar kota). Hal ini akan menghapus Sim dari gim.Iklan
Tips
Referensi
- ↑ http://www.carls-sims-4-guide.com/tutorials/moving-sims.php
- ↑ https://www.youtube.com/watch?v=jLzmCYzTD_Q
- ↑ https://www.youtube.com/watch?v=vObP6EFkLso
- ↑ https://help.ea.com/en/article/how-do-i-backup-my-saved-games-in-the-sims-3/
- ↑ https://www.youtube.com/watch?v=qpdnOYeB7ng
- ↑ https://help.ea.com/en-us/help/the-sims/the-sims-3/how-to-reset-your-sim-in-the-sims-3/
- ↑ http://sims.wikia.com/wiki/Moveobjects
- ↑ http://www.carls-sims-3-guide.com/buildedit/editmodetutorial.php
- ↑ http://modthesims.info/t/359995
Tentang wikiHow ini
Halaman ini telah diakses sebanyak 30.228 kali.
Iklan